Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN LUWU TIMUR

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS LAKAWALI
JL. Sawerigading, Desa Lakawali, Kec. Malili, No. Hp : 0853 9400 4800
Email : pkm.lakawali@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS LAKAWALI
NOMOR : 055/SK/PKM-LKW/I/2021

TENTANG

TIM VAKSINASI COVID 19

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPTD PUSKESMAS LAKAWALI

Menimbang : a. bahwa dalam rangka percepatan penanggulangan penyebaran Covid 19


dan pemutus rantai penularan maka diperlukan system koordinasi,
kerjasama, integrasi dan sinergi yang efektif dan efisien ;
b. bahwa tim kesehatan merupakan bagian dari penanggulanagan penyebaran
penyakit yang dapat menimbulkan wabah di Kabupaten Luwu Timur;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a
dan huruf b, maka dipandang perlu menetapkan Keputusan Kepala UPTD
Puskesmas Lakawali Kabupaten Luwu Timur untuk membentuk Tim
Vaksin Covid-19
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
kesehatan
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang tenaga Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 298,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5607);
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 40 Tahun 1999 tentang
Penanggulangan Wabah Penyakit Menular;
4. Peraturan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor 64 Tahun
2013 tentang Penanggulangan Krisis;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 45 Tahun 2014 tentang
Penyelenggaraan Surveilans Kesehatan;
6. Peraturan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor 36 Tahun
2014 tentang Penilaian Kerusakan dan Kerugian Bidang Kesehatan;
7. Peraturan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1501/Menkes/Per/X/2010 Tahun 2010 tentang Jenis Penyakit Menular
Tertentu Yang Dapat Menimbulkan Wabah dan Upaya Penanggulangan;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2019

Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas


Lakawali
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2016
tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
10. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2019
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
11. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Timur No.
440/ /SK/DINKES, pada tanggal 16 Maret 2020 tentang Tim Khusus
Kesehatan Dalam Penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Luwu Timur;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS LAKAWALI TENTANG


TIM VAKSINASI COVID-19 UPTD PUSKESMAS LAKAWALI

Kesatu : Susunan Personil Tim Vaksinasi Covid-19 UPTD Puskesmas Lakawali


sebagaimana tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian tidak
terpisahkan dari Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Lakawali.
Kedua : Menetapkan Uraian Tugas Tim Vaksinasi Covid-19 UPTD Puskesmas
sebagaimana terlampir.

Ketiga : Keputusan ini disampaikan kepada masing-masing yang bersangkutan


untuk dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab.
Keempat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkannya dengan ketentuan:
: apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Lakawali
Pada Tanggal, 16 Maret 2021
KEPALA UPTD PUSKESMAS LAKAWALI,

MAHFUD BURHAMI, S.Kep, Ns


NIP : 19870419 201404 1 001

Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas


Lakawali
URAIAN TUGAS TIM VAKSINASI COVID-19 UPTD PUSKESMAS LAKAWALI

A. Tim Pelaksana

a. Meja 1
1. Petugas pendaftaran memanggil seseorang penerima vaksinasi ke meja 1 sesuai
dengan nomor urut kedatangan.
2. Petugas pendaftaran memastikan sasaran membawa bukti konfirmasi elektronik
(e-ticketing) dan melakukan verifikasi. Verifikasi data menggunakan NIK pada
KTP atau kartu keluarga penerima vaksin. Data sasaran diperoleh melalui
aplikasi p-care yang sudah disiapkan sebelum hari H pelayanan.

b. Meja 2
1. Petugas kesehatan melakukan anamnesa untuk melihat kondisi kesehatan dan
mengidentifikasi kondisi penyerta (komorbid) serta melakukan pemeriksaan
fisik sederhana. Screening dilakukan dengan menggunakan aplikasi p-care.
2. Data screening tiap sasaran langsung dimasukkan ke dalam aplikasi p-care oleh
petugas menggunakan komputer/ laptop / Hp. Bila tidak memungkinkan untuk
menginput data langsung ke dalam aplikasi (misalnya akses internet tidak ada
atau sarana tidak tersedia) maka hasil screening dicatat di dalam format
screening (tabel 13) untuk kemudian diinput ke dalam aplikasi setelah tersedia
koneksi internet atau sarana yang dibutuhkan tersedia.
3. Berdasarkan data yang dimasukkan oleh petugas, aplikasi akan mengeluarkan
hasil screening berupa: sasaran layak divaksinasi, ditunda atau tidak diberikan.
Dalam kondisi aplikasi p-care tidak memungkinkan untuk digunakan saat
pelayanan, maka petugas yang menentukan apakah sasaran layak divaksinasi,
ditunda atau tidak diberikan.
4. Sasaran yang memilih kondisi/penyakit penyerta (komorbid), hamil dan
menyusui ditunda pemberiannya sampai ada data dukung keamanan vaksin.
Bagi sasaran yang memiliki riwayat terkonfirmasi covid 19 tidak diberikan
vaksinasi.
5. Sasaran yang dinyatakan sehat dan dapat diberikan vaksinasi diminta untuk
malanjutkan ke meja 3.

c. Meja 3
1. Sasaran duduk dalam posisi yang nyaman
2. Petugas memberikan penjelasan singkat tentang vaksin yang akan diberikan,
manfaat dan reaksi simpang (KIPI) yang mungkin akan terjadi dan upaya
penanganannya.
3. Petugas memberikan vaksinasi secara intra muskuler sesuai prinsip
penyuntikan aman.
4. Petugas menuliskan nama vaksin dan nomor batch vaksin yang diberikan
kepada sasaran pada sebuah memo. Memo diberikan kepada sasaran untuk
diserahkan kepada petugas di meja 4.
5. Selesai penyuntikan, petugas meminta dan mengarahkan sasaran untuk ke meja
4 dan menunggu selama 30 menit.
6. Pengaturan meja 3 juga perlu mempertimbangkan sasaran wanita berhijab yang
membutuhkan ruang/area tertutup untuk membuka lengan baju ketika akan
disuntik.

d. Meja 4
Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Lakawali
1. Sasaran menyerahkan memo kepada petugas
2. Petugas mencatat hasil pelayanan vaksinasi ke dalam aplikasi p-care
3. Bagi sasaran yang ditunda pemberian vaksinasinya, dilaporkan dan dijadwalkan
ulang melalui aplikasi p-care
4. Bila tidak memungkinkan untuk menginput data langsung ke dalam aplikasi
(misalnya akses internet tidak ada atau sasaran tidak tersedia), maka hasil
pelayanan dicatat dalam format pencatatan yang ditentukan (tabel 14) untuk
kemudian diinput ke dalam aplikasi setelah tersedia koneksi internet atau
sarana yang dibutuhkan tersedia.
5. Petugas mencatat kartu / sertifikat vaksinasi elektrinik melalui aplikasi p-care.
Kartu / sertifikat tersebut ditanda tangani dan diberi stempel lalu diberikan
kepada sasaran sebagai bukti bahwa sasaran telah diberikan vaksin. Bila
terdapat kesulitan dalam mengakses p-care maka diberikan kartu vaksinasi
manual kepada penerima vaksinasi (gambar 10)
6. Petugas mempersilahkan penerima vaksinasi untuk menunggu selama 30 menit
di ruang opservasi.

B. Tenaga Penunjang
a. Kefarmasian
Ruang lingkup pengaturan pelaksanakan vaksinasi dalam rangka
penanggulangan pandemik corona virus Disease 2019 (covid-19) meliputi:
1. Perencanaan kebutuhan vaksinasi covid 19
2. Distribusi vaksin covid 19, peralatan pendukung dan logistik
3. Kerjasama dalam pelaksanaan vaksinasi covid 19.
4. Pemantauan dan penanggulangan kejadian ikutan pasca vaksinasi covid 19.
5. Pencatatan dan pelaporan.
6. Pendanaan
7. Monitoring dan evaluasi kegiatan vaksinasi covid 19

b. Penanggulangan limbah B3
1. Edukasi kepada petugas vaksinator tentang cara pengelolahan limbah medis
B3 vaksinasi covid 19.
2. Pengelohan limbah medis:
a. Menyediakan safety box, dan plastik sampah medis
b. Menyediakan SOP pengelolahan limbah medis B3 vaksinasi
3. Edukasi ke peserta vaksinasi tentang pelaksanaan protokol kesehatan
setelah vaksinasi.

c. Publikasi dan edukasi


1. Melakukan sosialisasi tentang alur pelaksanaan vaksinasi covid 19
2. Melaporkan hasil kegiatan vaksinasi covid 19 kepada pimpinan
3. Melaksanakan rapat koordinasi vaksinasi lintas sektor
4. Membuat spanduk, banner, video vaksinasi covid 19

Ditetapkan di : Lakawali
Pada Tanggal : 16 Maret 2021
Kepala UPTD Puskesmas Lakawali

MAHFUD BURHAMI, S.Kep. Ns


Nip : 19870419 201404 1 001

Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas


Lakawali
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS LAKAWALI
NOMOR : 055 / SK / PKM-LKW / 2021
TANGGAL : 16 Maret 2021

SUSUNAN TIM VAKSINASI PUSKESMAS LAKAWALI

Penanggungjawab Tim Vaksinasi : Mahfud Burhami, S.Kep.Ns (PNS)

Ketua Tim Vaksinasi : Heriadi, A.Md.Kep (PNS)

Meja 1 A : Suriatma, AMKG (PNS)

I Wayan Surnarta, S.Kep (Upah Jasa)

Meja 1 B : Eka Dharmawati Lewa, S.Tr.Keb (PNS)

(Verifikator)

Meja 2 : dr. Olivia Makkasau (PNS)

dr. Kelik Ismi Harjanto (PNS)

Hamnar, A.Md.Kep (Upah jasa)

Olivia Intan Safitri, S.Kep.Ns (Upah Jasa)

Meja 3 : Safri, S.Kep.Ns (PNS)

Muhammad Ilham, A.Md.Kep (PNS)

Meja 4 : Wilda Saputri, AMK (PNS)

Pilipus Andi Hermawan,A.Md.Kep ( Upah Jasa)

Bagian Logistik

Farmasi :Muthmainnah, S.Farm, Apt (PNS)

Bagian Edukasi

Kesling : Harmawati, SKM (PNS)

Ditetapkan di : Lakawali
Pada Tanggal : 16 maret 2021
Kepala UPTD Puskesmas Lakawali

MAHFUD BURHAMI, S.Kep. Ns


Nip : 19870419 201404 1 001

Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas


Lakawali
Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Lakawali

Anda mungkin juga menyukai