Anda di halaman 1dari 1

Penyebab dari gangguan bipolar belum dapat diketahui dengan pasti,namun menurut penelitian

sejak berabad-abad tahun lalu,bipolar dapat disebabkan oleh beberapa faktor,antara lain:

1. Faktor genetik

Berdasarkan studi dan data keluarga, seseorang yang memiliki gangguan bipolar 1 dapat diwariskan
sekitar 8-10 persen kepada kerabat tingkat pertama. Jika kedua orang tua menglamai bipolar maka
anaknya beresiko besar untuk mengalami bipolar juga dan jika salah satu orang tua mengalami
bipolar maka presentae anak mengalami bipolar adalah sekitar 10-25 persen.

2. Faktor biologis

Dopamin merupakan hormon yang mempengaruhi mood seseorang. Produksi dopamin yang cukup
dapat membuat orang merasa bahagia. Begitu juga sebaliknya,produksi dopamin yang kurang dapat
menyebabkan seseorang depresi. Produksi dopamin sendiri dipengaruhi oleh perubahan fisik pada
otak dan jaras dopamin mesolimbik mengalami disfungsi pada fase depresi dan reseptor dopamin D1
mungkin hipoaktif pada fase depresi. (Sadock. 2010). Hal ini juga berlaku pada noradrenalin dan
seratonin yang juga mempengaruhi mood seseorang.

3. Faktor sosial dan psikologis

Hal-hal kurang mengenakkan yang terjadi di sekitar seseorang seperti keluarga yang meninggal
dunia,trauma,status sosial,peristiwa masa lalu,dukungan sosial,kepribadian,tekanan,dan sebagainya
dapat menyebabkan seseorang memiliki gangguan mood dan jika sudah parah dapat menyebakan
bipolar. Kejadian tertentu menyebabkan perubahan yang bertahan lama pada otak. Hal ini
meyebabkan perubahan keadaan fungsional berbagai neurotransmitter sehingga dapat
menyebabkan hilangnya neuron dan berkurangnya kontak sinaps yang berlebihan dan akhirnya
seseorang dapat mengalami gangguan mood berikutnya bahkan tanpa disertai oleh faktor eksternal.

Daftar Pustaka
AGUSTINA, N., 2020. GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG BIPOLAR DISORDER DI
DIII KEPERAWATAN UNIVERSITAS BHAKTI KENCANA.

Fadilla, A., 2020. TERAPI NON FARMAKOLOGI PADA PENDERITA GANGGUAN AFEKTIF


BIPOLAR (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Malang).

Anda mungkin juga menyukai