Anda di halaman 1dari 3

Teks Pembawa Acara Hari Sejuta Pohon

PEMBUKAAN
Assalamu’alaikum wr wb.
Selamat pagi semuanya. Yang terhormat Bapak Tjaraka selaku Kepala SMA Negeri 1
Ajibarang. Yang terhormat Ibu Ely dan Ibu Suparmi selaku pembina OPL. Yang terhormat
Bapak Susilarto. Yang terhormat Pembina Kader Organisasi Pencinta Lingkungan. Yang
terhormat Pihak HPS yang telah mengizinkan kami melakukan kegiatan ini di sini. Serta
seluruh panitia dan teman teman yang berbahagia.
Puji Syukur kita panjatkan kepada Allah Swt yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-
Nya kepada kita semua sehingga kita semua dapat berkumpul di kegiatan hari ini untuk
memperingati Hari Sejuta Pohon. Shalawat serta salam kita panjatkan kepada Nabi Agung
Muhammad saw.
Perkenalkan nama saya Mariyam Winata dan rekan saya Fahrina Nur Karim yang akan
memandu kegiatan hari ini.

SUSUNAN ACARA
Pertama saya akan membacakan susunan acara pada hari ini.
1. Pembukaan
2. Sambutan-sambutan
3. Pembagian Tempat
4. Penanaman Pohon
5. Ishoma
6. Persiapan Penutupan
7. Penutupan
PERATURAN DAN SANKSI KEGIATAN
Peraturan kegiatan :
1. Dilaksanakan secara langsung di Hutan Pinus Sawangan dan daring di rumah
masing-masing.
2. Diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X dan XI SMA Negeri 1 Ajibarang.
3. Seluruh perwakilan organisasi yang sudah menyerahkan data, wajib berpartisipasi
mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir.
4. Seluruh peserta didik kelas X dan XI menggunakan pakaian identitas.
5. Seluruh peserta yang mengikuti kegiatan secara langsung di Hutan Pinus Sawangan
menggunakan pakaian olahraga dan untuk perwakilan organisasi menggunakan
pakaian identitas organisasi masing-masing.
6. Saat kegiatan berlangsung dilarang melakukan perbuatan yang mengandung unsur
SARA.
7. Seluruh peserta didik dilarang menggunakan kata-kata kasar saat berkomentar di
dalam siaran langsung.
8. Seluruh peserta didik wajib menjaga nama baik SMA Negeri 1 Ajibarang.
9. Seluruh peserta didik wajib mematuhi protokol kesehatan.
10. Seluruh peserta didik wajib mematuhi semua peraturan yang ada.

Sanksi kegiatan :
•Membuat resume tentang sejarah awal mula Hari Sejuta Pohon dengan ditulis tangan
minimal satu lembar kertas folio.
• Peraturan dapat dirubah sewaktu-waktu.
SAMBUTAN-SAMBUTAN
Untuk mengawali kegiatan hari ini, marilah kita mengucapkan basmalah bersama.
Bismillah... Semoga kegiatan pada hari ini berjalan dengan lancar tanpa halangan suatu
apapun.
Meningkat ke acara selanjutnya yaitu sambutan yang akan disampaikan oleh Bu Ely selaku
pembina OPL. Kepada Bu Ely kami persilahkan.
(Sambutan)
Terima kasih kepada Bu Ely yang telah menyampaikan sambutannya. Kemudian, acara yang
selanjutnya yaitu sambutan yang akan disampaikan oleh Dzaky Agustino selaku Ketua
Umum OPL. Kepada Dzaky kami persilahkan
(Sambutan)
Terima kasih kepada Dzaky yang telah menyampaikan sambutannya. Kemudian sambutan
yang terakhir akan disampaikan oleh Maulidia Nur Khasanah selaku ketua panitia. Kepada
Maulidia kami persilahkan.
(Sambutan)
PEMBAGIAN TEMPAT
Terima kasih kepada ketua panitia yang telah menyampaikan sambutannya. Kegiatan yang
selanjutnya yaitu pembagian tempat. Pembagian tempat akan disampaikan oleh tim KPH.
Kepada tim KPH kami persilahkan.
(Pembagian tempat)
PENANAMAN POHON
Kemudian kegiatan yang selanjutnya yaitu penanaman pohon. Kepada seluruh peserta
dipersilahkan untuk mulai melakukan penanaman pohon.
(Penanaman pohon)
ISHOMA
Baik terima kasih kepada seluruh peserta, yang telah mengikuti penanaman pohon dengan
baik sesuai dengan arahan. Semoga apa yang kita lakukan ini dapat bermanfaat bagi kita
semua, aamiin.
Kegiatan yang selanjutnya yaitu ishoma yang akan diarahkan oleh seksi keamanan.
(Ishoma)
PERSIAPAN PENUTUPAN
Kegiatan yang selanjutnya yaitu persiapan penutupan. Kepada seluruh peserta dipersilahkan
untuk membereskan alat alat yang telah digunakan.
(Persiapan penutupan)
PENUTUPAN
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Alhamdulillah, kita telah menyelesaikan kegiatan pada hari ini dengan lancar dan tanpa
halangan apapun. Terima kasih kepada Pak Sus, Waka Kesiswaan dan para pembina yang
telah mendampingi kami dalam kegiatan ini. Terima kasih pula kepada seluruh panitia dan
teman-teman yang telah mengikuti kegiatan hari ini dari awal sampai selesai dengan penuh
tanggung jawab. Sebelumnya kami memohon maaf sebagai pembawa acara apabila ada tutur
kata yang kurang berkenan
Untuk mengakhiri kegiatan hari ini, marilah kita ucapkan hamdalah bersama sama. Acara kali
ini saya tutup, terima kasih.
Wassalamualaikum wr wb.

Anda mungkin juga menyukai