Anda di halaman 1dari 2

Ketentuan Penilaian Website Inovatif KSR Markas dan Unit di PMI Kabupaten Banyumas

Tahun 2022

Persyaratan Lomba :
1. Peserta adalah KSR Markas dan KSR Unit di PMI Kabupaten banyumas
2. Website yang dilombakan adalah website dari KSR.
3. Domain yang digunakan menggunakan subdomain pmibanyumas.or.id
4. Peserta untuk mendapatkan akses domain dan hosting dapat menghubungi Humas
PMI Kabupaten Banyumas
5. Menggunakan aplikasi open source Content Management System Wordpress
6. Peserta dapat melakukan modifikasi terhadap websitenya masing-masing.
7. Teknik modifikasi web tidak dibatasi
8. Tidak memuat segala unsur suku, agama, ras, antar golongan (SARA), pornografi
dan kekerasan, unsur-unsur yang bertentangan dengan ideologi NKRI beserta
segala bentuk peraturan perundang-undangnya.
9. Foto tidak mengandung unsur iklan komersil
10. Modifikasi Website yang diikutsertakan dalam lomba adalah hasil karya sendiri,
belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam kompetisi lain
11. Dalam perlombaan ini akan dipilih 3 pemenang terbaik
12. Keputusan yang diambil oleh panitia dan juri bersifat mutlak, mengikat, dan
tidak dapat diganggu gugat
13. Isi web tidak mengandung atau menggunakan elemen atau materi yang dilindungi
oleh hak cipta seperti logo, karya foto, karya grafis, merek dagang, dan lain-lain,
kecuali milik sekolah yang bersangkutan
14. Panitia tidak bertanggung jawab apabila ada pelanggaran hak cipta atau terdapat
pihak yang mengajukan tuntutan hukum dari pihak lain
15. Desain warna lebih dominan warna merah atau identik dengan kegiatan
kepalangmerahan
16. Ini konten meliputi sejarah gerakan Kepalangmerahan, sejarah PMI, sejarah KSR,
Visi, Misi, struktur organisasi, jadwal donor darah, kegiatan KSR, program
unggulan, hamalan download, informasi kontak dan informasi lain yang relevan.
17. Panitia lomba berhak mendiskualifikasikan peserta selama ataupun setelah
lomba berlangsung dan menganulir pemenang lomba apabila di kemudian hari
ditemukan kecurangan yang dilakukan oleh peserta\
18. lomba Kriteria Penilaian:
a. Desain web interface, layout, dan navigasi
b. Fitur dan inovasi serta interaktivitas web
c. Pesan komunikasi yang diusung
d. Estetika
e. Fungsionalitas
f. Keaslian desain website dan konten

Anda mungkin juga menyukai