Anda di halaman 1dari 1

KESADARAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KAMPUS SEHAT

Kondisi lingkungan saat ini yaitu kurang layaknya lingkungan hidup akibat persoalan sampah yang tidak
ada habisnya, entah itu sampah industri, rumah tangga maupun pribadi. Pemakaian plastik dalam
kegiatan sehari-hari contohnya pembungkus makanan atau kemasan yang kita beli, sebisa mungkin di
daur ulang, di kurangi pemakaian nya, dan juga dipakai ulang. Seperti rencana kampus UNISA untuk
memecahkan rekor muri pembuatan ecobrick dari sampah yang dipotong-potong lalu dimasukkan ke
dalam botol plastik bekas. Merupakan Langkah awal dari penyelamatan bumi dari sampah dalam aspek
lingkungan kampus. Selain itu kita sadar bahwa kita ikut serta dalam perusakan alam atau lingkungan
hidup dengan menjadi penyumbang sampah terbesar di dunia. Namun belum banyak tindakan yang kita
lakukan. Walaupun sudah banyak kegiatan-kegiatan serta kampanye yang mengatasnamakan peduli
terhadap lingkungan namun semua itu masih belum cukup untuk memberi solusi dan jawaban atas segala
permasalahan lingkungan. Lalu, permasalah polusi udara disekitar lingkungan akibat banyaknya
kendaraan pribadi ataupun umum seperti motor dan mobil. Solusinya adalah dengan berjalan kaki atau
menggunakan sepeda untuk berpergian sebagai pengganti kendaraan. Kampus telah bekerja sama
dengan angkutan umum untuk membuat halte bus dekat kampus agar para mahasiswanya lebih terbiasa
menggunakan kendaraan umum dibanding kendaraan pribadi. Kesimpulannya adalah, beralih ke kegiatan
yang lebih efisien dan ramah lingkungan sehingga lingkungan kampus maupun sekitarnya tetap terjaga
dan bersih.

Anda mungkin juga menyukai