Anda di halaman 1dari 61

DRAF PEDOMAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN


PANDUAN PELAKSANAAN & PANDUAN PENULISAN

JURUSAN TEKNIK SIPIL


PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN
KONSTRUKSI BANGUNAN GEDUNG

POLITEKNIK NEGERI MANADO


Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: (0431) 811568
website: www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id
LEMBAR PENGESAHAN

DRAF PEDOMAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN
PANDUAN PELAKSANAAN & PANDUAN PENULISAN

Manado, 14 Agustus 2022

Diverifikasi/Divalidasi,

Ketua Program Studi Ketua Jurusan Teknik Sipil


Sarjana Terapan KBG

Helen G. Mantiri, SST., MT. Seska Nicolaas, ST., MT.


NIP. 19770926 200312 2 002 NIP. 19710216 200003 2 001

JURUSAN TEKNIK SIPIL


PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN
KONSTRUKSI BANGUNAN GEDUNG

POLITEKNIK NEGERI MANADO

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN i


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang selalu
memberi rahmat dan hidayahnya, sehingga penyusunan Draf Pedoman Praktik Kerja
Lapangan, selanjutnya disingkat (PKL) pada Program Studi Sarjana Terapan
Konstruksi Bangunan Gedung, selanjutnya disingkat (KBG) ini dapat kami
selesaikan.
Sesuai dengan kurikulum Program Studi Sarjana Terapan KBG, Jurusan
Teknik Sipil Politeknik Negeri Manado selanjutnya disingkat (TS-POLIMDO),
maka pada Semester VII, mahasiswa diwajibkan mengikuti Mata Kuliah PKL pada
suatu proyek konstruksi. Penempatan peserta didik pada suatu proyek konstruksi
tersebut dimaksudkan untuk memperoleh pengalaman, keterampilan dan
meningkatkan wawasan berpikir serta pengetahuan yang lebih luas sesuai dengan
kompetensi yang dikuasainya.
Penyusunan draf pedoman ini dimaksudkan untuk memberikan keseragaman
arah bagi Panitia, Mahasiswa dan Dosen Pembimbing dalam pelaksanaan PKL. Draf
pedoman ini terdiri dari 2 (dua) panduan yakni Panduan Pelaksanaan PKL, dan
Panduan Penulisan Laporan-Laporan PKL. Laporan tersebut yaitu Laporan
Perencanaan, Laporan Pengawasan, Laporan Penerapan K2 dan Laporan
Pelaksanaan PKL. Harapan kami kegiatan PKL dapat lebih terarah dengan benar dan
dapat diselesaikan tepat waktu sesuai dengan jadwal akademik yang telah
ditetapkan.
Apresiasi dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan
kepada berbagai pihak yang telah turut berpartisipasi dalam penyusunan dan
penyempurnaan buku ini. Kami menyadari bahwa draf pedoman ini masih ada
kekurangannya, oleh karena itu demi kesempurnaannya, saran serta kritik yang
membangun selalu kami harapkan. Semoga draf pedoman ini dapat memberikan
manfaat.
Selamat melaksanakan kegiatan PKL bagi Mahasiswa Semester VII
Program Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan TS-POLIMDO. Tuhan menuntun kita
semua.
Manado, Agustus 2022
Tim Penyusun

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN ii


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN iii
Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
DAFTAR ISI
Halaman
SAMPUL DEPAN
LEMBAR PENGESAHAN …………………………………………………… i
PRAKATA ….………..……………………………………………..………….. ii
STRUKTUR ORGANISASI JURUSAN TEKNIK SIPIL ………………….. iii
DAFTAR ISI .………………………..…………………………………….….... iv
BAB I. PENDAHULUAN .………………….……………..………………….. 1
1.1 Latar Belakang ……………………………………….……………….. 1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan ….……………………....…………… 1
1.2.1 Tujuan Umum PKL …………………………………………….. 1
1.2.2 Tujuan Khusus PKL …………….………………………………. 2
1.3 Manfaat Praktik Kerja Lapangan ………………………….………….. 2
1.3.1 Manfaat PKL Bagi Mahasiswa …………………………………. 2
1.3.2 Manfaat PKL Bagi Program Studi Sarjana Terapan KBG
TS-POLIMDO ………………………………………………….. 3
1.3.3 Manfaat PKL Bagi Instansi Pemerintah, Perusahaan Swasta dan
BUMN ……………………………………………….…………. 3
BAB II. PANDUAN PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 4
2.1 Syarat dan Ketentuan dalam Pelaksanaan PKL….……….......……….. 4
2.1.1 Administrasi Akademik ………………………………………… 4
2.1.2 Lokasi dan Proyek Pelaksanaan PKL …………..………………. 4
2.1.3 Substansi Materi dan Tugas Laporan …………………………… 5
2.1.4 Aturan dan Tata Tertib Peserta PKL ……………………………. 6
2.2 Tugas dan Tanggung Jawab dalam Pelaksanaan PKL ….……..……… 7
2.2.1 Ketua dan Sekertaris Jurusan Teknik Sipil (Penanggung Jawab).. 7
2.2.2 Ketua Program Studi Sarjana Terapan KBG ……..…………….. 8
2.2.3 Ketua Panitia PKL ………………………………………………. 8
2.2.4 Sekretaris Panitia PKL ………….………………………………. 9
2.2.5 Anggota Panitia PKL …………………………………………… 10
2.2.6 Mahasiswa Peserta PKL ………………………………………… 11
2.2.7 Dosen Pembimbing PKL ……………………………………….. 12

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN iv


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
2.2.8 Pembimbing Lapangan (Perusahaan/Proyek/Industri)………….. 12
2.3 Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan PKL .………………….……….. 13
2.3.1 Prosedur Pelaksanaan PKL …………………………………….. 13
2.3.2 Waktu Pelaksanaan PKL ……………………………………….. 16
2.3.3 Pembimbingan PKL ……………………………………………. 17
2.3.4 Penilaian PKL ………………………………………………….. 17
2.3.5 Dokumen Pendukung Pelaksanaan PKL ………………………. 18

BAB III. PANDUAN PENULISAN LAPORAN-LAPORAN PRAKTIK


KERJA LAPANGAN …………………………….………..…….. 31
3.1 Sistematika Penulisan ………………..…………...….……………….. 31
3.2 Penjelasan Sistematika Penulisan ……….…….….…………………… 32
3.3 Tata Cara Penulisan ………..………..……………………………..….. 47
3.3.1 Bahan …………………………………………………………… 47
3.3.2 Pengetikan ………………………………………………………. 47
3.3.3 Nomor …………………………………………………………… 49
3.3.4 Daftar Tabel dan Gambar……………………………………….. 49
3.3.5 Nama……………………………………………………………. 51

BAB IV. PENUTUP ………………..………………………………………….. 52


TIM PENYUSUN DRAF PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN … 53
SAMPUL BELAKANG

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN v


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pendidikan pada Politeknik Negeri Manado memiliki tujuan untuk
menghasilkan lulusan yang memiliki keahlian dan keterampilan yang siap pakai,
sehingga lulusan dapat mendukung kualitas sumber daya manusia dalam
pembangunan. Sumber daya manusia yang mampu bersaing didunia industri
konstruksi tidak dapat dipenuhi hanya dengan pendidikan akademik, tetapi harus
dilengkapi dengan ketrampilan lapangan yang akan diperoleh selama mengikuti
Praktik Kerja Lapangan. Pengalaman kerja di industri, merupakan satu hal yang
penting dan harus dirasakan oleh setiap mahasiswa.
Sesuai dengan kurikulum Program Studi Sarjana Terapan KBG, Jurusan TS-
POLIMDO, maka pada semester VII, mahasiswa diwajibkan mengikuti Mata Kuliah
Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada suatu proyek industri. Penempatan peserta didik
pada suatu proyek industri konstruksi tersebut dimaksudkan untuk memperoleh
pengalaman, keterampilan dan meningkatkan wawasan berpikir serta pengetahuan
yang lebih luas sesuai dengan kompetensi yang dikuasainya.
Pelaksanaan Mata Kuliah PKL bagi Program Studi Sarjana Terapan KBG
Jurusan Teknik Sipil bermanfaat sebagai bahan kajian, pertimbangan dan acuan
dalam mengembangkan kurikulum dan silabus yang dapat menjawab tuntutan
kompetensi yang dibutuhkan, dengan demikian diharapkan lulusan nantinya dapat
memiliki bekal kemampuan yang dapat diandalkan dalam menghadapi tantangan
dalam tugas pekerjaan nanti, disamping itu kegiatan PKL merupakan salah satu
sarana untuk menjalin hubungan antara Politeknik Negeri Manado dengan dunia
industri.

1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan


1.2.1 Tujuan Umum PKL
Agar mahasiswa semester VII Program Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan
TS-POLIMDO mengetahui dan memahami dengan baik proses pelaksanaan suatu
kegiatan proyek/industri konstruksi sehingga memiliki wawasan dan pengetahuan
yang luas terkait bidang ilmu tersebut.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 1


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
1.2.2 Tujuan Khusus PKL
Tujuan khusus Pelaksanaan PKL bagi mahasiswa semester VII, Program
Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan TS-POLIMDO yaitu:
a) Agar mahasiswa mampu menerapkan ilmu pengetahuan yang dipelajari saat
kuliah ke dunia industri konstruksi dalam suatu tugas khusus dari proyek
konstruksi;
b) Agar mahasiswa mampu membuat perencanaan pada saat pelaksanaan
pekerjaan proyek konstruksi;
c) Agar mahasiswa mampu menjelaskan proses pelaksanaan, struktur organisasi,
serta pembagian tugas semua yang terlibat dalam proyek konstruksi;
d) Agar mahasiswa dapat mengamati dan mempelajari pekerjaan-pekerjaan
yang dilaksanakan dalam kegiatan proyek/industri konstruksi tersebut;
e) Agar mahasiswa dapat langsung melaksanaan praktik pada proyek/industri
konstruksi yang sementara bekerja;
f) Agar mahasiswa mampu melaksanakan tugas yang diberikan oleh pimpinan
proyek konstruksi sesuai dengan target mutu dan ketelitian yang diperlukan;
g) Agar mahasiswa dapat mengevaluasi perbedaan-perbedaan yang ditemui
selama PKL guna peningkatan kemampuan dan kompetensi;
h) Agar mahasiswa mampu membuat laporan-laporan Praktik Kerja Lapangan
dengan baik dan sesuai dengan tata cara penulisan ilmiah.

1.3 Manfaat Praktik Kerja Lapangan


1.3.1 Manfaat PKL Bagi Mahasiswa
a) Melatih keterampilan mahasiswa sesuai dengan pengetahuan yang diperoleh
selama mengikuti perkuliahan di Program Studi Sarjana Terapan KBG
Jurusan TS-POLIMDO;
b) Belajar mengenal situasi, kondisi dan dinamika dunia kerja pada unit-unit
kerja, baik dalam lingkungan pemerintah maupun perusahaan;
c) Mengembangkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah dan mencoba
menemukan sesuatu yang baru yang belum diperoleh dari pendidikan formal.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 2


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
1.3.2 Manfaat PKL Bagi Program Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan TS-
POLIMDO
Mendapatkan umpan balik dari instansi pemerintah maupun perusahaan
untuk menyempurnakan kurikulum yang sesuai dengan tuntutan pembangunan
saat ini, sehingga kedepannya Program Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan
TS-POLIMDO dapat meningkatkan kualitas layanan pendidikan pada
stakeholders.

1.3.3 Manfaat PKL Bagi Instansi Pemerintah, Perusahaan Swasta dan BUMN
a) Menjalin hubungan yang baik, teratur dan dinamis antara instansi pemerintah
atau perusahaan dengan Lembaga Perguruan Tinggi;
b) Menumbuhkan kerjasama yang saling menguntungkan dan bermanfaat bagi
semua pihak yang terlibat didalamnya.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 3


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
BAB II
PANDUAN PELAKSANAAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN

2.1 Syarat dan Ketentuan dalam Pelaksanaan PKL


2.1.1 Administrasi Akademik
Syarat admistrasi akademik untuk mengikuti PKL bagi mahasiswa semester
VII Program Studi Sarjana Terapan KBG sebagai berikut:
a) Tercatat secara resmi sebagai mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan
KBG Jurusan TS-POLIMDO, yang ditandai dengan Kartu Mahasiswa;
b) Mahasiswa sebagai peserta PKL harus lulus semester I s/d VI pada
Program Studi Sarjana Terapan KBG Jurusan TS-POLIMDO;
c) Mahasiswa sebagai peserta PKL harus lunas membayar SPP semester VII di
Politeknik Negeri Manado;
d) Mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) untuk semester VII yang disahkan oleh
Jurusan/Program Studi;
e) Mahasiswa peserta PKL wajib mengikuti secara utuh pembekalan PKL yang
diselenggarakan oleh Panitia PKL, dan dinyatakan lulus pembekalan;
f) Memiliki Kartu Peserta PKL (Kartu Identitas) yang diperoleh setelah
memenuhi syarat pembekalan dan mengikuti upacara penglepasan hingga
tuntas.
g) Bersedia mematuhi segala ketentuan dan peratuan Tata Tertib yang telah
ditetapkan oleh Lembaga (Jurusan, Program Studi, dan Panitia PKL) dan
Perusahaan/Proyek/Industri tempat PKL nanti.
h) Mahasiswa sebagai peserta PKL harus menanggung sendiri biaya akomodasi
masing-masing saat berada dilapangan.

2.1.2 Lokasi dan Proyek Pelaksanaan PKL


Kriteria penentuan Lokasi dan Proyek pelaksanaan PKL Program Studi Sarjana
Terapan KBG sebagai berikut:
a) Lokasi proyek/industri konstruksi bisa tersebar diseluruh Indonesia;
b) Lokasi proyek/industri merupakan Konstruksi Bangunan/Gedung minimal 3
lantai dengan RAB minimal 4 Miliar;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 4


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
c) Lokasi PKL yang dipilih sedang berlangsung suatu kegiatan proyek/industri
konstruksi Bangunan/Gedung dengan syarat kemajuan awal pekerjaan
sebesar 5-10%;
d) Pemilik Proyek yaitu Proyek Pemerintah dan Perusahaan Swasta;
e) Proyek pelaksanaan PKL merupakan proyek/industri konstruksi
bangunan/gedung dengan fungsi sebagai pelayanan publik seperti Kantor,
Rumah Sakit, Bank, Mall, Apartemen, Mix Use Building, High Rise Building.
Pengembangan Perumahan minumun 5000m2, Bangunan sipil lainnya yang
relatif komplek seperti Bandara, Pelabuhan, dan power plant, dan bisa juga
proyek bangunan industri skala menengah dan besar yang berkaitan dengan
teknik sipil.

2.1.3 Substansi Program dan Tugas Laporan PKL


Pelaksanaan mata kuliah praktik kerja lapangan menuntut mahasiswa PKL
untuk lebih mengeksplorasi segala kegiatan pada saat berada di proyek/industri
konstruksi bangunan/gedung secara optimal. Tujuannya agar mahasiswa PKL dapat
menentukkan sendiri minat dan passion disesuaikan dengan alokasi waktu
pelaksanaan dan berorientasi pada kegiatan-kegiatan berikut:
a) Perencanaan: 4 SKS
1. Perhitungan Elemen Struktur
(Pondasi, Sloof, Kolom, Balok, Pelat, Tangga)
2. Perhitungan Rangka Atap
3. Perhitungan Volume Material Bangunan
4. Perhitungan Rencana Anggaran Biaya dan Kurva S dan Network
Planning
5. Quality Control, meliputi: Mutu Beton
*) Point Kegiatan 1-5 dipilih salah satu saja

b) Pengawasan: 6 SKS
1. Pengawasan Speksifikasi Material
2. Pengawasan Mutu Beton
3. Pengawasan Dimensi Elemen Struktur
*) Point Kegiatan 1-3 dipilih salah satu saja

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 5


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
c) Tinjauan Penerapan Keselamatan Konstruksi (K2) 3 SKS
1. Identifikasi dan Analisa Resiko Kecelakaan Kerja
(minimal 5 item pekerjaan)
2. Perlengkapan Keselamatan Konstruksi
3. Pemadam Kebakaran
4. Tinjauan Penerapan Keselamatan Konstruksi di Lapangan
*) Point Kegiatan 1-4 dipilih salah satu saja

d) Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan: 7 SKS


1. Seluruh Pelaksanaan di Lapangan selama Pelaksaan Kegiatan
Praktik Kerja Lapangan
2. Laporan Harian Aktivitas PKL
*) Point Kegiatan 1-2 wajib dilakukan

Selanjutnya mahasiswa PKL wajib melaporan kegiatan-kegiatan tersebut dalam


bentuk laporan sebagai berikut:
a) Laporan Perencanaan : Bulan ke-1
b) Laporan Pengawasan : Bulan ke-2
c) Laporan Penerapan K2 : Bulan ke-3
d) Laporan Praktik Kerja Lapangan : Akhir Semester VII
- Laporan Harian Aktivitas PKL (include) : Setiap Hari Kerja

2.1.4 Aturan dan Tata Tertib Peserta PKL


Tata tertib yang harus dipatuhi oleh mahasiswa peserta PKL Prodi Sarjana Terapan
KBG sebagai berikut:
a) Mahasiswa peserta PKL wajib mengikuti dan patuh pada setiap arahan dan
aturan yang berlaku dari Jurusan, Ketua Program Studi dan Panitia terkait
kegiatan Praktik Kerja Lapangan;
b) Mahasiswa peserta PKL diwajibkan membawa jas almamater dan pakaian kerja
lapangan yang disesuaikan dengan kebiasaan ditempat PKL;
c) Selama pelaksanaan PKL, peserta wajib menggunakan Kartu Identitas Peserta;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 6


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
d) Mahasiswa peserta PKL harus mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dan tugas-
tugas yang ditetapkan oleh perusahaan/proyek/industri tempat PKL, serta
mencatatnya dalam agenda laporan harian;
e) Mahasiswa peserta PKL tidak diperkenankan meninggalkan lokasi PKL tanpa
alasan yang jelas dan ijin resmi dari pihak perusahaan/proyek/industri;
f) Mahasiswa peserta PKL harus mematuhi aturan, tata tertib, hari kerja, hari libur,
dan jam kerja yang ditetapkan oleh perusahaan/proyek/industri tempat PKL;
g) Mahasiswa peserta PKL harus menjaga kesopanan, perilaku, dan tindakan
negatif yang dapat menggangu terhadap pelaksanaan PKL;
h) Mahasiswa peserta PKL harus menjaga nama baik pribadi, keluarga, Program
Studi Sarjana Terapan KBG, Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Manado;
i) Mahasiswa peserta PKL harus membuat laporan-laporan PKL dengan
pengesahan dari Ketua Panitia PKL, Dosen Pembimbing PKL, Ketua Program
Studi Sarjana Terapan KBG dan Ketua Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri
Manado.
j) Mahasiswa peserta PKL harus melakukan konsultasi/asistensi laporan-laporan
PKL dilokasi Kampus atau saat dosen pembimbing melakukan kunjungan
kelokasi PKL.
k) Mahasiswa peserta PKL harus memperoleh pengesahan pada laporan-laporan
PKL oleh Panitia, Dosen Pembimbing, dan Pimpinan Jurusan dan Program Studi
berupa tanda tangan basah/asli. Pengesahan boleh diwakili, atas persetujuan jelas
dan boleh dilakukan oleh Pimpinan Jurusan atau Program Studi.
l) Bagi peserta yang melanggar Aturan dan Tata Tertib ini sehingga melakukan
tindakan negatif,akan ditarik dari kepesertaannya dan dianggap gugur. Peserta
diharuskan mengulang kembali Mata Kuliah PKL ini pada tahun yang akan
datang.

2.2 Tugas dan Tanggung Jawab dalam Pelaksanaan PKL


2.2.1 Ketua dan Sekretaris Jurusan Teknik Sipil (Penanggung Jawab)
Ketua dan Sekretaris Jurusan Teknik Sipil selaku penanggung jawab dalam
pelaksanaan kegiatan PKL ini memiliki tugas yakni:
a) Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan kegiatan PKL;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 7


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
b) Memberikan persetujuan terhadap seluruh kegiatan dan biaya pelaksanaan
kegiatan PKL;
c) Memilih dan menetapkan Panitia PKL paling lambat 3 Bulan sebelum waktu
pelaksanaan;
d) Menandatangani SK Panitia Pelaksanaan PKL;
e) Menandatangani seluruh laporan PKL dan sertifikat peserta PKL;
f) Memberikan rekomendasi dan arahan terhadap seluruh permasalahan yang
timbul selama pelaksanaan kegiatan PKL;
g) Melakukan pemeriksaan terhadap kinerja panitia PKL;
h) Menyetujui dan melaksanakan bimbingan penulisan laporan pelaksanaan
peserta PKL;
i) Melakukan pemeriksaan dan memberikan persetujuan terhadap seluruh
laporan pelaksanaan PKL.

2.2.2 Ketua Program Studi Sarjana Terapan KBG


Berikut ini tugas tanggung jawab dari Kaprodi Sarjana Terapan KBG dalam
kegiatan pelaksanaan PKL yaitu:
a) Melaksanakan seluruh tugasnya atas persetujuan Penanggung Jawab;
b) Bertanggung jawab terhadap administrasi pelaksanaan kegiatan PKL pada
lingkup Program Studi;
c) Memberikan rekomendasi dan arahan terhadap seluruh permasalahan yang
timbul selama pelaksanaan kegiatan PKL;
d) Melakukan pemeriksaan terhadap kinerja panitia PKL;
e) Menyetujui dan melaksanakan bimbingan penulisan laporan pelaksanaan
peserta PKL;
f) Melakukan pemeriksaan dan memberikan persetujuan terhadap seluruh
laporan pelaksanaan PKL;
g) Menandatangani seluruh laporan PKL;

2.2.3 Ketua Panitia PKL


Berikut ini tugas tanggung jawab dari Ketua Panitia dalam kegiatan
pelaksanaan PKL yaitu:
a) Mengkoordinir Panitia Pelaksana PKL;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 8


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
b) Menyusun program kerja kegiatan pelaksanaan PKL;
c) Menyusun Rencana Anggaran Belanja kegiatan pelaksanaan PKL bersama
Sekretaris;
d) Memimpin rapat kegiatan PKL;
e) Melakukan supervisi dan evaluasi kegiatan pelaksanaan PKL;
f) Melaksanakan kegiatan monitoring/kunjungan ke lokasi PKL bersama tim;
g) Mengkoordinir kegiatan pelaksanaan PKL bersama Ketua Jurusan, Sekretaris
Jurusan dan Ketua Program Studi;
h) Membuat laporan pelaksanaan PKL bersama tim;
i) Menyetujui dan melaksanakan bimbingan penulisan laporan pelaksanaan
peserta PKL;
j) Melakukan pemeriksaan dan memberikan persetujuan terhadap seluruh
laporan pelaksanaan PKL;
k) Menandatangani seluruh laporan PKL;
l) Tugas lain yang relevan (sesuai dengan tupoksi) yaitu menjadwalkan
pelaksanaan PKL, melakukan sosialisasi pelaksanaan PKL kepada
mahasiswa peserta PKL; membantu mahasiswa mendapatkan lokasi dan
Proyek PKL; menilai kelayakan lokasi dan Proyek PKL yang diajukan oleh
mahasiswa; menentukan jumlah anggota kelompok PKL dalam suatu lokasi
proyek PKL dan menetapkan dosen pembimbing PKL.

2.2.4 Sekretaris Panitia PKL


Berikut ini tugas tanggung jawab dari Sekretaris Panitia dalam kegiatan
pelaksanaan PKL yaitu:
a) Melaksanakan seluruh tugasnya atas persetujuan Ketua Panitia PKL;
b) Mengatur dan mendampingi ketua panitia PKL dalam kegiatan rapat;
c) Mengagendakan surat keluar dan surat masuk (korespondensi) dengan
berbagai pihak menyangkut kegiatan PKL;
d) Menyimpan dokumen surat-surat masuk dan keluar;
e) Mewakili ketua apabila berhalangan;
f) Membantu Ketua Panitia PKL dalam penyusunan program kerja kegiatan
pelaksanaan PKL secara keseluruhan;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 9


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
g) Menyusun Rencana Anggaran Belanja kegiatan pelaksanaan PKL bersama
Ketua Panitia;
h) Melaporkan semua bentuk kegiatan yang telah dilaksanakan kepada ketua
panitia
i) Menyetujui dan melaksanakan bimbingan penulisan laporan pelaksanaan
peserta PKL;
j) Menandatangani seluruh laporan PKL;
k) Tugas lain yang relevan (sesuai dengan tupoksi) yaitu menjadwalkan
pelaksanaan PKL, melakukan sosialisasi pelaksanaan PKL kepada
mahasiswa peserta PKL; membantu mahasiswa mendapatkan lokasi dan
Proyek PKL; menilai kelayakan lokasi dan Proyek PKL yang diajukan oleh
mahasiswa; menentukan jumlah anggota kelompok PKL dalam suatu lokasi
proyek PKL dan menetapkan dosen pembimbing PKL.
.
2.2.5 Anggota Panitia PKL
Berikut ini tugas tanggung jawab dari Anggota Panitia dalam kegiatan
pelaksanaan PKL yaitu:
a) Melaksanakan seluruh tugasnya atas persetujuan Ketua dan Sekretaris Panitia
PKL;
b) Hadir kegiatan rapat panitia PKL;
c) Membantu Sekretaris Panitia PKL mengagendakan surat keluar dan surat
masuk (korespondensi) dengan berbagai pihak menyangkut kegiatan PKL;
d) Bersama dengan Sekretaris Panitia PKL melaporkan semua bentuk kegiatan
yang telah dilaksanakan kepada ketua panitia PKL
e) Menyetujui dan melaksanakan bimbingan penulisan laporan pelaksanaan
peserta PKL;
f) Tugas lain yang relevan (sesuai dengan tupoksi) yaitu menjadwalkan
pelaksanaan PKL, melakukan sosialisasi pelaksanaan PKL kepada
mahasiswa peserta PKL; membantu mahasiswa mendapatkan lokasi dan
Proyek PKL; menilai kelayakan lokasi dan Proyek PKL yang diajukan oleh
mahasiswa; menentukan jumlah anggota kelompok PKL dalam suatu lokasi
proyek PKL dan menetapkan dosen pembimbing PKL.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 10


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
2.2.6 Mahasiswa Peserta PKL
Berikut ini tugas tanggung jawab dari mahasiswa dalam kegiatan
pelaksanaan PKL yaitu:
a) Melakukan survei lokasi dan Proyek PKL pada semester VI dan paling
lambat 3 minggu sebelum pelaksanaan PKL;
b) Menyampaikan surat pengantar dari Politeknik atas nama Jurusan Teknik
Sipil dan Panitia PKL pada perusahaan/proyek/industri yang ditempati PKL;
c) Mengetahui pembimbing lapangan yang ditunjuk oleh
instansi/perusahaan/proyek tersebut, serta Dosen Pembimbing dari Panitia
PKL;
d) Hadir setiap hari kerja sesuai dengan jam kerja yang disepakati oleh
pembimbing lapangan;
e) Setiap mahasiswa membuat dan mengisi Laporan Aktifitas Harian PKL yang
ditandatangani oleh pembimbing lapangan setiap hari dan pada akhir pekan
kegiatan, diserahkan ke Dosen Pembimbing;
f) Melakukan komunikasi yang positif dengan segenap personil yang ada di
proyek;
g) Menanyakan hal-hal praktis di lapangan yang kurang jelas kepada
pembimbing lapangan atau orang yang menguasai bidangnya atau pada
dosen pembimbing dari Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Manado;
h) Masing-masing mahasiswa peserta PKL dapat mempertanggungjawabkan
kegiatan PKL kepada pembimbing lapangan dan dosen pembimbing;
i) Mahasiswa PKL wajib membuat dan mengumpulkan laporan-laporan PKL
j) Mahasiswa PKL wajib melakukan proses asistensi laporan kepada dosen
pembimbing selama PKL;
k) Mengikuti semua kegiatan dan tata tertib yang berlaku di lokasi PKL sesuai
dengan jadwal yang ditetapkan;
l) Mengumpulkan data-data di lokasi PKL untuk dijadikan sebagai bahan
pertimbangan atau acuan dalam membuat laporan perencanaan, pengawasan,
Penerapan K2 dan Pelaksanaan PKL;
m) Berkonsultasi dengan dosen pembimbing PKL sesuai dengan kesepakatan
bersama;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 11


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
n) Memasukkan laporan perencanaan, laporan pelaksanaan, laporan pengawasan,
dan laporan penerapan K2 sesuai dengan jadwal yang dikeluarkan oleh
panitia PKL.

2.2.7 Dosen Pembimbing PKL


Dosen Pembimbing PKL merupakan Dosen Tetap ASN Jurusan Teknik Sipil
dan/atau Dosen dengan Homebase pada ketiga program studi D-III Teknik Sipil,
Sarjana Terapan KBG, dan Sarjana Terapan TJJ yang ditentukan oleh Panitia
PKL sebanyak 2 orang untuk membimbing dan mengevaluasi 1 (satu) mahasiswa
peserta PKL dengan tugas sebagai berikut:
a) Memberikan bekal dan bimbingan tentang kegiatan PKL;
b) Mengunjungi lokasi PKL minimal 2 kali selama pelaksanaan PKL;
c) Melakukan komunikasi dengan pembimbing lapangan untuk memonitor
mahasiswa dalam pelaksanaan PKL;
d) Memberikan asistensi dan bimbingan penyusunan laporan-laporan PKL pada
saat kunjungan lapangan ataupun lain waktu dengan kesepakatan bersama
mahasiswa PKL;
e) Memberikan saran dan koreksi selama penyelesaian semua laporan PKL
yang mencakup perencanaan, pengawasan, penerapan K2 dan pelaksanaan
praktik kerja lapangan.
f) Memeriksa kembali hasil bimbingan dengan mengacu pada aturan – aturan
yang ada serta memberikan penilaian terhadap 4 laporan mahasiswa PKL;
g) Mengisi lembar monitoring dan penilaian PKL sesuai form yang ada;
h) Menandatangani setiap lembar pengesahan bagi mahasiswa yang telah
menyelesaikan laporan-laporan PKL sesuai dengan format laporan yang ada.

2.2.8 Pembimbing Lapangan (Perusahaan/ Proyek/ Industri)


Pembimbing lapangan adalah pembimbing yang ditunjuk oleh Perusahaan/
Proyek/ Industri yang bertanggung jawab pada mahasiswa peserta PKL dengan
uraian tugas sebagai berikut:
a) Memberikan arahan kepada mahasiswa tentang pelaksanaan proyek di
lapangan;
b) Mengatur job position mahasiswa selama PKL;

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 12


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
c) Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk melaksanakan
tugasnya dengan sebaik-baiknya sesuai dengan ketentuan yang berlaku di
lokasi PKL;
d) Mengevaluasi dan memberikan penilaian kepada mahasiswa;
e) Membuat dan mengisi lembar penilaian sesuai format.

2.3 Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)


2.3.1 Prosedur Pelaksanaan PKL
a. Panitia pelaksana PKL dipilih dan dibentuk oleh Ketua Jurusan Teknik Sipil
paling lambat 3 bulan sebelum kegiatan dimulai;
b. Panitia melakukan sosialisasi paling lambat 1 bulan sebelum kegiatan dimulai
kepada mahasiswa semester VI Prodi Sarjana Terapan KBG sebagai calon
mahasiswa peserta PKL;
c. Calon Mahasiswa peserta PKL selanjutnya melakukan survei/kunjungan ke
lokasi dan Proyek projek PKL dengan membawa Surat Permohonan yang
dibuat oleh panitia PKL, dengan harapan mendapat surat rekomendasi yang
menyatakan perusahaan/proyek/industri lokasi PKL menerima mahasiswa
PKL tersebut;
d. Calon mahasiswa PKL yang telah mendapatkan lokasi dan Proyek proyek
PKL (walaupun telah mendapat surat rekomendasi perusahaan) tetap harus
melewati validasi dari Panitia PKL sesuai dengan ketentuan penentuan
Lokasi. Jika lokasi dan Proyek PKL diterima, maka segera memasukkan
secara lengkap, nama proyek pekerjaan PKL, lokasi PKL, dan
Pelaksana/Penyedia Jasa Konstruksi/Konsultan Proyek PKL untuk
selanjutnya didata oleh panitia guna pembuatan surat tugas PKL. Apabila
lokasi ditolak oleh Panitia, maka mahasiswa diberikan kesempatan untuk
mencari kembali, hingga Panitia PKL akan membantu (minimal 1 minggu)
jika sudah mendekati waktu pembekalan PKL;
e. Bersamaan dengan itu, calon mahasiswa PKL pun segera menyelesaikan
segala urusan administasi akademiknya ditingkat Perguruan Tinggi hingga
ke Program Studi, guna tercatat sebagai mahasiswa aktif pada semester VII ;
f. Setelah semua lokasi PKL terpenuhi, maka selanjutnya Panitia
mendistribusikan dosen pembimbing kepada setiap peserta, mengagendakan

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 13


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
Pembekalan melalui FGD bersama Narasumber dari Dosen Internal Jurusan
atau Praktisi Profesional dibidang KBG, dan Acara Penglepasan PKL
dengan mengundang Pimpinan Perguruan Tinggi. Pembekalan dan
Penglepasan sepenuhnya diserahkan kepada Panitia PKL;
g. Mahasiswa peserta PKL diperkenankan mengganti lokasi dan proyek PKL
dengan alasan yang masuk akal serta dengan persetujuan dosen pembimbing
melalui form surat yang ada. Mahasiswa tersebut kemudian memasukkan
surat dan berkonsultasi dengan Panitia PKL perihal tersebut. Masa
pergantian lokasi PKL sebisa mungkin terselesaikan sebelum
dilaksanakannya acara pembekalan dan penglepasan;
h. Panitia dan dosen pembimbing mengantarkan langsung setiap mahasiswa
peserta PKL menuju lokasi masing-masing dan melakukan kunjungan rutin
(minimal 2 kali) disesuaikan dengan jadwal yang diatur oleh Panitia PKL;
i. Selanjutnya mahasiswa PKL sudah mulai belajar dan bekerja sesuai dengan
ketentuan yang diberikan oleh pimpinan/pembina lapangan;
j. Mahasiswa PKL mencari informasi yang berkaitan dengan aktivitas
proyek dan data tentang perusahaan yang terkait;
k. Mahasiswa PKL mengikuti kegiatan pelaksanaan proyek dengan mengamati
dan mencatat pekerjaan yang sedang dilaksanakan dengan lebih menekankan
pada masalah yang akan dibuat sebagai laporan;
l. Mahasiswa mengerjakan tugas-tugas secara baik dan bertanggung jawab yang
diberikan oleh pembimbing/penanggungjawab pelaksanaan di lapangan;
m. Hal lain yang dianggap perlu adalah menjalin hubungan baik dengan
pihak industri;
n. Mahasiswa mengekplorasi serta menentukan sendiri topik-topik dari
Perencanaan, Pengawasan, Tinjauan Penerapan Keselamatan Kerja pada
pekerjaaan (K2) dan Pelaksanaan PKL, dan selanjutnya berkonsultasi
dengan Dosen Pembimbing.
o. Sesuai dengan jadwal akademik dan jadwal PKL, mahasiswa segera memulai
kegiatan di lokasi masing-masing dibawah bimbingan Dosen Pembimbing,
dan dituangkan dalam bentuk Laporan Aktivitas Harian dan dirangkum
dalam Laporan Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan, sembari menyusun
laporan-laporan lainnya.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 14


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
p. Apabila sudah selesai, 4 (empat) dokumen laporan PKL yakni Laporan
Perencanaan PKL, Laporan Pengawasan PKL, Laporan Penerapan K2, dan
Laporan Pelaksanaan PKL semuanya ini harus diperiksa kelayakannya
terkait format penulisan laporan dan ketentuan administrasi lainnya oleh
Panitia PKL, yang selanjutnya laporan-laporan PKL tersebut disahkan secara
tertulis oleh Dosen Pembimbing, Ketua Jurusan Teknik Sipil dan Ketua
Program Studi Sarjana Terapan KBG.
q. Laporan-Laporan Praktik Kerja Lapangan tersebut dijilid rapi terpisah dan
diserahkan kepada Sekertaris Jurusan melalui Panitia Praktik Kerja
Lapangan.
r. Acara Penarikan Mahasiswa PKL dari lokasi proyek didampingi langsung
oleh setiap Dosen Pembimbing yang diatur oleh Panita PKL.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 15


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
2.3.2 Waktu Pelaksanaan PKL
Sesuai dengan kurikulum, maka Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan pada Semester VII selama kurang lebih 20 – 22 minggu. Persiapan
Pelaksanaan PKL dapat dilaksanakan sesuai dengan waktu atau jadwal yang ditentukan oleh panitia PKL.

PERIODE KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KBG
JURUSAN TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI MANADO
TA. 20………../ 20………..
Periode
Semester VI Semester VII
No Tahapan Kegiatan PKL
Agustus September Oktober November Desember
Mei Juni Juli
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2
1 Penetapan Panitia PKL
2 Rapat Internal Panita PKL
3 Sosialisasi PKL
Calon Mahasiswa Peserta PKL lakukan survei
4
lokasi & proyek PKL
5 Administrasi Akademik masuk semester VII
6 Distribusi Dosen Pembimbing PKL
7 Pembengkalan dan Penglepasan Peserta PKL
8 Mahasiswa melaksanakan Kegiatan PKL
Kunjungan, Bimbingan dan Asistensi oleh
9
Dosen Pembimbing PKL
10 Penyerahan dan Penilaian Laporan-Laporan PKL
11 Penarikan Peserta PKL
Keterangan:
: Perencanaan : Pengawasan : Penerapan K2 : Praktik Kerja Lapangan

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 16


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
2.3.3 Pembimbingan PKL
Selama pelaksanaan PKL, mahasiswa dibimbing oleh 2 (dua) Dosen
Pembimbing PKL. Dosen Pembimbing PKL dipilih dan ditentukan oleh Ketua
Panitia PKL yang disahkan oleh Ketua Jurusan. Selama pelaksanaan Praktik Kerja
Lapangan, mahasiswa diwajibkan berkonsultasi secara intensif dengan Dosen
Pembimbing. Dosen Pembimbing ikut bertanggung jawab terhadap laporan-laporan
PKL mahasiswa bersangkutan.
Tanpa alasan yang jelas, tidak diperkenankan adanya pergantian Dosen
Pembimbing. Dalam kasus khusus, pergantian Dosen Pembimbing hanya dapat
dilakukan atas permintaan Dosen Pembimbing bersangkutan dan mahasiswa
bersangkutan dengan persetujuan Ketua Panitia Praktik Kerja Lapangan setelah
mempertimbangkan dengan seksama alasan yang diajukan dan di sahkan oleh Ketua
Jurusan.

2.3.4 Penilaian PKL


Penilaian Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah berdasarkan akumulasi nilai
dari dosen pembimbing, pembimbing perusahaan/proyek dan penilaian dari Panitia
PKL dengan kriteria pembobotan sebagai berikut:
a) Penilaian Dosen Pembimbing PKL
Penilaian oleh dosen pembimbing terhadap mahasiswa PKL yaitu Laporan-
Laporan PKL terkait unsur-unsur Perencanaan, Pengawasan, Penerapan K2
dan Pelaksanaan PKL.
b) Penilaian Perusahaan/Proyek/Industri
Penilaian dilakukan Industri/Perusahaan meliputi: Performance (Unjuk
Kerja), Attitude/Sikap (sopan santun dan kepatuhan) dan Kedisiplinan.
Penilaian tersebut diberikan berdasarkan pengamatan kepada mahasiswa
selama pelaksanaan PKL di proyek/industri
c) Penilaian Panitia PKL
1. Naskah Laporan Praktik Kerja Lapangan yang sesuai dengan tata bahasa
dan tata tulis yang dikeluarkan oleh Panitia PKL dalam Panduan
Penulisan PKL
2. Pemasukkan laporan Praktik Kerja Lapangan yang sesuai dengan jadwal
dan waktu yang telah ditentukan

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 17


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
Panitia mengumpulkan semua nilai PKL mahasiswa untuk diakumulasikan menjadi
nilai akhir dari setiap mahasiswa sebagai nilai mata kuliah PKL, yang langsung
dikonversikan dalam bentuk nilai huruf (A, B, C, D atau Gagal), sehingga mahasiswa
yang bersangkutan langsung dapat dinyatakan LULUS atau TIDAK LULUS untuk
mata kuliah PKL pada semester VII ini. Berikut Kisaran Penilaian: 100 ≥ A ≥ 80 ;
79 ≥ B ≥ 60 ; dan C < 59 (tidak lulus)

2.3.5 Dokumen Pendukung Pelaksanaan PKL


Pelaksanaan kegiatan PKL akan berjalan dengan lancar tentunya ditunjang
dengan dokumen-dokumen pendukungnya. Berikut ini terlampir format
korespondensi, daftar hadir, model kartu peserta, lembar monitoring, dan lembar
penilaian sebagai berikut.
No. Nama Dokumen Barcode
1 Form Surat Permohonan Turun Lokasi PKL
2 Form Surat Tugas Kelompok PKL
3 Form Surat Tugas Personal beserta Dosen Pembimbing PKL
4 Form Daftar Hadir Kegiatan PKL (Mahasiswa)
5 Form Kartu Tanda Pengenal Peserta PKL (format excel)
6 Form Surat Permohonan Narasumber FGD Pembekalan PKL
7 Form Surat Undangan Acara Pembekalan dan Penglepasan PKL
8 Form Monitoring Dosen Pembimbing PKL
9 Form Penilaian Dosen Pembimbing PKL
10 Form Penilaian dan Kesan Perusahaan/Proyek/Industri PKL
11 Form Rekapitulasi Nilai Akhir PKL (format excel)
Form Rekapitulasi Nilai Akhir PKL (format word)
12 Form Surat Permohonan Pindah Lokasi PKL
13 Form Laporan Harian Aktivitas Mahasiswa PKL
Link
https://drive.google.com/drive/folders/1XBVNlv8Faj4z_WLP
Google
aL2Jt-gSn7oUE18f?usp=sharing
Drive

Dokumen-dokumen ini dapat didownload melalui Link Google Drive dan Scan
Barcode yang tertera.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 18


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

SURAT PERMOHONAN
No. ……../PL.12.3/TS/20…..

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Pimpinan Perusahaan
….…………………………….

di
tempat

Dengan hormat,

Dalam rangka menunjang proses pembelajaran pada Program Studi Sarjana Terapan
Konstruksi Bangunan Gedung, Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Manado akan
mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) sesuai dengan kurikulum yang akan
dilaksanakan mulai akhir …… s/d awal ……. 20… .

Kami memohon, kiranya Bapak/Ibu Pimpinan Perusahaan bisa menerima mahasiswa


yang tersebut dibawah ini, supaya dapat melaksanakan PKL pada proyek yang
Bapak/Ibu Pimpin.

Berikut ini Nama-Nama Mahasiswa yang dimaksud:


No. MAHASISWA NIM
1
2
3 dst (2-5 anggota / tim)

Demikian surat permohonan ini dibuat, dengan harapan Bapak/Ibu Pimpinan


Perusahaan bersedia menerima mahasiswa kami dengan surat rekomendasi kesediaan
dari perusahaan.

Atas kesediaan dan bantuannya, kami ucapkan terima kasih.

Manado, ……… 20…..

Ketua Panitia PKL Ketua Jurusan Teknik Sipil,


Prodi Sarjana Terapan KBG,

Nama Ketua PKL Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000000 NIP. 000000000000000

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 19


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

SURAT TUGAS
No. ………/PL.12.3/TS/20……

Ditugaskan kepada :

No. MAHASISWA NIM


1
2
3 dst (2-5 anggota / tim)

Status : Mahasiswa-Mahasiswi Semester VII (Tujuh),


Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung,
Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Manado,
Tahun Akademik 20….– 20…...

Yang bersangkutan akan mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) mulai


akhir …… s/d awal …… 20……, pada :

Pekerjaan : ………………………
Kontraktor Pelaksana : ………………………
Konsultan Pengawas : ………………………
Lokasi : ………………………
………………………

Demikian surat tugas ini dibuat, untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Manado, …… 20…..

Ketua Panitia PKL Ketua Jurusan Teknik Sipil,


Prodi Sarjana Terapan KBG,

Nama Ketua PKL Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000000 NIP. 000000000000000

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 20


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

SURAT TUGAS
No. ……./PL.12.3/TS/20……

Ditugaskan kepada :

Nama :
NIM :
Dosen Pembimbing : 1.
2.
Status : Mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi
Bangunan Gedung, Jurusan Teknik Sipil, Politeknik
Negeri Manado, Tahun Akademik 20….. – 20……

Yang bersangkutan akan mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang


dimulai dari tanggal …… sampai dengan awal minggu pertama Desember 20…..,
pada:

Pekerjaan : ………………………………
Pelaksana : ………………………………
Lokasi : ………………………………

Demikian surat tugas ini dibuat, untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Manado, …… 20…..

Ketua Panitia PKL Ketua Jurusan Teknik Sipil,


Prodi Sarjana Terapan KBG,

Nama Ketua PKL Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000000 NIP. 000000000000000

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 21


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
POLITEKNIK NEGERI MANADO
FORMULIR FM 109 ed.A rev.1 ISSUE: A Issued: 11-02-2013 UPDATE: 1 Updated: 13-05-2019

DAFTAR HADIR MAHASISWA


PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KONSTRUKSI BANGUNAN GEDUNG
JURUSAN TEKNIK SIPIL TAHUN AKADEMIK 20….../20…...

Hari/Tanggal/Jam :
Judul Kegiatan : Semester : 7A

NO. NAMA NIM TANDA TANGAN KET.

1 1………………

2 2………………

3 3………………

4 4……………… dst….

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 22


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
(MODEL) KARTU PESERTA PKL

Catatan: Model Kartu Peserta PKL bisa disesuaikan; namun tidak menghilangkan substansi penting
terkait informasi/identitas mahasiswa PKL dan Institusi Perguruan Tinggi

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 23


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

Nomor : ……./PL.12.3/TS/20……
Lampiran : -
Perihal : Permohonan menjadi Narasumber FGD

Kepada yang terhormat,


….…………………………………………
di-
Tempat

Dengan hormat,
Dalam rangka peningkatan kualitas kegiatan Praktik Kerja Lapangan Mahasiswa
Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung, maka Panitia PKL dan
Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Manado bermaksud mengadakan Focus
Group Discussion (FGD) dengan topik “………………………………”. Melalui
surat ini kami bermohon kiranya Bapak/Ibu berkenan untuk menjadi narasumber
pada acara tersebut, yang sedianya akan dilaksanakan pada:

Hari/tanggal : ….…………………………………………
Jam : ….…………………………………………
Tempat : ….…………………………………………

Demikian penyampaian permohonan ini dan atas kesediaannya disampaikan terima


kasih.

Manado, …… 20…..

Ketua Panitia PKL Ketua Jurusan Teknik Sipil,


Prodi Sarjana Terapan KBG,

Nama Ketua PKL Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000000 NIP. 000000000000000

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 24


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

Nomor : ……./PL.12.3/TS/20……
Perihal : Acara Pelepasan Mahasiswa Peserta Praktik Kerja Lapangan

Kepada Yang Terhormat,


Peserta PKL Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung
di-
Tempat

Dengan hormat,
Dalam rangka kegiatan Praktik Kerja Lapangan Mahasiswa Program Studi Sarjana
Terapan Konstruksi Bangunan Gedung Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri
Manado Tahun Akademik 20…- 20…, yang pelaksanaanya dimulai Bulan ……
sampai dengan Bulan …… Tahun 20……., maka disampaikan kepada seluruh
Mahasiswa Peserta PKL bahwa Acara Penglepasan Mahasiswa Peserta Praktik
Kerja Lapangan (PKL) yang sedianya akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : ….…………………………………………
Jam : ….…………………………………………
Tempat : ….…………………………………………
Pakaian : ….…………………………………………

Demikian penyampaian ini dan atas perhatiannya disampaikan terima kasih.

Manado, …… 20…..

Ketua Panitia PKL Ketua Jurusan Teknik Sipil,


Prodi Sarjana Terapan KBG,

Nama Ketua PKL Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000000 NIP. 000000000000000

Untuk Panitia PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 25


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

MONITORING DOSEN PEMBIMBING PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Hari, Tanggal : ………………………………………………………


Lokasi : ………………………………………………………
Jenis Pekerjaan : ………………………………………………………
Nama Perusahaan/Instansi : ………………………………………………………

Nama Mahasiswa : ………………………………………………………


NIM : ………………………………………………………

Keterangan Kunjungan Lapangan :


…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………

Manado, ……………………….
Perusahaan/Instansi, Dosen Pembimbing

(.………………………………..) (.………………………………..)
(Tanda tangan dan Cap Perusahaan) NIP.

Catatan: Form ini diisi saat kunjungan ke lokasi PKL, dan dimasukkan ke Panitia PKL

Untuk Dosen Pembimbing PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 26


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

PENILAIAN DOSEN PEMBIMBING PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Nama Mahasiswa : ………………………………………………………….


NIM : ………………………………………………………….
Dosen Pembimbing I : ………………………………………………………….
Dosen Pembimbing II : ………………………………………………………….

I. PERENCANAAN
Periode Bimbingan : s/d
Judul & Lokasi :

Nilai : DP 1 = DP 2 =
Paraf Paraf

II. PENGAWASAN
Periode Bimbingan : s/d
Judul & Lokasi :

Nilai : DP 1 = DP 2 =
Paraf Paraf

III. PENERAPAN K2
Periode Bimbingan : s/d
Judul & Lokasi :

Nilai : DP 1 = DP 2 =
Paraf Paraf

IV. PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Periode Bimbingan : s/d
Judul & Lokasi :

Nilai : DP 1 = DP 2 =
Paraf Paraf

Keterangan:
DP 1: Nilai Dosen Pembimbing (1&2)
Range Nilai: 86 – 100 : Baik sekali; 70 – 85: Baik; 56 – 69: Cukup; 40 – 55: Kurang; 0 – 39 : Kurang sekali

Cetak pada Kertas Cover Coklat Muda Tebal Untuk Dosen Pembimbing PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 27


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
PENILAIAN DAN KESAN DARI PERUSAHAAN/PROYEK/INDUSTRI PKL

KOP PERUSAHAAN

SURAT KETERANGAN
Berdasarkan Praktik Kerja Lapangan yang telah dilakukan oleh :

Nama Mahasiswa : ..............................................................


NIM : ..............................................................
Nama Proyek : ..............................................................
Alamat Proyek : ..............................................................
Tanggal mulai : ..............................................................
Tanggal selesai : ..............................................................
Selama : .................. bulan

Dengan ini memberikan penilaian sebagai berikut :


VARIABEL PENILAIAN Nilai Ket
1. Performance (Unjuk Kerja)
2. Attitude/Sikap (Sopan Santun dan Kepatuhan)
3. Kedisiplinan
Total Nilai
Rata-Rata
1111
Nilai (NPR)*
*Range Nilai: 86 – 100 : Baik sekali; 70 – 85: Baik; 56 – 69: Cukup; 40 – 55: Kurang; 0 – 39 : Kurang sekali

Menurut pengamatan saya, mahasiswa tersebut diatas dalam melaksanakan Praktik


Kerja Lapangan dapat dinyatakan :
a. Sangat Berhasil
b. Cukup Berhasil
c. Kurang Berhasil
Oleh karena itu saya memberikan saran-saran sebagai berikut :

Demikian Surat Keterangan ini diberikan, untuk dapat digunakan sebagaimana


mestinya.

Manado, .........................................
Stempel/cap
Perusahaan

.............nama..............
Untuk Industri/Perusahaan/Proyek PKL .............jabatan..............

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 28


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
Alamat Kantor : Kampus Politeknik, Jl. Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Manado
PO BOX 1256 - 95252, Telp/Fax: [0431] 811568
website : www.polimdo.ac.id e-mail: informasi@polimdo.ac.id

REKAPITULASI NILAI AKHIR PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Nama Mahasiswa : ………………………………………………………….
NIM : ………………………………………………………….

I. PERENCANAAN
Nilai : DP 1 DP 2 a = DP1+DP2 / 2 b = a x 80 % c = NP x 20% I=b+c

II. PENGAWASAN
Nilai : DP 1 DP 2 a = DP1+DP2 / 2 b = a x 80 % c = NP x 20% II = b + c

III. PENERAPAN K2
Nilai : DP 1 DP 2 a = DP1+DP2 / 2 b = a x 80 % c = NP x 20% III = b + c

IV. PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Nilai : DP 1 DP 2 a = DP1+DP2 / 2 b = a x 40 % c = NP x 10% d = NPR x 50% IV = b + c + d

I. PERENCANAAN :
II. PENGAWASAN :
III. PENERAPAN K2 :
IV. PRAKTIK KERJA LAPANGAN :
JUMLAH :
NILAI AKHIR* :
Keterangan:
DP: Nilai Dosen Pembimbing (1&2)
a: Rerata Nilai DP
b: Presentase Nilai DP
c: Presentase Nilai Panitia PKL
d: Presentase Nilai Perusahaan/Proyek/Industri
NPR: Rerata Nilai Perusahaan/Proyek/Industri
NP: Nilai Panitia
*Range Nilai: 86 – 100 : Baik sekali; 70 – 85: Baik; 56 – 69: Cukup; 40 – 55: Kurang; 0 – 39 : Kurang sekali

Manado, ……………………………….
Panitia Praktik Kerja Lapangan

----------------------------------------
Untuk Panitia PKL
NIP.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 29


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
SURAT PERMOHONAN PINDAH LOKASI PKL

Kepada Yth:
………………………………………
di
Tempat

Saya yang bertandatangan dibawah ini:

Nama : ………………………………………….
NIM : ………………………………………….
Semester : VII (Tujuh) Program Studi Sarjana Terapan
Konstruksi Bangunan Gedung
Peserta PKL Tahun Ajaran 20……- 20…….

Bermohon agar mendapatkan izin pindah lokasi/tempat PKL yang semula berlokasi
di “…………………..” berpindah ke lokasi/tempat baru yaitu “…………………..”.

Alasan pindah yaitu :


………………………………………………………………..………….………..……
…………………………………………………………………………….……………
……………………………………………….…………………………………………
…………………………………………………………………………….……………
Demikian permohonan pindah ini dibuat, atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan
terima kasih.

Manado, ……………………….
Menyetujui,
Dosen Pembimbing PKL Yang Bermohon,

………………………….. …………………….………..
NIP. 000000000000000 NIM. 00000000000000

Untuk Mahasiswa PKL

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 30


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
BAB III
PANDUAN PENULISAN LAPORAN-LAPORAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN

3.1 Sistematika Penulisan


Sistematika penulisan ini dibuat untuk dipergunakan oleh mahasiswa peserta
PKL dalam penulisan Laporan Perencanaan, Laporan Pengawasan, Laporan
Penerapan K2, serta Laporan Praktik Kerja Lapangan.

SAMPUL DEPAN (warna coklat muda)


LEMBAR PENGESAHAN (Khusus untuk Laporan PKL)
LEMBAR ASISTENSI
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN
BAB I. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan dan Manfaat
1.3 Sistematika Penulisan
BAB II. IDENTIFIKASI PROYEK (Khusus untuk laporan PKL)
2.1 Gambaran Umum Proyek
(Eksplorasi secara detail melalui deskripsi data proyek, grafik,
gambar/foto lokasi dan lainnya)
2.2 (disesuaikan dengan topik serta bimbingan dosen)
2.3 .…..dst
BAB III. DASAR TEORI
(disesuaikan dengan substansi/topik yang akan dibahas)
3.1
3.2 …dst
BAB IV. PEMBAHASAN DAN ANALISIS DATA
(disesuaikan dengan substansi/topik yang akan dibahas)
4.1
4.2 …dst
BAB V. PENUTUP
1.1 Kesimpulan
1.2 Rekomendasi (Nilai dan Kesan dari Perusahaan/Proyek/Industri)
DAFTAR PUSTAKA (minimal 7 referensi)
LAMPIRAN (Laporan Harian, Data Pendukung, Foto/Gambar Proyek)
SAMPUL BELAKANG (warna coklat muda)

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 31


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
3.2 Penjelasan Sistematika Penulisan
SAMPUL DEPAN LAPORAN PERENCANAAN (warna coklat muda)

PERENCANAAN

….……………………………..(JUDUL)…………………….……………

Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung


Tahun Akademik 20….. - 20…..

Disusun oleh:
…………………..(Nama)…………………
…………………..(NIM)…………………

DOSEN PEMBIMBING PKL

(Nama Pembimbing I) (Nama Pembimbing II)


NIP 0000000 NIP 0000000

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI


POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL
20…..

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 32


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
SAMPUL DEPAN LAPORAN PENGAWASAN (warna coklat muda)

PENGAWASAN

….……………………………..(JUDUL)…………………….……………

Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung


Tahun Akademik 20….. - 20…..

Disusun oleh:
…………………..(Nama)…………………
…………………..(NIM)…………………

DOSEN PEMBIMBING PKL

(Nama Pembimbing I) (Nama Pembimbing II)


NIP 0000000 NIP 0000000

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI


POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL
20…..

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 33


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
SAMPUL DEPAN LAPORAN PENERAPAN K2 (warna coklat muda)

PENERAPAN K2

….……………………………..(JUDUL)…………………….……………

Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung


Tahun Akademik 20….. - 20…..

Disusun oleh:
…………………..(Nama)…………………
…………………..(NIM)…………………

DOSEN PEMBIMBING PKL

(Nama Pembimbing I) (Nama Pembimbing II)


NIP 0000000 NIP 0000000

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI


POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL
20…..

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 34


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
SAMPUL DEPAN LAPORAN PKL (warna coklat muda)

PRAKTIK KERJA LAPANGAN

….……………………………..(JUDUL)…………………….……………

Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung


Tahun Akademik 20….. - 20…..

Disusun oleh:
…………………..(Nama)…………………
…………………..(NIM)…………………

DOSEN PEMBIMBING PKL

(Nama Pembimbing I) (Nama Pembimbing II)


NIP 0000000 NIP 0000000

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI


POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL
20…..

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 35


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LEMBAR PENGASAHAN (Khusus untuk laporan PKL)
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL

LEMBAR PENGESAHAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN

….……………………………..(JUDUL)…………………….……………

Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung


Tahun Akademik 20….. - 20…..

………………..(Nama)…………………
………………..(NIM)…………………

Manado, ………… 20……


PANITIA PKL,

………..Nama Ketua Panitia………


………..NIP 000000000000…………

DOSEN PEMBIMBING PKL,

Nama Pembimbing I Nama Pembimbing II


………..NIP 000000000000……… ………..NIP 000000000000………

Mengetahui,
Ketua Program Studi Ketua Jurusan Teknik Sipil
Sarjana Terapan KBG

Nama Kaprodi Sarjana Terapan KBG Nama Ketua Jurusan


NIP. 000000000000 NIP. 000000000000

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 36


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LEMBAR ASISTENSI LAPORAN PERENCANAAN
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL

FORMULIR ASISTENSI

LAPORAN PERENCANAAN
Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung
Tahun Akademik 20….. - 20…..

Nama Mahasiswa :
NIM :
Judul :

NO. TANGGAL URAIAN PARAF

Manado, ………………………………

DOSEN PEMBIMBING PKL,

Nama Pembimbing I Nama Pembimbing II


………..NIP 000000000000……… ………..NIP 000000000000………

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 37


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LEMBAR ASISTENSI LAPORAN PENGAWASAN
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL

FORMULIR ASISTENSI

LAPORAN PENGAWASAN
Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung
Tahun Akademik 20….. - 20…..

Nama Mahasiswa :
NIM :
Judul :

NO. TANGGAL URAIAN PARAF

Manado, ………………………………

DOSEN PEMBIMBING PKL,

Nama Pembimbing I Nama Pembimbing II


………..NIP 000000000000……… ………..NIP 000000000000………

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 38


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LEMBAR ASISTENSI LAPORAN PENERAPAN K2
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL

FORMULIR ASISTENSI

LAPORAN PENERAPAN K2
Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung
Tahun Akademik 20….. - 20…..

Nama Mahasiswa :
NIM :
Judul :

NO. TANGGAL URAIAN PARAF

Manado, ………………………………

DOSEN PEMBIMBING PKL,

Nama Pembimbing I Nama Pembimbing II


………..NIP 000000000000……… ………..NIP 000000000000………

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 39


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LEMBAR ASISTENSI LAPORAN PKL
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL

FORMULIR ASISTENSI

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung
Tahun Akademik 20….. - 20…..

Nama Mahasiswa :
NIM :
Judul :

NO. TANGGAL URAIAN PARAF

Manado, ………………………………

DOSEN PEMBIMBING PKL,

Nama Pembimbing I Nama Pembimbing II


………..NIP 000000000000……… ………..NIP 000000000000………

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 40


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
KATA PENGANTAR
Berisi ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang ikut berperan dalam
penyelasaian penulisan laporan PKL, hendaknya ditulis dengan singkat, jelas dan
tidak lebih dari 2 (dua) halaman.

DAFTAR ISI
Memuat judul setiap bab beserta bagian-bagiannya dan nomor halamannya.
Isi sebuah daftar isi harus sama persis dengan judul-judul di batang tubuh laporan
PKL yang ada.

DAFTAR TABEL (jika ada)


Memuat nomor dan nama semua tabel yang terdapat dalam laporan, isi
daftar tabel harus sama persis dengan judul tabel yang ada. Daftar tabel ini berfungsi
untuk memberikan gambaran tentang tabel yang ada beserta letaknya, sehingga dapat
ditemukan dengan cepat. Daftar tabel ini hanya dibuat jika memiliki minimal 2 (dua)
tabel di dalam laporan.
Halaman
Tabel 1. ….…………………………………………………….……… 21
Tabel 2. ….………………………………………….…………………. 24

DAFTAR GAMBAR (jika ada)


Memuat nomor dan nama semua gambar yang terdapat dalam sebuah
laporan yang harus sama persis dengan judul pada batang tubuhnya. Daftar gambar
berfungsi untuk memberikan gambaran mengenai gambar yang ada di dalam laporan,
sehingga dapat ditemukan dengan cepat. Daftar gambar ini hanya dibuat jika
memiliki minimal 2 (dua) gambar di dalam laporan.
Halaman
Gambar 1. ….…………………………………………………….…… 5
Gambar 2. ….………………………………………….……………… 20

DAFTAR LAMPIRAN (jika ada)


Berisi lampiran-lampiran yang perlu dimasukkan ke dalam laporan yang ditulis,
hendaknya lampiran yang dimuat memiliki relevansi yang cukup untuk di masukkan

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 41


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
dalam lampiran. Daftar lampiran ini hanya dibuat jika memiliki minimal 2 (dua)
lampiran di dalam laporan
Halaman
Lampiran 1. …………………………………………………….…… 35
Lampiran 2. .………………………………………….……………… 44

BAB I. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Berisi uraian, alasan, atau hal-hal mengenai keadaan berbagai gejala,
fenomena, fakta dan informasi serta alasan-alasan yang memperlihatkan adanya
keterikatan dengan masalah yang akan dibahas, sesuatu yang penting dan menarik
untuk diteliti yang disesuaikan dengan judul laporan sehingga studi ini layak untuk
diteliti dan dicarikan penyelesaiannya. Selain itu, dapat pula memuat fakta-fakta
yang relevan dengan permasalahan yang akan dikaji sebagai titik tolak dalam
merumuskan masalah. Latar belakang ini dibuat secara berurutan dimulai dari hal-hal
yang bersifat umum kemudian menyempit dan fokus pada isi pembahasan
1.2 Tujuan dan Manfaat
Tujuan: menyebutkan secara jelas dan tegas tujuan yang ingin dicapai dari
penulisan laporan akhir ini. Berdasarkan logika seperti penjelasan mengenai
perumusan masalah yang diuraikan pada latar belakang.
Manfaat: menguraikan tentang hal-hal apa saja yang akan didapat dengan
terlaksananya laporan akhir PKL yang akan dikaji ini. Manfaat yang ditulis dapat
berupa manfaat untuk ilmu penelitian, manfaat untuk mengatasi permasalahan
pembangunan atau manfaat untuk perbaikan kehidupan masyarakat.
1.3 Sistematika Penulisan
Uraian singkat isi penulisan laporan akhir PKL dalam urutan beberapa bab dan
sub bab sesuai dengan sistematika yang ada.

BAB II. IDENTIFIKASI PROYEK (jelas) (Khusus untuk laporan PKL)


1.1 Gambaran Umum Proyek
(Eksplorasi dengan detail melalui deskripsi data proyek, grafik, gambar/foto lokasi dan
lainnya)
2.2 (dikembangkan sesuai arahan dosen pembimbing)
2.3 ….dst

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 42


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
BAB III. DASAR TEORI (jelas)

3.1 (disesuaikan dengan permasalahan/topik yang akan dibahas)


3.2 …dst

BAB IV. PEMBAHASAN DAN ANALISIS DATA (jelas)

4.1 (disesuaikan dengan permasalahan/topik yang akan dibahas)


4.2 …dst

BAB V. PENUTUP (jelas)


5.1 Kesimpulan
5.2 Rekomendasi (Penilaian dan Kesan dari Perusahaan/Proyek/Industri)

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 43


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
5.2 Rekomendasi (PENILAIAN DAN KESAN DARI PERUSAHAAN/PROYEK/INDUSTRI PKL)
KOP PERUSAHAAN

SURAT KETERANGAN
Berdasarkan Praktik Kerja Lapangan yang telah dilakukan oleh :

Nama Mahasiswa : ..............................................................


NIM : ..............................................................
Nama Proyek : ..............................................................
Alamat Proyek : ..............................................................
Tanggal mulai : ..............................................................
Tanggal selesai : ..............................................................
Selama : .................. bulan

Dengan ini memberikan penilaian sebagai berikut :


VARIABEL PENILAIAN Nilai Ket
1. Performance (Unjuk Kerja)
2. Attitude/Sikap (Sopan Santun dan Kepatuhan)
3. Kedisiplinan
Total Nilai
Rata-Rata Nilai (NPR)*
*Range Nilai: 86 – 100 : Baik sekali; 70 – 85: Baik;1111
56 – 69: Cukup; 40 – 55: Kurang; 0 – 39 : Kurang sekali

Menurut pengamatan saya, mahasiswa tersebut diatas dalam melaksanakan Praktik


Kerja Lapangan dapat dinyatakan :
d. Sangat Berhasil
e. Cukup Berhasil
f. Kurang Berhasil
Oleh karena itu saya memberikan saran-saran sebagai berikut :

Demikian Surat Keterangan ini diberikan, untuk dapat digunakan sebagaimana


mestinya.

Manado, .........................................
Stempel/cap
Perusahaan

.............nama..............
Untuk Industri/Perusahaan/Proyek PKL .............jabatan..............

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 44


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
DAFTAR PUSTAKA
(minimal 7 referensi)

Pustaka dari Buku


Format: Penulis. Tahun. Judul Buku (ditulis miring). Penerbit. Kota Penerbitan.
Contoh:

Pitowarno, E. 2006. Robotika : Desain, Kontrol, dan Kecerdasan Buatan. Andi


Offset. Yogyakarta

Pustaka dari Jurnal


Format: Penulis. Tahun. Judul Artikel (ditulis miring). Nama Jurnal. Volume:
Halaman.
Contoh:

Shin, K.G., dan Chou, C.C. 1996. Design and Evaluation of Real-time
Communication for Fieldbus Based Manufacturing Systems. IEEE
Transactions on Robotic and Automation. 3:357-367.

Pustaka dalam Bentuk Artikel dari Internet


Format: Penulis. Tahun. Judul Artikel (ditulis miring). Alamat website. Tanggal
akses
Contoh:

Priyono, A. 2012. Pengujian Sensor Jarak Robot Pemadam Api.


www.pontirobot.blogspot.com. Tanggal akses 8 Pebruari 2013

Catatan: Perlu diperhatikan bahwa tidak melakukan kutipan artikel dari internet yang
tidak ada nama penulisnya.

Pustaka dalam Bentuk Laporan Penelitian/Tugas Akhir


Format: Penulis. Tahun. Judul Laporan Penelitian/Tugas Akhir (ditulis miring).
Tugas Akhir/Laporan Penelitian. Perguruan Tinggi. Lokasi
Contoh:

Mukarram, A., dan Haryanto, W. 2012. Protitype Robot Pemadam Api Berbasis
Mikrokontroler ATMEGA 8535. Tugas Akhir. Politeknik Negeri
Banjarmasin. Banjarmasin

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 45


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
LAMPIRAN (Laporan Harian, Kartu Bukti Selesai PKL,
Foto/Gambar Proyek, dan Data Pendukung lainnya yang berkaitan dengan PKL)
LAPORAN HARIAN
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MANADO
JURUSAN TEKNIK SIPIL
PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KONSTRUKSI BANGUNAN GEDUNG

DAFTAR AKTIVITAS MAHASISWA


Nama Proyek : Pekerjaan : Pelaksana :

Lokasi :

Hari :
Tanggal :
Uraian Pekerjaan/ Pelaksanaan di Lapangan/ Lembar
No.
Permasalahan Penanggulangan Masalah Pengesahan
Mahasiswa

..........(nama)..........
.......(nim).......
Diperiksa
Pelaksana Lapangan

..........(nama)..........
Mengetahui,
Pimpinan Proyek

..........(nama)..........
Dosen Pembimbing

...(Pembimbing 1)...
..........(NIP)..........

...(Pempimbing 2)...
..........(NIP)..........

SAMPUL BELAKANG (warna coklat muda) (jelas)

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 46


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
3.3 Tata Cara Penulisan
3.3.1 Bahan
a. Naskah
Naskah dibuat diatas kertas HVS 70 g/m2 dan tidak bolak balik dengan
ukuran 21cm x 29,7cm ( = A4)
b. Sampul Depan
Halaman sampul adalah KERTAS TEBAL berwarna COKLAT MUDA.
Huruf yang digunakan pada halaman sampul adalah huruf cetak
berwarna GOLD. Logo Perguruan Tinggi dengan ukuran 4cm x 4cm.
Tulisan yang tercetak di sampul sama dengan di halaman judul
3.3.2 Pengetikan
a. Jenis Huruf
1. Jenis huruf ketikan untuk naskah adalah Times New Roman (12 pt)
2. Huruf miring (italics) hanya diperkenankan untuk tujuan tertentu
(misalnya kata – kata bahasa asing, istilah)
b. Bilangan dan Satuan
1. Bilangan diketik dengan angka, kecuali pada permulaan kalimat
2. Bilangan desimal ditandai dengan koma: misal berat tubuh 75,8 g
3. Satuan dinyatakan dengan singkatan resmi tanpa titik
dibelakangnya, misal: m, g, kg, ha
c. Jarak Baris
Jarak baris adalah 1,5 spasi. Jarak judul ke sub judul atau teks adalah 4
spasi, dari teks ke sub-sub judul 3 spasi, dari teks ke anak sub-sub judul
adalah 3 spasi, sedangkan dari setiap sub judul ke teks 3 spasi.
d. Batas Tepi
Batas tepi dari kertas adalah:
1. Tepi atas = 3cm
2. Tepi bawah = 3cm
3. Tepi kiri = 4cm
4. Tepi kanan = 3cm

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 47


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
e. Pemanfaatan Ruangan
Ruang pengetikan harus penuh dan diusahakan tidak ada yang terbuang,
kecuali kalau akan memulai alinea baru, daftar, gambar, sub judul atau
hal-hal khusus lainnya.
f. Alinea Baru
Alinea baru dimulai dengan 1 tab atau pada ketikan ke-6 dari batas tepi
kiri.
g. Permulaan Kalimat
Permulaan kalimat harus berupa kata. Bilangan, lambang atau rumus
kimia harus dieja, misalnya: Delapan kepala keluarga
h. Judul, Sub Judul, Sub-Sub Judul
1. Judul diketik dengan huruf besar tebal (bold), ukuran lebih besar
dari huruf teks (14 pt), diatur simetris di tengah dengan jarak 4
cm dari tepi atas tanpa diakhiri titik.
2. Sub judul diletakkan di batas kiri diketik dalam huruf tebal
(bold), tanpa diakhiri titik.
3. Sub-sub judul diletakkan di batas kiri semua kata diketik tebal
(bold)
4. Anak sub–sub judul dimulai pada ketikan ke-6 diketik seperti
halnya sub–sub judul di akhiri titik. Kalimat pertama diketik
langsung sesudah titik.
i. Rincian kebawah
Naskah yang harus disusun ke bawah dirinci menggunakan nomor urut
angka atau huruf sesuai dengan derajat rincian dan tidak dibenarkan
menggunakan tanda-tanda lain.
j. Perletakkan
Gambar, tabel, persamaan, rumus, judul, sub judul semua diletakkan
simetris terhadap tepi kiri dan kanan pengetikan.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 48


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
3.3.3 Nomor
a. Halaman
1. Nomor halaman diletakkan di sebelah kanan atas (header)
dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi atas.
Header dan footer tidak ada tulisan selain penomoran halaman.
2. Halaman judul sampai dengan abstrak diberi nomor halaman
dengan angka romawi kecil (i,ii,vi,vii)
3. Halaman selanjutnya diberi nomor halaman dengan angka
(1,2.3…dst)
4. Halaman dengan judul bab tidak diberi nomor halaman
b. Tabel (daftar)
Penomoran tabel adalah menggunakan nomor urut dengan angka (Tabel
1 .......; Tabel 2 .........; Tabel 3 .........)
c. Gambar
Gambar diberi nomor urut dengan angka di bawah gambar (Gambar
1 …....; Gambar 2 ........; Gambar 3 .........)
d. Formula/Rumus/Persamaan
Setiap persamaan diberi nomor urut dalam kurung dengan angka yang
diletakkan di belakang persamaan dekat ditepi kanan (3cm dari tepi
kanan)

3.3.4 Daftar Tabel dan Gambar


a. Tabel
1. Judul tabel diletakkan simetris kiri-kanan di atas tabel. Jarak
judul tabel ke tabel adalah 2 spasi, sedangkan jarak teks adalah
1 spasi.
2. Tabel dapat diletakkan di antara teks, akan tetapi dapat pula
diletakkan di satu halaman tersendiri. Jarak teks ke judul tabel
ke teks adalah 3 spasi.
3. Hindari pemenggalan tabel. Jika dipenggal, bagian
penggalan selanjutnya harus ditulis keterangan lanjutan tabel….
dan dilengkapi dengan kepala tabel.
4. Sumber data tabel perlu dituliskan

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 49


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
Contoh Penulisan Tabel:
Tabel 1. Koefisien  untuk menghitung faktor respons gempa vertikal Cv
Wilayah Gempa 
1 0,5
2 0,5
3 0,5
4 0,6
5 0,7
6 0,8
Sumber : Tata Cara Perencanaan Ketahan Gempa untuk Bangunan Gedung
(SNI 03 – 1726 – 2002, Tabel 7, hal 23) (Font: 10, Times New Roman, spasi 1)

b. Gambar
1. Yang termasuk gambar adalah bagan, grafik, peta, foto
2. Judul gambar diletakkan di bawah gambar dan keterangan
gambar tidak berada di halaman lain.
Contoh Penempatan dan Penulisan Gambar:

Sumber : Tata Cara Perencanaan Ketahan Gempa untuk Bangunan Gedung (SNI 03 – 1726
– 2002, Gambar 1, hal 21) - (Font: 10, Times New Roman, spasi 1)

Gambar 1. Wilayah Gempa Indonesia dengan


Percepatan Puncak Batuan Dasar (spasi1)

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 50


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
3.3.5 Nama
a. Nama penulis yang menjadi acuan dalam naskah / teks
Nama penulis yang menjadi acuan hanya di tulis nama akhir (nama
keluarga) saja tanpa gelar kesarjanaan. Kalau lebih dari 2 nama cukup di
tulis nama penulis pertama diikuti dengan dkk, atau et al(untuk penulis
yang naskahnya berbahasa asing). Contoh penulisan:
1. Adams (2006) menemukan …….
2. Peningkatan penggunaan jumlah kendaraan X
(Dipohusodo,dkk 2000), menghasilkan…………
b. Nama penulis dalam daftar pustaka
Semua penulis harus tercantum dalam daftar pustaka tidak
diperkenankan hanya mencantumkan dkk atau et al.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 51


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
BAB IV
PENUTUP

Demikianlah Draf Pedoman Praktik Kerja Lapangan ini dibuat. Harapan kami,
pedoman ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya oleh Sivitas Akademika
Program Studi Sarjana Terapan Konstruksi Bangunan Gedung, Jurusan Teknik Sipil
Politeknik Negeri Manado. Apabila dikemudian hari masih terdapat kekurangan dan
ketidakjelasan pada pedoman ini akan ditinjau kembali serta dilakukan
penyempurnaan yang dianggap perlu.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 52


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
TIM PENYUSUN
PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KBG TS-POLIMDO

Penanggung Jawab : Seska Nicolaas, ST., MT.

Ketua Jurusan Teknik Sipil

Rilya Rumbayan, ST., M.Eng., Ph.D.

Sekretaris Jurusan Teknik Sipil

Helen G. Mantiri, SST., MT.

Ketua Program Studi Sarjana Terapan KBG

Ketua : Ir. Ever N. Slat, MT.

Sekretaris : Dr. Ir. Geertje E. Kandiyoh, ST., M.Eng.

Anggota : Dwars Soukotta, S.T., M.Ars.

Dian Puspita Sari S.T., M.Ars.

PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 53


Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan
PEDOMAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 54
Panduan Pelaksanaan & Panduan Penulisan

Anda mungkin juga menyukai