Anda di halaman 1dari 2

YUPRIZAL INDRA NUGRAHA

856240285

Tugas Tutorial 1

1. Jelaskanlah hakikat dan ciri-ciri dari bahasa!


Bahasa adalah sarana menyampaikan informasi atau mengungkapkan
pikiran, ide, aspirasi, gagasan, dsb.
Ciri-ciri bahasa:
a. Bahasa itu adalah sebuah sistem, memiliki susunan teratur berpola
yang membentuk suatu keseluruhan yang bermakna atau berfungsi.
b. Bahasa itu Berwujud lambang, kata atau gabungan kata dalam
bahasa yang terdiri dari simbol-simbol bunyi, A-Z.
c. Bahasa itu berupa bunyi, namun spesifik terhadap bunyi-bunyi
bermakna yang dihasilkan oleh alat ucap manusia
d. Bahasa itu bersifat arbiter, dipilih dengan cara acak tanpa alasan
tetapi berdasarkan kebiasaan
e. Bahasa itu bermakna, kata atau morfem pada dasarnya telah
memiliki makna, namun jika disusun dalam kalimat tidak bermakna
maka kalimat tersebut bukanlah bahasa. Karenanya, segala ucapan
yang tidak bermakna bukanlah bahasa.
f. Bahasa itu bersifat Konvensional, bahasa haruslah mematuhi
konvensi bahwa lambang tertentu digunakan untuk mewakili
konsep yang diwakilinya.
g. Bahasa itu bersifat unik, atau memiliki ciri khas tersendiri yang tidak
dimiliki bahasa lain. Misalnya, susunan kata dalam kalimat bahasa
Indonesia sangat menentukan makna, sedangkan bahasa latin tidak.
h. Bahasa itu bersifat universal. Jadi bahasa yang bersifat universal
adala bahasa ibu yang dapat dipahami oleh daerah lain.
i. Bahasa memilliki variasi, Bahasa daera orang Jogja, dengan bahasa
daerah orang Semarang tentu saja berbeda. Meskipun masih satu
pulau (jawa) bahasa Solo dengan bahasa Sunda pun juga memiliki
keberagaman bahasa yang luar biasa.
j. Apalagi jika membandingkan keragaman bahasa antar pulau, sudah
jelas banyak kosakata yang berbeda-beda. Dari sini menunjukan
bahwa bahasa memiliki variasi meskipun dalam satu Negara,
khususnya berlaku untuk Indonesia.
k. Bahasa Untuk Mengidentifikasi Kelompok Sosial, ketika di ibu kota
kita berinteraksi dengan orang lain, dan orang tersebut dalam
berbahasa Indonesia medok, maka orang tersebut identik dengan
orang jogja yang memang memiliki logat medok.
2. Jelaskanlah alasan Anda mengapa bahasa manusia harus dipelajari tidak
diturunkan!
Karena menurut saya jika kita mengenal bahasa hanya dengan bahasa
yang di turunkan saja misalnya bahasa ibu (kalau saya bahasa sunda) maka
kita akan kesulitan berinteraksi atau berkomunikasi dengan orang yang
tidak memakai bahasa sunda, maka dari itu bahasa harus lah dipelajari
atau kita harus mempelajari juga bahasa lain agar dapat berkomunikasi
dengan baik.

3. Mengapa sebuah bahasa harus bersifat konvensional?jelaskan!


Karena menurut saya sesuai dengan ciri-ciri bahasa yaitu bersifat
konvensional yang berarti bahasa haruslah mematuhi konvensi bahwa
lambang tertentu digunakan untuk mewakili konsep yang diwakilinya agar
mempermudah dalam penulisan bahasa dan pemaknaan kata

4. A. Jelaskanlah latar belakang terjadinya variasi bahasa!


Yang melatar belakangi terjadinya variasi bahasa adalah karena
kebiasaan atau sifat turunan dari buadaya pada suatu daerah tertentu
sehingga bahasa menjadi bervariasi.
B. Jelaskanlah 3 faktor pembentukan bunyi bahasa!
Sumber Tenaga, Alat ucap dan Rongga pengubah getaran dimulai
dengan memanfaatkan pernapasan sebagai sumber tenaganya.
Sumber tenaga itu berupa udara yang keluar dari paru-paru.Pada
mulanya udara dihisap oleh paru-paru, kemudian dihembuskan
sewaktu bernafas.Udara yang dihembuskan itu mengalami
perubahan pada pita suara yang terletak pada pangkal
tenggorokan. Arus udara yang keluar dari paru-paru itu dapat
membuka kedua pita suara yang merapat sehingga mengakibatkan
corak bunyi bahasa tertentu.Gerakan membuka dan menutup pita
suara itu menyebabkan arus udara dan udara disekitar pita suara itu
berubah tekanannya dan bergetar.Perubahan bentuk saluran udara
itulah yang menghasilkan bunyi yang berbeda-beda.

5. A. Kalimat dengan kata berimbuhan:


“Anak itu sekarang berseragam loreng”
“pada saat kami berdiskusi, kami saling menanggapi pendapat satu sama
lain”

B. Kalimat dengan kata ulang


“marilah kita bersama-sama membangun nagari”
“coba anda jelaskan macam-macam gaya”

Anda mungkin juga menyukai