Anda di halaman 1dari 8

USBN IPA SD 2020 #PAKET1

TRY OUT USBN/US


ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)
SD/ MI 2020

Pilihlah jawaban dibawah ini yang paling benar !


1. Bu Ani mempunyai halaman rumah yang penuh bunga. Setiap pagi bunga anggrek yang
menempel di tanaman mangganya selalu disiram dengan air. Hubungan yang terjadi
antara anggrek dan tanaman mangga adalah....
a. Simbiosis mutualisme, anggrek dan tanaman mangga saling menguntungkan
b. Parasitisme, anggrek mendapatkan untung sedangkan tanaman mangga rugi
c. Komensalisme, anggrek mendapatkan untung sedangkan tanaman mangga tidak rugi
dan tidak untung
d. Komensalisme, anggrek tidak untung sedangkan tanaman mangga untung
2. Berikut ini contoh bentuk adaptasi makhluk hidup yang benar adalah....
a. Tanaman kaktus memiliki batang yang berongga
b. Bunglon memutuskan ekornya untuk mengelabuhi musuh
c. Tanaman jati menggugurkan daunnya di musim kemarau
d. Teratai mempunyai daun yang lebar dan tebal
3. Perhatikan rantai makanan di bawah ini!

Apabila petani membasmi ular diswah. Pernyataan yang benar terkait kejadian tersebut
adalah....
a. Populasi katak menurun
b. Populasi katak meningkat diikuti meningkatnya populasi belalang
c. Populasi elang tidak terpengaruh sama sekali
d. Populasi belalang menurun karena populasi katak meningkat
4. Perhatikan gambar di bawah ini!

Pernyataan yang benar mengenai hewan di atas adalah....


a. Mempunyai kaki berselaput untuk berenang
b. Mempunyai kaki yang lengket untuk menempel
c. Mampu menggulung tubuhnya untuk mengelabuhi musuh
d. Mengeluarkan bau menyengat untuk melawan musuhnya
5. Perhatikan gambar tumbuhan di bawah ini!

Tumbuhan tersebut menyesuaikan dirinya terhadap lingkungannya. Tumbuhan tersebut


termasuk kategori tumbuhan....

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

a. higrofit c. hidrofit
b. xerofit d. Sporofit

6. Perhatikan tabel di bawah ini!


1. Walang Sangit P.Menggugurkan daun di musim
kemarau
2. Trenggiling Q. Menyemprotkan tinta bila merasa
terancam
3. Cumi – cumi R. Menggulungkan tubuhnya untuk
berlindung
4. Pohon Jati S. Mengeluarkan bau menyengat
Pasangan yang tepat antara makhluk hidup dan bentuk adaptasinya adalah....
a. 1-R dan 3-Q c. 2-R dan 3-P
b. 1-S dan 4-P d. 3-P dan 3-Q
7. Perhatikan gambar penampang batang di bawah ini!

Bagian yang ditunjuk oleh nomor 2 dan 4 secara berturut- turut adalah....
a. Epidermis dan korteks
b. Xilem dan floem
c. Korteks dan floem
d. Floem dan xilem
8. Perhatikan gambar di bawah ini!

Fungsi organ tubuh hewan yang ditunjuk huruf “X” adalah....


a. Berjalan
b. Berenang
c. Terbang
d. Menggendong anaknya
9. Perhatikan gambar di bawah ini!

Fungsi bagian organ yang diberi tanda “X” adalah...


a. Pertukaran gas oksigen dan gas karbondioksida
b. Menyaring udara pernapasan

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

c. Melembabkan suhu
d. Memanaskan udara pernapasan

10. Perhatikan gambar di bawah ini!

Organ yang berfungsi menyerap sari-sari makanan adalah nomor....


a. 1 c. 3
b. 2 d. 4
11. Perhatikan gambar di bawah ini!

Pembuluh darah yang didalamnya terdapat kandungan gas oksigen adalah nomor....
a. 3, 6, 11, 13, 12
b. 9, 11, 13, 12, 10
c. 3, 11, 9, 13, 8
d. 10, 12, 9, 3, 13
12. Andi seorang siswa kelas VI yang rajin. Setiap pagi selalu datang ke sekolah tidak
pernah terlambat. Tiba-tiba saat pelajaran dimulai perut Andi sakit ternyata penyakit
Magnya kambut. Hal yang seharusnya dilakukan Andi agar penyakitnya tidak mudah
kambuh adalah....
a. Banyak minum air putih
b. Menghindari rokok dan alkohol
c. Mengatur jadwal makan yang teratur
d. Mandi tiga kali sehari
13. Perhatikan tabel di bawah ini!
1. kayu J. Volume tetap, bentuk berubah
2. oksigen K. Volume tetap, bentuk tetap
3. Air teh L. Volume berubah, bentuk tetap
4. kertas M. Volume berubah, bentuk berubah
Pasangan yang tepat dari tebel di atas adalah....
a. 1-J dan 4-M c. 4-K dan 2-J
b. 2-M dan 3-J d. 3-L dan 1-M
14. Sinta pergi ke dapur untuk merebus air. Tak lama kemudian, teman Sinta datang dan
mereka asik berbincang di ruang tamu. Akhir Sinta sadar dan langsung pergi ke dapur
untuk melihat air yang direbusnya dan ternyata sudah habis.
Berikut ini fenomena yang mirip dengan kejadian diatas adalah....
a. Memasukan air ke dalam kulkas
b. Menjemur pakaian yang basah menjadi kering
c. Air di pagi hari yang menempel di daun

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

d. Memanaskan margarin diatas wajan panas

15. Perhatikan gambar di bawah ini!

Pernyataan yang benar tentang gambar yang ditunjuk huruf “X” adalah....
a. Bersifat konduktor, terbuat dari bahan ebonit
b. Bersifat isolator, terbuat dari bahan logam
c. Bersifat isolator, terbuat dari bahan ebonit
d. Bersifat magnetik, terbuat dari logam
16. Perhatikan gambar dibawah ini!

Gaya yang bekerja pada gambar diatas adalah….


a. Gaya gravitasi dan gaya gesek c. gaya otot dan gaya gesek
b. Gaya pegas dan gaya gravitasi d. gaya magnet dan gaya gravitasi
17. Pagi hari, Erwin berolahraga dengan bersepeda di perbukitan. Ketikan sampai di jalan
menurun laju sepeda menjadi lebih cepat tanpa dikayuhnya. Gaya yang terjadi pada saat
sepeda bergerak turun adalah....
a. Gaya dorong dan gaya gesek
b. Gaya gravitasi dan gaya gesek
c. Gaya gesek dan gaya otot
d. Gaya pegas dan gaya gravitasi
18. Perhatikan gambar di bawah ini!

1 2 3 4

Benda yang mempunyai bentuk perubahan energi yang sama adalah.....


a. 1 dan 2 c. 1 dan 4
b. 2 dan 3 d. 2 dan 1
19. Pernyataan di bawah ini yang berkaitan dengan penggunaan sifat kemagnetan adalah....
a. Pembuatan rel kereta api dibuat renggang
b. Penggunaan tutup pintu pada kulkas
c. Lapisan kabel yang terbuat dari karet
d. Pembutan sendok dengan logam tahan karat
20. Berikut ini sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah....
a. Minyak bumi, air, biogas dan batubara
b. Angin, minyak bumi, air dan gas bumi
c. Angin, biogas, matahari dan minyak sawit
d. Batubara, minyak bumi, gas alam dan pertamax

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

21. Sampah plastik di suatu desa sudah semakin banyak. Sampah plastik yang paling
banyak berupa sedotan minuman. Hal yang seharusnya dilakukan untuk mengurangi
sampah plastik tersebut adalah....
a. Membakar sampah plastik di tempat sampah
b. Mengubur sampah plastik di tanah yang kosong
c. Mengurangi penggunaan sedotan saat minum
d. Membakar sampah plastik kemudian menimbun di dalam tanah
22. Perhatikan gambar siklus air dibawah ini!

Bagian yang ditunjuk oleh nomor 3 adalah...


a. Presipitasi c. Infiltrasi
b. Kondensasi d. Evaporasi
23. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1. Kaya akan karbondioksida
2. Dijuluki planet merah
3. Merupakan planet terbesar
4. Orbit mengelilingi matahari searah jarum jam
5. Tidak memiliki satelit alami
Yang termasuk ciri planet Venus adalah....
a. 1, 2, 3
b. 2, 4, 5
c. 1, 4, 5
d. 2, 3, 4
24. Perhatikan gambar di bawah ini!

Fenomena pada gambar diatas adalah....


a. Gerhana matahari total
b. Gerhana matahari cincin
c. Gerhana matahari sebagian
d. Gerhana bulan total
25. Perhatikan daur metamorfosis dibawah ini!

Tahapan metamorfosis yang dapat melangsungkan simbiosis parasitisme dengan


manusia adalah nomor....
a. 1 c. 3
b. 2 d. 4
26. Perhatikan gambar di bawah ini!

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

Y
X

Pernyataan yang sesuai dengan gambar di atas adalah....


a. X: sendi putar, Y: sendi pelana
b. X: sendi engsel, Y: sendi putar
c. X: sendi peluru, Y: sendi engsel
d. X: sendi engsel, Y: sendi peluru
27. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1. Mudah dibentuk
2. Bisa meredam bunyi
3. Bisa berkarat
4. Isolator yang baik
5. Mengkilat
6. Dapat ditarik magnet
Yang tergolong sifat benda logam adalah....
a. 1, 2, 3
b. 3, 4, 5
c. 2, 4, 6
d. 3, 5, 6
28. Ketika pada suhu tinggi air akan menguap menjadi gas. Berikut ini manfaat perubahan
wujud menguap adalah....
a. Menjemur pakaian basah jadi kering
b. Membuat agar-agar
c. Membuat es batu dalam plastik
d. Memanaskan mentega untuk memasak
29. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1. Ibu membuat es batu dimasukan ke kulkas
2. Adik mencairkan es batu di halaman rumah
3. Kakak memanaskan margarin dalam wajan
4. Ayah menjemur buku yang basah
Kegiatan yang mencerminkan perubahan wujud yang sama adalah....
a. 1 dan 2 c. 2 dan 3
b. 3 dan 4 d. 1 dan 4
30. Perhatikan gambar di bawah ini!

Pernyataan yang benar berdasarkan gambar di atas adalah....


a. Gaya dapat merubah bentuk benda, dan arah geraka benda
b. Gaya dapat merubah ukuran benda, kecepatan benda
c. Gaya dapat merubah arah gerak benda dan ukuran benda
d. Gaya dapat mengubah arah benda dan kecepatan benda

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

31. Ketika di pagi hari cahaya dapat masuk ke rumah melalui jendela kaca. Fenomena
tersebut terjadi karena cahaya mempunyai sifat....
a. Dapat menembus benda bening
b. Dapat merambat lurus
c. Dapat dibiaskan
d. Dapat dipantulkan
32. Pada acara seminar terjadi gema yang membuat suara tidak jelas didengar. Cara yang
tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah....
a. Memasang alumunium di sudut gedung
b. Memasang karpet di sekeliling dinding gedung
c. Menambah penerangan lampu di gedung
d. Memasang papan kayu di dinding gedung
33. Perhatikan gambar di bawah ini!

Kelebihan dari rangkaian di atas adalah....


a. Nyala lampu lebih terang
b. Hemat baterai
c. Hemat kabel
d. Mudah mengatur nyala lampu
34. Air laut di suatu daerah sudah mulai naik ke permukaan daratan. Abrasi terus terjadi di
sekitar bibir pantai. Hal yang harus dilakukan adalah....
a. Menanam tanaman tembakau
b. Membuat tanggul penahan air
c. Menanam tanaman bakau atau mangrove
d. Membuat terasering
35. Negara Indonesia terbagi menjadi tiga wilayah waktu yaitu WIB, WITA dan WIT. Hal
tersebut terjadi akibat…
a. Rotasi bumi c. revolusi bumi
b. Rotasi bulan d. revolusi bulan

URAIAN
36. Perhatikan gambar di bawah ini!

Peredaran darah apakah yang terjadi apabila darah melalui bagian nomor 3-5-2 ?
37. Sekarang ini sudah banyak penemuan teknologi untuk mengembangkan energi
alternatif. Salah satu contohnya yaitu pengembangan mobil listrik di negara-negara
maju. Keberadaan mobil listrik digadang-gadang bisa menjadi pengganti mobil dengan
bahan bakar minyak bumi. Jelaskan bagaimana manfaat dari penggunaan energi
alternatif tersebut?

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -


USBN IPA SD 2020 #PAKET1

38. Penumpukan sampah di sungai sudah mencemari lingkungan. Sekian banyak sampah
tersebut adalah plastik. Sampah plastik berasal dari limbah rumah tangga bahkan juga
berasal dari limbah jajan anak sekolah. Bagaimana yang seharusnya dilakukan agar
tidak terjadi pencemaran lingkungan tersebut?
39. Perhatikan gambar di bawah ini!

Jelaskan mengapa pemasangan kabel listrik dibuat seperti gambat di atas?


40. Sebuah kota dipasangi lampu untuk penerangan jalan. Setiap malam lampu tersebut
dinyalakan. Lampu-lampu tersebut dinyalakan dari sebuah kantor. Disamping alun-
alun kota terdapat rumah makan. Lampu-lampu di rumah makan tersebut harus
dinyalakan satu persatu, mulai dari teras, ruang utama, kamar mandi dan dapur.
Jelaskan bentuk rangkaian listrik yang ada di jalan raya dan rumah makan tersebut?

https://ipasiapatakut.blogspot.com/ - Shofwan Ridho -

Anda mungkin juga menyukai