Anda di halaman 1dari 5

LEMBAR SOAL PENILAIAN AKHIR TAHUN

TAHUN PELAJARAN 2021 / 2022

Mata Pelajaran : Dasar Perancangan Teknik Mesin Hari/Tanggal : Senin, 20 Juni 2022
Kelas/Kompetensi Keahlian : X TPM/TPL Waktu : 07.30-08.45
Penyusun Naskah : Handhoko Susilo, S.Pd, ST

PETUNJUK UMUM
1. Perhatikan dan ikutilah petunjuk pengisian pada lembar jawaban yang tersedia.
2. Bacalah soal dan pilihan jawaban yang tersedia sebelum Anda menentukan pilihan jawaban.
3. Jumlah soal sebanyak 35 soal obyektif dengan lima pilihan jawaban dan 5 soal subyektif.
4. Laporkan kepada pengawas apabila terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal
kurang.
5. Periksalah kembali pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ulangan.

I. Pilihlah jawaban yang paling benar !

1. Berikut ini yang termasuk besaran pokok adalah …


A. volume, kuat arus, waktu
B. Panjang, massa, jumlah putaran
C. luas, massa jenis, gaya
D. panjang, massa, jumlah zat
E. massa, massa jenis, gaya
2. Satuan dari besaran tekanan adalah …
A. watt, newton/m3
B. watt, watt.sekon
C.Kg/m3, kg.m/s2
D. Newton, Pascal
E. Newton/m2, Pascal
3. Bentuk lain dari satuan Newton meter adalah …
A. Kg.m.s-2
B. Kg.m-2.s-3
C. Kg.m2.s-2
D Kg.m.s-3
E Kg.m.s-1
4. 1 bar = 105
1 Pa = 1 N/m2
Tekanan sebesar 225 KPa setara dengan …
A. 2.25 bar
B. 2.25 N/m2
C. 22.22 bar
D. 2.22 N/m2
E. 2.22 atm
5. Berikut ini yang termasuk besaran vector adalah …
A. gaya, daya, tekanan
B. gaya, tekanan, kecepatan
C. kuat arus, tekanan, berat
D. panjang, massa, waktu
E. kuat arus, jumlah putaran

6. Suatu mobil bergerak dengan kecepatan 65 km/jam. Apabila dinyatakan dalam satuan SI, maka
kecepatan mobil tersebut adalah …
A. 19 m/s
B. 18 m/s
C. 17 m/s
D. 16 m/s
E. 15 m/s
7. Sebuah forklift dapat memindahkan barang yang memiliki massa 400 kg dari satu tempat ke
tempat lain yang berjarak 120 m selama 1,5 menit. Kecepatan forklift tersebut adalah …
A. 4,68 km/jam
B. 4,5 km/jam
C. 6,48 km/jam
D. 6,44 km/jam
E. 4,8 km/jam
8. 1 atm = 14.696 lbf/in2 = 101325 N/m2
1 Pa = 1 N/m2
Tekanan angina dalam ban sebesar 200 KPa. Apabila dituliskan dalam bentuk system british
setara … lbf/in2.
A. 32
B. 31
C. 30
D. 29
E. 28
9. Kesetimbangan adalah kondisi dimana jumlah semua resultan gaya dan momen gaya …
A. sama dengan nol
B. sama besarnya
C. saling mempegaruhi
D. berbeda satu sama lain
E. sama dengan satu
10. Ketika suatu sistem diberikan gaya aksi, maka system tersebut akan …
A. berubah bentuk
B. mengikuti arah gaya aksi
C. cenderung diam/statis
D. berubah menjadi system yang dinamis
E. bereaksi terhadap gaya tersebut
11. Gaya-gaya yang bekerja pada suatu benda/system dapat berupa …
A. gaya vector dan gaya skalar
B. gaya potensial dan gaya mekanik
C. gaya stabil dan gaya dinamis
D. gaya besar dan gaya kecil
E. gaya dalam dan gaya luar
12. Apabila setelah proses perhitungan didapatkan hasil berupa bilangan negative hal ini menandakan ...
A. kesalahan perhitungan akibat kesalahan saat menentukan tanda operasi perhitungan
B. proses perhitungan salah karena terlalu sedikit komponen gaya yang dihitung
C. proses perhitungan salah karena terlalu banyak komponen banyak yang dihitung
D. arah gaya reaksi yang sebenarnya berkebalikan dari arah gaya reaksi pada diagram benda bebas
E. arah gaya aksi yang sebenarnya berkebalikan dari arah gaya aksi pada diagram benda bebas
13. Berputarnya poros suatu mesin karena adanya gaya yang bekerja terhadap sumbunya disebut…
A.gaya
B. gerak
C. tarikan
D. tekanan
E. energi
14. Gaya yang bekerja pada suatu poros hingga dapat memutar poros. Maka arah gaya tersebut adalah
A. ke kanan
B. ke kiri
C. ke atas
D. ke bawah
E. melingkar

15. Perubahan bentuk (deformasi plastis) dapat terjadi pada batang diakibatkan oleh …
A. adanya beban yang ditahan
B. adanya gaya dari dalam
C. adanya gaya dari luar
D. adanya tegangan dalam batang
E. adanya regangan dalam batang
16. Besarnya momen dipengaruhi oleh …
A. kecepatan
B. arah
C. gaya
D. jarak garis gaya terhadap titik putarnya
E. gaya dan jarak garis gaya thd titik putarnya
17. Besar tegangan yang terjadi pada suatu poros yang memiliki diameter 20 mm dan ditarik dengan
gaya 1 kN adalah …
A. 25 MPa
B. 28 MPa
C. 32 MPa
D. 36 MPa
E. 40 MPa
18. Diketahui gaya tangan sebesar 30 N, panjang lengan 20 cm, serta searah jarum jam, maka
besarnya momen gaya adalah …
A. 10 Nm
B. 11 Nm
C. 12Nm
D. 13 Nm
E. 14 Nm
19. Pada dasarnya Hukum Newton III menjelaskan tentang …
A. gaya aksi reaksi
B. gaya yang saling berlawanan
C. kekekalan energi
D. arah gaya yang bekerja pada sebuah benda
E. besarnya gaya yg diterima benda
20. Berikut ini yang bukan sifat dari gaya aksi reaksi adalah ….
A. arah gaya aksi reaksi selalu berlawanan
B. besarnya gaya aksi reaksi selalu sama
C. gaya aksi reaksi bekerja pada dua benda yang berbeda
D. gaya aksi reaksi hanya bekerja pada satu garis lurus
E. penjumlahan gaya reaksi sama dengan gaya aksi
21. Jenis tumpuan yang tidak dapat menahan beban dari arah horizontal adalah …
A. tumpuan sendi
B. tumpuan kabel
C. tumpuan rol
D. tumpuan jepit
E. tumpuan bebas
22. Sebuah batang pohon yang diletakkan di atas suangai untuk jembatan adalah contoh tumpuan …
A. tumpuan engsel
B. tumpuan pandel
C. tumpuan rol
D. tumpuan bebas
E. tumpuan jepit
23. Tumpuan jepit dapat menerima beberapa gaya/beban sekaligus secara bersamaan. Jenis-jenis gaya
tersebut antara lain …
A. gaya horizontal dan gaya vertikal
B. momen dan kopel
C.gaya vertikal dan kopel
D. gaya horizontal,gaya vertikal dan momen
E. gaya horizontal dan kopel

24. Sebuah benda diletakkan di atas lantai memiliki berat W, besarnya gaya reaksi yang diberikan
lantai adalah …
A. W/4
B. W/2
C. -W
D. 2W
E. W
25. Sebuah benda diletakkan di atas lantai yang kasar dengan koefisien gesek f. kemudian benda itu
ditarik ke kanan dengan gaya yang besarnya W. saat benda akan mulai bergerak maka arah f …
A. tetap
B. ke bawah
C. ke atas
D. ke kiri
E. ke kanan
26. Momen inersia sebuah benda yang berotasi terhadap titik tetap dipengaruhi oleh …
A. volume benda
B. massa jenis benda
C. massa benda
D. percepatan sudut rotasi
E. kecepatan sudut awal
27. Salah satu tujuan menghitung tegangan sambungan adalah …
A. mengurangi biaya produksi
B. meningkatkan kekuatan sambungan
C. menentukan jenis material sambungan yang akan digunakan
D. menentukan kekuatan sambungan yang akan digunakan
E. mengetahui usia pakai suatu sambungan
28. Efisiensi kekuatan sambungan keeling tidak akan pernah dapat mencapai 100% karena …
A. berkurangnya kekuatan pelat akibat adanya lubang untuk memasang keling
B. jumlah keling yang digunakan terlalu sedikit.
C. material keeling cenderung lunak
D. keling tidak mampu menahan gaya yang besar
E. usia pakai keling yang relatif lebih pendek dari jenis sambungan yang lain
29. Berapakah beban yang harus diterima setiap baut, apabila pada sambungan harus menerima beban
112 KN, dengan jumlah baut 6 buah?
A. 18,67 N
B. 18,67 KN
C. 18,67 MN
D. 18,67 N/mm2
E. 18,67 N.mm
30. Bagian baut yang paling rentan mengalami kerusakan adalah …
A. ujung baut
B. badan baut
C. mur
D. kepala baut
E. ulir baut
31. Berikut yang bukan merupakan fungsi poros dalam rangkaian mesin adalah …
A. poros digunakan untuk mentransmisikan putaran
B. poros digunakan untuk mendukung komponen mesin
C. poros digunakan untuk memindahkan daya
D. poros digunakan untuk menopang komponen dan meneruskan putaran
E. poros digunakan untuk mengikat komponen mesin yang disambung
32. Jenis poros berikut ini yang berperan hanya sebagai penopang tanpa meneruskan putaran maupun
daya adalah …
A. poros transmisi
B. poros spindel
C. poros propeler
D. poros gandar
E. poros fleksibel
33. Seorang engineer merencanakan suatu poros untuk mentranssmisikan daya 30 HP dengan putaran
250 rpm, dengan tegangan geser ijin adalah 420 kg/cm2. Hitunglah ukuran diameter poros
tersebut!
A. 45 mm
B. 48 mm
C. 51 mm
D. 55 mm
E. 58 mm
34. Berikut ini yang tidak termasuk factor yang mempengaruhi besarnya tegangan normal pada pasak,
yaitu …
A. lebar pasak yang tertekan
B. berat pasak
C. panjang pasak
D. luas penampang bidang tekan pasak
E. gaya tekan yang bekerja pada pasak
35. Jenis transmisi yang digunakan untuk memindahkan daya dan putaran pada mesin bor adalah …
A. transmisi roda gigi
B. transmisi puli dan sabuk profil V
C. transmisi puli dan sabuk datar
D. transmisi poros dan tirus
E. transmisi rantai

II. Jawablah soal di bawah ini dengan benar !

1. Sebutkan jenis-jenis transmisi sabuk dan puli berdasarkan bentuk puli!


2. Jelaskan peran ukuran angka transmisi pada mekanisme pemindah daya dan putaran!
3. Jelaskan hubungan antara angka keamanan dengan tegangan izin pada suatu komponen sambungan!
4. Sebutkan 2 contoh penggunaan jenis-jenis sambungan!
5. Sebuah transmisi diketahui memiliki torsi sebesar 175 N. Hitunglah angka keamanan poros jika
menggunakan material yang memiliki tegangan 410 N/mm2, dengan diameter 22 mm!

Anda mungkin juga menyukai