Anda di halaman 1dari 8

1.

Sosialisasi adalah proses mempelajari norma, nilai, peran, dan semua persyaratan
lainnya yang diperlukan untuk memungkinkan berpartisipasi yang efektif dalam
kehidupan sosial. Pengertian ini disampaikan oleh ...
a. Sukandar wiraatmaja, M.A.
b. Robert M.Z. Lawang
c. Mayor Polak
d. Peter Berger
e. Prof. Dr. Nasution, SH

2. Perhatikan hal-hal berikut dengan seksama!


1) Menanamkan nilai dan norma yang dianut masyarakat
2) Membentuk kemampuan beradaptasi dengan lingkungan yang lebih luas
3) Sarana pemenuhan kebutuhan hidup individu dan kelompok
4) Sebagai dasar pembentukan kepribadian seseorang

Dari pernyataan di atas yang termasuk peran sosialisasi sekunder dan sosialisasi primer
adalah ...

a. 1) dan 2)
b. 1) dan 3)
c. 1) dan 4)
d. 2) dan 3)
e. 3) dan 4)

3. Icha seorang siswi SMA. Ia dapat bergaul dengan teman sebaya dan dia disenangi oleh
teman-temannya. Icha juga dapat menerima orang lain, bahkan yang berbeda pendapat
dengannya. Contoh tersebut merupakan tujuan sosialisasi, yaitu ...
a. Membentuk kepribadian ideal sebagai insan multikulturalis
b. Mengembangkan kemampuan berkomunikasi secara massal
c. Mengadakan latihan pengembangan pribadi yang mawas diri
d. Menanamkan nilai dan norma kepercayaan nenek moyang
e. Mengendalikan fungsi organik sebagai simbol komunikasi

4. Tahap seorang anak menirukan peran-peran yang dilakukan orang dewasa


dinamakan ...
a. Preparatory stage
b. Play stage
c. Game stage
d. Generalized other
e. Labelling

5. Seorang anak sebagai generasi penerus harus dibekali dengan keimanan, ketakwaan,
dan pemahaman pada nilai dan norma sosial untuk membentuk kepribadian yang
bermoral kuat. Media yang paling berperan dalam sosialisasi tersebut adalah ...
a. Sekolah
b. Masyarakat
c. Pemerintah
d. Media massa
e. Keluarga
6. Kepribadian adalah susunan unsur-unsur akal dan jiwa yang menentukan perbedaan
tingkah laku tiap manusia, atau kepribadian adalah ciri-ciri watak seseorang yang
konsisten sebagai identitas dirinya yang khusus. Pengertian tersebut dikemukakan
oleh ...
a. John C. Macionis
b. Koentjaraningrat
c. Mayor polak
d. Peter berger
e. Prof. Dr. Nasution, SH

7. Hubungan antara sosialisasi dan kepribadian adalah ...


a. Kepribadian terbentuk karena adanya proses sosialisasi
b. Sosialisasi adalah satu-satunya pembentuk kepribadian
c. Kepribadian menentukan terjadinya proses sosialisasi
d. Kepribadian berfungsi efektif dalam proses sosialisasi
e. Kepribadian adalah satu-satunya faktor sosialisasi

8. Faktor-faktor yang memengaruhi kepribadian seseorang adalah seperti berikut, kecuali


...
a. Lingkungan fisik
b. Penemuan baru
c. Warisan biologis
d. Pengalaman kelompok
e. Kebudayaan khusus

9. Perhatikan pernyataan berikut ini!


1) Prakarsa
2) Kerja sama
3) Perangai
4) Budi pekerti
5) Imajinasi
6) Tingkat kecerdasan (IQ)

Dari pernyataan di atas yang merupakan bagian atau unsur kepribadian seseorang
adalah ...

a. 1), 2), 3), dan 4)


b. 2), 3), 4), dan 5)
c. 3), 4), 5), dan 6)
d. 1), 2), 4), dan 5)
e. 2), 3), 5), dan 6)

10. Budi dilahirkan dari keluarga sederhana. Akan tetapi, ia tergolong anak yang cerdas,
mudah bergaul, dan memiliki motivasi tinggi dalam melakukan sesuatu yang sifatnya
baik. Ia juga memiliki bakat olahraga dan seni yang diturunkan dari ayahnya.
Kepribadian Budi tersebut dipengaruhi oleh faktor ...
a. Lingkungan keluarga
b. Lingkungan sekolah
c. Lingkungan bermain
d. Media elektronik
e. Teman sebaya

11. Perilaku yang tidak sesuai dengan norma atau tata nilai yang berlaku disebut ...
a. Perilaku menyimpang
b. Konformitas
c. Perilaku positif
d. Pembangkang
e. Pembandel

12. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Sosialisasi yang tidak sempurna
2) Mengadopsi subbudaya menyimpang
3) Gagalnya individu untuk mengidentifikasi nilai dan norma seseorang
4) Tindakan kriminal yang dilakukan oleh sebagian masyarakat
5) Kurangnya pengetahuan masyarakat terhadap nilai dan norma

Yang merupakan penyebab perilaku menyimpang adalah ...

a. 1), 3), dan 5)


b. 2), 3), dan 5)
c. 3), 4), dan 5)
d. 2), 4), dan 5)
e. 1), 2), dan 3)

13. Penyimpangan yang terjadi dalam penyalahgunaan NAZA terletak pada ...
a. Bahaya yang akan ditimbulkannya
b. Kejahatan yang dapat terpicu olehnya
c. Pelanggaran aturan mengenai penggunaanya
d. Buruknya kesehatan si pemakai
e. Rusaknya hubungan kekeluargaan

14. Hal yang terpenting dalam upaya pencegahan perilaku menyimpang adalah ...
a. Mengekang pergaulan remaja
b. Memberikan hukuman yang berat bagi pelaku penyimpangan
c. Memberdayakan lembaga sensor film
d. Meningkatkan kesadaran norma agama dan kesusilaan
e. Mengefektifkan fungsi lembaga pengendalian sosial

15. Penyimpangan yang positif adalah penyimpangan yang terarah pada ...
a. Nilai-nilai sosial yang ideal, walaupun cara yang dilakukan itu seolah-olah tampak
menyimpang dari norma yang berlaku
b. Bertindak kearah nilai-nilai sosial yang dipandang rendah, dan akibatnya selalu
buruk
c. Mengatur adanya tata cara demokrasi yang dinyatakan dalam sistem pemerintahan
d. Beroperasi dalam kerangka kerja nilai utama diimplementasikan melalui norma-
norma
e. Tindakan yang dilakukan berdasarkan pada kesungguhan dan kesenangan

16. Di bawah ini bukan termasuk hal-hal yang dapat menyebabkan terjadinya
penyimpangan perilaku di lingkungan sekolah yaitu ...
a. Adanya jam-jam pelajaran yang kosong
b. Adanya kegiatan ekstra di luar jam sekolah
c. Lemahnya tata tertib sekolah
d. Kurangnya perhatian dari kalangan pendidikan dan pimpinan sekolah
e. Adanya lingkungan sekolah yang kurang mendukung, seperti pagar, kantin, ruang
ganti pakaian, dan WC

17. Menurut Edwin H. Satherland, anak-anak yang melakukan kejahatan cenderung berasal
dari keluarga yang tidak harmonis. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa
penyimpangan dapat terjadi karena ...
a. Pergaulan yang berbeda antara individu
b. Pola perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan norma
c. Kemiskinan dan kemelaratan keluarga
d. Proses sosialisasi yang tidak berhasil
e. Lemahnya pengendalian diri dari norma-norma sosial yang berlaku

18. Keluarga dapat menjadi media pembentukan pribadi menyimpang karena ...
a. Keluarga yang tidak harmonis akan melahirkan anak yang akan berperilaku
menyimpang
b. Kondisi keluarga akan berpengaruh terhadap kesehatan mental jiwa anak
c. Keluarga merupakan lingkungan tempat tinggal anak
d. Keluarga yang baik akan melahirkan anak yang berhasil
e. Keluarga sangat berperan dalam pembentukan kepribadian

19. Usaha yang dilakukan individu atau lembaga sosial untuk mengembalikan pelaku
penyimpangan ke dalam keadaan semula (tidak menyimpang) disebut usaha ...
penyimpangan sosial.
a. Mengantisipasi
b. Mengatasi
c. Mencegah
d. Menghadapi
e. Mengupayakan

20. Seorang anak berperilaku menyimpang melakukan pencurian, karena kekurangan uang
di keluarganya, maka anak tersebut harus mendapat pertolongan berupa ...
a. Biologis
b. Sosiologis
c. Psikologis
d. Historis
e. Ekonomis

21. Terciptanya suatu keadaan di mana anggota masyarakat bertindak sesuai dengan
harapan kelompok atau masyarakat yang bersangkutan merupakan perwujudan ...
a. Fungsi pengendalian sosial
b. Cakupan pengendalian sosial
c. Proses pengendalian sosial
d. Tujuan pengendalian sosial
e. Manfaat pengendalian sosial
22. Bentuk pengendalian sosial yang memiliki sifat tegas dan nyata serta efektif digunakan
sebagai pengendali sosial adalah ...
a. Agama
b. Teguran
c. Hukuman
d. Gosip
e. Dikucilkan

23. Salah satu fungsi pengendalian sosial yaitu ...


a. Menciptakan keteraturan sosial
b. Melindungi ketertiban sosial
c. Menciptkan homogenitas
d. Menyelamatkan manusia dari tindakan yang berdosa
e. Menghindari perilaku menyimpang

24. Melalui pendidikan dapat diupayakan pengendalian sosial karena ...


a. Melalui pendidikan siswa menjadi pandai
b. Pendidikan mengajarkan siswa untuk maju
c. Pendidikan mendidik siswa untuk mengetahui nilai-nilai yang dianggap baik, luhur,
pantas, benar, dan indah untuk kehidupan
d. Pendidikan tidak memberikan manfaat apapun
e. Pendidikan dapat menekan adanya penyimpangan sosial

25. Menggosip seseorang dalam sebuah wadah seperti arisan ibu-ibu terkadang terasa
asyik meskipun hal itu kadang dinilai sebagai tindakan yang tidak terpuji. Dalam
pengendalian sosial gosip dapat berfungsi ...
a. Menyadarkan pelaku agar tidak mengulangi perbuatan yang salah
b. Membuat pelaku menjadi tidak peduli terhadap lingkungan sekitar
c. Menyadarkan pelaku berada dalam lingkungan yang salah
d. Membuat seseorang yang digosipkan merasa malu disudutkan
e. Menghakimi orang-orang yang bersalah di depan hukum

26. Berikut ini yang merupakan tujuan dilakukannya pengendalian sosial dalam masyarakat
adalah ...
a. Mengatur masyarakat
b. Membatasi masyarakat
c. Menciptakan kondisi masyarakat yang aman
d. Menciptakan masyarakat yang makmur
e. Menciptakan kondisi masyarakat yang nyaman dan selaras

27. Salah satu contoh pengendalian sosial yang dilakukan individu kepada kelompok adalah
...
a. Suami yang menegur istri
b. Masyarakat terhadap remaja nakal
c. Ayah menegur anak
d. Para pedagang dengan pengusaha
e. Seorang guru dengan siswa

28. Proses sosial yang memerlukan pengendalian sosial adalah ...


a. Ketegangan sosial antara keperluan yang bersifat umum dan keperluan individu
b. Ketegangan sosial antara ketentuan dalam adat istiadat dan kepentingan individu
c. Ketegangan sosial antara individu dan individu
d. Ketegangan sosial antara kelompok dan individu
e. Ketegangan sosial yang terjadi karena golongan yang tidak sengaja menentang tata
kelakuan di masyarakat

29. Meskipun kita memiliki sistem pengendalian sosial yang baik, namun penyimpangan
perilaku masih terjadi dalam masyarakat. Hal itu disebabkan oleh faktor ...
a. Adanya kaidah yang tidak memuaskan
b. Meningkatnya rasa solidaritas warga masyarakat
c. Ada kalanya sistem pengendalian sosial tidak dapat diterapkan terus
d. Kepentingan warga tidak dapat diatur secara merata
e. Adanya perbedaan kepentingan

30. Polisi melakukan razia kelengkapan kendaraan beroda dua. Memberikan surat tilang
bagi pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm atau tidak lengkap surat
izin mengemudi (SIM) dan surat tanda nomor kendaraan (STNK). Fungsi polisi dalam
pengendalian sosial tersebut adalah ...
a. Menertibkan masyarakat berlalu lintas dijalan raya
b. Memberikan sanksi pidana bagi pelanggar lalu lintas
c. Mencegah terjadinya pelanggaran rambu lalu lintas
d. Membuat berita acara pemerikasaan pelanggar
e. Menyidik orang yang melakukan kejahatan

31. Munculnya masalah sosial disebabkan didalam masyarakat terjadi ...


a. Ketidakikutsertaan sebagian besar warga masyarakat dalam setiap aktivitas sosial
b. Tidak berfungsinya nilai dan norma-norma sosial sebagai pengatur perilaku
masyarakat
c. Ketidaksesuaian unsur-unsur kebudayaan yang membahayakan kehidupan
kelompok sosial
d. Ketidaklengkapan sarana dan prasarana yang ada dalam kehidupan masyarakat
e. Kemacetan arus komunikasi antara warga yang satu dan yang lainnya

32. Berikut ini bukan merupakan kriteria untuk mengukur sebuah masalah sosial adalah ...
a. Anggapan orang banyak
b. Manifest social problems
c. Latent social problems
d. Perhatian masalah
e. Kekayaan seseorang

33. Pernyataan dibawah ini merupakan masalah sosial yang timbul karena faktor budaya,
kecuali ...
a. Diskriminasi yang dilakukan oleh kulit putih terhadap kulit hitam
b. Kenakalan remaja karena terpengaruh pergaulan bebas
c. Maraknya hedonisme di kalangan masyarakat modern
d. Terjadi aksi terorisme dibeberapa daerah
e. Konflik antara suku A dan B

34. Penerapan pengetahuan sosiologi dalam kehidupan sehari-hari tampak pada ...
a. Penelitian tentang penyebab terjadinya kemiskinan di desa
b. Pengkajian asal-usul kaum pendatang di kota
c. Pemilihan metode keluarga berencana berdasarkan budaya masyarakat
d. Membandingkan pertumbuhan ekonomi masyarakat desa dan kota
e. Mewawancarai tokoh masyarakat yang berkonflik untuk mencari penyebabnya

35. Gejala-gejala abnormal yang terjadi di masyarakat disebut juga ...


a. Masalah sosial
b. Problem individu
c. Masalah individu
d. Problem solving
e. Problem remaja

36. Adanya masalah sosial adalah yang ditimbulkan oleh masyarakat itu sendiri, usaha yang
dilakukan orang untuk menjalani masalah sosial adalah ...
a. Bersama-sama bergotong royong meminta sumbangan
b. Memberikan sekolah gratis untuk rakyat miskin
c. Memberikan penilaian yang mendalam terhadap gejala sosial
d. Mengadakan kuis berhadiah untuk rakyat miskin
e. Mengadakan pasar sembako murah satu bulan sekali

37. Peranan penting sosiologi dalam kehidupan sehari-hari ialah ...


a. Memberikan pedoman dengan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat
b. Membantu untuk pembentukan kepribadian
c. Meneruskan proses pewarisan sosial budaya masyarakat
d. Membantu menciptakan masyarakat yang harmonis
e. Memberikan solusi dari permasalahan

38. Perencanaan sosial adalah suatu kegiatan untuk ...


a. Memberantas perjudian
b. Menanamkan kejujuran masyarakat
c. Menanamkan rasa suka gotong royong
d. Mempersiapkan masa depan secara ilmiah
e. Menghilangkan timbulnya masalah sosial

39. Upaya-upaya yang dapat digunakan untuk memecahkan masalah sosial adalah,
kecuali....
a. Menyediakan modal
b. Meningkatkan pemerataan pembangunan dan pendidikan
c. Mensosialisasikan nilai dan norma sosial
d. Mempertegas sanksi sosial
e. Main hakim sendiri

40. Salah satu bentuk masalah sosial yang sulit ditanggulangi di indonesia adalah
kemiskinan. Banyak program pemerintah yang sudah diluncurkan seperti BLT dan kredit
dengan bunga rendah untuk usaha kecil dan menengah. Berkaitan dengan ilmu
sosiologi, upaya menanggulangi masalah tersebut dilakukan dengan cara ...
a. Memberikan pekerjaan kepada masyarakat
b. Meningkatkan pendidikan masyarakat
c. Memberikan dana hibah kepada masyarakat kurang mampu
d. Mengubah pola pikir masyarakat konsumtif menjadi produktif
e. Memberikan jaminan hidup layak kepada masyarakat yang hidup dibawah garis
kemiskinan

Anda mungkin juga menyukai