Anda di halaman 1dari 8

BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDES)

PANDAWA

PROFIL PERUSAHAAN
The Company’s Profile

Jln Raya Rajapolah No.41 Cibogo – Desa Dawagung


RAJAPOLAH - TASIKMALAYA
BADAN USAHA MILIK DESA PANDAWA
“MELANGKAH BERSAMA MEMBANGUN DESA YANG MANDIRI”
DESA DAWAGUNG KEC. RAJAPOLAH KAB.TASIKMALAYA

PROFIL BADAN USAHA MILIK DESA ( BUMDESA )


“ PANDAWA“

A. DATA UMUM DESA

Nama Desa : Dawagung


Nama Kecamatan : Rajapolah
Nama Kepala Desa : MA’MUR
Masa Jabatan Kepala Desa : Dari Tahun 2018 s.d. 2023
Luas Desa : 296 Ha
Alamat Kantor Desa : Jl. Raya Rajapolah No. 41 Kp. Cibogo RT 06 RW 03
Rajapolah – Tasikmalaya
No Telepon Kantor Desa : -
Email : desadawagung@yahoo.co.id
Batas-Batas Desa : - Sebelah Timur : Kab. Ciamis
- Sebelah Barat : Desa Rajamandala
- Sebelah Utara : Desa Rajapolah
- Sebelah Selatan : Kec. Cisayong

B. DATA BADAN USAHA MILIK DESA

Nama Badan Usaha Milik Desa : BUMDesa PANDAWA


Alamat Kantor : Jl. Raya Rajapolah No. 41 Kp. Cibogo RT 06 RW
03
Rajapolah – Tasikmalaya
No Telepon : +6282316090153
Email : bumdespandawarjp@gmail.com
Jenis Usaha : Perdagangan Dan Jasa

C. RIWAYAT

BUMDes PANDAWA adalah Lembaga milik Desa yang didirikan pada Tanggal 12 Juni 2017
berdasarkan PERDES nomor 7 tahun 2017 yang dimaksudkan menjadi sebuah badan usaha
masyarakat yang siap bersama-sama menggali segala potensi yang ada di desa Dawagung guna
meningkatkan perekonomian masyarakat desa dan umumnya membantu dalam program
peningkatan ekonomi Nasional.
D. VISI DAN MISI

a. Visi
Menjadi desa yang mandiri, menjalankan roda perekonomian Desa Dawagung melalui Badan
Usaha Milik Desa.

b. Misi
a. Menciptakan lapangan pekerjaan
b. Memberikan pelayanan yang maksimal
c. Menggali potensi desa untuk didayagunakan
d. Membuka pola wirausaha masyarakat
e. Mengembangkan Kewirausahaan

E. TUJUAN

a. Meningkatkan perekonomian desa.


b. Mengoptimalkan asset desa agar bermanfaat untuk kesejahteraan desa.
c. Meningkatkan usaha masyarakat dalam pengelolaan potensi ekonomi desa.
d. Mengembangkan rencana kerja sama usaha antar desa dan atau dengan pihak ketiga.
e. Menciptakan peluang dan jaringan pasar yang mendukung kebutuhan layanan umum warga.
f. Membuka lapangan kerja.
g. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui perbaikan pelayanan umum, pertumbuhan
pemerataan ekonomi desa.
h. Meningkatkan pendapatan masyarakat desa dan pendapatan asli desa.
i Mempermudah akses transaksi ekonomi masyarakat desa.

F. SUSUNAN PENGURUS

PENGAWAS 1. Drs. Endang Supriyatna

2. Burhanudin

KOMISARIS : Kepala Desa Dawagung

KETUA : Cep Ahmad Aripin, A.Md

SEKRETARIS : Asep Rahman, SE

BENDAHARA : Tanti Hermayanti

Ka USAHA : Diki Darmawan


2. JENIS USAHA YANG DIKELOLA

Berikut ini adalah riwayat singkat perjalanan BUMDes Pandawa dalam merintis usaha di
wilayah Desa Dawagung Kecamatan Rajapolah :

A. Realisasi Penerimaan modal yang pertama dari Dana Desa pada bulan
Mei 2018 :

1. POM Mini Digital


Jenis usaha ini merupakan cikal bakal usaha perdagangan Bumdes Pandawa. Pada fase
awal ini, Bumdes Pandawa memiliki 2 unit mesin pom mini yang dipasang di 2 titik, yaitu
di Kampung Mangkujaya dan di Kampung Nagrog.

2. Perdagangan Sembako

Bumdes Pandawa berupaya untuk menciptakan hubungan lebih dekat dengan warga
masyarakat dengan menyediakan kebutuhan pokok warga. Pada tahap awal ini, barang
yang disediakan masih sangat terbatas sehubungan dengan keterbatasan modal yang
dimiliki.
3. Agen BRI Link

Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam bidang transaksi perbankan, maka Bumdes
Pandawa menyedian jasa pelayanan tersebut, yang meliputi transaksi tarik tunai, transfer,
bayar listrik, bayar cicilan, dan lain-lain. Jenis usaha ini sangat dibutuhkan oleh warga
masyarakat Dawagung, mengingat jarak tempuh ke lembaga perbankan cukup jauh, dan
juga untuk memenuhi kebutuhan transaksi di saat perbankan tutup atau libur.

4. BUMN Shop

Memasuki awal Pebruari 2019, Bumdes Pandawa menerima tawaran pemerintah untuk
mengikuti program BUMN Shop. Program tersebut bergerak dalam bidang perdagangan
secara umum. Produk yang dijualnya adalah produk perusahaan BUMN, antara lain :

a. Pertamina : Oli dan Perta Shop

b. Telkom : WiFi.id corner


c. Kujang : Pupuk Non Subsidi (Excow, Jeranti, Nitrea, KCL dan NPK)

d. Kimia Farma : Obat-obatan dan Kosmetik

e. PPI (Perusahaan Perdagangan Indonesia) : Perdagangan Retail

f. Bulog : Rumah Pangan Kita (RPK)


3. RENCANA PENGEMBANGAN USAHA

Setelah terealisasinya program 2018, maka untuk program tahun 2019 Bumdes Pandawa
berencana untuk mengembangkan usaha lainnya dan menggali potensi baru yang dapat
dikembangkan untuk lebih meningkatkan usaha Bumdes Pandawa. Adapun rencana usaha lain
yang akan dikembangkan adalah :

a. Sebagai penyedia layanan internet murah untuk masyarakat Desa Dawagung, untuk
menciptakan Desa Internet mengingat akan kebutuhan internet di masyarakat yang begitu
tinggi.

b. Peternakan ikan, telur puyuh dan telur bebek.

c. Penyediaan Pupuk Bersubsidi

d. Penyerapan Gabah
4. DATA INVENTARIS BARANG DAN BANGUNAN

1. Toko : 1 Unit
2. Inventaris BUMDES : 2 Unit Mesin Pom Mini
: 1 Unit Komputer Kasir
: 1 Unit Printer Epson
: 1 Unit Laptop HP
: 3 Unit Rak Gondola
: 2 Unit Rak Pajangan
: 1 Unit Mesin Press Plastik

5. DATA INVENTARIS KEKAYAAN

5.1. Dana Desa Mei 2018 :


a. Modal inventaris tetap : Rp. 71.590.000,-
b. Perlengkapan kantor : Rp. 2.386.000,-
c. Modal bergulir : Rp. 27.276.350,-
d. Jumlah modal usaha : Rp. 101.252.350,-

5.2. Dana Desa Juni 2019


a. Modal inventaris WiFi : Rp. 37.000.000,-
b. Modal Pertashop : Rp. 7.950.000,-
c. Modal bergulir : Rp. 12.095.350,-
d. Jumlah modal usaha : Rp. 110.500.000,-

Dawagung, Juni 2019


Pengurus BUMDes “PANDAWA”
Ketua,

( Cep Ahmad Aripin, A.Md )

Anda mungkin juga menyukai