Anda di halaman 1dari 1

Lelah

Semua yang ku punya sirna

Dilahap tuan perkasa

Tidak punya apa-apa

Aku hanya sebatang kara

Menangis meminta bantuan

Tetapi apa yang aku dapat?

Hanya rasa sakit dan tatapan mengasihi seseorang

Aku berjuang

Terus berjuang

Di siklus tak berujung

Yang hanya membawa boomerang

Tuhan aku lelah

Begitu lelah menghadapi semua

Aku tidak tau harus bagaimana

Menghadapi cobaan tiada tara

Bolehkah aku melepas ini semua?

Aku hanya mau kebebasan

Hidup tanpa cobaan

Dan hidup tenang

Boleh kah aku egois, kali ini saja?

Anda mungkin juga menyukai