Anda di halaman 1dari 2

Teks MC Muhadoroh

Tiara & kalyca: Assalamualaikum wr.wb

Kalyca: yang terhormat ibu kepala madrasah ibu hj. Siti Husna MPd
Yang saya hormati ibu Ida Farida MPd selaku wakil kepala madrasah bidang
kesiswaan.
Yang saya hormati ibu Esthy Srigati MPd selaku wakil kepala madrasah bidan
kurikulum.
Yang saya hormati bapak Hj. Abdul Aziz S.Ag selaku wakil kepala madrasah bidang
humas.
Yang saya hormati ibu Yesy Feramasari MPd selaku wakil kepala madrasah bidang
sarana prasarana.
Serta bapak ibu guru, staff dan para karyawan yang mohon maaf tidak bisa saya
sebutkan satu persatu.
Dan seluruh siswa siswi MTsN 28 yang saya sayangi dan saya banggakan.

Tiara: Alhamdulillahirobbil ‘alamin, wabihi nasta’in ‘ala umuriddunyawaddin,


ashsholatuwassalamu’ala asrofil ambiyaa iwal mursalin wa’ala alihi washohbihi ajma’in.
Robbisrohlisodri, wayassrili amri, wahlul uqdatammilisani yafqohu qouli, amma ba’du.
Puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita nikmat
iman dan islam sehingga kita dapat berkumpul pada pagi yang cerah ini untuk melaksanakan
shalat dhuha bersama-sama . Sebelum kita memulai penampilan yang akan dibawakan dari
siswa dan siswi MTsN 28 KELAS 9 pada hari ini alangkah baiknya kita mengucap basmalah
“bismillahirahmanirahim”.

Kalyca: acara penampilan kelas 9C pada hari ini akan berisikan:


1. Pembacaan ayat suci al quran dan saritilawah
2. Tausiyah atau pidato
3. Puisi
4. Sholawat Nabi SAW

Tiara: untuk mengawali acara muhadhoroh ini marilah kita mendengarkan lantunan ayat suci
al-quran dan saritilawah yang akan dibacakan oleh Nava Rosa Amalia & Fawwazah Dzatil
Izzah

Kepada Nava & Fawwazah dipersilahkan.....


Terimakasih untuk Nava & Fawwazah atas pembawaan lantunan ayat suci al-quran dan
saritilawahnya.

Kalyca: selanjutnya adalah tausiyah atau pidato yang akan disampaikan oleh Adinda Nabila

Kepada Adinda dipersilahkan...


Terimakasih untuk Adinda atas tausiyah atau pidato yang telah diberikan.

Tiara : Berikutnya adalah puisi yang akan dibawakan oleh Della Try Anisetya
Kepada Della dipersilahkan…
Terimakasih untuk Della atas puisi yang telah dibawakan

Kalyca: selanjutnya adalah lantunan sholawat nabi yang akan dipersembahkan oleh
teman-teman kami dari kelas 9C.

Kepada teman-teman kelas 9C dipersilahkan maju kedepan.

sangat luar biasa penampilan yang telah mereka bawakan

tiara & kalyca: marii beri tepuk tangan sekali lagi

tiara: tidak terasa acara penampilan muhadhoroh ini telah selesai, kami selaku pembawa
acara memohon maaf jika ada kesalahan kata maupun lainnya..

kalyca: terimakasih untuk bapak ibu guru serta teman-teman yang sudah menyimak acara ini
dari awal hingga selesai.

akhir kata kami mengucapkan wassalamu’alaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai