Anda di halaman 1dari 24

Nama: Nabila Amalina

Kelas; XI MIPA 6
Absen: 19

UKBM BIO-3.4/4.4/3/3-1

JARINGAN HEWAN
1. Identitas

I. IDENTITAS

Kompetensi Dasar (KD) 3 Kompetensi Dasar (KD) 4


3.4 Menganalisis keterkaitan antara 4.4 Menyajikan data hasil
struktur sel pada jaringan hewan pengamatan struktur
dengan fungsi organ pada hewan jaringan dan organ pada
hewan
Indikator Pencapaian Kompetensi Indikator Pencapaian
(IPK) Kompetensi (IPK)
3.4.1 Mengidentifikasi struktur 4.4.1 Menyajikan data hasil
jaringan pada hewan pengamatan struktur
jaringan dan organ pada
hewan
3.4.2 Menjelaskan letak dan fungsi
jaringan pada hewan
3.4.3 Menganalisis keterkaitan
antara struktur sel pada
jaringan hewan dengan fungsi
organ pada hewan
a. NamaMataPelajaran : Biologi
b. Semester :3
c. MateriPokok : Jaringan Hewan
d. AlokasiWaktu : 4 JP X 4pertemuan
e. Kompetensi Dasardan Indikator Pencapaian kompetensi

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 1 MIPA SMT 3/GJL


f. Tujuan Pembelajaran:

Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik dengan model


pembelajaran discovery learning dan metode diskusi peserta didik dapat menganalisis
keterkaitanantara struktur jaringan, letak dan fungsi organ pada hewan serta menyajikan
data hasil pengamatan berbagai bentuk sel penyusun jaringan hewan untuk menunjukkan
keterkaitannyadenganletakdanfungsidalambioprosesdanaplikasiyadalamberbagaiaspek
kehidupan sehingga kalian dapat menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya, mengembangkan sikap jujur, peduli, dan bertanggungjawab, serta dapat
mengembangankan kemampuan berpikir kritis, kreatif, kolaboratif, komunikatif(4C).

MateriPembelajaran :
1. Irnaningtyas, 2016. Biologi SMA Klas XI. Jakarta: PenerbitErlangga
2. PR Biologi, 2016. Kelas XI semester 3. Penerbit “IntanPariwara”
3. Download diInternet

2. Peta Konsep

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 2 MIPA SMT 3/GJL


3. KEGIATAN PEMBELAJARAN

a. Pendahuluan
➢ Sebelum belajar pada materi ini silahkan kalian mengamati gambar di bawah ini.

1. Organ tubuh kita tersusun dari berbagai jaringan yang saling mendukung
untuk berfungsinya organ tersebut. Jaringan tubuh apa sajakah yang anda
ketahui sebagai penyusun tubuh?
Jaringan ikat, jaringan otot, jaringan epitel, jaringan saraf

➢ Coba amati gambar berikut!

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 3 MIPA SMT 3/GJL


Coba anda cermati definisi atau gambar tentang darah. Berikan pendapat anda mengapa
darah adalah jaringan?

Jawab:
Darah merupakan jaringan karena didasarkan pada fakta bahwa sel darah dan sel
jaringan pengikat berasal dari sel yang sama. Darah tersusun dari matriks yang
berupa cairan yang disebut plasma dan bagian padat yang disebut sel darah.

2. Untuk dapat menyelesaikan persoalan tersebut, silahkan kalian lanjutkan


ke kegiatan belajar berikut dan ikuti petunjuk yang ada dalam UKBM ini.

b. Kegiatan Inti
1) Petunjuk UmumUKBM
A. Bacadanpahamimateripada:
1. BukuIrnaningtyas,2016.BiologiSMAKlasXI.Jakarta:PenerbitErlangga.
2. PR Biologi SMA Kelas XI, IntanPariwara.
3. Brwosing di internet.
B. Setelah memahami isi materi dalam bacaan, berlatihlah untuk berfikir
tinggi melalui tugas-tugas yang terdapat pada UKBM ini, baik bekerja
sendiri maupunkelompok.
C. Kerjakan UKBM ini di buku kerja atau langsung
mengisikan pada bagian yang telahdisediakan.
D. Apabila kalian yakin sudah paham dan mampu
menyelesaikan permasalahan-
permasalahandalamkegiatanbelajar1,dan2kalianboleh
sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap untuk
mengikuti tes
formatifagarkaliandapatbelajarkeUKBMberikutnya

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 4 MIPA SMT 3/GJL


Pertemuan ke-1

t 1
Struktur Jaringan Pada Hewan
Ayo Praktikum

Buatlah kelompok maksimal 4 anggota


Tujuan : mengamati berbagai macam jaringan pada hewan atau manusia
Alat dan bahan :
- mikroskopcahaya
- kamera
- alattulis
- preparat kering berbagai macam jaringanhewan

Cara Kerja :
1. Amatilah dengan mikroskop preparat kering berbagai jaringan hewan atau manusia
yang telahtersedia
2. Gunakan perbesaran 10 x 10, dan perbesaran 10 x40
3. Gambarlah preparat yang kalian amati, kemudia tuliskan jenisjaringan-jaringannya
4. Tuliskanhasilnya

Pertanyaan :
1. Jaringan apa saja yang terdapat pada preparat organ-organ yang anda amati
2. Apakah organ yang satu dengan organ yang lainnya memiliki suatu jenis jaringan
yang sama? Jelaskan!
3. Di bagian manakah pada organ-organ terdapat jaringan epitel?
4. Jelaskan perbedaan bentuk sel-sel penyusun jaringan epitel yang kalianamati!
5. Pada jaringan tulang keras, di bagian manakah bias ditemukan osteosit (seltulang)?

Pertemuan Ke 2

2) KegiatanBelajar

AYO BERFIKIR
KRITIS & KREATIF!

Struktur dan Fungsi Jaringan Hewan

Cermatigambarberikut:

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 5 MIPA SMT 3/GJL


1. Kita telah memahami bahwa organ baik pada manusia
maupun hewan (Vertebrata) tersusun atas jaringan. Namun
antara satu organ dengan organ yang lain jaringan yang
menyusunnya berbeda, mengapa demikian.? (Perhatikan
gambar diatas)

Jaringan penyusun antara sau organ dengan organ lainnya


berbeda, karena setiap organ memiliki fungsi yang berbeda,
sehingga jaringan penyususnnya juga berbeda.
2. Coba kalian telusuri lewat buku atau browsing di internet,
dibagian organ manakah paling banyak:
a. Jaringan ikatnya: organ-organ pencernaan
b. Jaringan epitelnya: kulit
c. Jaringan Ototnya: alat gerak dan organ dalam
d. dan jaringan syarafnya: otak dan sumsum tulang belakang
Tunjukkan pula bahwa ke empat jaringan tersebut memerlukan
kerja sama dalam menjalankan fungsinya, contoh tulang bergerak
karena otot
Jaringan-jaringan ini memerlukan koordinasi agar dapat
menjalankan funginya dengan baik. Setiap jaringan ini akan
berfungsi Ketika otak memberikan perintah yang kemudian
disalurkan oleh saraf menuju ke setiap jaringan, yang kemudian
perintah (rangsangan) ini akan diproses setiap jaringan sesuai
dengan fungsinya masing-masing. Dengan bebagai macam fungsi
yang berbeda dan menjalankan perintah (rangsangan) yang
berbeda dengan baik, maka semua system organ pada tubuh
dapat bekerja dengan baik pula.

➢ 1. Jaringan Epitel
1. Lengkapi gambar berikut dengan cara memberikan keterangan yang sesuai dengan
ciri jaringan yang tertera pada gambar struktur jaringan epitel organ hewan !

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 6 MIPA SMT 3/GJL


Jawab:
1. jaringan epitel silindris selapis bersilia/berlapis semu
2. jaringan epitel kubus selapis
3. jaringan epitel silindris berlapis
4. jaringan epitel pipih berlapis
5. jaringan epitel pipih selapis
6. jaringan epitel silindris selapis tidak bersilia
2. Sebutkan ciri – ciri setiap jaringan yang tertera pada gambar jaringan hewan diatas !

a. Jaringan epitel silindris selapis bersilia/berlapis semu


• Tersusun dari satu lapis sel-sel berbentuk silindris
• Umumnya terdapat sel goblet
• Permukaan sel bersilia
b. Jaringan epitel kubus selapis
• Tersusun dari satu lapisan sel berbentuk kubus
• Sel nya berbentuk kubus
c. Jaringan epitel silindris berlapis
• Tersusun dari lapisan sel-sel yang berbentuk silindris pada lapisan
permukaannya
• Sel-sel pada lapisan basal relative lebih pendek dan berbentuk
polyhedral tidak teratur
• Sel- sel tampak tinggi dengan inti berderet pada ketinggian yang sama
dan terletak lebih dekat dengan permukaan basal daripada apikal
d. Jaringan epitel pipih berlapis
• Membrannya tebal
• Terdiri lebih dari satu lapisan epitel pipih

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 7 MIPA SMT 3/GJL


• Berada di permukaan yang biasa mengalami tekanan, gesekan, dan
dehidrasi
• Sel-selnya akan mengalami keratinasi membentuk lapisan tanduk
(keratin) yang permukaannya menjadi lapisan mati dan kering
sehingga relative tahan terhadap infeksi bakteri dan kedap air
e. Jaringan epitel pipih selapis
• Tersusun dari satu lapisan epitel pipih
• Semua sel terletak di atas membrane basal dan mencapai permukaan
• Inti sel tampak seperti cakram
f. Jaringan epitel silinris selapis tak bersilia
• Tersusun dari satu lapisan sel sel berbentuk silindris
• Umumnya terdapat sel goblet
• Permukaan selnya tiak bersilia

3. Sebutkan letak setiap jaringan pada gambar jaringan diatas!

a) Jaringan epitel silindris selapis bersilia/berlapis semu


• Uterus
• Tuba uterine
• Ductus eferens
• Bronkus intrapulmoner
• Jonjot usus
• Kelenjar pencernaan
• Saaluran pernapasan bagian atas
b) Jaringan epitel kubus selapis
• Saluran nefron ginjal
• Kelenjari tiroid
• Permukaan dalam lensa mata
• Kelenjar tiroid
• Permukaan luar ovari atau indung telur
• Epitel berpigmen dari retina mata
c) Jaringan epitel silindris berlapis
• Bagian mata yang berwarna putih
• Dinding dalam kelopak mata
• Laring
• Langit-langit mulut yang lunak
• Hulu faring
• Kelenjar susu
• Kelenjar uretra
d) Jaringan epitel pipih berlapis
• Epidermis
• Vagina
• Ujung distal uretra
• Rongga mulut dan hidung
UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 8 MIPA SMT 3/GJL
e) Jaringan epitel pipih selapis
• Pembuluh darah dan limfa
• Kapsul glomerulus
• Alveolus
• Selaput bagian dalam telinga
• Saluran ekskresi kecil dan kebanyakan kelenjar
• Peritoneum
• Pleura
f) Jaringan epitel silindris selapis tak bersilia
• Lambung
• Usus halus
• Kantong empedu

4. Sebutkan macam jaringan epitel berdasarkan bentuk, letak dan fungsi !

1. Berdasarkan bentuk
• Epitel pipih (squamous)
• Epitel batang/silindris (kolumnar)
• Epitel kubus (cuboidal)
2. Berdasarkan letak
• Epitelium (melapisi permukaan organ tubuh)
• Mesotelium (membatasi rongga tubuh)
• Endotelium (melapisi organ dalam tubuh)
3. Berdasarkan fungsi
• Epitel penutup (menutupi dan melindungi permukaan tubuh,
pembuluh, organ, dan kelenjar dalam tubuh. Contohnya kulit yang
membentuk epidermis)
• Epitel kelenjar (terdiri dari sel yang bekerja khusus untuk sekresi,
menghasilkan secret yang berbeda dengan darah dan cairan antarsel,
berbentuk granula, terdapa di kelenjar campuran dan organ
reproduksi)

➢ 2. Jaringan Otot

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 9 MIPA SMT 3/GJL


1. Beri keterangan tentang struktur otot pada gambar diatas !

A. Otot jantung
1. Serabut otot
2. Inti sel/nukleus
4. Cakram berinterkalar/diskus interkalar
B. Otot lurik
1. Sarkomer tersusun dari miofilamen
2. Inti sel/nukleus
C. Otot polos
1. Serabut otot
2. Inti sel/nucleus

I. Otot lurik
1) Serabut otot
2) Inti sel/nucleus
3) Otot lurik pada rangka
II. Otot polos
1) Serabut otot
2) Otot polos pada saluran pencernaan
III. Otot jantung
1) Cakram interkalar
2) Serabut otot/myofibril
3) Jantung

2. Sesuaikan antara gambar organ dan macam otot yang ditemukan!


(I) Rangka = A. Otot lurik
Otot lurik terletak melekat pada tulang rangka. Fungsinya untuk menggerakkan
tulang dan melindungi kerangka dari benturan keras
(II) Saluran pencernaan = C. Otot polos
Otot polos terletak pada saluran pencernaan, dinding pembuluh darah, pembuluh
limfa, saluran pernapasan, saluran reproduksi, kandung kemih , dermis, iris, dan
korpus siliaris mata. Fungsinya tergantung pada letak otot polos itu sendiri.
Misalkan otot polos yang berada di saluran pernapasan yang berfungsi untuk
mengatur diameter bronkiolus.
(III) Jantung = B. Otot jantung
Otot jantung hanya terletak pada lapisan tengah dinding jantung. Fungsinya untuk
memompa darah ke luar jantung.
3. Jelaskan perbedaan antara jaringan otot A, B, dan C pada gambar diatas ditinjau dari
:

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 10 MIPA SMT 3/GJL


a. Letak c. Kerja
b. Bentuk d. Sifat
Perbedaan Otot lurik Otot polos Otot jantung
Letak Pada kerangka Pada dinding Pada dinding
tubuh saluran tubuh, jantung
pembuluh darah,
dan usus
Bentuk Sel otot dengan Sel otot dengan satu Sel otot dengan
banyak inti yang inti di tengah satu inti,
terletak di tepi bercabang
Kerja Menurut kemauan Tidak menurut Tidak menurut
(volunteer) kemauan kemauan
(involunter) (involunter)
Sifat Reaksi cepat Reaksi lambat Reaksi lambat
terhadap terhadap terhadap
rangsangan rangsangan rangsangan

➢ 3. Jaringan Ikat:

1. Pengikat

3. Adiposa

1. Hyalin 2. Fibrosa 3. Adiposa


1. Lengkapi struktur gambar jaringan ikat diatas !

1) Hyalin :
1. Nukleid dalam kondrosit
2. Lacuna
3. Kondrosit
4. Matriks territorial
5. Matriks interterritorial

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 11 MIPA SMT 3/GJL


6. Kapsula tulang rawan
2) Fibrosa:
1. serat kolagen
2. kondrosit dalam lakuna
3) Adiposa
1. Sel adiposa
2. Inti sel/nucleus
3. Jaringan ikat retikuler

2. Sebutkan letak dan fungsi dari macam jaringan diatas !

1. Jaringan ikat hyalin


• Letak:
- Dinding saluran pernapasan
- Ujung ventral rusuk
- Persendian tulang
- Laring
- Batang tenggorok
• Fungsi:
- Membantu pergerakan sendi
- Menguatkan saluran pernapasan
- Tempat pemanjangan tulang
2. Jaringan ikat fibrosa
• Letak:
- Perlekaan ligament
- Tendon
- Persendian tulang pinggang
- Simfisis pubis
- Cakram antarruas tulang belakang
• Fungsi:
- Melindungi dan menyokong jaringan
3. Jaringan adiposa
• Letak :
- Di bawah kulit
- Di sekitar persendian
- Sumsum tulang
- Omentum
- Mesentrerium
- Di sekitar ginjal
- Di belakang bola mata
• Fungsi
- Sebagai bantalan yang melindungi organ-organ
- Cadangan makanan
- Isolator untuk menjaga suhu tubuh
2. Jaringan Ikat Penguat
UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 12 MIPA SMT 3/GJL
1. Lengkapi struktur gambar jaringan ikat penguat diatas !
Jawaban;
1. Kanalikuli
2. Lakuna
3. Saluran havers
4. Osteon/tulang keras
2. Sebutkan letak dan fungsi dari macam jaringan diatas !
Jaringan ini terletak pada tulang keras (osteon). Fungsinya sebagai pelindung
alat-alat tubuh, tempat melekatnya otot kerangka, dan sebagai penyokong tubuh.

1. Kanalikuli
Letak: tulang keras yang terdiri dari tulang spons dan tulang rawan
Fungsi: transportasi zat nutrisi dan zat sisa
2. Lacuna
Letak: antara lamella
Fungsi: melindungi osteosit dann memisahkannya dari matriks teritorial
3. Saluran havers
Letak: tulang kompak
Fungsi: tempat melekatnya pembuluh darah, limfa , serabut saraf, jaringan
ikat
4. Kartilago (tulang rawan)
Letak: ddiujung tulang keras
Fungsi: memberi bentuk, dukungan, dan struktur ke jaringan tubuh lainnya
5. Ligament:
Letak: antar selaput pembungkus tulang dan tulang lainnya
Fungsi: seagai penghubung antar tulang
6. Cairan sinovial
Letak: pada rongga sendi
Fungsi: sebagai pelumas agar sendi-sendi tubuh dapat mudah bergerak

3. Jelaskan perbedaan antara jaringan tulang rawan dan tulang keras ditinjau dari :
UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 13 MIPA SMT 3/GJL
a. Struktur b. Bentuk c. Letak
Perbedaan Jaringan tulang rawan Jaringan tulang keras
Struktur Tersusun dari sel-sel tulang Tersusun dari komponen
rawan kondrosit dan matriks nonseluler berupa matriks
yang mengandung kondrotin yang sangat padat dan kaku
sulfat. Kondrosit berada di [mengandung substansi
dalam lacuna. Sel tulang semen glikosaminoglikans
rawan yang masih muda
(protein polisakarida), serat
disebut kondroblas, kecuali
osteokolagen, garam
yang terdapat pada
anorganik kalsium fosfat,
permukaan persendian.
Tulang rawan dibungkus oleh kalsium karbonat, sedikit
jaringan ikat perikondrium, kalsium florida serta
tidak memiliki saraf, bersifat magnesium florida] dan
aveskuler (tidak memiliki komponen seluler berupa
pembuluh darah dan
osteoprogenitor, osteoblast,
pembuluh limfa). Lebih
banyak mengandung zat osteosit (sel tulang), dan
perekat dan sedikit zat kapur osteoklas. Tulang keras
dibungkus oleh jaringan ikat
periosteum, dan terdapat
pembuluh darah dan saraf di
dalamnya. Lebih banyak zat
kapur dan fosfor, dan sedikit
zat perekat.
Bentuk Hialin: lacuna besar Spons: seperti silinder padt
berdekatan di bagian tengah, yang memiliki banyak rongga
lacuna kecil berjauhan (lebih pendek)
semakin ke pinggir. Dalam Kompak: seperti silinder
lacuna terdapat kondrosit padar yang mempunyai 1
Elastin: lacuna memenuhi rongga di tengahnya (lebih
matriks, tidak mengalami Panjang)
kalsifikasi. Matriks berwarna
keruh kekuningan
Fibrosa: lacuna letaknya
sejajar, matriks gelap,
serabut kolagen sejajar
membentuk berkas
Letak Hialin: dinding saluran Spons: bagian dalam tulag
pernapasan, ujung ventral dekat sumsum tulang
rusuk, persendian tulang, Kompak : bagian luar tulang
laring, dan batang tenggorok spons

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 14 MIPA SMT 3/GJL


Elastic: daun telinga,
epiglottis, saluran eustachius,
bagian telinga luar, laring
Fibroblast: perlekatan
ligament, tendon, persendian
tulang pinggang, simfisis
pubis, cakram antarruas
tulang belakang

➢ 4. Jaringan Saraf

1. Lengkapi struktur gambar jaringan saraf diatas !

1. Dendrit
2. Badan sel
3. Nodus renvier
4. Sinapsis
5. Sel schwan
6. Selubung myelin
7. Akson
8. Nucleus

2. Sebutkan fungsi dari jaringan saraf diatas !


Jaringan saraf berfungsi menghimpun rangsangan dari lingkungan, mengubah
rangsangan menjadi impuls saraf, meneruskan impuls ke bagian penerimaan yang
terorganisasi, menaffsirkan impuls, kemudian memberikan jawaban yang tepat ke
organ-organ afektor.

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 15 MIPA SMT 3/GJL


3. Jelaskan letak perbedaan dari keempat gambar saraf diatas !

a) Saraf interneuron (bipolar)


Terletak diantara neuron sensorik dan neron motorik
b) Saraf sensorik (unipolar)
Berhubungan langsung dengan alat indra
c) Saraf motoric (multipolar)
Berhubungan langsung dengan otot
d) Sel saraf pirimydal
Berperan sebagai interneuron pada orak, pembentuk berkas HIS/purkinje
pada nodus sinoatrial jantung

4. Sebutkan fungsi dari keempat saraf diatas !

a) Saraf interneuron (bipolar)


Menghubungkan sel saraf dengan sel saraf lainnya, membentuk hubungan
antara pada jalur system saraf, menghubungkan neurons ensorik dan neuron
motoric
b) Saraf sensorik (unipolar)
Mengalirkan impuls dari reseptor (system saraf perifer) ke system saraf
pusat
c) Saraf motoric (multipolar)
Mengalirkan impuls dari system saraf pusat menuju ke efektor atau bagian
lain tubuh
d) Sel saraf pirimydal
Mengirimkan informasi dalam bentuk pulsa elektrokimia yang akan
ditangkap oleh neuron lain hingga mencapai tujuan akhir mereka

5. Sebutkan fungsi saraf secara umum !


Secara umum saraf berfungsi untuk mengkoordinasi segala aktivitas tubuh

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 16 MIPA SMT 3/GJL


➢ Lengkapilah Gambar dan apa yang kalian ketahui tentang
gambar dibawahini !

Jawaban:
1. Jaringan epitel
2. Jaringan otot
3. Jaringan saraf
4. Jaringan adiposa/lemak
5. Jaringan tulang
6. Jaringan tulang rawan
7. Jaringan darah

Pertemuan Ke 3

Kegiatan Belajar 3

AyoSelesaikanpermasalahanberikut:
Teknologi Yang Berkaitan Jaringan Hewan
Buatlah kelompok (maximal 4 anggota), diskusikan permasalahan dibawah ini:
Untuk lebih memahami teknologi stem cell, coba anda cermati video mengenai
stem cell berikut.

Selanjutnya, carilah informasi mengenai penyakit yang dapat disembuhkan oleh stem
cell. Setiap kelompok dapat memilih jenis penyakit berbeda beserta metode/langkah-
langkah pembuatan stem cell untuk menyembuhkan penyakit tersebut.

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 17 MIPA SMT 3/GJL


Pertemuan ke-4

KegiatanBelajar4: Organdansistemorgan
Ayo Selesaikan permasalahan berikut :
Buatlah kelompok maksimal 4 anggota diskusikan permasalahan dibawah ini !

Untuk dapat melaksanakan fungsi hidup yang lebih besar, jaringan yang berbeda bergabung
membentuk suatu organ. Sebagai contoh organ lambung. Semua organ tersebut tersusun atas
beberapa jaringan

Cermati gambar berikut:

Tugas1

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 18 MIPA SMT 3/GJL


Amati gambar diatas dan jawab pertanyaan berikut !
1. Jaringan apa saja yang menyusun dinding lambung?
Jawaban:
Jaringan ikat, jaringan otot polos, jaringa epitel, jaringan darah, dan
jaringan saraf
2. Apa fungsi masing-masing jaringan tersebut?
Jawaban:
a) Jaringan ikat
- Mengikat atau mempersatukan jaringan-jaringan menjadi
organ dan berbagai organ menjadi system organ
- Sebagai selubung atau melindungi jaringann atau organ tubuh
- Penyimpan energi
- Pertahanan tubuh terhadap invasi bibit penyakit
- Penyolong dan pembentuk struktur tubuh
b) Jaringan otot polos
Fungsi otot polos tergantung pada letak dan posisinya di dalam tubuh.
Beberapa contoh yaitu :
- Pada sistem saluran kemih, berfungsi untuk mengontrol aliran
urine
- Pada sistem sensorik, berfungsi untuk pelebaran dan
penyempitan pupil dan mengubah bentuk lensa mata
- Pada saluran pernapasan, berfungsi untuk mengatur diameter
Bronkiolus
- Pada sistem kardiovaskular, berperan sebagai pengatur aliran
darah dan tekanan darah melalui resistensi vascular, serta
oksigenasi jaringan
- Pada saluran gastrointestinal, berfungsi untuk memberi
dorongan bolus pada makanan dan pengumpulan nutrisi
- Pada sistem reproduksi, berfungsi untuk mengatur kontraksi
rahim serta menjadi penggerak aliran sperma
c) Jaringan epitel
- Melindungi jaringan di bawahnya dari dehidrasi atau pengaruh
agen kimiawi maupun biologi
- Sebagai transport zat-zat antar jaringan atau rongga yang
dipisahkan
- Sebagai tempat penyerapan sari-sari makanan
- Sebagai tempat sekresi (menghasilkan zat atau enzim dari
epitel membrane maupun kelenjar)
- Sebagai eksteroreseptor, dapat menerima stimulus dari
lingkungan. Karena cabang-cabang terminal serat saraf halus
terdapat di dalam jaringan ikat yang dapat menembus basal
dan menyusup di antara sel-sel epitel
- Dapat membantu respirasi
d) Jaringan darah
Jaringan darah terdiri dari:
1. Plasma darah
Berfungsi mengangkut sari-sari makanan
2. Sel darah
Sel darah terdiri dari
a) Sel darah merah (eritrosit)
Berfungsi mengikat oksigen dan karobondioksida
UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 19 MIPA SMT 3/GJL
b) Sel darah putih (leukosit)
Berfungsi sebagai pertahanan tubuh dari infeksi dan melawan
benda-benda asing yang masuk ke dalam tubuh
3. Trombosit
Berperan dalam proses pembekuan darah
e) Jaringan saraf
- Menghimpun rangsangan dari lingkunga
- Mengubah rangsangan menjadi impuls saraf
- Meneruskan impuls ke bagian pererimaan yang terorganisasi
- Menafsirkan impuls
- Memberikan jawabanyang tepat ke organ-organ efektor
3. Apa fungsi lambung? Apa yang dapat kalian simpulkan dari kasus ini?
Jawaban:
- Sebagai tempat penyimpangan makanan sementara
- Mendorong dan meneruskan makanan menuju usus
- Mencerna makanan
- Memilah dan menyingkirkan zat berbahaya
- Mengontrol hormone
- Dapat mengubah protein menjadi pepton karena memiliki
enzim peptin
- Mengendapkan protein susu menjadi kasein karena memiliki
enzim renin
- Memecah lemak menjadi asam lemak dan gliserol dengan
enzim lipase
- Membunuh mikroorganisme berbahaya dengan asam klorida

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 20 MIPA SMT 3/GJL


Tugas 2

Perhatikan gambar sistem pencernaan pada gambar diatas . Kemudian


diskusikan masalah berikut :
1. Sebutkan organ-organ penyusun sistem pencernaan!
Jawaban :
1. Rongga mulut
2. Lidah
3. Kerongkongan
4. Lambung
5. Usus halus
6. Usus besar
7. Rectum
8. Hati
2. Apa fungsi sistem pencernaan?
Jawaban:
Fungsi system pencernaan adalah mencerna makanan agar dapat
diserap sari-sarinya dan kemudian di edarkan ke seluruh tubuh
melalui darah yang akan digunakan sebagai sumber energi
3. Bila berdiri sendiri, apakah masing-masing organ mampu
melaksanakan fungsi
Jawaban:
Organ tersebut tidak mungkin bisa melaksanakan fungsinya karena
pada dasarnya sistem organ dapat berfungsi dengan baik ketika antara
satu organ dengan organ yang lainnya bekerja sama untuk melakukan
fungsi-fungsi yang lebih kompleks.
4. Jadi pada kondisi bagaimana organ – organ tersebut mampu
melaksanakan fungsi pencernaan dengan baik?
Jawaban:
UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 21 MIPA SMT 3/GJL
Organ-organ tersebut dapat berfungsi dengan baik apabila organ yang
satu dengan lainnya bekerja dengan baik dan terkoodinasi dengan baik
pula. Agar organ-organ tersebut mampu bekerja dengan baik, maka
setiap organ harus dalam keadaan yang optimal, sehingga dapat
bekerja dengan maksimal.

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 22 MIPA SMT 3/GJL


➢ Lengkapilah diagram konsep jaringan hewan di bawah ini !

Pipih selapis

Kubus selapis

Silindris selapis

Pipih berlapis

Kubus berlapis

Silindris berlapis

Transisional

Tulang rawan &


tulang sejati

Darah & limfa


Otot lurik

Otot jantung

Otot polos

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 23 MIPA SMT 3/GJL


4. Penutup
4. Penutup

Setelahkalianbelajarbertahapdanberlanjutmelaluikegiatanbelajar1
,2,3,dan4,berikutuntuk mengukur diri kalian terhadap materi yang
sudah kalian pelajari. Jawablah sejujurnya terkait dengan
penguasaan materi pada UKBM ini di Tabelberikut.

Tabel Refleksi Diri Pemahaman Materi


No Pertanyaan Ya Tidak
1. Apakah kalian telah dapat mengidentifikasi
macam-macam jaringan berdasarkan bentuk dan
lokasinya
2. Apakah kalian telah dapat membedakan struktur
jaringan hewan
3. Apakah kalian telah dapat mengidentifikasi ciri-ciri
utama masing-masing macam jaringan hewan
4. Apakah kalian telah dapat menjelaskan fungsi
berbagai macam struktur jaringan hewan
5. Apakah kalian telah dapat menggambarkan
berbagai macam struktur jaringan pada hewan dari
hasil pengamatan
6. Apakah kalian telah dapat mempresentasikan
macam jaringan berdasarkan lokasinya pada
tubuh hewan
7. Apakah kalian telah dapat menggambarkan
berbagai macam jaringan berdasarkan hasil
pengamatan

Jika menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka


pelajarilah kembali materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran
(BTP) dan pelajari ulang UKBM ini dengan bimbingan Guru atau
teman sejawat. Jangan putus asa untuk mengulang lagi!. Dan
apabila kalian menjawab “YA” pada semua pertanyaan, maka
kalian boleh sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap
untuk mengikuti tes formatif agar kalian dapat belajar ke
UKBM berikutnya...Oke.?

UKBM BIOLOGI XI 3.4/4.4/3/3-15JARHEW 24 MIPA SMT 3/GJL

Anda mungkin juga menyukai