Anda di halaman 1dari 1

‫بسم هللا الرحمن الرحيم‬

‫النافع‬
Petunjuk Menggunakan Memori An Naafi’

Ikhwah sekalian, rahimakumullah


Dalam memori yang Anda memiliki memuat:
1. Aplikasi Islami baik Java maupun Android (dalam jumlah ratusan)
Aplikasi java (berakhiran .jar) diinstal di Hp yang OS (operasi system)-nya Java, sedangkan aplikasi
android (berakhiran .apk) diinstal di Hp yang OS-nya Android. Semua aplikasi tersebut dapat diinstal
tanpa online ke internet.
Catatan: Untuk install aplikasi android, maka hendaknya diberi ceklis pada kolom “ Sumber Tidak
Dikenal” di setting/pengaturan.
2. Artikel Islami berbahasa Indonesia(baik terkait akidah, fiqh, hadits, sirah, aneka masalah, dll)
Untuk membaca artikel tersebut, harap diinstal aplikasi pembaca word, misalnya Documents to go
(untuk Hp Android) yang sudah kami sediakan di folder “Aplikasi Islami Pilihan”.
3. Murottal 114 Imam (mp3) dan murottal 30 juz
Anda dapat langsung mendengarkan karena formatnya mp3, demikian pula pada folder murottal 30
Juz.
4. Program takhashshus
Dalam folder ini terdapat buku-buku berbahasa Arab yang perlu dipelajari oleh penuntut Ilmu tingkat
Pemula.
5. Video Clips
Dalam folder ini terdapat berbagai video motivasi Islami yang berguna bagi ikhwah sekalian.
6. Video Murottal
Dalam folder ini terdapat berbagai video murottal yang dibaca oleh para qari internasional dengan
suara yang sangat merdu.
7. Materi Khutbah Jum’at
Untuk membaca artikel tersebut, harap diinstal aplikasi pembaca Pdf, misalnya Documents to go
(untuk Hp Android) yang sudah kami sediakan di folder “Aplikasi Islami Pilihan”.
8. Video Tajwid dan Praktek Ibadah
Untuk menjalankan video tersebut (dengan format dat), harap diinstal aplikasi player video dengan
format dat sebagaimana yang sudah kami siapkan di folder tersebut.
9. Wallpapers
Dalam folder ini terdapat berbagai gambar pemandangan yang cocok dipasang pada tampilan depan
Hp Anda.

Akhukum fillah

Marwan Hadidi bin Musa, M.PdI


(Hp. 081319058893, Pin BBM: 512A789E, id kakao Talk: muslimun, Blog:
http://wawasankeislaman.blogspot.com , email: hadidimarwan@gmail.com )
Tanbih/Perhatian:
- Untuk menjaga memori agar tidak mudah rusak, diharapkan tidak terlalu sering dicabut dan
dipindahkan ke Hp lainnya.
- Memori An Nafi’ hanya memakai 6.49 GB dari 16 GB, masih tersisa (kosong) 8 GB lebih.

Anda mungkin juga menyukai