Anda di halaman 1dari 1

Nama : Nabila Hanida Putri

NIM : 042491322

1. Jelaskan jenis Stressor yang terjadi pada perusahaan X!


Jenis stressor yang terjadi pada perusahaan X adalah stressor fisik dan stressor
psikologis. Stressor fisik terjadi karena karyawan yang mungkin mengalami kelelahan
fisik karena tenaganya yang terforsir saat bekerja. Tapi selain itu, stressor juga bisa
terjadi karena karyawan tersebut sudah memiliki riwayat penyakit sendiri yang
membuatnya menjadi cepat lelah secara fisik. Sedangkan stressor psikologis adalah
dari kondisi kejiwaan karyawan. Stressor psikologi bisa terjadi jika seorang karyawan
memiliki dendam, iri hati, maupun berbagai jenis konflik batin lainnya.

2. Jelaskan stressor di perusahaan anda, kemudian jelaskan cara-cara mengatasi stres


yang dilakukan oleh pimpinan di perusahaan tempat anda bekerja. Cantumkan
nama perusahaan dan bidang pekerjaannya. Jika saudara belum bekerja,
ilustrasikan bahwa anda adalah pegawai dari suatu perusahaan.
Di perusahaan M sudah mulai muncul gejala stres karyawan. Dikarenakan perusahaan
M di bidang pelayanan, mungkin kebanyakan karyawan yang mengalami stressor
karena tekanan dari para customer. Bisa jadi karena customer yang komplain, tidak
sabar menunggu, berbeda pendapat ataupun yang lain. Selain itu, stressor yang terjadi
di perusahaan M adalah stressor fisik karena selain karyawan mengalami kelelahan
psikologis, pasti mereka juga mengalami kelelahan fisik. Selama ini perusahaan M
sudah mengupayakan penanggulangan stres kerja yang dialami karyawannya. Selain
secara finansial, perusahaan tersebut juga meningkatkan kesejahteraan karyawan
secara nonfinansial. Misalnya mengadakan program rekreasi bersama dan
meningkatkan perhatian pada kehidupan karyawan.

Anda mungkin juga menyukai