Anda di halaman 1dari 3

Asalamualaikum wr.

wb

Sebelumnya kami ucapkan selamat datang, dalam acara perpisahan siswa siswi kelas enam
SDN 01 Bratayudha tahun ajaran 2021/2022.
Dimana, tak terasa kisah enam tahun di sekolah ini hampir usai, tantangan hidup beikutnya
pun telah menanti. Tak kan ada lagi kunjungan, karena sekolah ini bukan lagi tempat berulang.
Dimulai dari jejak langkah, yang sebentar lagi beranjak, bersama kenangan yang tak kan
terlupakan..
Hadirin yang berbahagia, izin kan saya menyapa kepada yang terhormat, ibu kepala sekolah
SDN 01 Bratayudha Ibu Lismawati S.Pd, yang saya hormati bapak dan ibu guru SDN 01
Bratayudha, yang saya hormati ibu kepala kampung Bratayudha ibu Ernawati SE, yang saya aya
Hormati Komite sekolah bapak Hj. A. Wahid. Selanjutnya yang saya hormatiorang tua wali murid,
dan seluruh tamu undangan, serta yang istimewa, siswa-siswi SDN 01 Bratayudha.
Alhamdulillah puji syukur kita ucapkan kehadirat Allah SWT, karena pada hari ini, Sabtu, 02
Juli 2022, kita bisa berkumpul mengikuti acara perpisahan siswa siswi kelas enam SDN 01
Bratayudha.
Dibelakang itu, sholawat berangkaikan salam, tak lupa kita hadiahkan untuk nabi besar kita
muhammmad Saw.
Hadirin yang kami hormati, adapun susunan acara pada pagi hari ini:
1. Pembukaan
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
3. Pembacaan ayat suci Al-qur’an
4. Hiburan pembukaan tari sembah
5. Sambutan-sambutan
6. Persembahan lagu perpisahan oleh siswa/siswi kelas enam SDN 01 Bratyudha
7. Pembagaian piagam kelulusan
8. Sesi Foto bersama
9. Doa
10. Penutup
1. Hadirin yang berbahagia, untuk mempersingkat waktu marilah kita buka acara
ini dengan bacaan basmallah bersama-sama… Bismillahirrohmanirrohim

Semoga dengan bacaan basmalah tersebut, akan mengiringi kelancaran acara kita
pada pagi hari ini.

2. Acara yang selanjutnya menyanyikan lagu indonesia raya yang akan di pandu
oleh ibu Emiyati, S.Pd waktu dan tempat saya persilahkan. Hadirin di mohon
berdiri.
Hadirin dimohon duduk kembali

Semoga dengan menyanyikan lagu Indonesia raya jiwa nasionalis akan selalu tumbuh
dalam diri kita semua

3. Acara yang selanjutnya, pembacaan ayat suci al’quran yang di senandungkan


oleh ibu Dewi Paramita, S.Pd Waktu dan tempat saya persilahkan.

Semoga dengan bacaan ayat suci al-qur’an yang disenandungkan tadi bisa
menyelamatkan kita semua di akhirat kelak. Amin-amin ya rabbal ‘alamnin.

4. Acara selanjutnya, tari sembah yang akan ditampilakan oleh siswi-siswi kelas 5
SDN 01 Bratayudha waktu dan tempat dipersilahkan. Diucapkan terimaksih
kepada siswi-siswi yang telah menampilkan hiburan pembuka pada acara ini
5. Acara selanjutnya yaitu Sambutan-sambutan, adaupun sambutan yang pertama
akan disampaikan oleh ibu kepala sekolah SDN 01 Bratayudha, ibu Lismawati
S.Pd waktu dan tempat saya haturkan. Diucapkan terimakasih kepada ibu
lismawati, yang telah memberikan sambutan pembuka pada acara perpisahan
ini.
Sambutan yang kedua akan disampaikan oleh ibu kepala kampung Bratayudha,
ibu Ernawati S.E Waktu dan tempat saya haturkan.
Diucapkan terimakasih kepada ibu Ernawati, yang telah memberikan sambutan
sepatah dua patah kata pada acara perpisahan ini.
Sambutan yang ketiga akan disampaikan oleh wali murid siswa/siswi kelas
enam yang akan diwakili oleh bapak Supriyadi S.P waktu dan tempat saya
haturkan.
Diucapkan terimakasih kepada bapak supriyadi, yang telah memberikan
sambutan sepatah dua patah kata pada acara perpisahan ini.
6. Acara selanjutnya yaitu persembahan lagu perpisahan dari kelas enam SDN 01
Bratayudha, waktu dan tempat saya persilahkan.
Semoga dengan lagu perpisahan tesebut menjadi kenangan yang tak kan
terlupakan di hati kita semua.
7. Acara selanjutnya yaitu pembagian PIAGAM KELULUSAN untuk seluruh
siswa/siswi kelas 6 tahun SDN 01 Bratayudha tahun ajaran 2021/2022, yang
akan diberikan oleh ibu Lismawati.S.Pd.
Untuk nama-nama siswa/siswi yang saya panggil harap masuk kedalam
ruangan dan langsung memposisikan dirinya.
8. Selanjutnya sesi Foto bersama
Adapun Sesi foto bersama yang pertama siswa/siswi kelas enam dengan
seluruh dewan guru SDN 01 Bratyudha
Sesi foto selanjutnya sesi foto bersama siswa/siswi kelas enam dengan tamu
undangan
9. Adapun acara selanjutya yaitu doa yang akan di pimpin oleh bapak Hj A.
Wahid waktu dan tempat saya haturkan.

Tak terasa rangkaian demi rangkaian acara telah kita lewati bersama, saya
embun sari selaku master of ceremony dalam acara Perpisahan siswa dan siswi
kelas 6 SDN 01 Bratayudha mengucapkan permohonan maaf apabila terdapat
kesalahan kata dan tindakan saya selama memandu acara ini.
Di irian banyak burung cendrawasih
Roti mengembang diber ragi
Cukup Sekian dan terimakasih
Semoga besok kita bisa berjumpa lagi.

Saya akhiri bilahitaufiq wal hidayah Assalamualaikum wr.wb.

Anda mungkin juga menyukai