Anda di halaman 1dari 5

KETENTUAN PESERTA

PKKMB UNIVERSITAS UDAYANA TAHUN 2022

1. Peserta wajib mematuhi seluruh ketentuan PKKMB 2022 Universitas Udayana.


2. Peserta wajib mengikuti seluruh kegiatan PKKMB 2022 tanggal 8-9 Agustus 2022,
mulai dari pengumpulan pukul 06.30 - 17.00 WITA bertempat di Gedung Widya
Sabha Universitas Udayana.
3. Peserta PKKMB 2022 wajib menggunakan pakaian dan atribut yang sesuai dengan
ketentuan sebagai berikut:

PUTRI
● Hari Pertama (Senin, 8 Agustus 2022) dan Hari Kedua (Selasa, 9 Agustus 2022) :
Menggunakan kemeja putih lengan panjang dan almamater.
● Menggunakan dasi hitam kupu-kupu.
● Kaos dalam berwarna putih polos (singlet).
● Rok kain berwarna hitam tanpa lipatan, menutupi lutut dan tidak ketat.
● Menggunakan sepatu hitam polos dengan tali hitam dan tidak menutupi mata kaki
(bukan pantofel).
● Kaos kaki putih polos menutupi mata kaki.
● Menggunakan topi Universitas Udayana.
● Ikat pinggang hitam polos dengan kepala ikat pinggang (gesper) polos atau sabuk
korpi.
● Menggunakan tas ransel (gendong) warna bebas.
PUTRA
● Hari Pertama (Senin, 8 Agustus 2022) dan Hari Kedua (Selasa, 9 Agustus 2022) :
Menggunakan kemeja putih lengan panjang dan almamater.
● Menggunakan dasi hitam polos panjang.
● Kaos dalam berwarna putih polos (singlet).
● Celana kain panjang berwarna hitam polos (bukan jeans) dan tidak ketat.
● Menggunakan sepatu hitam polos dengan tali hitam dan tidak menutupi mata kaki
(bukan pantofel).
● Kaos kaki putih polos menutupi mata kaki.
● Menggunakan topi Universitas Udayana.
● Ikat pinggang hitam polos dengan kepala ikat pinggang (gesper) polos atau sabuk
korpi.
● Menggunakan tas ransel (gendong) warna bebas.

4. Peserta PKKMB 2022 wajib berpenampilan sebagai berikut:

PUTRI
● Tidak menggunakan segala jenis aksesoris kecuali jam tangan dan aksesoris
keagamaan.
● Kuku jari pendek rapi, tanpa pewarna kuku.
● Rambut hitam (tidak dicat warna lain).
● Rambut diikat satu, untuk perempuan berhijab menggunakan kerudung berwarna
hitam.
● Tidak menggunakan dan membawa riasan wajah (make-up).
Catatan Tambahan : Diwajibkan kepada seluruh peserta PKKMB 2022
Universitas Udayana untuk menggunakan TOPI UNIVERSITAS dan membawa
TOPI FAKULTAS
PUTRA
● Tidak menggunakan segala jenis aksesoris kecuali jam tangan dan aksesoris
keagamaan.
● Kuku jari pendek rapi, tanpa pewarna kuku.
● Rambut hitam (tidak dicat warna lain).
● Rambut dipotong pendek rapi. Bagian belakang tidak menyentuh kerah baju.
Bagian samping tidak menyentuh daun telinga. Bagian depan tidak menyentuh alis.
● Tidak berjambang, tidak berkumis, dan tidak berjenggot.
Catatan Tambahan : Diwajibkan kepada seluruh peserta PKKMB 2022
Universitas Udayana untuk menggunakan TOPI UNIVERSITAS dan membawa
TOPI FAKULTAS

5. Peserta PKKMB 2022, selama kegiatan berlangsung wajib membawa:

● Buku Panduan PKKMB 2022 (Nantinya akan dibagikan pada hari H, wajib dibaca,
dan dipahami).
● Membawa tanda bukti registrasi Universitas Udayana.
● Membawa Buku dan Alat Tulis.
● Penugasan dari Panitia sesuai ketentuan (Akan diinformasikan lebih lanjut).
● Botol minum (tumblr berukuran bebas).
● 2 buah masker sebagai cadangan (Masker bedah/masker kain 3ply).
● Hari Pertama (Senin, 8 Agustus 2022) : Seluruh peserta PKKMB Universitas
Udayana Tahun 2022 wajib membawa botol plastik bekas minimal 1 buah, untuk
keperluan “Gerakan Nyata”.
● Hari Kedua (Selasa, 9 Agustus 2022) : Seluruh peserta PKKMB Universitas
Udayana Tahun 2022 wajib membawa bendera plastik kecil 1 buah, seperti contoh
dibawah:
● Obat-obatan pribadi (jika diperlukan).
● Sarana prasarana persembahyangan masing-masing agama, yaitu :
1. Kristen Protestan : Alkitab
2. Katolik : Alkitab
3. Islam : Sajadah, sandal, dan mukena untuk perempuan
4. Buddha :-
5. Hindu : Selendang berwarna bebas
6. Kong Hu Chu :-
● Tidak membawa barang- barang selain yang ditentukan.

6.) Peserta PKKMB 2022 tidak diperbolehkan membawa:


● Rokok
● Narkoba (Narkotika, Psikotropika, dan obat - obatan terlarang)
● Alat kontrasepsi
● Minuman beralkohol
● Senjata tajam atau benda-benda yang tidak ada hubungannya dengan kegiatan.

7.) Hal-hal yang akan diberikan oleh panitia pada saat hari H:
● Name Tag Peserta PKKMB 2022 beserta dengan tempat dan talinya (Mahasiswa
Baru : tali biru dan Mahasiswa Lama : tali merah).
● Formulir penugasan.
● Snack pagi dan sore.
● Makan siang.
● Buku Panduan.

8.) Dikarenakan keterbatasan tempat parkir, maka peserta disarankan untuk menggunoda
dua atau diantar oleh kerabat maupun menggunakan jasa ojek online.

9.) NAMETAG Peserta PKKMB Universitas Udayana Tahun 2022 tidak diperbolehkan
untuk dicoret-coret.
10.) Segala bentuk pelanggaran, baik sengaja maupun tidak sengaja dapat mengurangi
poin kelulusan di kegiatan PKKMB 2022

11.) Apabila peserta melakukan banyak pelanggaran/poin kelulusan tidak mencukupi


maka peserta akan dianggap tidak lulus atau dengan kata lain mengulang tahun
depan.

*Apabila terdapat hal yang belum jelas silakan menghubungi Pendamping Gugus
masing-masing.

Contact Person:
Wulan Laksmi 081946449521 / Id Line wulanlaksmi25

Anda mungkin juga menyukai