Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pertambangan merupakan sebagian atau seluruh tahapan kegiatan dalam

rangka penelitian, pengelolaan, pengusahaan mineral atau batubara. Hasil produk

suatu perusahaan pertambangan sering kali digunakan sebagai bahan untuk

pengolahan industri, bahan bakar pembangkit tenaga listrik, pakaian sehari-hari,

pembuatan senjata militer, dan masih banyak lagi contohnya. Dari beberapa

contoh tersebut, dapat kita lihat pentingnya hasil dari produk suatu perusahaan

pertambangan dalam pemenuhan kehidupan manusia. Adapun tahapan umum

sebuah proses pertambangan dimulai dari tahapan penyelidikan umum, eksplorasi,

studi kelayakan, persiapan penambangan, proses penambangan, pengangkutan,

pemurniaan, pemasaran, dan reklamasi/ pasca tambang.

PT. Marunda GrahaMineral yang merupakan sebuah perusahaan tambang

batubara yang beroperasi di daerah Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah

dengan nomor Perjanjian Kerjasama Pengelolaan Pertambangan Batubara

(PKP2B) No. 006/PK/PTBA-MG/1994 dengan luas wilayah konsesi seluas

23.541,3 Ha. Proses penambangan PT. Marunda Grahamineral menggunakan

sistem tambang terbuka (surface mining) dengan metode penambangan back

filling.

Pada kegiatan penambangan, setiap pekerjaan yang berhubungan dengan

kegiatan penggalian (digging, breaking, loosening), pemuatan (loading),

pengangkutan (hauling, transporting), penimbunan (dumping, filling), peralatan

1
2

(spreading dan leveling) dan pemadatan (compacting) tanah atau batuan

digunakan alat-alat mekanis (alat-alat berat). Keberadaan akan alat mekanis

sangat dibutuhkan guna menunjang keberhasilan penambangan itu sendiri. Hal ini

sangat berpengaruh kepada seberapa besar dapat mengetahui waktu kerja efektif

dan produktifnya alat- alat mekanis bekerja.

Dengan demikian dalam penggunaan perlu dilakukan perhitungan secara

tepat, agar kemampuan alat dapat digunakan secara optimal serta mempunyai

tingkat efisiensi yang tinggi. Namun kenyataan yang terjadi ketika dilapangan bisa

berbeda. Terdapatnya kendala-kendala yang mungkin terjadi dan dapat

menyebabkan tidak serasinya antara alat muat dan alat angkut tersebut, sehingga

produktivitas, dan target produksi tidak tercapai. Hal ini disebabkan oleh berbagai

faktor yang tidak atau diperhitungkan yang menjadi hambatan dilapangan.

Permasalahan tersebut yang melatarbelakangi dilakukannya penelitian skripsi

ini dengan judul “Optimalisasi Produktivitas Backhoe PC 2000 Pada Kegiatan

Pengupasan Overburden Untuk Mencapai Target Produksi di Pit Menyago

Pada PT. Marunda GrahaMineral, Kecamatan Laung Tuhup, Kabupaten

Murung Raya, Provinsi Kalimantan Tengah.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang dibahas dalam Penelitian Tugas Akhir ini adalah

sebagai berikut :

1. Apa saja alat yang digunakan pada kegiatan pengupasan Overburden di PT.

Marunda Grahamineral?
3

2. Apa saja faktor yang mempengaruhi produktivitas Backhoe PC 2000 pada

kegiatan pengupasan Overburden di PT. Marunda Grahamineral?

3. Bagaimana pengaruh produktivitas terhadap pencapaian target produksi?

1.3. Maksud dan Tujuan

1.3.1 Maksud

Adapun maksud dari penelitian ini adalah untuk mengoptimalisasi

produktivitas Backhoe PC 2000 pada kegiatan pengupasan Overburden dan

mengetahui pengaruhnya terhadap pencapaian target produksi.

1.3.2 Tujuan

1. Mengetahui alat apa saja yang digunakan pada kegiatan pengupasan

Overburden di PT. Marunda Grahamineral.

2. Mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi produktivitas Backhoe PC

2000 pada kegiatan pengupasan Overburden.

3. Mengetahui pengaruh produktivitas terhadap pencapaian target produksi.

1.4 Manfaat Penelitian

1. Untuk Perusahaan

Hasil penelitian yang sudah dilakukan, dapat menjadi bahan masukan

bagi pihak perusahaan untuk mencapai target produksi Overburden yang

didapatkan dilapangan dengan mengoptimalisasi produktivitas Backhoe PC

2000 pada kegiatan pengupasan Overburden.


4

2. Untuk Universitas

Universitas dapat mengembangkan literatur pembelajaran dengan

mengangkat penelitian ini sebagai bahan referensi dan pembanding dalam

mendukung metode terdahulu.

3. Untuk Mahasiswa

Mahasiswa dapat mengetahui faktor faktor dalam kegiatan produktivitas

Backhoe PC 2000 yang mempengaruhi ketercapaian target produksinya.

1.5 Batasan Masalah

Agar penelitian ini sesuai dengan yang direncanakan, serta lebih jelas dan

terarah, maka batasan masalah dalam Penelitian Tugas Akhir ini adalah:

1. Penelitian dilakukan pada Pit Menyago PT. Marunda Grahamineral pada

Bulan Juni-Juli

2. Tidak membahas tentang biaya produksi.

3. Data diambil pada shift pertama.

4. Tidak membahas tentang geometri jalan.

Anda mungkin juga menyukai