Anda di halaman 1dari 4

DESKRIPSI JABATAN

Kepala Ruang Rumah Tangga

I. PENGERTIAN :

Seseorang yang diberi tanggung jawab dan wewenang dalam mengatur pelayanan bagian Rumah
Tangga meliputi koordinasi bagian Sarpras, Bagian Kendaraan, Bagian Sanitasi, Bagian Laundry,
Bagian Logistik Umum yang ditetapkan oleh pimpinan rumah sakit dengan berdasarkan prosedur,
ketentuan dan peraturan yang berlaku.

II. NAMA PEJABAT :

III. KEDUDUKAN DALAM ORGANISASI :


Berada di bawah Kepala Bidang Penunjang Umum

IV. URAIAN TUGAS :

A. Fungsi Perencanaan

1. Merencanakan jumlah, jenis, dan kompetensi tenaga yang dibutuhkan di Bagian


Rumah Tangga

2. Merencanakan jumlah dan jenis peralatan yang dibutuhkan untuk menunjang


pelayanan Bagian Rumah Tangga

3. Merencanakan rekruitmen kebutuhantenaga di Bagia Rumah Tangga

4. Merencanakan pelaksanaan penilaian kinerja Bagian Rumah Tangga

5. Merencanakan pelaksanaan program kegiatan Rumah Tangga

6. Merencanakan evaluasi dan pemantauan program Bagian Rumah Tangga

7. Merencanakan program kerja Bagian Rumah Tanga

8. Merencanakan dan menentukan jenis kegiatan yang akan diselenggarakan di Bagian


Rumah Tangga sesuai dengan kebutuhan dan kebijakan rumah sakit.
B. Fungsi Pengorganisasian

1. Melaksanakan dan mengkoordinasikan semua kegiatan pelayanan di Bagian Rumah


Tangga.

2. Mengatur jumlah, jenis, dan kompetensi tenaga yang dibutuhkan di Bagian Tangga.

3. Mengatur jumlah dan jenis peralatan yang dibutuhkan untuk menunjang pelayanan di
Bagian Rumah Tangga.

4. Melaksanakan seleksi, pelatihan, dan pengembangan SDM untuk Bagian Rumah


Tangga.

5. Membuat laporan kinerja bagian umum sebagai informasi bagi manajemen untuk
pengambilan keputusan.

6. Membuat penilaian kinerja staf dibawahnya untuk pembinaan, usulan promosi,


mutasi, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan.

7. Membuat dan mengevaluasi Sistem, Pedoman, Panduan, SPO kegiatan pelayanan


bagian Rumah Tangga, meliputi : pelayanan sarpras, Kendaraan , Sanitasi, Laundry
dan pelayanan logistik umum.

8. Melaksanakan program kegiatan di Bagian Umumsesuai dengan prosedurdan


kebijakan rumah sakit

9. Mengatur pengembangan SDM

10. Melaksanakan Pembinaan, pengarahan, dan pemantauan seluruh kegiatan yang


dilaksanakan oleh staf BagianUmum.

11. Merumuskan dan prosedur yang digunakan untuk menunjang pelayanan Bagian
Umum

12. Melaksanakan pengaturan dan pengendalian dokumen dan logistik di Bagian Umum

13. Menciptakan dan memelihara suasana kerja yang harmonis

14. Mengadakan pertemuan berkala dengan karyawan di Bagian Umum

15. Menghadiri pertemuan-pertemuan yang diselenggara-kan oleh rumah sakit

16. Mendelegasikan tugas kepada staf terkait saat tidak berada di tempat

17. Mengadakan kerjasama yang baik dengan semua bagian terkait

18. Menjalin dan memelihara hubungan baik dengan pihak/instansi lain di luar rumah
sakit terkait dengan pelayanan di Bagian Umum

19. Mengatur jadwal dinas dan menyetujui permohonan cuti karyawan di bawah
tanggung jawabnya

20. Melaksanakan tugas/instruksi khusus yang diberikan oleh atasan dengan surat tugas.
C. Melaksanakan Fungsi Pengarahan

1. Mengarahkan penentuan jumlah dan jenis peralatan yang dibutuhkan untuk


menunjang pelayanan di Bagian Rumah Tangga.

2. Mengkoordinir pelaksanaan penilaian kinerja tiap sub Bagian di Bagian Rumah


Tanga

3. Mengkoordinir jenis kegiatan yang akan diselenggarakan di Bagian Rumah Tangga


sesuai dengan kebutuhan dan kebijakan rumah sakit.

4. Membagi tugas, memberikan petunjuk, serta pengawasan pelaksanaan tugas staf,


pengaturanjadwal cuti, danmenindaklanjuti kejadianpenting

5. Memberikanmotivasi untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, dan sikap.

6. Memberikan program orientasi karyawan kepada karyawan baru

7. Memberikan bimbingan dan arahan kepada semua karyawan di Bagian Rumah


Tangga.

8. Mensosialisasikan/menginformasikan hal-hal penting yang perlu diketahui oleh


karyawan : kebijakan, peraturan, ketentuan, SPO, hasil rapat, dan lain sebagainya

D. Fungsi Pengawasan dan Evaluasi

1. Memonitor jumlah dan jenis peralatan yang dibutuhkan untuk menunjang pelayanan
di BagianUmum

2. Mengevaluasi pelaksanaan program kerja Bagian Umum

3. Memonitor jenis kegiatan yang akan diselenggarakan di Bagian Umum sesuai dengan
kebutuhan dan kebijakan rumah sakit

4. Mengendalikan, memonitor, dan mengawasi semua staf di Bagian Umumagar


mentaati prosedur, peraturan, dan tata tertib yang berlaku

5. Memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan mutu di Bagian Umum

6. Membuat analisa, evaluasi, dan penilaian tugas staf di Bagian Umum.

V. TANGGUNGJAWAB

1. Bertanggung jawab kepada Kepala Bidang Penunjang Umum atas kelancaran


pelaksanaan dan pengembangan pelayanan bagian rumah tangga rumah sakit.

2. Bertanggung jawab kepada Kepala Bidang Penunjang Umum atas pengeluaran


keuangan Bagian Rumah Tangga untuk operasional kegiatan pelayanan bagian RT.

VI. WEWENANG :
1. Menegur Staf Bagian Rumah Tangga yang melakukan pelanggaran atau bekerja tidak
sesuai dengan prosedur

2. Memberikan sanksi kepada Staf Bagian Rumah Tangga yang melakukan


pelanggaran.

3. Menyelesaikan dan mengambil keputusan terhadap masalah yang terjadi mengenai


Staf Bagian Rumah Tangga.

VII. SYARAT JABATAN


A. Pendidikan Formal :
1. Minimal Sarjana Strata Satu
B. Pendidikan Non Formal :

1. Pengalaman kerja di Bagian Rumah Tangga minimal 5 tahun

2. Manajemen pelayanan umum RS

3. Memiliki sertifikat pelatihan manajemen operasional RS

4. Memilikisertifikatdanketrampilanumum (SIM B1, Sertifikat K3, Sertifikat Customer


Service Excellent)

5. Mampu bekerja sama dengan orang lain

6. Mempunyai jiwa kepemimpinan

7. Kompeten dalam melaksanakan tugasnya

8. Loyalitas dan dedikasi yang tinggi

9. Disiplin kerja yang tinggi

10. Sehat jasmani dan rohani

C. Pengalaman Kerja :
1. Bekerja sebagai staf bagian Sarpras minimal selama lima tahun di Rumah Sakit yang bermutu baik

Palembang, 13 Oktober 2017

Pemberi tugas Penerima tugas

( dr. Antonius Arya Aditya, MKK ) ( )


Direktur Karyawan ybs

Anda mungkin juga menyukai