Anda di halaman 1dari 1

Dalam perang antara Argos dan Thebes, Athena berniat untuk menyelamatkan prajurit

kesukaannya, Tideus, dan mau menjadikannya abadi. Sayangnya Tideus ditipu oleh
musuhnya dan malah memakan otak musuh. Perbuatan ini membuat Athena jijik sehingga
sang dewi meninggalkannya dan membiarkan Tideus mati.

Athena juga membantu beberapa saudara tirinya, seperti Perseus dan Herakles. Dia
memberi informasi kepada Perseus mengenai cara membunuh Gorgon Medusa. Athena
menemani dan menasehati Herakles dalam berbagai petualangannya. Adalah Athena yang
membawa Herakles untuk membantu para dewa dalam perang melawan para Raksasa
(Gigant), yang dikenal sebagai Gigantomakhia. Dalam perang ini, Athena membunuh seorang
raksasa bernama Pallas dengan cara menimpanya dengan sebongkah batu besar. Dia
menguliti Pallas dan menggunakan kulit itu pada pakaiannya, menjadi aigis. Ada pula
pendapat bahwa inilah alasan mengapa Athena menggunakan nama Pallas. Athena adalah
dewi yang terkenal di antara para pahlawan, karena dia merupakan dewi kejayaan, dan salah
satu julukannya adalah Athena Nike.

Anda mungkin juga menyukai