Anda di halaman 1dari 2

Nama :Kenneth Goei

Kelas :12.MIA
Sumber energi terbarukan adalah energi yang berasal dari sumber daya alam dan tidak
terbatas atau dapat diperbarui.
-Matahari
Sinar Matahari adalah merupakan sumber energi alternatif yang sangat penting karena
dengan menggunakan sel surya energi matahari dapat diubah langsung menjadi energi listrik,
selanjutnya dapat diubah menjadi energi lain sesuai dengan kebutuhan. Apa manfaat energi
matahari sebagai sumber energi terbarukan?
Matahari dapat menjadi sumber energi yang ramah lingkungan dan aman untuk menjadi
sumber energi alternatif. Sumber tersebut dapat berupa energi listrik yang didapatkan dari
proses teknologi fotovoltaik (panel surya). Panel surya memungkinkan pancaran sinar panas
matahari diubah menjadi energi listrik dengan cara mengunakan panel surya (photovoltaic)
yang biasa disebut dengan sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS)

-Angin
Angin sebagai salah satu energi alternatif untuk menghasilkan listrik. Angin akan terus ada
selama matahari menyinari bumi. Hal tersebut membuat angin menjadi barang bebas yang
tidak akan habis. Angin disebut sebagai sumber energi alternatif terbersih karena
menimbulkan dampak buruk yang lebih sedikit daripada sumber energi alternatif lainnya.
Pemanfaatan energi angin sebagai sumber energi alternatif adalah dengan mengubah energi
angin menjadi energi listik menggunakan kincir angin pada pembangkit listrik tenaga bayu
(PLTB). Pembahasan: Kincir angin beroperasi dengan mengubah energi kinetik
(energi gerak) di angin menjadi energi listrik. Tenaga angin berjumlah bnayak, tidak terbatas,
tersebar luas, bersih, dan tidak menimbulkan efek rumah kaca. Di Indonesia, pembangkit
listrik yang memanfaatkan tenaga angin disebut Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB).

-Panas bumi
Energi Panas bumi merupakan salah satu energi alternatif yang bisa digunakan untuk
pembangkit listrik. Energi yang berasal dari panas bumi termasuk dalam kategori ramah
lingkungan, karena hanya mengeluarkan sedikit gas rumah kaca jika dibandingkan dengan
energi yang dihasilkan dari pembakaran fosil. Panas bumi adalah sumber energi panas yang
terkandung di dalam air panas, uap air, serta batuan bersama mineral ikutan dan gas lainnya
yang secara genetik tidak dapat dipisahkan dalam suatu sistem panas bumi. Panas bumi di
bawah permukaan akan memanaskan air tanah, air ini kemudian menjadi uap yang
menggerakkan turbin generator listrik. “Listrik ini akan dialirkan ke transmisi PLN untuk
didistribusikan,” ucap Rindang. Energi geotermal memanfaatkan panas bumi, dan panas bumi
itu sendiri tidak akan pernah habis.
-Bioenergi
Bioenergi adalah energi terbarukan yang didapatkan dari sumber biologis, umumnya
biomassa. Biomassa adalah bahan organik yang menyimpan energi cahaya matahari dalam
bentuk energi kimia. Biomassa sebagai bahan bakar umumnya berupa kayu, limbah industri
kayu, jerami, dan hasil pertanian seperti tebu yang dapat diolah menjadi bahan bakar. Dalam
definisi yang lebih sempit, bioenergi adalah sinonim dari biofuel, yang merupakan bahan
bakar turunan dari sumber biologis. Dalam cakupan yang lebih luas, bioenergi mencakup
juga biomassa. Bioenergi adalah energi yang dihasilkan dari biomassa, tetapi bioenergi
bukanlah biomassa itu sendiri. Biomassa bisa didapatkan sebagai limbah atau produk
samping dari industri pengolahan dan pertanian. Karena berupa limbah atau produk samping,
maka biomassa secara teori tersedia dalam jumlah melimpah dan tidak akan mengurangi
pasokan pangan untuk manusia. Biomassa dihasilkan dari organisme seperti tumbuhan,
hewan, serta limbahnya. Kotoran hewan dan sampah taman juga merupakan biomassa yang
dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan bioenergi.

Anda mungkin juga menyukai