Anda di halaman 1dari 4

KARANG TARUNA “ MUDA SEMBADA “

PROPOSAL KEGIATAN
FUTSAL DESA PAGELAK
TAHUN 2020

A. PENDAHULUAN

Pemuda merupakan sosok masyarakat yang aktif dalam segala bidang kemasyarakatan.
Pemuda dalam hal ini menjadi motor pengerak bangsa. Bukti sejarah mencatat bahwa,
perubahan bangsa salah satunya dimotori oleh pemuda sebagai garis terdepan dalam
menyatukan Negara Republik Indonesia. Kemampuan pemuda untuk merubah peradaban
masyarakat kearah yang lebih baik dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya faktornya
yakni pendidikan dan idealisme yang tinggi. Faktor inilah yang dominan menjadikan
pemuda  menjadi ”seekor singa bertaring” yang selalu ditakuti oleh musuhnya. Dengan
idealisme itulah rezim Orba yang ”super kuat” dan pelopor virus KKN yang
menyengsarakan rakyat dapat digulingkan dengan semboyan reformasi.

Sejak tumbangnya rezim Orba dan digantinya pemerintahan baru semua bidang maka
mulailah titik cerah. Ruh demokrasi mulailah ke bangsa Indonesia. 
Tetapi dunia ini serba dinamis, yang selalu berubah setiap waktu. Seperti juga dengan
sistem demokrasi.

Meskipun orde reformasi telah diperjuangkan beberapa tahun yang lalu, tetapi tidak
sepantasnya pemuda yang merupakan tokoh masyarakat yang cuma diam, berpangku
tangan dan dininabobokan oleh keadaan. Pemuda harus menjadi agent of change, karena
reformasi membutuhkan pengawalan yang extra ketat dari berbagai kalangan masyarakat,
terutama pemuda.

Untuk meningkatkan kembali kesadaran, pendidikan, karakter dan membangkitkan


indealisme sesuai jatidiri serta hirroh perjuangan pemuda, Karang Taruna “ Muda
Sembada” Desa Pagelak bermaksud menyelenggarakan kegiatan turnamen Futsal Antar
Club Se Desa Pagelak tahun 2020.

Kegiatan ini sebagai bentuk eforia bahagia pemuda dalam menyambut HUT RI ke 75 di
Desa Pagelak, mencari bibit-bibit multi talenta dalam bidang olah raga yang nantinya
bisa menjadi generasi yang sehat, sportif dan berjiwa mandiri.
B. DASAR KEGIATAN
1. Program Kerja Bidang Olah Raga Karang Taruna “ Muda Sembada “ Desa Pagelak
2. Rapat Pengurus dan Kepala Desa Pagelak tanggal 1 juli 2020
C. TEMA DAN NAMA KEGIATAN
Tema : Menyatukan Semangat Solidaritas, Kreatifitas Dengan Olah Raga
Nama Kegiatan : Turnamen Futsal Desa Pagelak Dalam Rangka HUT RI ke 75

D. WAKTU PELAKSANAAN
Hari/Tanggal : Senin, 9 Agustus 2020 – 22 Agustus 2020
Tempat : Lapangan Bola Desa Pagelak

E. TATA TERTIB PERTANDINGAN


(terlampir)

F. PANITIA PELAKSANA

KetuaPelaksana : Sabar Abdulloh


Wakil Ketua : Novi Priyatna
Sekretaris : Afa
Bendahara : Iksan
Seksi Keamanan :
1. Nur Rohman
2. Andi
3. Yono
4. Nuzul
5. Eling

G. PENUTUP
Demikian agenda kegiatan untuk pelaksanaan lomba Futsal dalam rangka HUT RI ke 75
Desa Pagelak tahun 2020.

Pagelak, 4 Agustus 2020

Pelaksana Kegiatan

Sabar Abdulloh
TATA TERTIB PERTANDINGAN
“ FUTSAL”

1. Setiap Tim terdiri dari maksimal 7 orang pemain dan 1 orang ooficial
2. Waktu pertandingan 2 x 20 menit
3. Sistem pertandandingan untuk babak penyisihan adalah sistem setengah kompetisi
4. Pertandingan setiap hari ada 2 tim yang bertanding
5. Perhitungan babak penyisihan :
Menang = 3
Seri =1
Kalah = 0
6. Pemain diwajibkan bersepatu dan memakai kaos tim yang berbeda dengan tim lawan
7. Teknis detail dilapangan mengikuti standar aturan futsal yang berlaku sesuai dengan aturan
PSSI
8. Keputsan wasit adalah mutlak
9. Pendaftaran masing – masing tim Rp. 100.000 dan uang jaminan masing –masing tim
Rp. 50.00
10. Jika terjadi keributan yang dilakukan oleh club tertentu, maka club tersebut diskualifikasi dan
Uang jaminan tidak di kembalikan sesuai dengan kesepakatan bersama antara panitia dan
perwakilan tim
11. Hal – hal yang belum tercantum dalam tata tertib ini akan diputuskan bersama dengan panitia
Pelaksana dan perwakilan masing – masing tim
SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Karyono

TTL : Banjarnegara, 23 April 1976

Jabatan : Ketua Pelaksana kegiatan silahturahmi Karang Taruna Muda Sembada


dengan

PT Gudang Garam Patra Indonesia

Menyatakan bahwa :

1) Siap menjadi penanggung jawab kegiatan silahturahmi Karang Taruna Muda Sembada
dengan PT Gudang Garam Patra Indonesia di Desa Pagelak.
2) Jika terjadi hal – hal yang tidak diinginkan maka kegiatan siap kami bubarkan sebelum waktu
berakhirnya kegiatan.
3) Siap memberikan pelayanan dan kenyamanan sesuai protokol kesehatan di lapangan selama
kegiatan berlangsung.

Pagelak, 6 Oktober 2020

Ketua Pelakasana

Karyono

Anda mungkin juga menyukai