Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

DAN BAHAN AJAR BOLA VOLI


UNTUK JENJANG SMP

STRATEGI PEMBELAJARAN PENJAS


Dosen Pengampu Mata Kuliah : Drs. Suryadi Damanik, M.Kes

Mhd. Zikril Hakim Andira


( 6203111049 )
Kelas : IV - C PJKR

PENDIDIKAN JASMANI, KESEHATAN DAN REKREASI


FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

SERVIS ATAS DAN BAWAH BOLA VOLI

Identitas Sekolah : SMP NEGERI 6 MEDAN


Identitas Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : VII (Tujuh) / 1 (satu)
Materi Pokok : Bola Voli (servis atas dan servis bawah)
Alokasi Waktu : 3 JP ( 3 x 40 menit )

A. Kompetensi Inti :

1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.


2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN
KI Kompetensi dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
1. 1.1 Menghayati dan mengamalkan nilai- 1.1.1. Pembiasaan perilaku berdoa
nilaiagama yang dianutnya dalam sebelum dan sesudah pelajaran.

melakukanaktivitas jasmani,
permainan, dan olahraga.

2. 2.1 Bertanggung jawab dalam 2.1 Mengembalikan alat-alat olahraga ke


penggunaan sarana dan prasarana tempatnya setelah menggunakan.

pembelajaran serta menjaga 2.2 Berhati-hati dalam melakukan gerakan


olahraga.
keselamatan diri sendiri, orang lain,
dan lingkungan sekitar.
3. 3.1 Memahami konsep variasi dan 3.1.1 Menjelaskan sikap awal servis
kombinasi keterampilan gerak atas dan servis bawah bola voli
permainan bola voli. dengan benar.
3.1.2 Menjelaskan sikap perkenaan
bola pada servis atas dan servis
bawah bolavoli dengan benar.
3.1.3 Menjelaskan sikap akhir servis
atas dan servis bawah bolavoli
dengan benar.
4. 4.1.Mempraktikkan teknik dasar 3.1.4 Mempraktikkan sikap awal
permainan bola volli dan menekankan servis atas dan servis bawah
gerak dasar
bola voli dengan benar.
4.1.1 Mempraktikkan sikap sikap
perkenaan bola pada servis atas
dan servis bawah bolavoli
dengan benar.
4.1.2 Mempraktikkan sikap akhir
servis atas dan servis bawah
bolavoli dengan benar.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran ini, peserta didik diharapkan dapat :
KI.1 1.1.1 Peserta didik terbiasa melakukan perilaku berdoa sebelum dan sesudah pelajaran.

KI.2 2.1.1 Mengembalikan alat-alat olahraga ke tempatnya setelah menggunakan.


2.1.2 Berhati-hati dalam melakukan gerakan olahraga.
KI.3 3.1.4 Menjelaskan sikap awal servis atas dan servis bawah bolavoli dengan benar.
3.1.5 Menjelaskan sikap perkenaan bola pada servis atas dan servis bawah bolavoli dengan
benar.

3.1.6 Menjelaskan sikap akhir servis atas dan servis bawah bolavoli dengan benar.
KI.4 4.1.1 Mempraktikkan sikap awal servis atas dan servis bawah bolavoli dengan benar.
4.1.2 Mempraktikkan sikap perkenaan bola pada servis atas dan servis bawah bolavoli
dengan benar.

4.1.3. Mempraktikkan sikap akhir servis atas dan servis bawah bolavoli dengan benar.

D. Materi Pembelajaran

 Teknik dasar Servis Bawah dan Servis Atas Bola Voli


E. Metode Pembelajaran
 Pendekatan : Scientific
 Latihan teknik perorangan dan kelompok

F. Alokasi Waktu
 3x 40 menit ( 3 JP )
G. Media, Alat dan Bahan Pembelajaran
 Bola Volli yang dimodifikasi
 Peluit
 Lapangan voli
H. Sumber Belajar
Media cetak :
 Buku pegangan guru dan peserta didik SMP kelas VII Roji dan Eva Yulianti,
pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan, Jakarta: Puskurbuk Kemendikbud RI,
2014.
I. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran

Bentuk Langkah-Langkah Kegiatan Alokasi Waktu


Kegiatan
Pendahuluan  mengkondisikan siswa di lapangan dan 12 menit
 Motivasi mengabsen siswa
 Prasyarat  guru memimpin peserta didik untuk berdoa
 Tujuan  mengaitkan apa yang dikemukakan peserta didik
dengan materi yang akan dipelajari
 melakukan pemanasan sebelum melakukan
aktivitas
Kegiatan Inti Mengamati : 90 menit

 peserta didik mengamati demonstrasi yang


diberikan oleh guru penjelasan tentang servis
atas dan servis bawah permainan bola voli

 Guru menjelaskan tentang servis atas dan servis


bawah bola voli

 Guru menilai ketrampilan peserta didik.


Menanya :
 Peserta didik bertanya kepada guru tentang servis
atas dan servis bawah

Mencoba / Eksplorasi :

 Setelah peserta didik mengamati tentang bola


voli, guru memfasilitasi peserta didik untuk
menggali lebih dalam tentang materi bola voli
khususnya Servis Bawah dan Servis Atas
 Siswa membentuk kelompok menjadi 4
kelompok
 Guru memberikan kesempatan pada peserta didik
untuk latihan servis atas dan servis bawah
menggunakan media dinding, lantai lapangan,
ataupun secara berpasangan dengan teman yang
dilakukan secara bergantian tanpa menggunakan
net.
 Guru memberikan kesempatan pada peserta
didik untuk melakukan gerakan Servis Bawah dan
Servis Atas sesuai dengan hasil pengamatan.
 Peserta didik melakukan Servis bawah dan Servis
Atas dengan menggunakan net secara bergantian
sesuai kelompok masing-masing.
Mengkomunikasikan :
 Kombinasi teknik dasar servis bawah dan servis
atas dengan menerapkan gerak sikap awal, sikap
perkenaan bola, dan sikap akhir serta menunjukkan
sportif, kerjasama, bertanggung jawab, menghargai
perbedaan, disiplin, dan toleransi selama bermain.
 Memberikan saran perbaikan keterampilan kepada
teman selama melakukan permainan
 Memaparkan hasil diskusi berkaitan dengan
tentang keterampilan Servis Bawah dan Servis
Atas .
Penutup  Peserta didik dikumpulkan kembali dan 18 menit
melakukan coolingdown untuk melemaskan otot.
 Guru sebagai pemimpin penguluran.
 Berdoa bersama dan mengucapkan salam
 Peserta didik dibubarkan.
BAHAN AJAR SERVIS ATAS DAN SERVIS BAWAH BOLA VOLI

Sejarah Bola Voli

 Sejarah Perkembangan Bola Voli

William G. Morgan (New York, 1870–1942) adalah tokoh asal Amerika Serikat yang
dikenal sebagai pencipta olahraga bola voli. Morgan muda kuliah di Springfield College yang
dikelola YMCA (Young Men’s Christian Association). Di sana ia bertemu dengan James
Naismith yang pada tahun 1891 menciptakan olahraga bola basket. Setelah lulus, pada tahun 1895
ia mulai bekerja sebagai Direktur Pendidikan Jasmani di YMCA di Massachusetts. Di sana ia
menciptakan permainan bernama Mintoinette yang dirancang tidak seberat basket agar cocok
dimainkan orang-orang yang lebih tua. 9 Februari 1895 menjadi hari kelahiran permainan
ini.Dirancang berdasarkan olahraga lain asal Jerman bernama faustball, permainan yang ini
kemudian berganti nama menjadi volleyball (bola voli).

Setelah bertemu dengan James Naismith (seorang pencipta olahraga bola basket yang
lahir pada tanggal 6 November 1861, dan meninggal pada tanggal 28 November 1939), Morgan
menciptakan sebuah olahraga baru yang bernama Mintonette. Sama halnya dengan James
Naismith, William G. Morgan juga mendedikasikan hidupnya sebagai seorang instruktur
pendidikan jasmani. William G. Morgan yang juga merupakan lulusan Springfield College of
YMCA, menciptakan permainan Mintonette ini empat tahun setelah diciptakannya olahraga
permainan basketball oleh James Naismith.

Olahraga permainan Mintonette sebenarnya merupakan sebuah permainan yang


diciptakan dengan mengkombinasikan beberapa jenis permainan. Tepatnya, permainan
Mintonette diciptakan dengan mengadopsi empat macam karakter olahraga permainan menjadi
satu, yaitu bola basket, baseball, tenis, dan yang terakhir adalah bola tangan (handball). Pada
awalnya, permainan ini diciptakan khusus bagi anggota YMCA yang sudah tidak berusia muda
lagi, sehingga permainan ini-pun dibuat tidak seaktif permainan bola basket.

Perubahan nama Mintonette menjadi volleyball (bola voli) terjadi pada pada tahun
1896, pada demonstrasi pertandingan pertamanya di International YMCA Training School. Pada
awal tahun 1896 tersebut, Dr. Luther Halsey Gulick (Director of the Professional Physical
Education Training School sekaligus sebagai Executive Director of Department of Physical
Education of the International Committe of YMCA) mengundang dan meminta Morgan untuk
mendemonstrasikan permainan baru yang telah ia ciptakan di stadion kampus yang baru. Pada
sebuah konferensi yang bertempat di kampus YMCA, Springfield tersebut juga dihadiri oleh
seluruh instruktur pendidikan jasmani. Dalam kesempatan tersebut, Morgan membawa dua tim
yang pada masing-masing tim beranggotakan lima orang.

Dalam kesempatan itu, Morgan juga menjelaskan bahwa permainan tersebut adalah
permainan yang dapat dimainkan di dalam maupun di luar ruangan dengan sangat leluasa. Dan
menurut penjelasannya pada saat itu, permainan ini dapat juga dimainkan oleh banyak pemain.
Tidak ada batasan jumlah pemain yang menjadi standar dalam permainan tersebut. Sedangkan
sasaran dari permainan ini adalah mempertahankan bola agar tetap bergerak melewati net yang
tinggi, dari satu wilayah ke wilayah lain (wilayah lawan).

Demonstrasi pertandingan yang dibawakan oleh kedua tim, serta penjelasan yang telah
disampaikan oleh Morgan-pun telah membawa sebuah perubahan pada Mintonette.Perubahan
pertama yang terjadi pada permainan tersebut terjadi pada namanya. Atas saran dari Profesor
Alfred T. Halstead yang juga menyaksikan dan memperhatikan demonstrasi serta penjelasan
Morgan, nama Mintonette-pun berubah menjadi Volleyball (bola voli). Pemilihan nama
Volleyball sebagai pengganti Mintonette-pun tidak dilakukan dengan tanpa pertimbangan. Nama
Volleyball dipilih berdasarkan gerakan-gerakan utama yang terdapat pada permainan tersebut,
yaitu gerakan memukul bola sebelum bola tersebut jatuh ke tanah (volley).

Pada awalnya, nama Volleyball-pun dieja secara terpisah (dua kata), yaitu “Volley
Ball”. Kemudian pada tahun 1952, Komite Administratif USVBA (United States Volleyball
Association) memilih untuk mengeja nama tersebut dalam satu kata, yaitu “Volleyball”. USVBA
adalah persatuan olahraga bola voli yang terdapat di Amerika Serikat. Asosiasi ini pertama kali
didirikan pada tahun 1928, dan pada saat ini USVBA lebih dikenal dengan nama USAV (USA
Voleyball). Setelah demonstrasi tersebut, komite YMCA berjanji untuk mempelajari peraturan-
peraturan permainan yang telah ditulis dan diserahkan ke Morgan.
TEKNIK DASAR

Salah satu teknik dasar yang sangat penting dalam permainan Bola Voli adalah servis,
sebab dalam teknik servis yang baik suatu regu dapat dengan mudah memperoleh poin. Servis
merupakan salah satu teknik dasar permainan Bola Voli. Pada mulanya servis hanya merupakan
pukulan awal untuk dimulainya suatu permainan awal untuk diperoleh nilai agar suatu regu
berhasil meraih kemenangan. Teknik servis dalam permainan Bola Voli agar dapat menghasilkan
servis yang baik mempunyai persyaratan tertentu sebagai modal dalam setiap melakukan servis
diantaranya memiliki kondisi fisik yang baik berupa :

 Kekuatan (strenght)

 Kecepatan (Speed).

 Kelincahan dan koordinasi (agility and coordination)

 Tenaga (power).

 Daya tahan otot (musculer endurance).

 Daya kerja jantung dan paru-paru (cardio respiratory function)

 Kelentukan (flexibility)

 Keseimbangan (balance)

 Ketepatan (accuracy).

 Kesehatan untuk olahraga (Healt for sport)

SERVIS ATAS

Salah satu teknik dasar yang perlu mendapatkan perhatian baik dari atlet
maupun pelatih terkait dengan teknik servis Teknik ini disamping berfungsi sebagai
pembuka permainan Juga dapat dimanfaatkan sebagai alat serangan pertama, teknik
tersebut dilakukan baik dart atas maupun bawah Kedua cara tersebut dilakukan
berdasarkan kebutuhan dan kemampuan yang dimiliki atlet. Namun demikian untuk
memperoleh hasil yang lebih mudah umumnya atlet menggunakan servis dari atas, karena
dengan teknik ini akan lebih mudah untuk melakukan serangan. Penguasaan terhadap
teknik servis atas ini mempunyai peran sangat penting dalam permainan bola voli, sebab
servis atas merupakan kunci utama yang dapat menentukan serangan pertama dan strategi
dalam permainan bola voli. Keberhasilan pemain dalam olahraga ini salah satunya
ditentukan oleh keberhasilan dalam melakukan servis dan dilanjutkan dengan teknik yang
lain. Dalam upaya meningkatkan hasil teknik servis atas, diperlukan latihan yang teratur
dengan memperhatikan teknik servis yang baik dan benar.

LANGKAH LANGKAH DALAM MELAKUKAN SERVIS ATAS

Langkah-langkah untuk melakukan service atas yaitu:

 Pemain berdiri dengan kedua lututnya menekuk dan salah satu kakinya didepan.
 Tangan yang bukan untuk memukulbola melambungkan bola ke atas dengan tinggi 1 meter
diatas kepala dalam posisi didepan bahu.
 Berikutnya tangan yang untuk memukul bola dengan cepat tariklah ke bagian belakang
kepala untuk bersiap memukul dengan posisi tangan menghadap ke depan.
 Loncatlah tubuh ke belakang dan secepatnya pukullah bola menggunakan telapak tangan.
Pada saat memukul posisi tangan harus berada dalam posisi yang lurus agar tidak cidera.
 Saat akan memukul bola maka tumpuan dari berat badan harus berada didepan.

SERVIS BAWAH
Teknik dasar yang sangat penting salah satunya yaitu passing bawah. Passing bawah
merupakan salah satu teknik dasar Bolavoli. Teknik ini digunakan untuk menerima servis,
menerima spike, serta yang paling penting adalah untuk mengembalikan bola ke pengumpan atau
tosser agar pengumpan dapat menciptakan serangan dengan mengumpan bola pada spiker untuk
menjatuhkan bola di daerah lawan demi untuk mendapatkan angka. Passing bawah merupakan
bagian dari sebuah penyerangan dalam Bolavoli. Keberhasilan penyerangan tergantung dari baik
buruknya passing bawah. Apabila bola yang berikan kurang baik, maka pengumpan akan
mengalami kesulitan untuk menempatkan bola yang baik untuk para penyerang atau spiker.
Begitu pentingnya passing bawah sehingga sekarang ada pemain yang memakai kaos yang
berbeda. pemain ini hanya bermain di belakang. dia hanya mengganti pemain yang mempunyai
passing yang kurang baik. pemain ini disebut libero. biasanya libero mempunyai kemampuan
passing yang baik. sehingga proses penyerangan akan lebih mudah, karena penyerangan sangat
bergantung pada penerimaan bola pertama passing bawah tersebut.

LANGKAH LANGKAH MELAKUKAN SERVIS BAWAH


Langkah-langkah dalam melakukan servise bawah yaitu:

 Pemain berdiri tegap dengan posisi kaki kanan ke depan dan badan menghadap lurus
dengan net.
 Berat badan harus bertumpu pada kaki yang dibelakang.
 Lambungkan bola voli ke arah atas dengan rendah.
 Tangan kanan ke belakang dan ayunkan ke depan menuju ke area team lawan.
 Tangan dengan posisi mengepal dengan lalu pukul.
 Tumpuan diubah berat badan ke kaki yang ada didpen saat akan memukul bola.
 Dan yang terakhir memindahkan kaki yang di belakang ke depan.

Anda mungkin juga menyukai