Anda di halaman 1dari 1

2.

2 dampak positif kesadaran orang tua terhadap mental dan psikis anak

Seperti yang telah diterangkan pada subbab sebelumnya. Peran orang tua memang sangat vital
bagi mental maupun psikis anak apalagi jika kesadaran orang tua terhadap anak sudah
ditanamkan sejak dini. Seorang psikolog bernama Ibu Finda Difitrianita, M.Psi., menjelaskan
bahwa, pengamatan orangtua perlu secara tajam dalam memperhatikan berbagai perilaku dan
perubahan yang ditampilkan anak. Gunakanlah informasi di internet sebagai pengetahuan dan
segera datangi professional terkait seperti psikolog dan psikiater untuk mencari tahu
permasalahan Kesehatan mental anak dan penanganannya. Tentunya, peran orangtua di rumah
sangat penting dalam membangun kesehatan mental anak sebelum menjadi permasalahan yang
lebih besar.

Di setiap rentang usia anak tentunya ada tantangan yang perlu dilalui, dalam hal ini orangtua
berperan untuk mendampingi mereka tumbuh untuk menghadapi tantangan tersebut. Misalnya,
ketika anak kesulitan untuk berpakaian sendiri, kita bisa mendampingi mereka dan
memberitahukan langkah-langkah untuk memakai dan melepas pakaian agar mudah mereka
lakukan. Hal ini perlu dibiasakan rutin agar mereka terlatih dan pada akhirnya mampu
melakukan secara mandiri. Ketika anak sudah mulai menunjukkan keinginan untuk melakukan
secara mandiri, berikan kesempatan mereka untuk melakukannya. Tugas kita adalah
mendampinginya saat melakukan. Tetap perhatikan keselamatan dan bahaya yang terjadi.
Misalnya, anak ingin ikut memegang pisau saat melihat ibu memotong buah, kita dapat
memberikan anak pisau khusus anak dan berikan sesuatu yang juga dapat dipotongnya. Dengan
demikian, mereka tetap dapat belajar mengeksplorasi kemampuan dan menjaga keselamatan.
Semakin kita memfalisitasi anak dalam mengembangkan kemampuannya secara mandiri, rasa
percaya diri akan semakin terbentuk. Kemudian jika sikap mandiri dan kepercayaan antara orang
tua dan anak sudah terbentuk makan akan berdampak positif terhadap anak diantaranya :

1. Menumbuhkan rasa percaya diri anak dalam pergaulan di lingkungan sekitar


2. Keterbukaan sikap anak dalam menyampaikan suatu permasalahan kepada orang yang
dipercaya khusunya orang tua.
3. Munculnya sikap berani dalam memutuskan suatu perkara yang didasari dari kuatnya
mental untuk bisa menanggapi suatu masalah yang dialamnya dan menyelesaikannya.

Anda mungkin juga menyukai