Anda di halaman 1dari 8

TUGAS 2

SISTEM OPERASI
Mata Kuliah : Aplikasi Komputer
Program Studi : Teknik Sipil
Universitas Mercubuana

Bagian -1 Pilihan Ganda!

1. Di bawah ini merupakan fungsi Sistem Operasi, kecuali :


a.    Membentuk dan mengelola sistemn file
b.    Alat penyimpan instruksi dan data
c.    Menjalankan program
d.    Mengatur penggunaan peralatan yang berhubungan dengan system computer
e.    Sistem Operasi membuat computer menjadi lebih nyaman

2. Istilah lain perangkat lunak system operasi :


a.    control program
b.    control service
c.    manajer sumber daya
d.    a, b, dan c benar
e.    a, b dan c salah

3. Yang tidak termasuk pengelolaan system file dimana merupakan fungsi dari system
operasi adalah
a.    attribute file
b.    FAT
c.    Penamaan file
d.    Program file
e.    Parameter file

4. System kerja computer yang rumit menjadi mudah bagi pemakai, dapat dikatakan system
operasi:
a.    Sebagai otomatisasi koord inasi
b.    Sebagai pelaksana tataolah aplikasi
c.    Sebagai pengelola sumber daya
d.    Sebagai pelaksana perintah
e.    Sebagai pengelola hardware

5. Suatu mekanisme yang memaksakan O/S untuk mempertimbangkan adanya


event/keadaan baru tertentu disebut:
a.    Protection hardware
b.    Privilaged instruction
c.    Supervisor state
d.    Interrupt
e.    Register

6. Istilah yang berhubungan dengan pemroses memiliki beberapa inti processor dalam satu
chipset adalah
a.    Multi processing
b.    Multi programming
c.    Multi core
d.    Multi soket
e.    Multi user

7. Waktu yang diperlukan oleh kepala baca tulis untuk membaca dan menulis isi sector pada
disk disebut:
a.    Waktu rekam
b.    Waktu access
c.    Waktu lintas
d.    Waktu read/write
e.    Waktu rerata access

8. Informasi mengenai pengelolaan proses oleh system operasi yang berada di:
a.    Diagram state proses
b.    Supervisor call
c.    Program control block
d.    Trap
e.    Software suit

9. Computer menjalankan banyak proses dalam satu waktu dimana masing-masing user
menggunakan satu terminal:
a.    Multi programming
b.    Multi processing
c.    Time sharing
d.    Multi user
e.    Multi tasking

10. Yang termasuk memori portable dalam computer adalah:


a.    Harddisk
b.    RAM
c.    ROM
d.    Disk drive
e.    USB flash disk

11. Salah satu tugas dari contol unit adalah:


a.    Melaksanakan operasi aritmatika
b.    Menyimpan hasil operasi aritmatika pada memori
c.    Melaksankan hasil operasi logika
d.    Melakukan pengendalian terhadap semua resources
e.    Membantu operasi dan sebagai tempat operand operasi

12. Pemindahan proses dari memori utama ke disk dan sebaliknya disebut:
a.    Swapping
b.    Segmentasi
c.    Buffering
d.    Fragmentasi
e.    Benar semua
13. Teknologi hardisk yang memiliki kemampuan untuk menghemat listrik, misalnya fungsi
sleep, stand by, dsb. Ciri dari teknologi harddisk:
a.    Hot swap
b.    PRML
c.    SPSS
d.    EPA
e.    SSD

14. Dibawah ini merupakan fungsi Sistem Operasi, kecuali :


a. Membentuk dan mengelola sistem file
b. Alat penyimpan instruksi dan data
c. Menjalankan program
d. Mengatur penggunaan peralatan yang berhubungan
   dengan sistem komputer
e. Sistem Operasi membuat komputer menjadi lebih
   nyaman

15. Berikut ini Pengertian Sistem Operasi, Kecuali


a. Pelaksana Perintah
b. Pelaksana Penterjemah
c. Pengelola Sumber Daya
d. Pelaksana Tata Olah Aplikasi
e. Pelaksana Instruksi

16. Pengaturan informasi, menetapkan proses yang boleh mendapatkan informasi  dilakukan


oleh
a. Memory
b. Prosessor
c. alat I/O
d. Sistem File
e. CPU

17. Tahap di mana proses telah siap untuk run karena semua sumber daya yang diperlukan
telah dipenuhi, akan tetapi karena masih ada proses lain yang belum selesai menggunakan
prosesor maka harus antri sampai tiba pada gilirannya, adalah tahap :
a. Submit state
b. Hold state
c. Ready state
d. Job Scheduler
e. Completed State

18. Sistem operasi sebagai kumpulan prosedur yang dapat saling memanggil adalah struktur
dasar sistem operasi :
a. Sistem Monolitik
b. Sistem Berlapis
c. Sistem dengan Mesin Maya
d. Sistem dengan Client-Server
e. Sistem Sederhana
19. Beberapa jenis memori dengan kecepatan dan daya tampung berbeda, hubungan yang
benar :
a. memori kerja lebih cepat dari memori kase
b. memori arsif berdaya tampung kurang dari memori kerja
c. memori kase berdaya tampung lebih besar dari memori arsif dan
    memori dukung
d. register lebih cepat dari memori kase
e. register bekerja bersamaan dengan memori kase

20. Suatu mekanisme yang memaksakan O/S untuk mempertimbangkan adanya


event/keadaan baru tertentu disebut :
a. protection Hardware
b. Privilaged instruktion
c. supervisor state
d. Interrupt
e. register

21. Berbagai kelompok sakelar di dalam komputer membentuk sejumlah register (Logika,
aritmatika, akumulator, indeks, adress register dll) dipandang dari tingkat konsep :
         a. Arsitektur Register
         b. Rangkaian Register
         c. Transfer Register
         d. Diagram Register
         e. Blok Register

22. Manajemen memori dengan pemartisian ukuran tetap, jumlah, lokasi dan ukuran proses
dimemori tidak beragam sepanjang waktu secara tetap, disebut
        a. manajeman memori statis
        b. manajeman memori sequential
        c. manajemen memori dinamis
        d. manajeman memori random
        e. Semua Salah

23. Setiap informasi diletakan secara utuh di satu tempat, tidak ada rongga disebut dengan :
        a. Alokasi Memori Berurutan (Contiguous Allocation)
        b. Alokasi Memori Tak Berurutan (Non Contiguous Allocation)
        c. Alokasi memori berpilah suku
        d. Alokasi Memori berpilah segmen e. semua salah

24. Membuat pilahan pada memori dukung dalam sejumlah pilahan suku (page) dan pilahan
pada memori kerja dalam sejumlah rangka (frame) dalam ukuran yang sama sebagai
pemetaan, adalah alokasi memori :
         a. berjulat 
         b. berpilah segmen 
         c. berpilah suku
         d. asosiatif
         e. Semua benar

25. Memory memiliki kecepatan tinggi, sebagai transit lalulintas data selama proses dengan
sumberdaya lain pada memori utama adalah ..........
        a. memory dukung
        b. memory buffer 
        c. memory kerja
        d. memory cache
        e. Memory arsip

26. Berikut ini fungsi manajemen perangkat masukan keluaran,kecuali :


        a. mengirim perintah keperangkat masukan/keluaran agar menyediakan layanan.
        b. menangani interupsi perangkat masuakan/keluaran
        c. menangani kesalahan pada perangkat masukan/keluaran
        d. menyediakan interface ke memori
 
27. Teknologi Harddisk tidak menggunakan piringan magnetic sebagai tempat menyimpan 
tetapi menggunakan dynamic RAM adalah jenis :
       a. Magnetore-sistive (MR)
       b. Plug and Play ATA
       c. Shock Protection System (SPS)
       d. Solid State Disk (SSD)
       e. EPA

28. Sistem Operasi menentukan penjadwalan proses yang sedang running adalah jenis :
      a. Interupsi Masukan/Keluaran
      b. Page/memory fault
      c. Interupsi User
      d. Interupsi Clock
      e. Interupsi Sistem

29. Contoh sistem operasi yang mendukung open source, kecuali:


     a. Linux 
     b. Suse 
     c. Ubuntu
     d. Windows NT
     e. Knopix

30. Yang dimaksud dengan open source adalah


    a.  Free Licence
     b. Free Buy
     c. Free executable file
     d. Free source code
     e. Executable file
Bagian ke-2 Soal Essay
1. Apa yang dimaksud dengan Sistem Operasi dan sebutkan beberapa contoh dari
Operasi Sistem!
2. Sebutkan macam-macam manajemen proses
3. Kepanjangan dari ALU dan CU pada CPU adalah
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan sinkronisasi
5. Sebutkan tiga kegiatan utama dari sistem operasi yang berhubungan dengan
managemen memori
6. Sistem komputer terdiri dari 4 komponen manajemen, sebutkan !
7. Jelaskan perbedaan antara windows dengan linux.
8. Sebutkan spesifikasi minimal untuk installasi sistem operasi windows 7
9. Jelaskan perbedaan antara CLI dengan GUI, sebutkan contoh dari sistem operasinya
CLI dan GUI
10. Jelaskan perbedaan antara clean install dengan upgrade

INSTRUKSI KERJA:
 Untuk Pilihan Ganda Kerjakan soal tesebut dengan cara sama seperti Tugas -1
 Untuk Essy...jawaban di ketik Ms Word
 Jawaban dikirim via elearning dan email: ibra.lammada@gmail.com
JAWABAN SOAL ESSAY

1. Sistem operasi (operating system) atau biasa disingkat OS merupakan perangkat lunak
sistem yang berfungsi untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta
operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti
programprogram pengolah kata dan browser web.
- LINUX
- Microsoft Windows (XP, Vista, 7, 8, 10)
- Apple Mac OS (Cheetah, Puma, Lion, Leopard)
- Android (Kitkat, Lolipop, Marshmellow, Nougat, Oreo)

2. - Pembuatan dan penghapusan proses pengguna dan sistem proses.


- Menunda atau melanjutkan proses.
- Menyediakan mekanisme untuk proses sinkronisasi.
- Menyediakan mekanisme untuk proses komunikasi.
- Menyediakan mekanisme untuk penanganan deadlock.

3. - ALU = Aritmetic and Logic Unit


- CU = Control Unit
- CPU = Central Processor Unit

4. Definisi sinkronisasi adalah suatu proses dimana proses tersebut saling bersamaan dan
saling berbagi data bersama yang mengakibatkan race condition atau lebih dikenal
dengan inkonsistensi data.

5. - Menjaga track dari memori yang sedang digunakan dan siapa yang menggunakannya.
- Memilih program yang akan di-load ke memori.
- Mengalokasikan dan meng-dealokasikan ruang memori sesuai kebutuhan.

6. - Manajemen Proses
- Manajemen Memori Utama
- Manajemen Sistem Berkas
- manajemen Sistem I/O

7. WINDOWS - Keluarga Microsoft


- Jika salah satu program error yg lain akan terkena dampaknya
- Filesystem nya memiliki file system NTFS dan FAT
- Lebih rentan terkena virus
LINUX - Turunan dari UNIX
- Jika salah satu program error yang lain tidak terkena dampaknya
- Memiliki file system ext2, ext3, reiserfs
- Lebih kuat terhadap virus

8. - Processor 1 gigahertz (GHz) atau lebih tinggi 32-bit (x86) atau 64-bit (x64)
- RAM 1 gigabyte (GB) untuk (32-bit) atau RAM 2 GB untuk (64-bit)
- 16 GB untuk ruang kosong Harddisk (32-bit) atau 20 GB untuk (64-bit)
- DirectX 9 graphics device with WDDM 1.0 atau lebih tinggi
9. GUI (Graphic User Interface) merupakan antarmuka pada sistem operasi atau
komputer yang menggunakan menu grafis guna mempermudah para penggunanya untuk
berinteraksi dengan komputer atau sistem operasi.
- Windows 7, 8, 10
- Mac OS
CLI (Command Line Interface) adalah antarmuaka pada sistem operasi atau komputer
yang menggunakan menu baris perintah atau text atau ketikkan dari keyboard untuk
berinteraksi dengan sistem operasi atau komputer tersebut.
- Ubuntu Server
- Windows Server 2008

10. Upgrade adalah cara untuk mengganti software yang lama dengan software edisi atau
versi baru yang berasal dari produsen yang sama (contoh: dari MIUI v8.2.10.0 menjadi
MIUI v8.5.4.0)
Clean Install adalah salah satu cara meninstall sistem operasi (OS) yang akan
menghapus sistem operasi dan seluruh file yang ada didalam hardisk yang dipakai
sebelumnya (misalkan hardisk C:) selama proses instalasi berlangsung

Anda mungkin juga menyukai