Anda di halaman 1dari 2

Nama : Andre Kurnia Surya Priambodo

NIM : 20/460121/TK/50710
Prodi : Perencanaan Wilayah dan Kota

Notulensi Antropologi Perkotaan Sesi 2


Dosen Tamu : Khidir M. Prawirosusanto
Hari/Tanggal : Kamis, 30 September 2021
Waktu : 09.00 WIB – Selesai

• Realita, Fakta dan Data


Realita merupakan keadaan yang sebenar-benarnya terjadi. Fakta merupakan pernyataan
tentang realita yang bisa dinyatakan dengan gambar, video, suara, maupun tulisan.
Sedangkan Data merupakan fakta yang telah di proses/pilih dan dikategorikan berdasarkan
tema yang dibutuhkan.

• Data terbagi menjadi 2 jenis, yaitu:


o Kuantitatif
Berupa angka, ukuran, jumlah, frekuensi, rata-rata dan yang lainnya.
o Kualitatif
Berupa visual, tulisan, hasil amatan atau catatan pengalaman dan pengamatan.

• Cakupan dan Proses Penelitian


1. Research Design
Proposal, merupakan formulasi masalah penelitian, penentuan tema dan isu,
waktupenelitian, metode dan perspektif penelitian.
2. Ethical Clearance
Berupaetikapenelitian, perizinan danpersetujuan orang lain untuk berpartisipasi
3. Data Collection
Menggunakan metode penelitian tertentu untuk mengumpulkan jenis data tertentu.
4. Analysis
Merupakan proses memilah data
5. Reporting and Writing Result
Menuliskan laporan dan argument, output dapat berupa jurnal, esai, monograf, dan yang
lainnya.

• Metode Penelitian Antropologi/Ilmu Sosial-Humaniora


Dalam metode penelitian ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti instrument apa
yang digunakan dalam penelitian, data apa yang digunakan, kuantitatif atau kualitatif,serta
data apa yang digunakan untuk mendukung penulisan riset etnografi.

• Teknik Pengumpulan Data


Teknik yang digunakan dibagi menjadi:
o Literatur Akademik
o Literatur Non Akademik
o Arsip, dokumen, dan artefak, dapat berupa arsip visual fotografi, audio, dan yang
lainnya.
o Observasi Partisipasi
▪ Mulai dari pengamatan dan membuat rapport
o Wawancara
o Menyimak, listening to people. Memposisikan diri sebagai orang yang tidak tahu.

• Bagaimana Antropologi Meneliti Kota/Perkotaan


Dalam meneliti suatu kota/perkotaan hal yang perlu diperhatikan sejak awal adalah halapa
yang ingin diteliti, bisa jadi suatu masalah/fenomena yang ingin diungkap,dijelaskan,
diterangkan, atau ditafsirkan. Menentukan metode bergantung pada desain riset atau
paradigma apa yang akan digunakan,hingga memperhatikan aspek -aspek sosial budaya
terhadap masalah/fenomena yang sedang diteliti.

Anda mungkin juga menyukai