Anda di halaman 1dari 1

Jenis Pembangkit Listrik

Oleh: Muhammad AriefKategori: ListrikDibaca: 28314Tanggal: 08-10-2018


Jenis pembangkit listrik yang tengah banyak dibangun di Indonesia memiliki jenis yang baragam.
Pada kesempatan kali ini belajarlistrik akan membahas tentang jenis-jenis pembangkit listrik yang
banyak digunakan dan dikembangkan khususnya di Indonesia.
Beberapa Jenis Pembangkit Listrik yang sudah ada memiliki energi sumber yang bermacam-macam
mulai dari energi fosil seperti minyak bumi, gas alam sampai dengan energi yang alternatif yang
terbarukan. Pembangkit listrik menurut wikipedia adalah suatu peralatan industri yang berfungsi
untuk memproduksi atau membangkitkan energi listrik dengan berbagai macam sumber tenaga.

Prinsip Kerja Pembangkit Listrik


Pembangkit listrik atau lazimnya disebut power plant adalah suatu sistem yang terdiri dari turbine
dan generator yang bekerja untuk memproduksi enegri listrik.

Jika Turbin adalah suatu peralatan industri yang mengubah suatu bentuk energi menjadi energi
kinetik / gerak. Maka Generator adalah suatu peraltan industri yang mengubah energi kinetik / gerak
menjadi energi listrik. Turbin akan mengkonversi apakah itu minyak bumi, gas alam atau uap
menjadi energi gerak. Turbin akan dihubungkan ke generator sehingga generator bergerak sesuai
dengan kecepatan putar (speed) yang dinginkan.

Generator yang berputar akan menghasilkan energi listrik. Jenis Pembangkit listrik diklasifikasikan
berdasarkan turbine penggerak (prime mover) yang menggerakkan generator. Misalnya pembangkit
listrik yang turbin nya adalah turbin gas maka disebut dengan pembangkit listrik tenaga gas. Jika
turbin uap disebut pembangkit listrik Tenaga Uap.

Berdasarkan Klasifikasi tersebut, maka dewasa ini kita dapat mengelompokkan berbagai macam
jenis pembangkit listrik menjadi beberapa klasifikasi, diantaranya:

1. Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG)

2. Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU)

3. Pembangkit Listrik Tenaga Minyak (PLTM)

4. Pembangkit Listrik Tenaga Solar Cell

5. Pembangkit Listrik Tenaga Air / Hidro (PLTA)

6. Pembangkit Listrik Tenaga Angin

7. Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN)

8. Pembangkit Listrik Tenaga Geothermal / Panas Bumi

Anda mungkin juga menyukai