Anda di halaman 1dari 4

1.

Profil Organisasi
a. Gambaran Umum Organisasi
Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya
kesehatan masyarakat (UKM) dan upaya kesehatan perseorangan (UKP) tingkat
pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk
mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya diwilayah
kerjanya (Permenkes No. 75 Tahun 2014).

Operasionalisasi administratif dan payung hukum UPTD Puskesmas DTP Kalijati


ini berdasarkan Peraturan. Kriteria Puskesmas Kalijati ini termasuk Puskesmas
Pedesaan, sebagaimana lokasi dan aksesibilitasnya dapat digambarkan sebagai
berikut; wilayah kerja UPTD Puskesmas DTP Kalijati meliputi seluruh wilayah
Kecamatan Kalijati yang terdiri dari 10 desa dengan kontur tanah pedesaan
agraris. Lokasi gedung Puskesmas berada di Dusun Sukamaju di jalan Raya
Kalijati Desa Kalijati Timur Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang maupun dari
Pusat Kota Subang yang merupakan juga jalan utama yang menghubungkan
dengan Kabupaten Purwakarta. Letaknya yang relatif strategis dengan jalan raya
memungkinkan aksesibilitas kemudahan masyarakat untuk datang mendapatkan
pelayanan kesehatan.

Batas administratif wilayah kerjanya adalah sebelah Utara berbatasan dengan


Kecamatan Purwadadi Kota Subang, sebelah Selatan berbatasan dengan
Kecamatan Dawuan Kabupaten Subang, sebelah Barat berbatasan dengan
Kecamatan Cipeudeuy Kabupaten Subang, dan sebelah Timur berbatasan
dengan Kecamatan Sagalaherang Kabupaten Subang. Gambaran posisi wilayah
kerja Puskesmas disajikan pada gambar 1 dan 2 dalam peta wilayah kerja
sebagai berikut :
PETA WILAYAH KECAMATAN KALIJATI
PETA WILAYAH PUSKESMAS KALIJATI
Kec. Pabuaran

Ds. Caracas
Kec Purwadadi Kec . Cikaum

Ds. Marengmang Ds.Ciruluk

Ds. Kaliangsana

Kec. Cipeundeuy
Ds.
Kalbar Ds. Kaltim

Ds.Tangbar

Ds. Jalupang
Kec. Dawuan

Ds.Tangtim
Ds.Banggala Mulya

Keberadaan Puskesmas Kalijati saat ini melayani penduduk Kecamatan


sebanyak 43.313 jiwa dengan proporsi penduduk Laki-laki sebanyak 22.513
(52,0%) dan wanita sebanyak 20.800 (48,0%). Kepesertaan penduduk dalam
Jaminan Kesehatan Nasional sudah mencapai 32.642 jiwa (75,4%). Adapun
sebaran penduduk perdesa yang merupakan juga sebagai sasaran dalam upaya
kesehatan dapat dilihat pada Tabel 1 dibawah ini :
Sebaran Sasaran Jumlah Penduduk di Desa Wilayah Kerja
UPTD Puskesmas DTP Kalijati Kecamatan Kalijati
Tahun 2017

Jumlah
Jumlah
No.  Nama Desa  Laki-Laki  Perempuan  Rumah
Penduduk 
Tangga 
1 Kaliangsana 4.138 1.971 2.167 1412
2 Kalijati Timur 8.225 4.095 4.130 2225
3 Kalijati Barat 10.254 5.125 5.125 3416
4 Marengmang 6.765 3.361 3.404 2096
5 Tanggulun Timur 7.391 3.382 4.009 2448
6 Tanggulun Barat 7.649 3.790 3.859 2356
7 Jalupang 4.909 2.308 2.601 1428
8 Banggalamulya 3.975 1.962 2.013 1247
9 Caracas 3.861 1.913 1.948 1203
10 Ciruluk 4.934 2.754 2.180 1596
  TOTAL 62.101 30.665 31.436 19427

Gambaran status pendidikan kepala keluarga terdiri dari tidak tamat SD


sebanyak 17,7% (2.034 KK) dan kepala keluarga yang tamat Perguruan Tinggi
4,5% (516 KK). Jumlah sekolah SD sebanyak 40, SMP ada 11 dan SMA ada 10.

Adapun status pekerjaan kepala keluarga dari sebanyak 11.687 KK adalah


85,1% (9.879 KK) bekerja, dan 14,1% (1.620 KK) tidak bekerja. Mata
pencaharian masyarakat di wilayah Kalijati secara berurutan sebagian besar
adalah Petani 4.211 (45,4 %), Pegawai Swasta 2.622 (28,2 %), Pedagang 1.965
(21,2 %), Perajin 264 (2,8 %), PNS 220 (2,4 %).

Anda mungkin juga menyukai