Anda di halaman 1dari 6

Soal ujian semester Ganjil Kls 12 SKI Madrasah Aliyah Alwasliyah Pematangsiantar

Jawab soal dibawah dengan cermat dan benar


1. Dilarang mencontek teman
2. Silahkan membaca buku
3. Silahkan gunakan Android (Hp)
4. Dilarang mengeluarkan suara disaat ujian berlangsung
~Selamat Mengerjakan~

1. Situasi dan kondisi Nusantara sebelum Islam datang adalah sebagai berikut,
kecuali:
a. Berada di daerah khatulistiwa dan beriklim tropis
b. Bangsa Indonesia telah menganut berbagai kepercayaan dan agama
c. Bangsa Indonesia belum mengenal politik, sistem dan struktur pemerintahan
d. Indonesia terletak pada jalur perdagangan internasional zaman dulu yaitu antara
India dan Cina
e. Bangsa Indonesia telah mengenal sastra dan budaya terutama masa Mataram
Hindu dan Budha

2. Pembahasan tentang teori islamisasi di Indonesia dilihat dari aspek penamaan


teorinya,berkaitan erat dengan asal daerah para pembawanya. Di antara teori
islamisasi tersebut yang dikenal dengan Teori Tertua dan Teori Orientalis Pemecah
Kebhinekaan Indonesia adalah …
a. Teori Arab
b. Teori Persia
c. Teori China
d. Teori Mekah
e. Teori Gujarat

3. Tokoh pendukung Teori Arab dalam teori islamisasi di Indonesia ialah...


a. Jan Pijnappel dan Snouck Hurgronje
b. Sumanto al-Qurtuby dan Dr. Slamet Muljana
c. Umar Amir Husein dan Prof. Abu Bakar Atjeh
d. PA Hoesein Djajadiningrat dan Uka Tjandrasasmita
e. Thomas W. Arnold, Anthony H. Jhons, J.C. Van Leur, Buya Hamka

4. Berikut ini merupakan bukti-bukti pendukung Teori China, kecuali:


a. Adanya mesjid berarsitektur China
b. Adanya komunitas Ta-Shih dan Po-se di Barus Pantai Barat Sumatra
c. Adanya pemukiman Islam di wilayah Kanton dan pesisir China Selatan
d. Raja Islam pertama di Jawa keturunan Raja Champa China bagian Selatan
e. Adanya migrasi besar-besaran muslim China dari Kanton ke Nusantara abad ke-9
M

5. Status sosial pedagang muslim lebih baik dari pada pribumi sehingga banyak
puteri bangsawan tertarik menjadi istri saudagar. Pernyataan ini berkaitan erat
dengan proses masuknya Islam ke Indonesia melalui…
a. Perdagangan
b. Perkawinan
c. Pendidikan
d. Tasawuf
e. Politik

6. Proses masuknya Islam ke Indonesia tidak lepas dari peran para pedagang
muslim, pendakwah juga kaum sufi. Berikut ini adalah nama-nama tokoh yang
menyebarkan Islam melalui tasawuf, kecuali:
a. Hamzah Fansuri di Aceh
b. Sunan Panggung di Jawa
c. Syeikh Lemah Abang di Jawa
d. Dato’ Ri Bandang di Kalimantan
e. Syeikh Nuruddin ar-Raniri di Sumatra

7. Di antara golongan peenerima Islam di Indonesia adalah…


a. Kaum pedagang, mubaligh dan kaum sufi
b. Kaum pedagang, kaum elit dan kaum cilik
c. Kaum sufi, kaum elit dan kaum cilik
d. Kaum sufi dan kaum cilik
e. Kaum elit dan kaum cilik

8. Daerah yang pertama kali menerima agama Islam dan menjadi pusat penyebaran
Islam adalah…
a. Demak di Jawa Tengah
b. Pantai Barat pulau Sumatra
c. Banjar di Kalimantan Selatan
d. Gresik dan Tuban di Jawa Timur
e. Ternate, Tidore, Bacan dan Jailolo di Maluku

9. Berikut ini merupakan faktor-faktor agama Islam berkembang pesat di Indonesia,


kecuali:
a. Syarat masuk Islam sangat mudah
b. Ajaran Islam tidak mengenal kasta
c. Ajaran Islam sangat mengutamakan kasta
d. Penyebaran Islam dilakukan dengan cara damai
e. Upacara keagamaan dalam Islam lebih sederhana

10. Singgahnya para pedagang muslim, adanya komunitas Islam dan berdirinya
Kerajaan Islam merupakan fase proses islamisasi di Indonesia menurut...
a. Badri Yatim
b. Buya Hamka
c. Siti Maemunah
d. Howard M. Federspiel
e. Hasan Muarif Ambary

11. Adanya kepentingan politik Kerajaan Demak dalam konflik antara Kerajaan
Banjar dan Kerajaan Daha merupakan latar belakang terjadinya islamisasi di pulau...
a. Jawa
b. Sumatra
c. Kalimantan
d. Sulawesi
e. Maluku

12. Proses islamisasi yang dilakukan melalui konversi agama dengan pusat
kekuasaan terjadi di pulau...
a. Jawa
b. Sumatra
c. Kalimantan
d. Sulawesi
e. Maluku

13. Berikut ini merupakan pernyataan yang tepat yang berkaitan dengan Wali
Songo, kecuali:
a. Wali Songo merupakan intelektual pembaharu pada masanya
b. Wali Songo merupakan majelis dakwah yang didirikan oleh Sunan Gresik
c. Wali Songo hidup pada masa yang berbeda tapi saling memiliki keterkaitan
d. Wali Songo adalah simbol penyebaran Islam di Indonesia terutama di Pulau
Sumatra
e. Masa Wali Songo berarti masa berakhirnya dominasi Hindu dan Budha berganti
kebudayaan dan kerajaan Islam

14. Secara umum, strategi dan metode dakwah yang dilakukan para wali adalah
sebagai berikut, kecuali:
a. Menjadikan seni dan tradisi sebagai media dakwah
b. Menjunjung tinggi sikap toleransi dalam berdakwah
c. Menjadikan mesjid sebagai satu-satunya sarana dakwah
d. Dengan metode Al-hikmah, Mau’izhah Hasanah dan Mujadalah billati Hiya Ahsan
e. mengutamakan kearifan lokal dalam menyikapi perbedaan antara ajaran Islam
dengan tradisi setempat

15. Tokoh pencetus falsafah Moh Limo (Tidak melakukan lima hal yang tercela) dan
huruf Pegon (tulisan Arab berbahasa Melayu atau Jawa) ialah…
a. Sunan Gresik
b. Sunan Ampel
c. Sunan Bonang
d. Sunan Drajat
e. Sunan Muria

16. Tokoh pencetus ajaran Pepali Pitu (tujuh ajaran yang menjadi pijakan kehidupan
bermasyarakat) ialah…
a. Sunan Drajat
b. Sunan Kudus
c. Sunan Bonang
d. Sunan Kalijaga
e. Sunan Gunung Jati

17. Berikut ini merupakan strategi dakwah yang dilakukan oleh Sunan Bonang,
kecuali:...
a. Berdakwah melalui kesenian
b. Mengubah nama dewa dengan nama Malaikat
c. Menciptakan corak batik motif kukila/ burung
d. Menciptakan karya sastra berupa suluk seperti Wijil, tembang Tombo Ati, Durma
dan Damarwulan
e. Melakukan pembaruan Gamelan Jawa dengan memasukkan rebab dan bonang
yang diberi nama Gamelan Sekaten

18. Sunan Kalijaga menggunakan kesenian dan kebudayaan sebagai sarana


dakwahnya. Berikut ini merupakan karya dari Sunan Kalijaga, kecuali:
a. Menciptakan corak batik motif kukila/ burung
b. Menciptakan falsafah Moh Limo dan Huruf Pegon
c. Menciptakan perayaan Sekaten dan Grebeg maulud di Yogyakarta
d. Merancang pembangunan mesjid Agung Cirebon, Demak dan Lanskap kota
e. Menciptakan tembang Ilir-ilir, Gundul-gundul Pacul dan cerita Wayang
Kalimasada, Petruk Jadi Raja

19. Gelar yang diberikan secara khusus kepada Sunan Kudus karena menguasai
berbagai macam ilmu agama adalah…
a. Waliyyullah
b. Waliyyul Ilmi
c. Waliyyul Amri
d. Bapaknya Para Wali
e. Waliyullah dan Waliyyul Amri

20. Strategi dakwah Sunan Kudus adalah sebagai berikut, kecuali:


a. Menghargai kearifan lokal dengan menggunakan simbol-simbol Hindu dan Budha
b. Menggubah cerita ketauhidan dengan mengadopsi cerita Seribu Satu Malam
c. Mengubah nama-nama dewa dengan nama-nama malaikat
d. Menciptakan gending Maskumambang dan Mijil
e. Menjadi panglima Kerajaan Demak

21. Prinsip dakwah Sunan Muria adalah...


a. Ibarat mengambil ikan, tidak sampai keruh airnya
b. Masyarakat harus dibuat gembira jangan ditakut-takuti
c. Ajaran Islam disebarkan dengan cara yang mudah tidak mempersulit
d. Berdakwah dengan hikmah, nasihat yang baik dan berdialog dengan cara yang
baik
e. Mengikuti sambil mempengaruhi, bila Islam sudah dipahami, maka dengan
sendirinya kebiasaan lama akan menghilang

22. Berikut ini merupakan jasa-jasa Sunan Gunung Jati, kecuali:


a. Peletak Konsep negara Islam Modern
b. Mengubah Sunda Kelapa menjadi Jayakarta
c. Menumpas perlawanan Portugis tahun 1511 M
d. Pencetus falsafah Moh Limo dan pencipta Huruf Pegon
e. Membangun infrastruktur berupa jalan penghubung antar-wilayah

23. Adat istiadat bangsa Indonesia banyak dipengaruhi peradaban Islam seperti
ucapan salam, bismillah ketika melakukan sesuatu, Alhamdulillah ketika
mendapatkan nikmat serta do’a dengan bahasa Arab dll., menunjukkan adanya
Peran Wali Songo terhadap peradaban Nusantara dalam aspek…
a. Politik
b. Dakwah
c. Kesenian
d. Pendidikan
e. Kebudayaan

24. Keteladanan Wali Songo baik dalam aspek spiritual maupun intelektual patut kita
teladani dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini sikap yang harus kita miliki
berkaitan dengan keteladanan Wali Songo dalam aspek spiritual, kecuali:
a. Menguasai berbagai macam ilmu terutama ilmu agama
b. Semangat yang tinggi dalam menyebarkan agama Islam
c. Menjungjung tinggi keikhlasan dalam berdakwah, berjuang dan rela berkorban
d. Tidak pernah putus asa dalam berdakwah dan selalu mendekatkan diri kepada
Allah Swt.
e. Memilih metode dakwah yang tepat, kreatif , persuasif dan mampu membuat
karya seni Islam

25. Berikut ini adalah pernyataan yang berkaitan dengan kerajaan Samudera Pasai,
kecuali:
a. Didirikan pada abad XI oleh Meurah Khair/ Maharaja Mahmud Syah
b. Memberlakukan hukum Islam dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara
c. Terletak di muara Sungai Pasangan Pesisir Timur Laut Aceh Lhokseumawe Aceh
Utara
d. Kerajaan Samudera Pasai mampu menyaingi kebesaran Kerajaan Majapahit di
Sumatra
e. Penguasa Kerajan Samudera Pasai dipegang oleh dua dinasti yaitu Meurah Khair
dan Meurah Silu

Esay :
1. Sebutkan Latar belakang pembaharuan dalam islam
2. Sebutkan bidang pembaharuan yang dilakukan muhammad ali pasya
3. Apa faktor yang mempengaruhi pemikiran muhammad abduh
4. Apa yang dimaksud pan islamisme yang di gagas jamaluddin al afgani
5. Harus seperti apakah pemegang kekuasaan menurut jamaluddin al afgani,
jelaskan!

Anda mungkin juga menyukai