Anda di halaman 1dari 1

Apa Tujuan Akuntansi Secara Umum dan Khusus Adalah?

Jika dijelaskan lebih lanjut, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, apa saja itu tujuan dari
akuntansi atau accounting?

1. Tujuan Akuntansi Secara Umum

Memberikan informasi yang berhubungan dengan keuangan perusahaan seperti aktiva maupun pasiva.

Melaporkan informasi jika terjadi perubahan pada berbagai sumber ekonomi perusahaan seperti aset,
hutang, serta modal.

Menyajikan berbagai informasi lainnya terkait laporan keuangan sederhana atau kompleks sehingga
pengguna laporan akan terbantu.

Menjelaskan lebih rinci tentang informasi keuangan yang diharapkan dapat meningkatkan potensi
keuntungan perusahaan.

2. Tujuan Akuntansi Secara Khusus

Tujuan khusus dari akuntansi yaitu menyediakan informasi dalam bentuk laporan yang berisi posisi
keuangan, hasil usaha, dan perubahan lainnya sesuai Prinsip Akuntansi Berterima Umum (PABU) atau
Generally Accepted Accounting Principles (GAAP).

3. Tujuan Secara Kualitatif

Menyajikan informasi keuangan yang relevan dan teruji kebenarannya karena dapat diperbandingkan
dan disampaikan sesuai Prinsip Akuntansi Berterima Umum (PABU)

Memberikan informasi yang dapat dimengerti oleh pihak-pihak yang berkepentingan

Membantu dalam penyusunan laporan keuangan untuk kepentingan pihak yang terkait dengan aktivitas
perusahaan

Menjelasakan kegunaan dari transaksi yang terjadi secara lebih terperinci

Anda mungkin juga menyukai