Anda di halaman 1dari 2

Nama : Hajjar Ma'rifah

Lembaga : KBTKI BUTIK 2

RANGKUMAN KAJIAN

MC : Ust Tanti

Isian

1. Bpk Priyono
Dari Quraish Shihab : "haji yang mabrur adalah haji yang memenuhi janji-janjinya"
Ketika tawaf Beliau berjanji untuk selalu dekat dengan Allah.
Rukun islam ke 5 atau haji merupakan panggilan dari Allah, sekaya apapun bila Allah belum
memanggil maka tidak akan datang niat haji padanya. Begitupun sebaliknya.
 Pertanyaan : apa yang kita lakukan bila tidak ada lagi yang berniat sekolah dilembagakan
kita?
 Jawaban : ust yuni " Kita bisa meningkatkan inovasi dan juga dapat bekerjasama dengan
instansi lagi juga wali murid.

Sebagai seorang guru kita harus menampilkan yang terbaik dari diri kita. Karena membawa nama
baik dari lembaga. Misalnya, kita melaksanakan sholat berjamaah di masjid. Itu juga bisa menjadi
promosi sekolah.

QS. At- Taubah ayat 18

" Sesungguhnya yang memakmurkan masjid Allah hanyalah orang-orang yang beriman kepada Allah
dan hari kemudian, serta (tetap) melaksanakan sholat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada apa
pun) kecuali kepada Allah. Maka mudah-mudahan mereka termasuk orang-orang yang mendapat
petunjuk. "

Allah menyukai umatNya yang konsisten atau istiqomah

2. Bpk Sugiman
Dalam Hadist arba'in halaman pertama berisi tentang niat " Sesungguhnya segala sesuatu itu
tergantung pada niatnya"
Bila kita berniat mendapatkan sesuatu bukan karena Allah, maka hanya nikmat dunia yang kita
dapat, tapi bila kita mengejar sesuatu dengan niat karena Allah maka akhitar yang kita dapat.
QS Al - Qasas ayat 77
" Dan carilah (pahala) negeri akhirat dengan apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu,
tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain)
sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di
bumi. Sungguh, Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan. "

Anda mungkin juga menyukai