Anda di halaman 1dari 4

KARAKTERISTIK PERILAKU ORGANISASI PADA BAITULMAAL

WATTAMWIIL (BMT) AL FATH PAMULANG


Mohammad Firman Ikhsan
Universitas PGRI Semarang
Muhammadfirman0403@gmail.com

ABSTRAK
Sebuah organisasi yang baik adalah organisasi yangmemiliki perilaku
organisasiyang baik pula sertamampu mencapaivisi, misi dantujuannya. Dalam hal
ini perilakusebuah organisasilah yang akan menjadi tulang punggung
atasperkembangansebuahorganisasi. Perilaku organisasi berkaitan dengan bagaimana
orang bertindak dan bereaksidalam semua jenis organisasi. Perilaku organisasi
sangat tergantung dengan perilakuindividu dan kelompok yang ada didalam
organisasi.
Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana karakteristik perilaku
organisasi yang terdapat pada Baitul Maal Wattamwiil (BMT) Al Fath Pamulang
dengan melihat apa yang menjadi perilaku khas yang menjadi ciri BMT Al Fath
Pamulang itusendiri. Serta kegiatan apa saja yang dilakukan BMT Al Fath
Pamulang dalam kegiatan sehari-harinya sehingga membentuk perilaku
organisasi.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana karakteristik
perilaku organisasi BMT Al-Fath Pamulang dan perilaku apa saja yang menjadi ciri
khas dari pada BMT Al Fath Pamulang.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang
menggunakan teknik pengumpulan data studi pustaka dan wawancara.Metode analisis
datanya menggunakanan alisis deksriptif karena penelitian ini penulis menjelaskan
Perilaku Organisasi pada BMT Al Fath Pamulang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik perilaku organisasi yang
terdapat di BMT Al Fath dalam menjalankan visi, misi dan mencapai tujuannya
berjalan sangat baik dan terarah.dengan adanya perilaku,struktur dan proses yang baik
dan jelas,maka BMT Al Fath memiliki karakteristik perilaku organisasi dan
komunikasi antar individu serta kelompok yang baik pula.Dan proses
penganmbilan keputusan, pertanggung jawaban tugas pokok dan fungsi berjalan
dengan rantai komando yang jelas sehingga meminimalisasi terjadinya konflik-
konflik internal yang ada di BMT Al FathPamulang.
Kata kunci:Karakteristik Organisasi, Perilaku Organisasi,BMT.
PENDAHULUAN
Belakangan ini perkembangan perilaku organisasi semakin terasa
kemajuannya bahkan telah menjadi sesuatu hal yang selalu dibahas dalam sebuah
organisasi. Karena di samping perilaku organisasi ini sulit dipahami, juga
persoalan-persoalan organisasi yang cenderung semakin kompleks, ditambah pula
berbagai persoalan manusia dengan berbagai karakter dan perilaku berlanjut
menjadi tantangan utama yang sering dihadapi oleh setiap pimpinan organisasi
baik organisasi pemerintahan maupun organisasi swasta. Manusia adalah faktor utama
yang sangat penting dalam setiap organisasiapapun bentuknya. Ketika manusia
memasuki dunia organisasi maka itulah awalperilaku manusiayang akan
memberikan peran tersendiri terhadap kemajuan dan perkembangan organisasi. agar
sumber daya manusia yang dimiliki dapat memberikan kontribusi yang maksimal
terhadap keberhasilan organisasi, maka agenda penting bagi pimpinan organisasi
dan khususnya divisi sumber daya manusia adalah mengidentifikasi kekuatan
dan kelemahan sumber dayamanusianya dan mengarahkannya sesuai dengan
visi dan misi organisasi karena, 2hal tersebut merupakan langkah awal menuju
perkembangan dan pencapaian keberhasilan organisasi.
Demi mewujudkan sebuah lembaga yang baik,maka lembaga tersebut pun harus
berjalan secara profesional. Yang mana lembaga tersebut haruslah
menggunakan dan menerapkan fungsi serta dasar-dasar organisasi. Sebuah
organisasi yang baik adalah organisasi yang mampu mencapai tujuannya.
Dalamhal ini perilaku sebuah organisasilah yang akan menjadi tulang punggung
atastercapainya tujuan sebuah organisasi. Perilaku organisasi berkaitan
denganbagaimana orang bertindak dan bereaksi dalam semua jenis organisasi.
Dalam kehidupan organisasi, orang dipekerjakan, dididik dan dilatih, diberi
informasi,dilindungi, dan dikembangkan. Dengan kata lain, maka perilaku organisasi
adalah bagaimana orang berperilaku di dalam suatu organisasi.
Perilaku organisasi mencakup seluruh organisasi baik berskala besar seperti
organisasi pemerintahan suatu negara, perusahaan-perusahaan ternama, lembaga
keuangan dan bank-bank besar. Juga organisasi berskala kecil dan berkembang
seperti halnya organisasi masjid, swadaya masyarakat, koperasi dan lembaga
kuangan mikro syariah seperti baitul maal wattamwiil (BMT).
Untuk menyusun organisasi yang baik perlu memperhatikan hal-hal
berikut:memiliki tujuan yang jelas, terdapat pendelegasian tugas dan wewenang,
memiliki struktur yang mendorong kreativitas karyawan, memiliki satu kesatuan
komando dan ada pembagian tugas yang jelas.Dengan demikian sebuah lembaga
keuangansyariahBaitulmaal wattamwil(BMT) pun harus menjalankan fungsi serta
dasar-dasar organisasi. Sebuah BMT harus mengerti hakikat organisasi, memiliki
struktur dan desain organisasi, strategi organisasi, model organisasi, budaya
organisasi, serta kepemimpinan organisasi yang baik pula.
Seperti halnya BMT yang terdapat di daerah Pamulang, Tangerang Selatan
yang bernama BMT Al-Fath Ikatan Masjid Indonesia (IKMI). Melihat kondisi rill
masyarakat dari sisi ekonomi yang belum dapat hidup secara layak dan
mapan masih sering terjerat rentenir serta tidak adanya lembaga yang
membantu untuk meningkatkan pendapatan mereka dan kondisi-kondisi lainnya
yang serba tidak menguntungkan bagi masyarakat kecil. Padahal dari pontensi
yang dimiliki oleh mereka yang apabila dikelola oleh sistem kebersamaan maka
akan dapat meningkatkan ekonomi mereka. Oleh karena itu maka dirintislah BMTAl-
Fath oleh 25 orang pendiri pada tanggal 13 Oktober1996 dan kini jumlah
pendirinya menjadi 31 orang yang terletak di Jl. Aria Putra No. 07 Kedaung
Pamulang, Tangerang Selatan. BMT Al-Fath merupakan lembaga keuangan mikro
syariah yang notabenenya adalah lembaga keuanganaset umat dengan prinsip
operasionalnya mengacu kepada prinsip-prinsip syariah islam. BMT Al-Fath
dibentuk dalam upaya memberdayakan umat secara kebersamaan melalui kegiatan
simpanan dam pembiayaan serta kegiatan-kegiatan lain yang berdampak pada
peningkatan ekonomi anggota dan mitra binaan ke arah yang lebih baik, lebih
aman, serta lebih adil.
Berdasarkan latar belakang diatas, penulis merasa perlu untuk
melakukanpenelitian yang berjudul, “KARAKTERISTIKPERILAKU
ORGANISASIPADABAITUL MAAL WATTAMWIIL (BMT) AL-FATH
PAMULANG”.

MANFAAT PENELITIAN
a.Manfaat bagi akademisi
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif berupa buku bacaan
perpustakaan di lingkungan Universitas Islam Negri SyarifHidayatullah Jakarta,
kuhususnya di Fakultas Ilmu dakwah dan Ilmu Komunikasi dan penelitian ini
juga diharapkan bisa menjadi referensi untuk penelitian serupa selanjutnya.
b.Manfaat bagi praktisi
Penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan sumbangan yang berarti bagi
lembaga-lembaga non-bank, khususnya BMT dan sekaligus dapat memberi
penjelasan tentang bagaimana perilaku organisasi pada BMT tersebut serta apakah
BMT Al Fath Memiliki perilaku khas yang menjadi ciri khasnya dalam
menjalankan organisasi.
c.Manfaat bagi masyarakat
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan penjelasan bagi masyarakat
umum, terutama paranasabah dan karyawan dapat mengetahui bagaimana perilaku
organisasi pada sebuah lembaga BMT.

KERANGKA BERPIKIR

Anda mungkin juga menyukai