Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN DONGGALA

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SDN 12 BANAWA

PENILAIAN TENGAH SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2022 / 2023
Mata Pelajaran : Tema 2 Sub tema 1 dan 2 Hari /Tanggal :
Kelas / semester : III/ 1 Nama :

I. Berikan tanda silang (x) pada jawaban yang benar !

PPKN
1. Sila ke- 3 Pancasila berbunyi ……
c. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat
a. Ketuhanan yang Maha Esa
Indonesia
b. Persatuan Indonesia d. Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
2. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
adalah bunyi Pancasila ….
a. Sila Ke - 1 c. Sila Ke - 3

b. Sila Ke - 2 d. Sila Ke - 4
3.

gambar diatas termasuk mencerminkan sifat...


a. penolong c. dermawan

b. lucu d. ramah
4. Jika kita punya salah, maka sebaiknya …..
a. Diam saja c. Ributkan

b. Meminta maaf d. Tidak peduli


5. Ketika latihan olahraga, udin ditegur temannya karena melakukan kesalahan. Udin seharusnya
bersikap …
a. Menerima ketika diingatkan c. Tidak peduli

b. Acuh tak acuh d. Menolak pendapat temannya

BAHASA INDONESIA
Bacaan soal No 8 – 10
Pohon Apel yang Tulus
Dahulu kala, ada sebuah pohon apel besar. Ada seorang anak laki-laki bermain di sekitar
pohon
itu. Dia sangat menyayangi pohon itu. Pohon itu juga senang bermain bersamanya.
Waktu berlalu, anak laki-laki itu tumbuh dewasa.
Suatu hari, ia datang kembali. Pohon apel menyambutnya dengan gembira.
“Ayo, bermainlah bersamaku,” ajak si Pohon Apel.
“Ah, aku tak punya waktu untuk bermain. Kami membutuhkan rumah untuk tempat tinggal.
Bisakah kau membantuku?”
“Kamu boleh memotong cabang-cabang pohonku ini untuk membangun rumahmu.”
Jadi anak laki-laki itu memotong semua cabang pohon dan pergi dengan riang. Pohon apel itu
senang melihat temannya bahagia. Tapi dia tak pernah kembali sejak saat itu. Pohon apel
kembali merasa kesepian dan sedih.
Akhirnya, laki-laki itu kembali lagi. Laki-laki itu dan pohon apel sekarang sudah sama-sama
tua.
“Aku sudah tak bisa memberikan apa-apa,” kata Pohon Apel.
“Tidak apa-apa. Aku hanya membutuhkan sebuah tempat untuk beristirahat,” jawab laki-laki
itu.
“Baik! Sisa batang pohon tua adalah tempat terbaik untuk bersandar dan beristirahat.
Duduklah
sini bersamaku dan istirahatlah,” kata pohon apel.
Laki-laki itu pun duduk bersandarkan pada batang pohon yang masih tersisa. Pohon apel pun
menangis bahagia. Akhirnya mereka pun bersama lagi.
Sumber: www.rumahdongeng.com

6. Bagaimana perasaan pohon apel saat bermain dengan temannya ….


a. Sedih c. Biasa saja

b. Senang d. Kecewa
7. Apa kebaikan pohoh apel...
a. Memberikan cabang- cabangnya c. Memberikan segala bagiannya
untuk membangun rumah. untuk untuk membangun rumah.
b. Memberikan cabang- cabang pohon d. Memberikan cabang- cabang untuk
temannya untuk membangun rumah. membangun rumahnya.
8. Apa yang membuat pohon apel menangis bahagia...
a. Berkumpul dengan saudaranya. c. Berkumpul dengan pohon yang lain.
d. Berkumpul kembali dengan
b. Bisa merasakan kebahagiaan.
temannya.
MATEMATIKA
9. Hasil perkalian 3x20 adalah …
a. 40 c. 50

b. 60 d. 70
10. Beni juga memelihara kelinci. Kelinci makan sayuran, salah satunya wortel. Beni membeli 21
batang wortel. Jika wortel tersebut akan diberikan pada tujuh kelinci, maka berapa masing-
masing kelinci akan memperoleh?
a. 1 c. 3

b. 2 d. 4
11. Lani memiliki 450 butir kelereng. Namun kesokannya kelereng Lani tersisa 150 butir
kelereng. Kelerang Lani yang hilang berjumlah....
a. 200 c. 300

b. 250 d. 350
12. Di sebuah peternakan terdapat 6 kandang domba. Jika di setiap kandang terdapat 10 ekor
domba, berapa jumlah domba dalam kandang?
a. 50 c. 70

b. 60 d. 80
SBDP
13. Dalam lagu “Tomat” menceritakan tentang ....
a. warna tomat muda berwarna merah c. warna tomat muda berwarna kuning

b. warna tomat tua berwarna merah d. warna tomat tua berwarna hijau

14. Perhatikan gambar dibawah ini!

Gambar di atas merupakan contoh gerakan ....


a. Gerakan seperti ayam mengepakan
c. Gerakan ayam memanggil anaknya
sayap

b. Gerakan ayam berkokok d. Gerakan bebek berenang

15. Dibawah ini gerakan tarian menirukan binatang, kecuali ....


a. Tari merak c. Tari kuda lumping

b. Tari kupu-kupu d. Tari seribu tangan

II. Isilah titik titik dengan jawaban yang tepat !


PPKN
16. Salah satu cara merawat hewan adalah ...
17. Suatu hari Dayu sedang merasa bingung. Ia telah memecahkan pot bunga kesayangan ibu. Ia
ingin meminta maaf kepada ibu, tetapi takut dimarahi. Bagaimana seharusnya Dayu bersikap?

BAHASA INDONESIA
18. Ayah Beni juga menyukai binatang. Ia memelihara burung beo. Burung beo ayah bisa bicara.
Ayah juga orang yang lucu. Ia mengajari burung beo kata-kata lucu. Ayah dan Beni sering
tertawa mendengarnya. Kadang-kadang Beni suka menggoda burung beo ayah. Tulislah salah
satu sifat ayah Beni yang kamu temukan pada teks bacaan!

MATEMATIKA
19. 120 x 4 =……….
20. 150 : 3 =…………
Jawaban Pilihan
PPKN
1. B
2. D
3. A
4. B
5. A
BAHASA INDONESIA
6. B
7. A
8. D
MATEMATIKA
9. B
10. C
11. C
12. B
SBDP
13. B
14. A
15. D

Jawaban isian
PPKN
16. 1. menyayangi hewan.
2. memberi makan atau minum hewan-hewan.
3. tidak menyiksa hewan.
17. ketika kita melakukan kesalahan sebaiknya meminta maaf. Dengan meminta maaf kita akan
merasa lega. Hubungan dengan orang lain akan tetap baik.

BAHASA INDONESIA
18. Ayah juga orang yang lucu

MATEMATIKA
19. 480
20. 50

Anda mungkin juga menyukai