Anda di halaman 1dari 5

Menelaah Dan Menyajikan Teks

Prosedur
Pernahkah kalian membaca resep masakan yang ada di koran, majalah maupun di
blog koki terkenal?apa saja yang kalian dapatkan setelah membaca resep tersebut?benar,
didalam resep masakan biasanya terdapat alat, bahan, dan langkah-langkah membuatnya.
Didalam resep masakan tersebut juga berisi kalimat-kalimat yang menyatakan larangan,
saran, maupun perintah. Resep masakan tersebut merupakan contoh dari teks prosedur.

Pada bagian ini, kamu akan mempelajari secara rinci bagian-bagian/struktur teks
prosedur, membedakan jenis teks prosedur, menelaah penggunaan bahasa dalam teks
prosedur. kegiatan kedua ini sebagai bekal kamu menghasilkan teks prosedur yang baik.

Menelaah teks Prosedur


1. Menelaah struktur teks prosedur
a. cara membuat sesuatu

1) Bagian pendahuluan(pernyataan tujuan)


Pada bagian ini penulis mencoba menangkap minat pembaca pada produk atau
kegiatan yang akan dibuat panduannya, dengan menggunakan pilihan kata yang
mampu menarik perhatian dan hindari ungkapan negatif seperti “susah
dilaksanakan” atau “akan memakan waktu lama”.
2) Alat dan bahan yang digunakan

Teks prosedur cara membuat sesuatu diperlukan alat dan bahan. Misalnya, resep
makanan, membuat hiasan, atau membuat yang lain. Alat dan bahan dirinci sampai
ukuran yang akurat untuk menghasilkan produk yang baik.

Contoh : Bahan : 1 kg tepung terigu, 4 sendok makan mentega


3) Langkah-langkah
a. Langkah-langkah dalam teks prosedur merupakan inti dari tujuan teks
prosedur. langkah-langkah berisi tahap-tahap kegiatan/urutan kronologis
(termasuk hal yang perlu diperhatikan; jika panduan untuk permainan,
berikan aturan permainannya). Didalam langkah-langkah juga menggunakan
kalimat perintah, saran, dan larangan.
 Perintah: lakukan ini, lakukan itu
 Saran: untuk mencapai hasil terbaik setidaknya lakukan ini
 Peringatan: hindari, jangan lakukan
 Konjungsi(kata sambung) urutan langkah-langkah: pertama, kedua,
kemudian, berikutnya, setelah, setelah melakukan ini
 Untuk memberi batasan digunakan konjungsi(sampai, hingga, dengan
diaduk terus).
 Terdapat pelesapan karena banyak hal yang sama sehingga terlalu banyak
kalau tidak dilepaskan.
4) Kesimpulan
Cara membuat penutup teks prosedur adalah dengan merujuk kembali ke hal-hal
pokok yang disebutkan dalam pendahuluan dan ulang kembali dengan kata yang
lain(sinonim) atau ucapan selamat atau memotivasi orang untuk melakukan. Contoh,
ternyata mudah membuat masakan tradisional yang satu ini. Kue lezat siap
dinikmati.

b. Cara melakukan sesuatu atau memainkan sesuatu

1) Bagian pendahuluan(pernyataan tujuan)


Pada bagian ini penulis mencoba menangkap minat pembaca pada produk atau
kegiatan yang akan dibuat panduannya, dengan menggunakan pilihan kata yang
mampu menarik perhatian dan hindari ungkapan negatif seperti “susah
dilaksanakan” atau “akan memakan waktu lama”.
2) Langkah-langkah
a. Langkah-langkah dalam teks prosedur merupakan inti dari tujuan teks
prosedur. langkah-langkah berisi tahap-tahap kegiatan/urutan kronologis
(termasuk hal yang perlu diperhatikan; jika panduan untuk permainan,
berikan aturan permainannya). Didalam langkah-langkah juga menggunakan
kalimat perintah, saran, dan larangan.
 Perintah: lakukan ini, lakukan itu
 Saran: untuk mencapai hasil terbaik setidaknya lakukan ini
 Peringatan: hindari, jangan lakukan
 Konjungsi(kata sambung) urutan langkah-langkah: pertama, kedua,
kemudian, berikutnya, setelah, setelah melakukan ini
 Untuk memberi batasan digunakan konjungsi(sampai, hingga, dengan
diaduk terus).
 Terdapat pelesapan karena banyak hal yang sama sehingga terlalu banyak
kalau tidak dilepaskan.
3) Kesimpulan
Cara membuat penutup teks prosedur adalah dengan merujuk kembali ke hal-hal
pokok yang disebutkan dalam pendahuluan dan ulang kembali dengan kata yang
lain(sinonim) atau ucapan selamat atau memotivasi orang untuk melakukan. Contoh,
ternyata mudah memainkan alat musik tradisional yang satu ini. Selain
mengasyikkan, kita juga melestarikan budaya.

Cara Membuat Mie Instan Sehat Judul

Siapa yang tidak suka mie instant??? Mie instant merupakan produk makanan yang
dibuat dengan cara instant. Sehingga pakar ahli kesehatan menghimbau agar tidak
terlalu sering mengkonsumsi mie instant. Karena berbagai macam bahan kimia seperti
pengawet ditambahkan dalam produk ini. Dengan demikian dapat menimbulkan
masalah kesehatan bila terlalu sering dikonsumsi. Namun, beberapa brand Pengantar
menambahkan vitamin serta mineral di dalam mie instant. Cara pemasakan yang benar
akan mengurangi pengaruh buruk dari pengawet dan menjaga kandungan vitamin yang
ada di dalamnya. Berikut cara membuat mie instant yang menyehatkan (ingat jangan
telalu sering masak mie instant, maksimal 3 tiga kali dalam seminggu).

Bahan-bahan: mie instant rebus (rasa apa saja terserah, sesuaikan dengan selera), 1
telur, wortel, brokoli, tomat. Bahan

Cara memasak:
1. Panaskan sampai mendidih satu gelas air (untuk ukuran satu bungkus mie)
2. Buka bungkus mie, pisahkan bumbu dan mienya
3. Masukan mie ke dalam air yang telah mendidih, sementara itu buka bungkus dan
letakkan di piring/ mangkok
4. Angkat mie jangan terlalu lembek, buang air rebusan mie Langkah
5. Didihkan  1 gelas air  yang baru -
6. Masukkan telur, dan sayur mayur yang telah disiapkan langkah
7. Setelah itu masukkan mie yang telah ditiriskan dari perebusan pertama.
8. Angkat setelah mie melembut
9. Tuangkan ke dalam piring/mangkuk yang ada bumbu
10. Aduk, mie siap disajikan. Bisa ditambahkan taburan daging (abon) atau cabai, sesuai
selera.
11. Selamat menikmati Penutup

c. Menelaah penggunaan bahasa teks prosedur


a. Penggunaan kalimat perintah
Perintah : Posisikan tubuh sejajar dengan monitor
b. Penggunaan bentuk pasif(untuk proses)
Instruksi/paduan dapat diberikan dalam bentuk pasif jika ingin berbicara
tentang proses, yaitu bagaimana sesuatu dibuat atau dilaksanakan, bukan
tentang bagaimana membuat atau melakukan sesuatu.
Proses pasif: tombol keyboard sebaiknya ditekan dengan lembut
c. Penggunaan kriteria/batasan
Teks prosedur dibuat agar orang bisa melakukan seperti apa yang ditulis. Oleh
karena itu, kalimat pada teks prosedur harus rinci dan jelas batasannya.
TANPA BATASAN : angkat kaki kanan.
DENGAN BATASAN : angkat kaki kanan setinggi lutut, langkahkan kaki kanan
dua kali dan pada hitungan 4 bertepuk tangan.
d. Menggunakan kaliamat saran/larangan
e. Penggunaan akhiran-i dan akhiran-kan pada teks prosedur.
Akhiran-i dipakai jika objek dalam kalimat tidak bergerak. Akhiran-kan dipakai
jika objek bergerak.
Contoh: Lumuri loyang dengan mentega
Lumurkan mentega pada loyang

Menyajikan Teks Prosedur


1. Menulis dan memeragakan teks prosedur
Setelah kamu membaca beragam teks prosedur, berlatih menggunakan bahasa
dengan tekun, sekarang saatnya kamu membuat teks prosedur. bagaimana
carmembuat teks prosedur?ikuti langkah berikut ini.
a. Latihan menulis teks prosedur
Kamu akan berlatih menulis teks prosedur. pertam buatlah kerangka teks
prosedur, kemudian kembangkan menjadi teks prosedur yang utuh sesuai struktur
dan kaidah kebahasaannya.
Kerangka teks prosedur
1. Judul
a. Dapat berupa nama benda/sesuatu yang hendak dibuat/dilakukan.
b. Dapat berupa cara melakukan/menggunakan sesuatu

Contoh : Cara membuat KEFIR


2. Pengantar yang menyatakan tujuan penulisan
a. Dapat berupa pernyataan yang menyatakan tujuan penulisan.
b. Dapat berupa paragraf pengantar yang menyatakan tujuan penulisan.

Contoh :
Kefir merupakan olahan sari kedelai (orang-orang menyebutnya dengan susu
kedelai) yang difermentasi dengan bantuan jamur Saccaromyes sp dan beberapa
koloni bakteri probiotik. Jamur tersebut akan membantu memecahkan
makromolekul yang terkandung di dalam sari kedelai, seperti karbohidrat, protein
dan lemak nabati menjadi senyawa yang lebih sederhana. Selain itu, jamur tersebut
menghasilkan vitamin yang diperlukan bagi tubuh dan kehadiran bakteri probiotik
dapat menghalau hadirnya bakteri jahat. Kefir berbahan dasar perasan kedelei (sari
kedelei), dapat digantikan dengan perasan beras atau singkong, atau jagung, dan
lainnya asal berasal dari tumbuhan. Hal ini karena mikroba yang digunakan dalam
pebuatan mampu dengan baik mengubah senyawa dari tumbuhan, tidak dengan
hewan. Berikut prosedur lengkap pembuatan kefir.

3. Bahan atau alat untuk melaksanakan suatu prosedur


a. Dapat berupa daftar/rincian.
b. Dapat berupa paragraf.
c. Pada teks prosedur tertentu, misalnya prosedur melakukan sesuatu, tidak
diperlukan alat dan bahan.

Contoh:
Bahan-bahan yang harus dipersiapkan:

- 1 liter sari kedelai (boleh diganti dengan sari jagung, singkong, dan lainnya)
- 1 gram ragi tapai

4. Langkah/tahapan dengan urutan yang benar


a. Berupa tahapan yang ditunjukkan dengan penomoran.
b. Berupa tahapan yang ditunjukkan dengan kata yang menunjukkan urutan:
pertama, kedua, ketiga, dst.
c. Berupa tahapan yang ditunjukkan dengan kata yang menunjukkan urutan
waktu: sekarang, kemudian, setelah itu, dst.

Contoh:
Cara membuat

- Tuangkan satu liter sari kedelai ke dalam bejana (tupperware, botolminum atau
lainnya yang memiliki penutup) yang telah disterilkan sebelumnya.
- Masukkan satu gram ragi tapai ke dalam satu liter sari kedelai tersebut. Tutup rapat.
Simpan dalam suhu kamar. Biarkan selama maksimal dua hari(minimal satu hari)
- Kefir siap dinikmati, dapat ditambahkan sirop untuk mencoba berbagai varian rasa.
- Selamat menikmati, sehat setiap hari.

Tahapan biasanya dimulai dengan kata yang menunjukkan perintah:


tambahkan, aduk, tiriskan, panaskan, dll.

2. Menyajikan teks prosedur secara lisan


Setelah kamu berhasil menyusun teks prosedur, saatnya kamu menyajikan hasil
kerjamu. Ketika kamu menyajikan hasil kerjamu, jangan lupa untuk memeragakan
sesuai dengan teks prosedur yang kamu tulis. Gunakan suara yang lantang, intonasi
yang tepat dan mimik wajah yang meyakinkan penonton.

Anda mungkin juga menyukai