Anda di halaman 1dari 4

” Assalamualaikum Wr.Wb.

Alhamdulillahirobbil ‘alamin washolatu wassalamu ‘ala asrofil


anbiya i wal mursalin sayyidina muhammadin, wa’ala alihi wa
ashabihi ajmain.

Yang kami hormati Ibu Arli Oriesta, SKM selaku Sub Koordinator
Gizi Dinas Kesehatan Kota Palu.

yang kami hormati ibu Nur Afni, SKM, M.kes selaku Dekan
Faskultas Kes Masyarakat Universtas Muhammadiyah Palu.

yang kami hormati Bapak Sudirman SKM Mkes selaku Ketua IAKMI
Provinsi Sulteng dan yang saya hormati para peserta seminar
sekalian serta teman-teman sekalian yang saya banggakan.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat


Allah SWT yang memberikan rahmat serta hidayah-Nya sehingga
kita bisa menghadiri acara seminar daring kesehatan yang
bertemakan “BERSINERGI DALAM MENCEGAH DAN
MENANGANI STUNTING”

Para hadirin yang dirahmati oleh Allah SWT, selanjutnya, marilah


kita panjatkan sholawat serta salam yang senantiasa tercurahkan
kepada junjungan Nabi Besar kita Nabi Muhammad SAW. Karena
beliaulah yang membimbing kita dari jalan kegelapan untuk
menuju jalan yang terang benderang yakni Dinul Islam.

Selanjutnya, langsung saja untuk mempersingkat waktu, saya


selaku pembawa acara akan membacakan susunan acara pada
hari ini. Berikut ini merupakan susunan acaranya!

1. Susunan acara yang pertama adalah pembukaan. Yg akan


diawali pembacaan Ayat Suci Al Quran dan pemutaran lagu
Indonesia Raya.
2. Susunan acara yang kedua adalah laporan Ketua Panitia
dilanjutakan sambutan yang akan disampaikan oleh  Dekan
Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muhammadiyah.
3. Acara yang ketiga adalah acara inti yakni penyampaian
seminar yang akan dipandu oleh moderator.
4. Acara yang kelima diskusi
5. Acara yang kelima adalah penyerahan sertifikat kepada
narasumber
6. Dan acara yang terakhir sambutan sekaligus penutupan

Demikian susunan acara yang akan berlangsung pada hari ini.


Langsung saja untuk mempersingkat waktu, marilah kita
mengawali acara yang pertama yakni pembukaan.”

“Acara yang pertama adalah pembukaan, akan diawali dengan


pembacaan ayat suci Al quran oleh ananda dan dilanjutkan
menyanykan lagu Indonesia raya. Kepada Ananda Salma waktu
dan tempat dipersilahkan”

“Acara selanjutnya adalah sambutan dan laporan ketua panitia.


sambutan akan disampaikan oleh Dekan Fakultas Kesmas Univ
Muhmadiyah Palu, Kepada Ibu Nur Afni SKM, Mkes sekaligus
dimohon ibu dapat membuka acara ….. Kepada ibu waktu dan
tempat kami persilahkan …

Terima kasih atas sambutan yang sudah diberikan oleh Ibu nur
Afni SKM, Mkes

Selanjutnya laporan dari ketua pelaksana acara seminar yang


bertemakan BERSINERGI DALAM MENCEGAH DAN MENANGANI
STUNTING , Kepada Bapak Ilham waktu dan tempat kami
persilahkan.”
“Terima kasih atas Laporan yang sudah disampaikan oleh Ketua
pelaksana Seminar. Acara selanjutnya adalah acara inti, yakni
penyampaian materi seminar oleh narasumber kita. Yang akan
dipandu oleh moderator kita Bapak Mohammad ANDRI SKM,
MKes

Beliau lahir pada tgl 1986

Riwayat Pendidikan Beliau S1 di universitas Muhammadiyah


Palu tahun 2011 beliau melanjutkan S2 nya di univ hasanudin
sul selatan pada tahun 2013.

Beliau saat ini menjabat sebagai wakil dekan 3 fakultas


kesmas univ muhammdyah palu sejak thn 2017-sekarang,
beliau jg aktif sebagai ketua ikatn alumni fak kesmas univ
muhmdyah, dan aktif juga sebagai pengurus di organisasi
IAKMI dan PERSAKMI.

Untuk kelancaran jalannya seminar dan diskusi kita hari ini,


waktu dan tempat saya persilahkan kepada moderator..

“Terima kasih kepada Bapak Andri yg telah memandu jalannya


seminar kita yg luar biasa hari ini…. Dan selamat buat ketiga
peserta penanya tadi, panitia akan kirimkan segera reward berupa
vocer yg akan dikirimkan ke .

Tidak terasa waktu cepat berlalu sehingga kita sudah menuju akhir
acara. Acara yang kelima adalah penyerahan sertifikat kepada
narasumber, dimohon kesedian IBU dekan untuk dapat
menyerahkan sertifikat kepada narasumber secara simbolis.
Acara terakhir sekaligus penutup acara kita hari ini, akan
disampaikan oleh ibu dekan Fak kesmas univ Muhammadiyah
palu, kepada IBU Nur Afni SKM, Mkes waktu dan tempat
dipersilahkan.

Terima kasih kepada para peserta, panitia dan juga para tamu
undangan yang sudah menyempatkan waktunya untuk
menghadiri acara seminar pada pagi hari ini. Semoga materi-
materi yang sudah disampaikan bisa bermanfaat dan semoga kita
bisa bertemu di lain waktu.

Sekian dari saya, apabila terdapat kesalahan perkataan dan


perbuatannya, baik yang disengaja maupun tidak disengaja saya
mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.”

Anda mungkin juga menyukai