Anda di halaman 1dari 4

Rangkuman Materi Mata Pelajaran Matematika Tema 5 dan 6

A. Macam-macam alat ukur dalam kehidupan sehari-hari


i. Alat yang dipakai untuk mengukur berat disebut timbangan

ii. Jam adalah alat yang dipakai untuk mengetahui waktu

iii. Penggaris dan meteran adalah alat yang biasa dipakai untuk mengukur panjang

B. Mengidentifikasi dan mengkonversi satuan baku untuk panjang, berat dan waktu
i. Satuan panjang
Panjang satuan benda umumnya terdiri dari centimeter (cm), meter (meter) dan
kilometer (km).
1 km sama dengan 1.000 m
1 m sama dengan 100 cm
Contoh soal :
1. Ahmad memiliki meja sepanjang 200 cm.
200 cm sama dengan . . . m
2. Ukuran 4 m sama dengan . . . cm

ii. Satuan berat


Satuan berat biasanya terdiri dari kg (kilogram), gram (g) dan ons.
1 kg sama dengan 1.000 g
1 kg sama dengan 10 ons
1 ons sama dengan 100 g
Contoh soal :
1. Bibi membeli ikan di pasar seberat 2 kg. Berat ikan yang dibeli bibi sama dengan
berapa ons?
2. Pak Yoyon membawa 40 ons daging ayam dari pasar. Berat daging ayam yang dibawa
Pak Yoyon dari pasar sama juga dengan .... kg

iii. Satuan waktu


Satuan waktu terdiri dari jam, menit dan detik.
Satu jam sama dengan 60 menit
1 menit sama dengan 60 detik
1 jam sama dengan 3.600 detik
Sehari semalam sama dengan 24 jam
Contoh soal :
1. Umar pergi membantu ibu selama dua jam. Satu jam sama dengan . . . menit
2. Abbas berolahraga selama 60 menit. Berapa lamakah Abbas berolahraga dalam
hitungan jam?
C. Menghitung waktu, pengukuran panjang benda dan berat benda
i. Menghitung panjang
Contoh soal:
1. Fatimah mempunyai pita sepanjang 45 cm. Aisyah mempunyai pita sepanjang 155
cm. Panjang seluruh pita milik Fatimah dan Aisyah adalah . . .
2. Ayah mempunyai pipa sepanjang 5 meter. Pipa tersebut dipotong sepanjang 2 meter.
Panjang pipa ayah sekarang adalah . . .

ii. Menghitung berat


1. Usman membeli 15 kg buah jeruk. Lalu ia memberikan 2 kg buah jeruknya kepada Ali.
Sisa buah jeruk milik Usman adalah . . . kg
2. Bibi memiliki 20 ons tepung dan 3 kg telur. Jika ditimbang secara bersamaan, berat
tepung dan telur milik bibi adalah . . . kg
3. Ayah memiliki 1 kg ikan. Kemudian membeli lagi sebanyak 1 kg ikan. Jumlah seluruh
ikan milik ayah dalam satuan ons adalah . . .

iii. Menghitung waktu


1. Ismail mulai belajar pada pukul 08.00 dan selesai pada pukul 09.00
Berapa lamakah Ismail belajar?
2. Umar mulai bermain pukul 13.00
Umar bermain selama satu jam.
Pukul berapakah Umar selesai bermain?

Anda mungkin juga menyukai