Anda di halaman 1dari 21

PERANGKAT PEMBELAJARAN

ATLETIK
LOMPAT JAUH

Disusun oleh:

Nama : Ayub Ridwan Syah, S.Pd


No. UKG : 201800276824

PENDIDIKAN PROFESI GURU DALAM JABATAN


PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS TANJUNGPURA
TAHUN 2022
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Satuan Pendidikan : SDN 01 Sepanjang
Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan
Kelas / Semester : VI / Ganjil
Materi Pokok : Atletik
Sub Materi pokok : Lompat Jauh Gaya Jongkok
Alokasi Waktu : 4 x 35 Menit (2 x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian
tampak mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan
sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Memahami prosedur variasi 3.3.1 Memahami rangkaian Gerakan
pola gerak dasar jalan, lari, awalan, tolakan, saat di udara,
lompat, dan lempar melalui mendarat lompat jauh gaya jongkok
permainan/ olahraga yang dalam atletik.
dimodifikasi dan atau olahraga 3.3.2 Menguraikan rangkaian Gerakan
tradisional. awalan, tolakan, saat di udara,
mendarat lompat jauh gaya jongkok
dalam atletik.
4.3 Mempraktikkan variasi pola 4.3.1 Mempraktikan rangkaian gerakan
gerak dasar jalan, lari, awalan, tolakan, saat di udara,
lompat, dan lempar melalui mendarat lompat jauh gaya jongkok
permainan/ olahraga yang dalam atletik..
dimodifikasi dan atau
olahraga tradisional.
Nilai karakter : relegius,disiplin,mandiri, kerja sama, keberanian, bertanggung jawab.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran melalui media berbasis TPACK dan
berdiskusi peserta didik diharapkan dapat :
1. Menunjukan sikap religius seperti berdoa,bersyukur, dan berprilaku baik.
2. Menunjukan sikap displin, kerjasama, kreatifitas, dan keberanian.
3. Memahami rangkaian gerakan awalan, tolakan, saat di udara, mendarat pada lompat jauh
dengan baik.
4. Menguraikan rangkaian gerakan awalan, tolakan, saat di udara, mendarat pada lompat jauh
dengan tepat.
5. Mempraktikan rangkaian gerakan awalan, tolakan, saat di udara, mendarat pada lompat jauh
dengan benar.

D. Materi Pembelajaran
1. Materi Regular :
a. Pengertian atletik.
b. Macam-macam cabang atletik.
c. Pengertian dan macam-macam lompat jauh.
d. Teknik dasar lompat jauh gaya jongkok.
e. Melakukan gerakan lompat jauh gaya jongkok.
2. Materi Remidial :
a. Pengertian atletik.
b. Macam-macam cabang atletik.
c. Pengertian dan macam-macam lompat jauh.
d. Teknik dasar lompat jauh gaya jongkok.
e. Melakukan gerakan lompat jauh gaya jongkok.
3. Pembelajaran Pengayaan diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai / lebih dari
nilai KBM/KKM. Kegiatan yang dapat dirancang dan dilaksanakan oleh guru dalam kaitannya
dengan pengayaan, yaitu mencari artikel di internet dan membaca tentang gerak lompat jauh gaya
jongkok.

E. Metode Pembelajaran
1. Model : Problem based learning (PBL).
2. Pendekatan : Saintifik, TPACK.
3. Metode : Demonstrasi, Diskusi, Student Oriented, Tanya Jawab,Penugasan, Praktek.

F. Media dan Alat Pembelajaran


1. Media : a. Power Point.
b. Video Pembelajaran.
2. Alat : a. Leptop.
b. LCD Proyektor.
c. matras.
d. Peluit.
e. Cone
f. Gabus persegi
h. Mika segitiga
3. Sarana : Lapangan.

G. Sumber Belajar
1. Buku Guru kelas VI (Berton Supriyadi Simamora, Aktif Berolahraga, Pendidikan Jasmani,
Olahraga, dan Kesehatan kelas V SD/MI, Jakarta : Pusat Kurikulum dan Perbukuan
Balitbang Kemendikbud, 2019).
2. Buku Siswa kelas VI (Berton Supriyadi Simamora, Aktif Berolahraga, Pendidikan Jasmani,
Olahraga, dan Kesehatan kelas V SD/MI, Jakarta : Pusat Kurikulum dan Perbukuan
Balitbang Kemendikbud, 2019).
3. Youtube : https://www.youtube.com/watch?v=RLGkkvz40j8
H. Langkah-Langkah Pembelajaran
Pertemuan ke-1 (Teknik Dasar Lompat Jauh Gaya Jongkok)

Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)


1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran.
2. Guru memastikan semua peserta didik dalam keadaan sehat.
3. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memeriksa kelengkapan dan kerapian pakaian.
4. Guru menjelaskan langkah pembelajaran, dan aspek penilaian baik kompetensi sikap
spiritual, sikap sosial, kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan.
5. Guru menjelaskan kompetensi yang harus dikuasai peserta didik setelah proses
pembelajaran (seperti yang tercantum dalam indikator ketercapaian kompetensi).
6. Mengaitkan materi yang akan dilakukan dengan materi sebelumnya.
7. Guru memotivasi peserta didik untuk mengkondisikan suasana belajar yang
menyenangkan dengan menjelaskan manfaat olahraga bagi kesehatan dan kebugaran.
8. Melakukan pemanasan ( di tahap ke-3).

Kegiatan Inti (100 Menit)


Orientasi Peserta 1. Guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik sebagai
Didik Terhadap tes awal
Masalah Adakah yang sudah pernah melakukan gerakan lompat jauh
?
Bagaimana cara melakukan lompat jauh ?
2. (Mengamati) Peserta didik mengamati video pembelajaran yang
disajikan :
https://www.youtube.com/watch?v=RLGkkvz40j8

Megorganisasikan 1. Peserta didik dibagi dalam beberapa kelompok kerja.


Peserta Didik untuk 2. (Menanya) Peserta didik diberi kesempatan untuk berdiskusi,
Belajar bertanya tentang permasalahan terkait dengan gerak lompat jauh
gaya jongkok.
Membimbing 1. (Menalar) Peserta didik berdiskusi dengan peserta didik lainnya,
Penyelidikan guru hanya sebagai fasilitator (Collaboration and communication).
Individu maupun 2. Guru membimbing peserta didik melakukan pengumpulan
kelompok data/informasi (pengetahuan,konsep,teori) melalui berbagai macam
cara untuk menemukan berbagai alternatif penyelesaian masalah.
3. Pada aktifitas di lapangan, guru membimbing peserta didik
melakukan pemanasan.
4. Guru membimbing peserta didik membentuk kelompok dilanjutkan
melakukan permainan (Katak dan Bangau).
https://www.youtube.com/watch?v=ZL2EfNOvHKk

Mengembangkan 1. (Mencoba) Peserta Didik melakukan Gerakan :


dan Menyajikan
Hasil Karya
a. Awalan
 Berdiri tegak.
 Pandangan lurus ke depan.
 Lari akselerasi.

b. Tolakan/Tumpuan,
 Menumpu pada satu kaki
 Bertumpu di balok tumpuan
 Pandangan ke depan

c. Saat di Udara.
 Posisi jongkok
 Tangan diluruskan ke depan

d. Mendarat.
 Mendarat dengan kedua kaki agak merapat.
 Berat badan di bawah ke depan.
 Lutut ditekuk dengan posisi jongkok.
 Tangan ke depan.
 Pandangan ke depan.

e. Melakukan rangkaian Gerakan lompat jauh gaya


jongkok secara keseluruhan.

2. Guru membimbing Siswa untuk menentukan penyelesaian masalah


yang paling tepat dari berbagai alternatif pemecahan masalah
yang siswa temukan.
Menganalisis dan 1. (Mengkomunikasikan) Guru dan Peserta didik menarik kesimpulan
Mengevaluasi tentang materi Gerakan lompat jauh gaya jongkok.
Proses Pemecahan 2. Guru melakukan penilaian terhadap peserta didik.
Masalah
Kegiatan Penutup (15 Menit)
1. Melakukan evaluasi terhadap proses aktivitas yang telah diberikan.
2. Memberikan penghargaan kepada siswa yang mampu melakukan aktivitas gerak dengan baik
dan memberikan tugas remedial kepada siswa yang belum mampu melakukan aktivitas gerak
dengan baik.
3. Melakukan tanya jawab dengan siswa yang berkenaan dengan materi pembelajaran yang telah
diberikan.
4. Melakukan pelemasan yang dipimpin oleh guru atau oleh salah seorang siswa yang dianggap
mampu , dan menjelaskan kepada siswa tujuan dan manfaat melakukan pelemasan.
5. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada minggu yang akan datang.
6. Setelah melakukan aktivitas pembelajaran seluruh siswa dan guru berdoa.

Pertemuan ke-2 (Lompat Jauh Gaya Jongkok)

Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)


1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran.
2. Guru memastikan semua peserta didik dalam keadaan sehat.
3. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memeriksa kelengkapan dan kerapian pakaian.
4. Guru menjelaskan langkah pembelajaran, dan aspek penilaian baik kompetensi sikap
spiritual, sikap sosial, kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan.
5. Guru menjelaskan kompetensi yang harus dikuasai peserta didik setelah proses
pembelajaran (seperti yang tercantum dalam indikator ketercapaian kompetensi).
6. Mengaitkan materi yang akan dilakukan dengan materi sebelumnya.
7. Guru memotivasi peserta didik untuk mengkondisikan suasana belajar yang
menyenangkan dengan menjelaskan manfaat olahraga bagi kesehatan dan kebugaran.
8. Melakukan pemanasan (statis, dinamis, jogging dan bentuk game/permainan).

Kegiatan Inti (100 Menit)


Orientasi Peserta 1. Guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik sebagai
Didik Terhadap tes awal
Masalah Adakah yang sudah bisa melakukan gerakan lompat jauh ?
Coba contohkan ?

Megorganisasikan 1. (Menanya) Peserta didik diberi kesempatan untuk berdiskusi,


Peserta Didik untuk bertanya tentang permasalahan terkait dengan gerak lompat jauh
Belajar gaya jongkok.
Membimbing 1. (Menalar) Peserta didik berdiskusi dengan peserta didik lainnya,
Penyelidikan guru hanya sebagai fasilitator (Collaboration and communication).
Individu maupun 2. Guru membimbing peserta didik melakukan pengumpulan
kelompok data/informasi (pengetahuan,konsep,teori) melalui berbagai macam
cara untuk menemukan berbagai alternatif penyelesaian masalah.
3. Pada aktifitas di lapangan, guru membimbing peserta didik
melakukan pemanasan.

Mengembangkan 1. (Mencoba) Peserta Didik melakukan Gerakan :


dan Menyajikan
Hasil Karya a. Melakukan rangkaian gerakan lompat jauh gaya
jongkok secara keseluruhan.
b. Melakukan perlombaan sederhana antar siswa.
2. Guru membimbing Siswa untuk menentukan penyelesaian masalah
yang paling tepat dari berbagai alternatif pemecahan masalah
yang siswa temukan.
Menganalisis dan 1. (Mengkomunikasikan) Guru dan Peserta didik menarik kesimpulan
Mengevaluasi Proses tentang materi Gerakan lompat jauh gaya jongkok.
Pemecahan Masalah 2. Guru melakukan penilaian terhadap peserta didik.
Kegiatan Penutup (15 Menit)
1. Melakukan evaluasi terhadap proses aktivitas yang telah diberikan.
2. Memberikan penghargaan kepada siswa yang mampu melakukan aktivitas gerak dengan baik
dan memberikan tugas remedial kepada siswa yang belum mampu melakukan aktivitas gerak
dengan baik.
3. Melakukan tanya jawab dengan siswa yang berkenaan dengan materi pembelajaran yang
telah diberikan.
4. Melakukan pelemasan yang dipimpin oleh guru atau oleh salah seorang siswa yang dianggap
mampu , dan menjelaskan kepada siswa tujuan dan manfaat melakukan pelemasan.
5. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada minggu yang akan datang.
6. Setelah melakukan aktivitas pembelajaran seluruh siswa dan guru berdoa.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran


1. Nilai Afektif
Hari/ Nama Peserta
No Perilaku Tindak Lanjut Keterangan
Tanggal Didik
1
2
3
4
5
Dst

2. Nilai Kognitif
NOMOR SOAL JUMLAH
NO NAMA PESERTA DIDIK NILAI
1 2 3 4 TOTAL
1.
2
3
4
Dst.
Nilai Peserta didik = Jlh Skor Yang Diperoleh X 100
Skor Maksimal

Pertemuan ke-1
Kompetensi Bentuk Nomor
NO Materi Butir Soal Poin
Dasar Soal Soal
1. Memahami Lompat Apa pengertian dari atletik ? 25 ESSAY 1
prosedur variasi Jauh (atletik dapat diartikan sebagai
pola gerak dasar Gaya cabang olahraga yang terdiri atas
jalan, lari, lompat, Jongkok tiga nomor perlombaan, di
dan lempar melalui antaranya ialah nomor lari, lempar
permainan/ olahraga dan lompat).
yang dimodifikasi Sebutkan macam - macam cabang 25 ESSAY 2
dan atau olahraga atletik ! (lari, lempar, lompat).
tradisional. Sebutkan macam-macam gaya 25 ESSAY 3
lompat jauh ! (jongkok,
menggantung, berjalan di udara).
Bagaimana awalan lompat jauh 25 ESSAY 4
gaya jongkok ? (lari akselerasi)

Pertemuan ke-2
Kompetensi Bentuk Nomor
NO Materi Butir Soal Poin
Dasar Soal Soal
1. Memahami Lompat Apa pengertian dari atletik ? 25 ESSAY 1
prosedur variasi Jauh (atletik dapat diartikan sebagai
pola gerak dasar Gaya cabang olahraga yang terdiri atas
jalan, lari, lompat, Jongkok tiga nomor perlombaan, di
dan lempar melalui antaranya ialah nomor lari, lempar
permainan/ olahraga dan lompat).
yang dimodifikasi Sebutkan macam - macam cabang 25 ESSAY 2
dan atau olahraga atletik ! (lari, lempar, lompat).
tradisional. Sebutkan macam-macam gaya 25 ESSAY 3
lompat jauh ! (jongkok,
menggantung, berjalan di udara).
Bagaimana awalan lompat jauh 25 ESSAY 4
gaya jongkok ? (lari akselerasi)

3. Nilai Psikomotor

Aspek yang Dinilai


Total
No Nama Peserta Didik Sikap Awal Sikap Mengguling Sikap Akhir
Nilai
1 2 3 1 2 3 1 2 3
1 misal 2 3 3 88,8
2
3
4
Dst
.
Nilai Peserta didik = Jlh Skor Yang Diperoleh X 100
Skor Maksimal
Kriteria Penskoran :
Pertemuan ke-1
Aspek Yang Diamati Kriteria Pengamatan Skor Maksimal
Sikap Awal Berdiri tegak.
Pandangan ke depan. 3
Lari akselerasi.
Tumpuan Dan Saat Di Menumpu dengan satu kaki.
Udara. Tangan kedepan. 3
Saat diudara posisi jongkok.
Sikap Akhir Mendarat dengan dua kaki (jongkok).
Lutut mengeper. 3
Pandangan ke depan.

Pertemuan ke-2
Aspek Yang Diamati Kriteria Pengamatan Skor Maksimal
Sikap Awal Berdiri tegak.
Pandangan ke depan. 3
Lari akselerasi.
Tumpuan Dan Saat Di Menumpu dengan satu kaki.
Udara. Tangan kedepan. 3
Saat diudara posisi jongkok.
Sikap Akhir Mendarat dengan dua kaki (jongkok).
Lutut mengeper. 3
Pandangan ke depan.

4. Pembelajaran remedial
Instrumen penilaian pembelajaran remedial pada dasarnya sama dengan instrument
penilaian pembelajaran regular. Remedial diberikan kepada peserta didik yang belum
mencapai KBM/KKM.
5. Pembelajaran pengayaan
Mencari artikel di google,buku,youtube tentang senam lantai.

Tawangmangu, 22 September 2022


Mengetahui,
Kepala SD Negeri 01 Sepanjang Guru PJOK

Sadiyem, S.Pd Ayub Ridwan Syah, S.Pd


NIP : 19660215 198806 2 002 NIP3K : 19921011 202221 1 003
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 BAHAN AJAR

Lampiran 2 MEDIA PEMBELAJARAN

Lampiran 3 LKPD

Lampiran 4 EVALUASI/INTRUMEN PENILAIAN


Lampiran 1 (Bahan Ajar)
ATLETIK
LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK

A. PENGERTIAN ATLETIK
Atletik berasal dari bahasa Yunani, yakni Athlon yang artinya berlomba atau bertanding.
Menurut Riyadi (2019), atletik dapat diartikan sebagai cabang olahraga yang terdiri atas tiga nomor
perlombaan, di antaranya ialah nomor lari, lempar dan lompat.
B. MACAM – MACAM CABANG ATLETIK
Cabang atletik secara garis besar dapat dibagi menjadi tiga yaitu lari, lempar, lompat.
1. LARI
Lari Jarak Pendek (100m, 200m, 400m)
Lari Jarak Jauh (3km, 5km, 10km)
Lari Estavet
Lari Gawang
2. Lempar
Lempar Lembing
Lempar Cakram
Lempar Martil
Tolak Peluru
3. Lompat
Lompat Jauh
Lompat Tinggi
Lompat Galah
Lompat Jangkit
C. PENGERTIAN LOMPAT JAUH
Lompat adalah suatu gerakan mengangkat tubuh dari suatu titik ke titik yang lain yang lebih jauh atau tinggi
dengan ancang-ancang lari cepat atau lambat dengan menumpu satu kaki dan mendarat dengan kaki atau anggota tubuh
lainnya dengan keseimbangan yang baik (Djumidar A. Widya, 2004: 65).
Sedangkan lompat jauh menurut Aip Syarifudin (1992: 90) adalah suatu gerakan melompat ke depan atas dalam
upaya membawa titik berat badan selama mungkin di udara (melayang di udara) yang dilakukan dengan cepat dan
dengan jalan melakukan tolakan pada satu kaki untuk mencapai jarak yang sejauh-jauhnya.
D. MACAM – MACAM LOMPAT JAUH
Ada beberapa gaya yang ada di dalam lompat jauh. Adapun gaya dalam lompat jauh adalah sebagai berikut:
1) Menurut Eddy Purnomo (2007: 85) macam gaya lompat jauh adalah Gaya Jongkok (sail style), Gaya Menggantung
(hang style), Gaya Berjalan di Udara (hitch kick style).
2) Menurut Yoyo Basuki, dkk (2000: 17) dalam lompat jauh ada tiga gaya yang dilakukan untuk mempertahankan sikap
badan di udara,
yaitu gaya jongkok, gaya lenting, dan gaya hitch-kick atau walking in the air.”
3) Sedangkan menurut Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah
(1997: 60), “pada saat melayang ada 3 teknik yang berbeda yang dapat digunakan; A = Teknik Menggantung, B =
Teknik Mengambang, C = Teknik Berjalan di Udara”. Gambar teknik saat melayang adalah sebagai berikut:

Gambar 1. Macam Gaya Lompat Jauh


(Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah, 1997: 60)

Dari pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa gaya untuk mempertahankan diri di udara (melayang) ada
tiga, gaya tersebut adalah Gaya Jongkok atau Gaya Mengambang (sail style), Gaya Menggantung atau Gaya Lenting,
dan Gaya Berjalan di Udara (hitch kick style/ walking in the air).
E. PENGERTIAN LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK
Menurut Aip Syarifudin (1992: 93) lompat jauh gaya jongkok sebagai berikut: “Pada waktu lepas dari tanah
(papan tumpuan), keadaan sikap badan di udara jongkok, dengan jalan membulatkan badan dengan kedua lutut ditekuk,
kedua lengan ke depan. Pada waktu akan mendarat, kedua kaki dijulurkan ke depan”.
Menurut www.kawandnews.com (2011/09) lompat jauh gaya jongkok adalah sebuah cabang pertandingan
atletik yang mengkombinasikan kecepatan, kekuatan, dan ketangkasan atletik dalam usaha untuk melompat sejauh
mungkin dari papan tolakan. Kemudian menurut Djumidar A. Widya (2006: 47) lompat jauh merupakan keterampilan
gerak pindah dari satu tempat ketempat lainnya dengan satu kaki tolakan ke depan sejauh mungkin.

Gambar 2. Serangkaian Gerakan Lompat Jauh Gaya Jongkok (Tamsir Riyadi, 1985: 97)

Berdasarkan pendapat tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa lompat jauh gaya jongkok adalah suatu
gerakan melompat pada waktu kaki kiri/kaki tolak lepas dari tanah (papan tolakan) keadaan sikap badan di udara jongkok
seperti duduk, dengan jalan mencondongkan badan ke depan kedua lutut ditekuk, kedua lengan diayunkan ke depan.
Pada waktu akan mendarat, kedua kaki diluruskan jauh ke depan, badan membongkok ke depan, perhatian tertuju
pada tempat mendarat.
F. TEKNIK DASAR LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK
1. Awalan
Lompat jauh diawali dengan gerakan berlari dengan cepat pada lintasan lurus yang biasanya berjarak antara 35 hingga
45 meter. Untuk mencapai lompatan yang maksimal, usahakan untuk lari secepat-cepatnya. Hingga mencapai pada
balok untuk melakukan tumpuan tanpa harus merubah kaki mana yang akan digunakan sebagai tumpuan. Semakin
cepat anda berlari, maka semakin cepat pula daya dorong tubuh ketika melakukan lompatan. Sehingga Awalan yang
bagus juga akan mempengaruhi jarak dan jangkauan lompatan.
Kesalahan yang sering dilakukan ketika melakukan awalan adalah ketika mendekati balok tumpuan, anda
memperlambat langkah anda, sehingga tenaga dorongan ke depanya menjadi sekidit berkurang, dan jarak yang
dihasilkanya pun juga kurang maksimal, dan kesalahan tersebut merupakan kesalahan dalam lompat jauh yang harus
dihindari.

Gambar 3. Tahap Awal Lompat Jauh Gaya Jongkok


(Eddy Purnomo, 2007: 28)

2. Tumpuan atau Tolakan


Tumpuan atau tolakan dalam lompat jauh adalah gerakan dimana satu kaki digunakan untuk menumpu dan
memberikan tenaga agar tubuh bisa melayang di udara. Ketika melakukan tumpuan dalam lompat jauh sudah
disediakan balok tumpuan yang biasanya berwarna putih. Hal ini dimaksudkan, agar balok untuk melakukan tumpuan
tersebut agar mudah dilihat. Karena ketika melakukan awalan, anda dituntut untuk berlari sekencang-kencangnya dan
sebisa mungkin memprediksi kaki mana yang bisa menjadi tumpuan.  Ketika kaki anda sudah menginjak balok
tumpuan usahakan segera sedikit tekuk kaki yang menumpu pada balok dan berikan tenaga sekuat mungkin agar
tubuh bisa melesat ke atas. Jika tenaga anda kurang, maka lompatan anda juga tidak akan maksimal.
Untuk menghasilkan tolakan yang kuat, anda sebaiknya berlatih untuk menguatkan otot-otot kaki anda. karena beban
untuk tolakan berada pada kaki yang digunakan untuk melompat.Semakin kuat tumpuan kaki anda, maka semakin
tinggi juga anda bisa melayang. Hal ini juga ditambah dengan gerakan awalan yang mendorong tubuh maju ke depan
sehingga lesatan lompatan anda juga akan semakin jauh. 
Untuk melakukan teknik tolakan yang benar, usahakan untuk memprediksi dengan menggunakan kaki terkuat. Atau
jika anda bisa melatih kedua kaki anda maka bukan menjadi masalah untuk melakukan tolakan dengan kaki manapun.
Karena tolakan sangat menentukan seberapa jauh lompatan anda. Dan pastikan untuk melakukan tolakan pada balok
yang sudah ada dalam lapangan lompat jauh. Jika anda melanggarnya, lompatan anda dianggap tidak sah. Selain itu,
untuk menghasilkan lompatan yang jauh, ketika melakukan tolakan anda bisa mencondongkan badan anda sekitar 40
hingga 50  derajat.

Gambar 4. Tahap Tolakan Lompat Jauh Gaya Jongkok


(U. Jonath, dkk, 1987: 199)
3. Melayang di Udara
Setelah melakukan tumpuan secara otomatis anda akan melayang di udara, karena adanya kekuatan yang mendorong
ke atas, ditambah dengan dorongan yang dilakukan saat melakukan awalan. Membuat tubuh anda melayang dan
terdorong ke depan, sehingga membuat sebuah jarak lompatan yang jauh.
Tahapan inilah yang membedakan antara teknik lompat jauh gaya jongkok, lompat jauh gaya menggantung dan gaya
berjalan di udara. Lompat jauh gaya jongkok merupakan gaya termudah, jika dibandingkan dengan kedua gaya yang
lain. Hampir sama seperti namanya, ketika melayang di udara, anda bersikap seperti layaknya orang jongkok dengan
tangan lurus ke depan. Ketika di udara, usahakan untuk menyeimbangkan tubuh dan bersiap untuk melakukan
pendaratan.

Gambar 5. Tahap Melayang Lompat Jauh Gaya Jongkok


(Eddy Purnomo, 2007: 86)
4. Mendarat
Setelah melesat dan melayang diudara, anda harus bersiap segera untuk melakukan pendaratan. Pendaratan dalam
lompat jauh sudah disediakan dalam kotak dengan pasir yang lembut. Dan inilah fungsi dari menjaga keseimbangan
disaat anda melayang di udara. Jangan sampai anda melayang dan mendarat diluar area pasir yang sudah ditentukan.
Meskipun hal ini jarang terjadi, namun anda juga harus tetap memperhatikanya.
Saat ,mendarat anda bisa hanya tinggal meneruskan gerakanya saja, karena ketika melayang anda sudah mengambil
sikap jongkok. Setelah itu, tangan ketika mendarat juga masih tetap di depan, agar disaat mendarat tetap seimbang.
Anda bisa menggunakan kedua kaki secara bersamaan ketika melakukan pendaratan, dengan dimulai dari ujung kaki,
dan diakhiri anti klimaks dengan sedikit membuat pegas di kaki anda. agar tidak terjadi cidera pada kaki anda.

Gambar 5. Tahap Melayang Lompat Jauh Gaya Jongkok


(Eddy Purnomo, 2007: 91)
Lampiran 2 (Media Pembelajaran)
Lampiran 3 (Lembar Kerja Peserta Didik)

ATLETIK
NAMA :
KELAS :
MATERI POKOK : Lompat Jauh Gaya Jongkok

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Memahami prosedur variasi 3.3.3 Memahami rangkaian Gerakan
pola gerak dasar jalan, lari, awalan, tolakan, saat di udara,
lompat, dan lempar melalui mendarat lompat jauh gaya jongkok
permainan/ olahraga yang dalam atletik.
3.6.1 Menguraikan rangkaian Gerakan
dimodifikasi dan atau olahraga
awalan, tolakan, saat di udara,
tradisional. mendarat lompat jauh gaya jongkok
dalam atletik.

4.3 Mempraktikkan variasi pola 4.3.1 Mempraktikan rangkaian gerakan


gerak dasar jalan, lari, awalan, tolakan, saat di udara,
lompat, dan lempar melalui mendarat lompat jauh gaya jongkok
permainan/ olahraga yang dalam atletik..
dimodifikasi dan atau
olahraga tradisional.

LEMBAR KERJA II
Petunjuk:
 Bacalah serta amati materi ajar tentang lompat jauh gaya jongkok.

1. Lakukan gerakan awalan, tolakan, saat diudara,


mendarat lompat jauh gaya jongkok dalam kelompok
2. Diskusikan dengan teman tentang pengertian atletik
serta prosedur melakukan gerakan lompat jauh gaya
jongkok.
3. Tuliskan hasil diskusi dalam tabel di bawah ini.

a. Menjelaskan pengertian senam lantai

Atletik

b. Menjelaskan l o m p a t j a u h g a y a j o n g k o k
Definisi

Lompat jauh

Lompat jauh gaya


jongkok
4. Menjelaskan prosedur melakukan lompat jauh gaya jongkok

1. Awalan

Tumpuan/Tolakan

3. Saat di udara

4 Mendarat

Tawangmangu, 22 September 2022


Mengetahui,
Kepala SD Negeri 01 Sepanjang Guru PJOK

Sadiyem, S.Pd Ayub Ridwan Syah, S.Pd


NIP : 19660215 198806 2 002 NIP3K : 19921011 202221 1 003
Lampiran 4 (Evaluasi/Instrumen Penilaian)

1.Nilai Afektif
Nama Peserta
No Hari/Tanggal Perilaku Tindak Lanjut Keterangan
Didik
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Ds
t

2.Nilai Kognitif
NOMOR SOAL JUMLAH
NO NAMA PESERTA DIDIK NILAI
1 2 3 4 TOTAL
1. ELSA KURNIAWAN
2 KUKUH ADI PRASTYO
3 LUTVI GALIH SAPUTRA
4 EGA PRANAJA ADITAMA
5 AWALIA RAMADANI
6 CAESAR JAVA DZULFIKAR
7 DIKA KARUNIA
8 GANINDRA AMDANI
9 KENES ANINDYA
10 MUHAMMAD RIDWAN HAFIDZ S
11 NADIA MILA SAPUTRI
12 NINGSIH AMBARWATI
13 RAMADHAN AAN OTHMAN R
14 RIZKY ADNAN WARDANA
15 RIZKI RAHMAWATI
16 SILVA LIA NITA
17 SYAFANA ANINDITYA RAHMAWATI
Nilai Peserta didik = Jlh Skor Yang Diperoleh X 100
Skor Maksimal

Pertemuan ke-1
Kompetensi Bentuk Nomor
NO Materi Butir Soal Poin
Dasar Soal Soal
1. Memahami Lompat Apa pengertian dari atletik ? 25 ESSAY 1
prosedur variasi Jauh (atletik dapat diartikan sebagai
pola gerak dasar Gaya cabang olahraga yang terdiri atas
jalan, lari, lompat, Jongkok tiga nomor perlombaan, di
dan lempar melalui antaranya ialah nomor lari, lempar
permainan/ olahraga dan lompat).
yang dimodifikasi Sebutkan macam - macam cabang 25 ESSAY 2
dan atau olahraga atletik ! (lari, lempar, lompat).
tradisional. Sebutkan macam-macam gaya 25 ESSAY 3
lompat jauh ! (jongkok,
menggantung, berjalan di udara).
Bagaimana awalan lompat jauh 25 ESSAY 4
gaya jongkok ? (lari akselerasi)

Pertemuan ke-2
Kompetensi Bentuk Nomor
NO Materi Butir Soal Poin
Dasar Soal Soal
1. Memahami Lompat Apa pengertian dari atletik ? 25 ESSAY 1
prosedur variasi Jauh (atletik dapat diartikan sebagai
pola gerak dasar Gaya cabang olahraga yang terdiri atas
jalan, lari, lompat, Jongkok tiga nomor perlombaan, di
dan lempar melalui antaranya ialah nomor lari, lempar
permainan/ olahraga dan lompat).
yang dimodifikasi Sebutkan macam - macam cabang 25 ESSAY 2
dan atau olahraga atletik ! (lari, lempar, lompat).
tradisional. Sebutkan macam-macam gaya 25 ESSAY 3
lompat jauh ! (jongkok,
menggantung, berjalan di udara).
Bagaimana awalan lompat jauh 25 ESSAY 4
gaya jongkok ? (lari akselerasi)

3.Nilai Psikomotor
Aspek yang Dinilai
N Total
Nama Peserta Didik Sikap Awal Sikap Mengguling Sikap Akhir
o Nilai
1 2 3 1 2 3 1 2 3
1 ELSA KURNIAWAN
2 KUKUH ADI PRASTYO
3 LUTVI GALIH SAPUTRA
4 EGA PRANAJA ADITAMA
5 AWALIA RAMADANI
6 CAESAR JAVA DZULFIKAR
7 DIKA KARUNIA
8 GANINDRA AMDANI
9 KENES ANINDYA
10 MUHAMMAD RIDWAN HAFIDZ S
11 NADIA MILA SAPUTRI
12 NINGSIH AMBARWATI
13 RAMADHAN AAN OTHMAN R
14 RIZKY ADNAN WARDANA
15 RIZKI RAHMAWATI
16 SILVA LIA NITA
17 SYAFANA ANINDITYA R
Nilai Peserta didik = Jlh Skor Yang Diperoleh X 100
Skor Maksimal

Kriteria Penskoran :
Pertemuan ke-1
Aspek Yang Diamati Kriteria Pengamatan Skor Maksimal
Sikap Awal Berdiri tegak.
Pandangan ke depan. 3
Lari akselerasi.
Tumpuan Dan Saat Di Menumpu dengan satu kaki.
Udara. Tangan kedepan. 3
Saat diudara posisi jongkok.
Sikap Akhir Mendarat dengan dua kaki (jongkok).
Lutut mengeper. 3
Pandangan ke depan.
Pertemuan ke-2
Aspek Yang Diamati Kriteria Pengamatan Skor Maksimal
Sikap Awal Berdiri tegak.
Pandangan ke depan. 3
Lari akselerasi.
Tumpuan Dan Saat Di Menumpu dengan satu kaki.
Udara. Tangan kedepan. 3
Saat diudara posisi jongkok.
Sikap Akhir Mendarat dengan dua kaki (jongkok).
Lutut mengeper. 3
Pandangan ke depan.

4.Pembelajaran remedial
Instrumen penilaian pembelajaran remedial pada dasarnya sama dengan instrument
penilaian pembelajaran regular. Remedial diberikan kepada peserta didik yang belum
mencapai KBM/KKM.
a. Remedial Pengetahuan
Mengulang kembali tugas tertulis yang diberikan pada pembelajaran regular.
b. Remedial Keterampilan
Mengulang kembali tugas praktik yang diberikan pada pembelajaran regular.
5.Pembelajaran pengayaan
Mencari artikel di google,buku,youtube atletik lompat jauh.

Tawangmangu, 22 September 2022


Mengetahui,
Kepala SD Negeri 01 Sepanjang Guru PJOK

Sadiyem, S.Pd Ayub Ridwan Syah, S.Pd


NIP : 19660215 198806 2 002 NIP3K : 19921011 202221 1 003

Anda mungkin juga menyukai