Anda di halaman 1dari 1

Yang terhormat Bapak Alief Fitrian, S.Pd. selaku kepala sekolah SMA PGRI.

Yang terhormat bapak/ibu guru dan staf karyawan SMA PGRI.

Yang terhormat bapak dan ibu wali murid kelas XII, serta siswa-siswi calon
alumni yang kami cintai.

Pada kesempatan yang berbahagia ini marilah kita curahkan puji syukur
kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya
kepada kita semua.

Sihingga kita dapat berkumpul pada kesempatan pagi hari ini dalam keadaan
sehat walafiat, untuk menyelenggarakan acara pelepasan siswa siswi kelas XII
SMA PGRI tahun ajaran 2020/2021.

Hadirin yang berbahagia, perkenalkanlah nama saya Abimana. Di sini saya


sebagai pembawa acara akan membacakan susunan acara hari ini yaitu
sebagai berikut:

1. Acara yang pertama pembukaan


2. Acara yang kedua pembacaan ayat suci Al-Qur’an
3. Acara yang ketiga pembacaan do’a
4. Acara yang keempat sambutan
 Sambutan pertama Kepala Sekolah
 Sambutan kedua perwakilan wali murid kelas XII
5. Acara yang kelima penyematan samir
6. Acara yang keenam pemberian hadiah kepada siswa berprestasi
7. Acara yang ketujuh hiburan
 Hiburan pertama pembacaan puisi
 Hiburan kedua pertunjukan tari
 Hiburan ketiga pertunjukan band SMA PGRI
8. Acara kedelapan penutup.

Anda mungkin juga menyukai