Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SD NEGERI 2 OH’AEM
JLN TIMOR RAYA JURUSAN TAKARI LELOGAMA

PENILAIAN HARIAN SEMESTER II


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Tema :8
Muatan : PPKn, Bahasa Indonesia,SBdP,IPA,IPS
Pilihlah salah satu jawaban a,b,c,atau d yang dianggap paling benar!
A.PKN
1.Apabila hak seseorang tidak terpenuhi maka akan berakibat.......
a. merasa rendah hati
b. pekerjaan tidak akan selesai
c. kehidupan tidak serasi,selaras,dan seimbang.
d. dijauhi dan dikucilkan orang lain
2. Pelaksanaan hak dan kewajiban warga negara adalah......
a.hak dan kewajiban warga negara dan negara harus seimbang
b. mementingkan hak negara
c. mengutamakan hak warga negara
d. mengutamakan hak daripada kewajiban
3. Adanya Kartu Indonesia Sehat (KIS) menunjukkan kalau pemerintah mengupayakan untuk
memenuhi hak yang dijamin dalam Pancasila terutama pada sila.......
a. Ketuhanan Yang Maha Esa
b. Kemanusiaan yang adil dan beradab
c. Persatuan Indonesia
d. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
4. Contoh penghormatan HAM di sekolah dapat dilakukan dengan cara......
a. membantu mengerjakan tugas teman di sekolah
b. mengajak teman menyontek saat ulangan
c. mengerjakan PR di sekolah
d. mendengarkan pendapat teman saat berdiskusi
5.Menghormati dan mematuhi aturan hukum yang berlaku merupakan......
a. hak setiap warga negara c. hakikat setiap warga negara
b. kewajiban setiap warga negara d. kehendak penguasa negara Indonesia
6. Menjaga keamanan dan ketertiban kampung menjadi tanggung jawab ......
a. ketua RT/RW c. tokoh masyarakat dan agama
b.semua pengurus kampung d. Semua warga kampung
7. Wujud partisipasi pengabdian rakyat terhadap bangsa dan negara dapat dilakukan dengan ....
a. membayar pajak tepat waktu c. membeli barang produksi dalam negeri saja
b. memperbanyak penghasilan pribadi d. mendatangi objek-objek wisata alam

8. Kewajiban warga negara yang ditegaskan dalam pasal 27 ayat (3) UUD 1945 adalah......
a. menghormati hak asasi orang lain c. membela negara
b. menghormati norma yang berlaku d. menjunjung tinggi nama baik negara
9. Bentuk bela negara bagi seorang sebagai warga negara dan warga masyarakat adalah......
a. bergaul dengan semua orang di masyarakat c.mengikuti kegiatan siskamling dengan rajin
b.selalu membayar uang sumbangan RT d.menjaga rumah dari bahaya pencuri
10.Segala sesuatu yang tidak dapat diabaikan,serta harus dilaksanakan setiap warga negara disebut.....
a. wewenang bagi setiap warga negara c.kewajiban sebagai tanggung jawab warga negara
b.tugas yang diemban setiap warga negara d.sesuatu yang diterima warga negara
B.BAHASA INDONESIA
11.Bupati sangat menghargai jasa petugas kebersihan yang telah bekerja keras memelihara keindahan
Oelamasi sebagai ibu kota kabupaten Kupang
Antonim kata memelihara pada kalimat di atas adalah.......
a. menjaga b. merusak c. bekerja d. membuat
12. Langkah pertama yang dilakukan sebelum meringkas adalah.......
a.membaca sungguh-sungguh c.menentukan kalimat utama
b.menentukan judul d.mengembangkan ringkasan
13. Sungguh indah alam di negara kita.
Kalimat penjelas yang tepat untuk mengembangkan gagasan utama di atas adalah......
a. Di kota besar terdapat gedung-gedung bertingkat
b. Air bening sudah menjadi sesuatu yang sangat berharga
c. Setiap hari orang-orang menghirup udara kotor
d. Air bening gemericik mengalir sepanjang sungai,burung berkicau bersahut-sahutan
14. Yustina, sang penari itu tinggal di Yogyakarta.Ia belajar menari semenjak 5 tahun yang lalu.
Berbagai tarian telah ia kuasai, seperti tari Saman, Srimpi, Pendet, dan lain-lain. Selain penari,
Yustina juga belajar bahasa Inggris dan berenang. Alasannya senantiasa ingin dalam keadaan
sehat dan bugar.
Bacaan di atas berisi.....
a. Yustina seorang penari. Ia juga belajar bahasa Inggris dan berenang
b. Berbagai jenis tarian telah dikuasai
c. Yustina lahir di Yogyakarta
d. Yustina pernah menjadi juara I Porseni
15. Nina sangat menyukai pelajaran bahasa Indonesia.
Kalimat di atas mempunyai arti yang sama dengan kalimat.....
a. Nanang tidak menyukai pelajaran sosial
b. Saat pelajaran bahasa Indonesia, Sari selalu memperhatikan dengan semangat
c. Tomas pintar dalam pelajaran IPA
d. Iwan malas belajar pelajaran Seni Budaya

16. Bacalah teks di bawah ini !


Satelit Alam Planet Bumi
Satelit adalah benda yang beredar mengelilingi planet. Satelit ada dua macam, yaitu satelit
alam dan satelit buatan. Bumi memiliki sebuah satelit alam, yaitu Bulan.
Kita tidak dapat melihat Bulan pada malam hari. Bulan memantulkan cahaya yang
diterimanya dari matahari. Penampakan Bulan akan utuh pada saat purnama.
Pernyataan yang sesuai dengan bacaan tersebut adalah....
a. satelit adalah benda yang berputar-putar di angkasa
b. satelit adalah benda yang beredar mengelilingi planet
c. Bulan memancarkan sinar matahari pada malam hari
d. Bulan berputar-putar mengelilingi angkasa yang luas
17. Siswa kelas VI sangat senang jika dalam pembelajaran IPA selalu menggunakan alat peraga
sebagai contoh nyata. Seperti, matahari tentang gerak rotasi dan revolusi bumi. Sebagian siswa
ada yang membawa benda seperti bola, senter, globe.
Tanggapan siswa yang tepat pada teks bacaan di atas adalah.....
a. Siswa sangat senang jika dalam pembelajaran IPA menggunakan alat peraga
b. Siswa biasa-biasa saja jika dalam pembelajaran IPA menggunakan alat peraga
c. Siswa kurang senang jika dalam pembelajaran IPA menggunakan alat peraga
d. Siswa sangat senang jika dalam pembelajaran IPA tidak memakai alat peraga
18. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam membuat laporan hasil pengamatan, yaitu.......
a. waktu, hasil, pelapor, tempat, objek, nilai c. judul, tempat,objek, waktu, hasil, pelapor
b. tempat, waktu, hasil, objek, judul, kesimpulan d.objek,waktu,hasil,pelapor,tandatangan
orang tua
19. Sebelum menyampaikan laporan, sebaiknya membuat sebuah .... yang memuat isi laporan secara
lengkap.
a. catatan b. Ringkasan c. pedoman d. penjelasan
20. Hal-hal yang tidak perlu diperhatikan dalam meringkas bacaan adalah....
a. mengetahui gagasan utama cerita itu c. mengetahui tokoh utama ceritanya
b. mengenal pengarang aslinya d. meringkas isi cerita dalam beberapa
kalimat
C.IPA
21. Akibat yang ditimbulkan oleh peredaran bumi mengelilingi matahari adalah terjadinya...
a. pergantian musim c. pergantian siang dan malam
b. perbedaan suku di permukaan bumi d. perbedaan waktu di bumi
22. Bumi melakukan gerak rotasi dari barat ke timur. Hal ini menyebabkan kita dapat melihat
matahari terbit di sebelah......
a. timur b. Selatan c. utara d.barat
23. Pergantian musim di bumi merupakan akibat adanya ....
a. rotasi bumi b. Revolusi bumi c.rotasi bulan d.revolusi bulan
24. Indonesia merupakan salah satu negara yang berada di garis katulistiwa. Oleh karena itu,
Indonesia mendapat...
a. jarang mendapat sinar matahari c. sinar matahari sepanjang tahun
b. sinar matahari satu musim saja d. sinar matahari di saat kemarau saja

25. Kita melihat matahari bergerak seolah-olah dari timur ke barat. Oleh karena itu, kita sering
menyebut matahari terbit di timur dan tenggelam di barat.Hal tersebut terjadi karena...
a. bumi berotasi dari barat ke timur c. matahari mengelilingi bumi
b. matahari bergerak lebih cepat dari bumi d. kala rotasi bumi lebih singkat
26. Gerhana bulan lebih lama daripada gerhana matahari. Hal ini disebabkan....
a. bulan lebih jauh daripada matahari c. bulan lebih besar daripada matahari
b. matahari lebih jauh daripada bulan d. matahari lebih besar daripada bulan
27. Pada bulan Juni kutub utara bumi berdekatan dengan matahari dan kutub selatan bumi berjauhan
dengan matahari. Hal ini menyebabakan di kutub utara terjadi.....
a. musim dingin b.musim kemarau c.musim hujan d. musim panas
28. Waktu revolusi dan rotasi bulan yang terjadi bersamaan mengakibatkan ....
a. permukaan bilan yang nampak di bumi selalu sama c. permukaan bulan tidak terlihat
b. permukaan bulan mengalami gerhana d. permukaan bulan mengalami
gerhana
29. Dasar perhitungan dalam pembuatan kalender Komariah adalah ....
a. peredaran bumi mengelilingi matahari c. rotasi bulan pada porosnya
b. rotasi bumi pada porosnya d. peredaran bulan mengelilingi bumi
30. Jenis penanggalan yang menggunakan dasar peredaran bumi mengelilingi matahari disebut....
a. kalender internasional c. kalender Masehi
b. kalender Hijriah d. kalender Komariah
D.IPS
31. Negara tetangga yang merupakan negara yang melepaskan diri dari Republik Indonesia adalah...
a. Papua Nugini b. Singapura c. Timor Leste d.
Malaysia
32. Negara-negara yang terletak dekat dengan negara kita disebut....
a. negara sahabat c. negara persemakmuran
b. negara tetangga d.negara gabungan
33. Negara anggota ASEAN yang memiliki pendapatan perkapita tertinggi adalah...
a. Malaysia b. Indonesia c. Singapura d. Brunei
Darussalam
34.Salah satu faktor pendorong berdirinya ASEAN adalah pengalaman sejarah, yakni negara-negara
di kawasan Asia Tenggara pernah dijajah oleh bangsa Barat, kecuali....
a. Myanmar b. Filipina c. Thailand d. Singapura
35. Berikut negara-negara di Asia Tenggara.
1) Indonesia 2) Singapura 3) Filipina 4)Thailand 5) Vietnam
Negara-negara yang wilayahnya berbentuk kepulauan adalah....
a.1), 2), dan 3) c. 2), 3), dan 4)
b.1), 3), dan 5) d. 3), 4), dan 5)
36. Dua pulau terbesar yang ada di Filipina adalah ....
a. Pulau Luson dan Pulau Mindanao c. Pulau Mindanao dan Pulau Ligitan
b. Pulau Luson dan Pulau Sentosa d. Pulau Mindanao dan Pulau Sentosa
37. Letak geografis negara Indonesia adalah di antara ....
a. Benua Asia dan Benua Amerika c. Benua Asia dan Benua Australia
b. Benua Australia dan Benua Eropa d. Benua Amerika dan Benua Australia
38. Daerah yang termasuk waktu Indonesia tengah, antara lain ....
a. Kalimantan Barat dan Sulawesi c. Kalimantan Timur dan Nusa Tenggara
b. Sulawesi, Nusa Tenggara, dan Maluku d. Nusa Tenggara dan Maluku
39. Akibat dari banyak negara ASEAN yang dilewati jalur lipatan Sirkum Pasifik adalah ....
a. sering terjadi banjir c. sering terjadi gempa bumi
b. beriklim tropis d. banyak memiliki pantai
40. Negara di Asia Tenggara yang tidak memiliki laut adalah ....
a. Indonesia b. Malaysia c. Singapura d. Laos
E.SBDP
41.Tangga nada diatonis mayor mempunyai pola jarak ....
a. 1 – 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – ½ c. 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – 1 – ½
b. 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – ½ d. ½ - 1 – 1 – 1 – 1 – 1 – ½
42. Tangga nada diatonis minor mempunyai pola jarak ....
a. 1 – ½ - 1 – 1 – ½ - 1 – 1 c. 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – ½ - 1
b. ½ - 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – 1 d. 1 – 1 – 1 – ½ - 1 – 1 - ½
43. Tangga nada pentatonis slendro mempunyai nada-nada ....
a. do – re – mi – sol – la – do c. do – re – mi – fa – sol – do
b. do – mi – fa – sol – si – do d. do – mi – sol – la – si – do
44. Alat musik yang berfungsi sebagai pengiring dan memainkan irama serta menjaga tempo
disebut ....
a. alat musik harmonis c. alat musik pukul
b. alat musik ritmis d. alat musik melodis
45. Tangga nada yang sering digunakan dalam musik tradisional adalah ....
a. pentatonis b. hexatonis c. diatonis d. melodis
46. Alat musik tifa dimainkan dengan cara ....
a. ditiup b. dipukul c. dipetik d. digesek
47. Musik Nusantara lahir dari budaya ....
a. Barat b. India c. masyarakat d. Eropa
48. Lagu wajib dapat menanamkan sikap ....
a. patriot b. lemah lembutc. kedaerahan d.kebarat-baratan
49. Berikut adalah tarian yang dibawakan secara kelompok, kecuali ....
a. lego-lego b. pedoa c. jai d. dansa
50. Dalam membawakan tari kelompok harus ....
a. mandiri b. Kompak c. tangkas d. ceria

Mengetahui Oh’Aem II, 02 Februari 2023


Kepala Sekolah , Wali Kelas VI,

Trifena Santi A. Sobeukum,S.Pd STEFEN GIDION KUNE,S.Pd.Gr


NIP.19860831 200903 2 007 NIP.19830928 201406 1 003
KUNCI JAWABAN TEMA 8
KELAS/SEMESTER : VI/2
PKn KD. 3.1 BINDO KD 3.7 IPA KD.3.8 IPS KD 3.1 SBdP KD 3.2
1. C 11. B 21. A 31. C 41. B
2. A 12. A 22. A 32. B 42. A
3. D 13. D 23. B 33. D 43. A
4. D 14. A 24. C 34. C 44. B
5. B 15. B 25. A 35. A 45. A
6. D 16. B 26. D 36. A 46. B
7. A 17. A 27. D 37. C 47. C
8. C 18. C 28. A 38. C 48. A
9. C 19. A 29. D 39. C 49. D
10.C 20. B 30. C 40. D 50. B

Mengetahui Oh’Aem II, 02 Februari 2023


Kepala Sekolah , Wali Kelas VI,

Trifena Santi A. Sobeukum,S.Pd STEFEN GIDION KUNE,S.Pd.Gr


NIP.19860831 200903 2 007 NIP.19830928 201406 1 003

Anda mungkin juga menyukai