Soal Ulangan 2022

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL

MADRASAH ALIYAH RAUDHATUL ISLAMIYAH PAKU ALAM


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : Hari/Tanggal :


Kelas/Peminatan : Waktu :

Pilihlah jawaban yang tepat antara A, B, C, D, dengan memberikan tanda silang (x) pada lembar jawaban

1. Sebuah laporan hasil observasi dapat disajikan dalam bentuk…..


a. teks tertulis maupun teks lisan c. teks lisan atau teks berbicara
b. teks tertulis atau teks bacaan d. teks tertulis atau teks tulisan

2. Berikut ini yang bukan sumber informasi dalam observasi adalah…


a. televisi b. koran c. cerpen d. internet

3. Kalimat utama adalah kalimat yang didalamnya memiliki…


a. pokok pikiran b. gagasan penjelas c. gagasan penilaian d. pokok penjelas

4. Wayang adalah seni pertunjukkan yang telah ditetapkan sebagai warisan budaya asli Indonesia. UNISCO
lembaga yang membawahi kebudayan dari PBB, pada 7 November 2003 menetapkan wayang sebagai
pertunjukkan bayangan boneka tersohor dari Indonesia, sebuah warisan mahakarya dunia yang tidak
ternilai dalam seni bertutur. Wayang dapat dibedakan berdasarkan bahannya yaitu wayang kulit, wayang
wong, wayang golek, wayang suket, dan wayang motekar.

Gagasan pokok berdasarkan paragraf di atas adalah…


a. Wayang adalah seni pertunjukan yang telah ditetapkan sebagai warisan budaya asli Indonesia
b. Wayang adalah warisan budaya asli Indonesia
c. Sebuah warisan mahakarya dunia yang tidak ternilai dalam seni bertutur
d. UNISCO lembaga yang membawahi kebudayaan dari PBB

5. Setiap teks pasti memiliki struktur dan unsur pembangun. Teks laporan hasil observasi disusun dengan
stuktur…
a. pernyataan umum, deskripsi bagian, deskripsi tujuan
b. deskripsi manfaat, deskripsi umum, klasifikasi
c. pernyataan umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat
d. deskripsi tujuan, klasifikasi, pernyataan umum

6. Berikut ini yang bukan kalimat definisi adalah….


a. Paus adalah satu dari sekian banyak mamalia air yang istimewa
b. Wayang adalah seni pertunjukan yang telah ditetapkan sebagai warisan budaya asli Indonesia
c. Sungai adalah aliran air yang besar dan memanjang yang mengalir secara terus menerus
d. Kelelawar disebut sebagai hewan yang menakutkan karena dihubungkan dengan mitos vampire

7. Berdasarkan ada atau tidak adanya giginya, paus terbagi menjadi dua kategori, yaitu paus bergigi dan
baleen atau paus yang tidak bergigi.

Dari kalimat di atas, pengklasifikasian paus disajikan dengan mencantumkan tiga hal yaitu…
a. objek yang dilaporkan, dasar pengelompokan, jumlah anggota objek
b. sobjek yang dilaporkan, klasifikasi, jumlah anggota
c. dasar pengelompokan, jumlah anggota objek, pengklasifikasian
d. jumlah anggota, objek dilaporkan, klasifikasi
e. sobjek yang dilaporkan, jumlah anggota, dasar pengelompokan

8. Berikut ini yang bukan kalimat deskripsi adalah…


a. wayang kulit terbuat dari kulit kerbau yang ditatah
b. wayang topeng dimainkan oleh orang yang menggunakan topeng
c. wayang tersebut dimainkan dengan iringan gamelan dan tari-tarian
d. wayang adalah seni pertunjukan yang telah ditetapkan sebagai warisan budaya asli Indonesia

9. Jenis kata dan kelompok kata (frasa) yang dominan digunakan dalam sebuah teks laporan hasil observasi
adalah…

a. verba dan nomina b. verba dan frasa c. nomina dan adjektiva d. verba dan adjektiva

10. Berikut ini adalah kata berimbuhan yang mengandung jenis verba yang benar adalah…

a. bekerja, membaca, membuat c. memasak, minuman, belajar

b. menulis, dilakukan, gigitan d. mengisap, melukis, gambaran


11. Berkut ini adalah kata berimbuhan yang mengandung jenis nomina adalah…

a. bekerja, minuman, memakan c. belajar, mengajar, tulisan

b. melukis, membakar, sayuran d. makanan, minuman, penelitian

12. Contoh kalimat berpola SPOK yang benar adalah….

a. Ibu membeli obat di apotik c. Dia adalah seorang dokter

b. kemarin Adi tidak masuk sekolah d. buah buahan memiliki banyak vitamin

13. Merpati sering disamakan dengan dara karena termasuk dalam famili yang sama.(1) Merpati dan Dara
termasuk dalam famii Columbidae dari ordo Columbiformes, mencakup sekitar 300 spesies burung kerabat
bekicau.(2) Dalam percakapan umum, kata “dara” dan “merpati” dapat saling menggantikan.(3) Dalam
praktik ornitologi, terdapat suatu kecenderungan „dara” digunakan utuk spesies yang lebih kecil, sedangkan
“merpati” untuk spesies yang lebih besar.(4)

Berdasarkan paragraf di atas yang mengandung kalimat penjelas adalah…

a. (1), (2), (3) c. (2). (1), (4)

b. (1) dan (4) d. (2), (3), (4)

14. Eksposisi biasa digunakan untuk menyajikan gagasan. Untuk menguatkan gagasan yang disampaikan,
penulis atau pembicara harus menyertakan alasan-alasan yang logis. Biasanya digunakan dalam kegiatan…

a ceramah, diskusi, pidato c. menulis, diskusi, ceramah,

b. penelitian, berbicara, menyimak d. pidato, wawancara, membaca

15. Berikut yang termasuk kalimat opini adalah…


a. sudah seharusnya kita menyiapkan diri menjadi generasi yang berkualitas
b. Dewasa ini, narkoba telah menjadi ancaman yang sangat mengerikan bagi generasi muda
c. Kementerian hukum dan HAM hingga tanggal 13 Mei 2013 mencatat ada 158.812 narapidana dan
tahanan di Indonesia.
d. pada tahun 2005-2006 tercatat, telah terjadi 330 bencana banjir
16. Teks eksposisi merupakan teks yang dibangun oleh pendapat atau opini. Struktur teks eksposisi meliputi…

a. narasi, argumentasi, penegasan ulang c. pernyataan pendapat, argumentasi, narasi

b. persuasi, penegasan ulang, argumentasi d. tesis, argumentasi, penegasan ulang

17. Dengan demikian, penting bagi kita untuk menjaga kebersihan dan kesehatan. Jika lalai dalam menjaga
kebersihan dan kesehatan kita akan terkena dampaknya. Salah satunya adalah kesehatan kita akan
terganggu.

Paragraf tersebut merupakan struktur teks eksposisi bagian…

a. opini b. fakta c. argumentasi d. penegasan ulang

18. Perhatikan kalimat-kalimat acak berikut!


1. Proses ini kemudian dikenal dengan efek rumah kaca yang berujung pada perubahan iklim dan
pemanasan global
2. Gas-gas tersebut memiliki sifat seperti kaca yang membungkus bumi dengan selimut buatan
3. ketiga jenis energi tersebut dapat menghasilkan gas karbondioksid
4. Bahan bakar tersebut meliputi minyak bumi, batu bara, dan gas alam yang biasa digunakan manusia
untuk sumber energy
5. ketiga jenis gas tersebut meneruskan radiasi cahaya matahari dan memantulkan radiasi balik berupa
panas bumi
6. penggunaan bahan bakar minyak berbasis fosil saat ini telah menjadi penyebab utama perubahan iklim
dunia

Susunan kalimat yang tepat agar menjadi teks eksposisi adalah…

a. 4-2-5-6-3-1 b. 6-4-3-5-2-1 c. 4-2-5-3-6-1 d. 6-4-5-3-1-2

19. Anekdot dapat disajikan dalam bentuk…

a. dialog atau interakasi c. dialog atau berbicara

b. narasi maupun deskripsi d. dialog maupun narasi


20. Seekor anak harimau bertanya kepada ayahnya, “ Ayah apakah aku bisa mempunyai uang?” Ayah
menjawab, “tentu saja bisa”. Kapan aku bisa mempunyai uang?” Tanya anak harimau.” Kamu akan
mempunyai uang setelah kamu diolah menjadi jaket dan dompet,” jawab sang ayah harimau.

Aspek yang dikritik anekdot tersebut adalah…

a. kawasan hutan tempat hidup harimau semakin sempit c. habitat harimau di hutan semakin
berkurang

b. harimau adalah binatang buas yang berbahaya bagi manusia d. banyak perburuan harimau untuk
diambil kulitnya

21. Kelucuan atau humor pada anekdot tersebut adalah…

a. anak harimau yang menginginkan jaket dan dompet c. candaan ayah harimau tentang jaket dan
dompet

b. ayah harimau menjanjikan uang kepada anaknya d. anak harimau sering bertanya kepada
ayahnya

22. Pada suatu hari, raja hendak pergi jauh. Ia mengumpulkan semua putri-putrinya.Oleh-oleh apakah yang
kalian inginkan? Tanya raja. Sembilan anak raja meminta hadiah yang mahal-mahal pada ayahanda
mereka, lain halnya dengan putri kuning. Ayah, aku hanya ingin ayah kembali dengan selamat, kata putri
kuning. Kakak-kakanya tertawa dan mengejekknya.

Nilai apa yang terkandung dalam kutipan teks tersebut….

a. nilai agama b. nilai sosial c. nilai budaya d. nilai moral

23. Perhatikan kalimat acak berikut !


1) Keseimbangan inilah yang harus tetap dijaga agar keanekaragaman sumber daya alam tetap lestari dan
terjamin
2) Apabila tidak terjaga, keseimbangan alam dapat terganggu atau rusak
3) Alam yang serasi dan lestari adalah alam yang mengandung berbagai komponen ekosistem secara
seimbang
4) Oleh karena itu, pemanfaatan sumber daya alam sebaiknya diusahakan secara arif dan bijaksana

Susunan kalimat yang tepat agar menjadi teks hasil laporan hasil observasi yang padu adalah….

a. 3-1-2-4 c. 3-2-1-4

b. 3-2-4-1 d. 3-4-1-2

24. Sesudah tahu mengaji, mereka dititah pula mengaji kitab usul, fikih, saraf, tafsir sekalian diketahuinya.
Setelah beberapa lama, mereka belajar pula ilmu senjata, ilmu hikmat, dan isyarat ilmu peperanngan.

Nilai yang terkandung dalam kutipan teks tersebut adalah…

a. nilai sosial b. nilai budaya c. nilai agama d. nilai didaktis

25. Kebersihan kelas banyak sekali manfaatnya, baik bagi guru maupun bagi siswa yang mengikuti
pembelajaran di kelas tersebut. Dengan kelas yang bersih, tampak guru dan siswa merasa betah melakukan
pembelajaran. Tidak ada lagi gangguan kegiatan belajar mengajar akibat kelas yang kotor. Di kelas yang
bersih itu, guru dan murid akan terhindar dari serangan virus atau kuman penyakit yang suka berada di
tempat-tempat yang kotor.

Isi teks laporan hasil observasi di atas adalah….

a. klasifikasi tentang akibat kelas yang bersih

b. meyakinkan pembaca agar hidup bersih dibudayakan

c. memberi argumentasi tentang pentingnya hidup bersih

d. menjelaskan beberapa manfaat kebersihan kelas

Essay

1. Jelaskan perbedaan kalimat deskripsi dan kalimat definisi. berikan satu contoh masing masing!

2. Buatlah kalimat fakta dan opini !


3. Sebutkan struktur teks anekdot !
4. Sebutkan karakteristik dalam teks hikayat !
5. Hikayat dan cerpen mempunyai unsur intrinsik yang sama, sebutkan !

Anda mungkin juga menyukai