Anda di halaman 1dari 1

PERATURAN PERLOMBAAN STORY TELLING

1. Perlombaan ini hanya diperuntukan untuk kelas X dan XI.


2. Setiap kelas harus mengirimkan 1 orang perwakilannya.
3. Peserta diperbolehkan mengenakan kostum/properti tambahan yang mendukung
penampilan.
4. Peserta tidak boleh meninggalkan tempat perlombaan tanpa ijin dari panitia.
5. Peserta diharapkan menjaga kebersihan lingkungan tempat perlombaan.
6. Peserta tidak boleh membuat kondisi ruangan gaduh, ramai, dan bising selama proses
perlombaan berlangsung.
7. Bagi kelas yang tidak mengirimkan perwakilannya maka akan dikenakan denda sebesar
Rp.50.000,00.

TEKNIS PERLOMBAAN STORY TELLING


1. Peserta memilih satu dari dua judul cerita yang disediakan panitia.
2. Setiap peserta diharuskan hadir di ruang tunggu peserta selambat-lambatnya 15 menit
sebelum perlombaan dimulai. Peserta yang tidak hadir setelah 2x3 menit pemanggilan
maka dinyatakan gugur/didiskualifikasi.
3. Peserta akan dipanggil sesuai nomor urut yang telah diberikan.
4. Nomor urut diberikan saat daftar ulang.
5. Durasi penampilan peserta yaitu maksimal 5 menit. Penghitungan waktu akan dimulai
ketika peserta mulai berbicara.
6. Jika penampilan peserta melebihi batas waktu, maka penilaian akan dikurangi.

Anda mungkin juga menyukai