Anda di halaman 1dari 3

Bogor, 9 September 2021

Hal : Lamaran Pekerjaan


Lampiran: Lima Lembar

Yth. HRD
PT Randu Alam Abadi
Jalan Jalak 2, Bogor

Dengan hormat, · 1

Berdasarkan informasi dari situs resmi PT Randu Alam Abadi, saya mendapat ·informasi
PT Randu Alam Abadi membutuhkan tenaga kerja pada posisi_staf marketing.
Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan sebagai staf marketing PT Randu Alam Abadi.
Saya merasa mampu mengisi lowongan pekerjaan tersebut.
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
nama : Rahardian Tri Anggoro Atmajati;
tempat, tanggal lahir: Klaten, 21 April 1996; ·
jenis kelamin : laki-laki;
alamat : Jalan Cempaka Putih 23, Bogor;
pendidikan terakhir : D-3 Manajemen Pemasaran, Universitas Sebelas Maret; serta
telepon : 081899998779.
Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan beberapa persyaratan yang diminta
oleh perusahaan:
1 . daftar riwayat hid up;
2. pasfoto 3x4 sebanyak dua lembar;
3. fotokopi ijazah terakhir yang telah dilegalisasi;
4. fotokopi Kartu Tanda Penduduk; dan
5. fotokopi sertifikat-sertifikat keahlian.
Demikian lamaran pekerjaan ini saya buat. Besar harapan saya agar Bapak/lbu berkenan
mempertimbangkan saya untuk dapat menempati posisi staf marketing PT Randu Alam Abadi.
Atas perhatian Bapak/lbu, saya mengucapkan terima kasih.
Hormat saya,

¥~-
Rahardian Tri Anggoro Atmajati
Tentukan isi surat lamaran pekerjaan tersebut dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut!
a. Siapa pelamar dalam surat lamaran pekerjaan tersebut? .
b. Kapan surat lamaran pekerjaan tersebut dibuat?
c. Siapa pihak yang dituju dalam surat lamaran pekerjaan tersebut?
d. Apa pekerjaan yang ingin dilamar?
e. Bagaimana pelamar mengetahui lowongan pekerjaan tersebut?
f. Mengapa pelamar merasa dapat mengisi lowongan pekerjaan yang tersedia?
g. Apa latar belakang pendidikan pelamar dalam surat lamaran pekerjaan tersebut?
h. Bagaimana cara pelamar meyakinkan pihak sekolah agar menerimanya?
i. Apa saja lampiran yang disertakan si pelamar dalam surat lamaran pekerjaan tersebut?
j. Apa harapan si pelamar melalui surat lamaran pekerjaan tersebut?

Anda mungkin juga menyukai