Anda di halaman 1dari 8

ULANGAN AKHIR SEMESTER (UAS) GANJIL

TAHUN PELAJARAN 2022/2023


Mata Pelajaran : Estimasi Biaya Konstruksi
Kelas : XI. DPIB 1 dan XI. DPIB 2 No. Absen : …………………….
Guru : Awindha Eko Lusiana, M.Pd. Nama : …………………….
Hari/Tanggal : Kelas : …………………….
SMKN 4 Waktu : 90 menit
TANGERANG
I. PILIHAN GANDA
1. Apa yang dimaksud dengan rencana anggaran biaya?
A. Perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah serta biaya-biaya lain yang
berhubungan dengan pelaksanaan bangunan dan perawatan bangunan.
B. Perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah serta biaya-biaya lain yang
berhubungan dengan pelaksanaan bangunan dan penjualan bangunan.
C. Perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah serta biaya-biaya lain yang
berhubungan dengan perencanaan bangunan.
D. Perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah serta biaya-biaya lain yang
berhubungan dengan pelaksanaan bangunan.
E. Perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah serta biaya-biaya lain yang
berhubungan dengan pengawasan bangunan.

2. Dalam penyusunan RAB ada dua macam cara yang dapat dilakukan yaitu....
A. Cara taksiran berdasarkan harga satuan tiap meter persegi luasan dan cara teliti berdasarkan analisa
harga satuan upah pekerjaan.
B. Cara taksiran berdasarkan harga satuan tiap meter persegi luasan dan cara teliti berdasarkan analisa
harga satuan pekerjaan.
C. Cara taksiran berdasarkan harga satuan tiap meter persegi luasan dan cara teliti berdasarkan analisa
harga satuan bahan pekerjaan.
D. Cara taksiran berdasarkan harga satuan tiap meter kubik isi dan cara teliti berdasarkan analisa harga
satuan pekerjaan.
E. Cara taksiran berdasarkan harga satuan tiap meter kubik isi dan cara teliti berdasarkan analisa harga
satuan pekerjaan.

3. Tujuan penyusunan RAB adalah...


A. Untuk menghitung harga bagian/item pekerjaan sebagai pedoman untuk mengeluarkan biaya-biaya
dalam masa perencanaan.
B. Untuk mengetahui harga bagian/item pekerjaan agar bangunan yang akan didirikan dapat dilaksanaan
secara efektif dan efisien.
C. Untuk mengetahui harga bagian/item pekerjaan sebagai pedoman untuk mengeluarkan biaya-biaya
dalam masa perawatan.
D. Untuk mengetahui harga bagian/item pekerjaan agar bangunan yang akan didirikan dapat dirawat secara
efektif dan efisien.
E. Untuk mengetahui harga dan keuntungan pekerjaan bangunan supaya bangunan yang akan didirikan
dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien.

4. Fungsi penyusunan RAB adalah...


A. Sebagai pedoman pelaksanaan pekerjaan dan sebagai alat pengontrol pelaksanaan pekerjaan.
B. Sebagai pedoman perencanaan pekerjaan dan sebagai alat pengontrol pelaksanaan pekerjaan.
C. Sebagai pedoman pelaksanaan pekerjaan dan sebagai alat untuk mendapat keuntungan dalam
pelaksanaan pekerjaan.
D. Sebagai pedoman perencanaan pekerjaan dan sebagai alat pengontrol pelaksanaan pekerjaan.
E. Sebagai pedoman perencanaan pekerjaan dan sebagai alat untuk mendapat keuntungan dalam
pelaksanaan pekerjaan.

2. Pihak yang terlibat dalam pelaksanaan bangunan meliputi...


A. Perencana, pemborong, pelaksana
B. Perencana, pemborong, pengawas
C. Prinsipal, perencana, pengawas, kontraktor, subkontraktor
D. Perencana, pemborong, pelaksana, pengawas, mandor, tukang, tenaga
E. Prinsipal, perencana, pemborong, pelaksana, mandor, tukang, tenaga

3. Pernyataan yang salah adalah...


A. Prinsipal adalah pemberi tugas
B. Perencana adalah desainer
C. Pelaksana adalah penanggung jawab pelaksanaan fisik bangunan
D. Pengawas bangunan adalah mandor tukang dan tenaga bangunan
E. Direksi adalah pengawas bangunan

4. Memiliki Tanah, modal, otorisasi, membayar ongkos, memiliki ijin bangunan, membuat kontrak kerja
adalah syarat dan kewajiban …..
A. Perencana
B. Pemborong
C. Pelaksana
D. Prinsipal
E. Pengawas

5. Pihak yang berada pada posisi penerima tugas perencanaan dari principal sehingga pihak ini harus ahli
dalam hal perencanaan bangunan disebut....
A. Pemborong
B. Perencana
C. Pelaksana
D. Prinsipal
E. Pengawas

6. Pihak yang bertanggung jawab mengawasi jalannya pembangunan yang dilaksanakan oleh
pemborong/pelaksana disebut....
A. Perencana
B. Pemborong
C. Pelaksana
D. Pengawas
E. Prinsipal

7. Pihak yang juga sebagai penerima tugas dari principal tapi dalam hal mewujudkan fisik bangunan lapangan
disebut...
A. Pelaksana
B. Perencana
C. Direksi
D. Prinsipal
E. Pengawas

8. Identifikasi tahapan pelaksanaan pekerjaan dalam menyusun RAB ialah :


A. Pekerjaan Tanah, Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Pasangan, Pekerjaan Beton, Pekerjaan Pintu dan
Jendela, Pekerjaan Atap, Pekerjaan Finishing.
B. Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Tanah, Pekerjaan Pintu dan Jendela, Pekerjaan Beton, Pekerjaan
Pasangan, Pekerjaan Atap, Pekerjaan Finishing.
C. Pekerjaan Tanah, Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Pasangan, Pekerjaan Beton, Pekerjaan Atap, Pekerjaan
Pintu dan Jendela,Pekerjaan Finishing.
D. Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Tanah, Pekerjaan Pasangan, Pekerjaan Beton, Pekerjaan Pintu dan
Jendela, Pekerjaan Atap, Pekerjaan Finishing.
E. Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Tanah, Pekerjaan Pasangan, Pekerjaan Beton, Pekerjaan Finishing,
Pekerjaan Pintu dan Jendela, Pekerjaan Atap.

9. Yang bukan merupakan bagian dari pekerjaan beton/dinding adalah...


A. Rangka Atap
B. Beton bertulang
C. Beton tak bertulang
D. Dinding
E. Kusen

10. Yang bukan merupakan bagian dari pekerjaan pondasi adalah...


A. Beton sloof
B. Permulaan
C. Penggalian
D. Pasangan pondasi batu kali
E. Aanstamping batu kali
11. Yang merupakan perlengkapan luar adalah...
A. Listrik
B. Halaman
C. Sanitasi dan instalasi air
D. Pintu dan jendela
E. Pengecatan

12. Harga taksiran per m2 bangunan = Rp. 1.750.000,- , Dengan luas bangunan 225 m 2maka harga bangunan
adalah ….
A. Rp. 150.000.000
B. Rp. 393.750.000
C. Rp. 408.000.000
D. Rp. 493.750.000
E. Rp. 508.750.000

13. Dari analisa pekerjaan (SNI) kebutuhan Batu bata untuk 1 M 2 Pekerjaan Pasangan batu bata  dibutuhkan 70
Buah. Dalam suatu kegiatan akan dipasang tembok dari batu bata dengan ukuran panjang 50 m dan lebar 4
m. Berapakah kebutuhan batu bata tersebut…
A. 14.000 Buah
B. 14.500 Buah
C. 15.500 Buah
D. 15.000 Buah
E. 16.500 Buah
14. Kelompok kerja yang pekerjaannya meliputi kelistrikan, pencahayaan dan plumbing (perpipaan) disebut
dengan . . .
A. Design development
B. Site work
C. Pekerjaan mekanikal dan elektrikal
D. Pekerjaan interior
E. Pekerjaan arsitektural

15. Kelompok kerja yang pekerjaannya meliputi pekerjaan akhir atau finishing atau pekerjaan yang tujuannya
memperindah bangunan disebut dengan . . .
A. Design development
B. Site work
C. Pekerjaan mekanikal dan elektrikal
D. Pekerjaan interior
E. Pekerjaan arsitektural

16. Kelompok yang mengatur segala sesuatu di lokasi proyek sebelum dan selama pelaksanaan proyek bangunan
gedung disebut dengan . . .
A. Design development
B. Site work
C. Pekerjaan mekanikal dan elektrikal
D. Pekerjaan interior
E. Pekerjaan arsitektural

17. Yang bukan termasuk pekerjaan persiapan, yaitu . . .


A. Pembersihan lapangan
B. Pemasangan bowplank
C. Direksi keet
D. Desain bangunan dan RAB
E. Los kerja

18. Unsur-unsur yang terdapat dalam perjanjian / kontrak, yaitu :


A. Adanya para pihak
B. Adanya persetujuan antara para pihak
C. Adanya tujuan yang akan dicapai
D. Adanya prestasi yang akan dilaksanakan
E. Adanya sumber dana yang akan digunakan

19. Berdasarkan bentuk imbalannya jenis kontrak dibagi menjadi . . .


A. Kontrak lumpsum, harga satuan, gabungan lumpsum dan satuan, terima jadi dan prosentase
B. Kontrak tahun tunggal dan tahun jamak
C. Kontrak penggadaan tunggal dan pengadaan bersama
D. Kontrak terbuka dan tertutup
E. Kontrak undangan dan tanpa undangan

20. Bila terjadi perselisihan antara pengguna bara/jasa dan penyedia barang/jasa, maka kedua belah pihak dapat
menyelesaikan dengan cara:
A. Musyawarah
B. Retensi
C. Mediasi
D. Konsiliasi
E. Arbitrasi

21. Wujud fisik hasil pekerjaan konstruksi yang menyatu dengan tempat kedudukannya, sebagian atau
seluruhnya berada di atas dan/atau di dalam tanah dan/atau air yang berfungsi sebangai tempat manusia
melakukan kegiatannya, baik untuk hunian atau tempat tinggal, kegiatan keagamaan, kegiatan usaha,
kegiatan sosial, budan, mapun kegiatan khusus disebut dengan . . .
A. Jalan
B. Gedung bertingkat
C. Bagunan gedung
D. Jembatan
E. Rumah tinggal

22. Yang bukan tahapan pekerjaan pada konstruksi gedung, yaitu . . .


A. Tahap pelelangan konsultan perencana
B. Tahap perencanaan
C. Tahap pelelangan kontraktor
D. Tahap desain bangunan
E. Tahap pelaksanaan
ULANGAN AKHIR SEMESTER (UAS) GANJIL
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Mata Pelajaran : Estimasi Biaya Konstruksi
Kelas : XI. DPIB 1 dan XI. DPIB 2 No. Absen : …………………….
Guru : Awindha Eko Lusiana Nama : …………………….
Hari/Tanggal : Kelas : …………………….
SMKN 4 Waktu : 90 menit
TANGERANG

ESSAY
1. Sebutkan lima pihak-pihak yang telibat dalam pembangunan. Jelaskan juga syarat, kewajiban dan
haknya!...
2. Sebutkan delapan hal yang harus dilakukan arsitek setelah mendapatkan pekerjaan merencanakan
suatu bangunan!...
3. Jelaskan istilah-istilah di bawah ini:
a. Gambar bestek
b. Kontrak
c. Biaya (Honorarium)
d. Pelelangan / tender
4. Sebutkan enam kesulitan estimator dalam melakukan estimasi biaya!...
5. Sebutkan dan jelaskan dua metode dalam melakukan perhitungan estimasi biaya konstruksi!...

***SELAMAT MENGERJAKAN***
Kunci Jawaban Soal Ulangan Akhir Semester (UAS) Ganjil
SMK Negeri 4 Tangerang
Tahun Pelajaran 2022/2023

Mata Pelajaran/Kompetensi Keahlian : Estimasi Biaya Konstruksi / Desain Pemodelan dan


Informasi Bangunan
Nama Guru : Awindha Eko Lusiana

1. D 13. A
2. B 14. B
3. B 15. B
4. A 16. A
5. C 17. C
6. D 18. E
7. D 19. B
8. B 20. D
9. D 21. E
10. A 22. A
11. D 23. B
12. A 24. C
25. D

Anda mungkin juga menyukai