Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL

PENGAJUAN PERPANJANGAN

IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM DARUS SHOLIHIN


SMK DARUS SHOLIHIN
BID. INFORMATIKA
TERAKREDITASI “B”
Jl. Makam Roudlotul Jannah Puger Kulon Kec. Puger
Telp. (0336) 72251 Email : smkdarussholihin@yahoo.co.id
PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 1
Website : www.smkdarussholihin.sch.id Kode Pos : 68164

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM DARUS SHOLIHIN


SMK DARUS SHOLIHIN
BID. INFORMATIKA
TERAKREDITASI “B”
Jl. Makam Roudlotul Jannah Puger Kulon Kec. Puger
Telp. 0336 – 722531 Email : smkdarussholihin@yahoo.co.id
Website : www.smkdarussholihin.sch.id Kode Pos : 68164

Kepada
Yth. Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Jember
Jl. Dr. Subandi No. 29
Di
JEMBER

SURAT PENGANTAR
Nomor : 517/IF/SMK-IA/F1/III/2015

No. Uraian Jumlah Keterangan

Proposal Pengajuan Dikirimkan dengan


Perpanjangan Ijin hormat untuk
1. 2 (Dua) Bendel
Penyelenggaraan Sekolah di ditindaklanjuti dan
SMK Darus Sholihin terima kasih

Jember, 23 Maret 2015


Kepala SMK Darus Sholihin

Drs. K U R D I

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 2


YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM DARUS SHOLIHIN
SMK DARUS SHOLIHIN
BID. INFORMATIKA
TERAKREDITASI “B”
Jl. Makam Roudlotul Jannah Puger Kulon Kec. Puger
Telp. 0336 – 722531 Email : smkdarussholihin@yahoo.co.id
Website : www.smkdarussholihin.sch.id Kode Pos : 68164

Nomor : 518/IB/SMK-IA/F1/III/2015
Lamp. :-
Sifat : Penting
Perihal : Permohonan Perpanjangan Ijin Penyelenggaraan Sekolah

Kepada :
Yth. Kepala Dinas Pendidikan Kab. Jember
Jl. Dr. Subandi No. 29
Di
JEMBER

Dengan hormat,
Sehubungan dengan berakhirnya periode masa berlaku ijin
penyelenggaraan sekolah SMK Darus Sholihin pada tanggal 14 Mei 2015, maka
kami mengajukan perpanjangan ijin penyelenggaraan sekolah
Sebagai bahan pertimbangan kami lampirkan hal-hal sebagai berikut :
1. Data Pokok PSMK
2. SK Pengangkatan Kepala Sekolah
3. Piagam Pendirian Sekolah
4. Piagam Ijin Penyelenggaraan Sekolah yang terakhir
5. Piagam Akreditasi
6. Data Peserta Ujian dalam 3 Tahun Pelajaran sebelumnya
7. Data Sarana Prasarana
8. Struktur Organisasi Sekolah
9. Struktur Komite Sekolah
10. Daftar Siswa Keseluruhan
11. Daftar Nama Tenaga Pendidik dan Kependidikan
12. Data Tempat Prakerin/PSG
13. Akte Yayasan
Demikian surat permohonan ini kami buat, besar harapan kami agar
dapatnya dikabulkan dan atas kebijaksanaanya kami sampaikan terima kasih

Jember, 23 Maret 2015


Kepala SMK Darus Sholihin

Drs. K U R D I

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 3


DAFTAR ISI

SAMPUL i
SURAT PENGANTAR ii
SURAT PERMOHONAN iii
DAFTAR ISI iv
BAB I PENDAHULUAN 1
A. LATAR BELAKANG 1
B. VISI DAN MISI 2
C. TUJUAN DAN SASARAN 2
BAB II PROGRAM KEAHLIAN YANG DIKEMBANGKAN 4
A. POTENSI 4
B. PROGRAM KEAHLIAN 4
BAB III PERSIAPAN PENGEMBANGAN SMK 6
A. LOKASI 6
B. INFRASTRUKTUR 6
C. DUKUNGAN PEMERINTAH DAN MASYARAKAT 6
BAB IV PENUTUP 7
LAMPIRAN – LAMPIRAN

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 4


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
1. Undang-undang No. 2 Tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional
a. Bab III tentang hak warga Negara untuk memperoleh pendidikan
khususnya pasal 5 dan 6
b. Bab III pasal 27 ayat (1) masyarakat sebagai mitra pemerintah
berkesempatan seluas-luasnya untuk berperan serta dalam
penyelenggaraan pendidikan nasional.
2. Peraturan Pemerintah RI No. 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan
Menengah terutama bab VI pasal 7 tentang syarat dan tata cara
pendirian
3. Pegembangan kebijakan “Link and Macth” anatara sekolah dengan dunia
usaha dan industri
4. Pada era pasar saat ini yang penuh tantangan, peluang dan persaingan
dibutuhkan tersedianya Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas dan
kompeten. Sedang kondisi obyektif di lapangan menunjukkan bahwa
struktur tenaga kerja tingkat menengah ke bawah masih didominasi oleh
tamatan SD, SMP dan SMA yang tidak memiliki kompetensi yang
memadai sehingga produktifitasnya rendah
5. Perkembangan Lapangan Kerja
a. Sejalan dengan pelaksanaan otonomi daerah, dalam meningkatkan
pertumbuhan ekonomi daerah, dituntut tersedianya SDM yang
unggul, terampil dan professional serta IPTEK sehingga menghasilkan
produk yang unggul
b. Perkembangan kota Jember yang semakin maju di berbagai bidang,
terutama bidang teknik maka diperlukan pendidikan informatika
6. Makin meningkatnya minat tamatan SMP untuk melanjutkan pendidikan
ke SMK khususnya bidang informatika
7. Potensi sarana dan prasarana serta jumlah tamatan SMP/MTs yang ada
di sekitar Puger cukup memadai dan keberhasilan program wajib 9
tahun, sehingga hal ini akan menjadi dukungan guna mengakses
pendidikan kejuruan di lingkungan sekitar

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 1


B. Visi dan Misi
1. Visi
“Memujudkan siswa cerdas, terampil dan berakhlakul karimah dalam
menyongsong era globalisasi berdasarkan IMTAQ”
2. Misi
a. Menghasilkan manusia yang berkualitas di masyarakat nanti
b. Menghasilkan manusia yang produktif di masyarakat nanti
c. Menghasilkan manusia yang siap pakai di masyarakat/pemerintah
nanti
d. Menghasilkan manusia yang mandiri dan tangguh
e. Menghasilkan manusia yang berbakti kepada nusa dan bangsa

C. Tujuan dan Sasaran


1. Tujuan
Adapun tujuan pendirian SMK DARUS SHOLIHIN adalah :
a. Memberikan pelayanan pendidikan kejuruan kepada santri dan anak
usia sekolah baik yang ada di pesantren maupun di sekitarnya
b. Untuk menampug minat dan bakat lulusan SMP/MTs khususnya di
bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi
c. Optimalkan dan pemberdayaan sumber daya yang ada di Yayasan
dan Institusi penyelenggara pendidikan di sekitarnya
d. Member bekal keterampilan kepada para siswa/santri bila nanti
terjun ke dunia masyarakat
e. Menyiapkan tenaga terampil di bidang Teknologi Informasi dan
Komunikasi yang cerdas berbudaya, tangguh, sejati, cinta tanah air,
bangsa dan Negara

2. Sasaran
Adapun sasaran penyelenggaraan Program SMK DARUS SHOLIHIN ini
adalah :
a. Para santri lulusan SMP/MTs
b. Para lulusan kejar paket B

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 2


c. Tamatan SMP/MTs yang ada di wilayah kecamatan Puger dan
sekitarnya
d. Para lulusan SMP terbuka di wilayah kecamatan Puger dan
sekitarnya

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 3


BAB II
PROGRAM KEAHLIAN YANG DIKEMBANGKAN

A. POTENSI
Pendidikan SMK DARUS SHOLIHIN direncanakan dengan
mempertimbangkan kebutuhan dan potensi wilayah, factor geografis dan
beberapa hal yang menghambat peserta didik untuk menjangkau dan
menginginkan sekolah sesuai dengan bakat, minat dan kemampuan yang
dimilikinya
Beberapa potensi kabupate Jember yang dapat mendukung berdirinya
SMK DARUS SHOLIHIN, karena kabupaten Jember lebih spesifik sebagai
daerah lingkungan ;
⮚ Pertanian
⮚ Perkebunan dan kehutanan
⮚ Industry kerajinan dan pangan rakyat
⮚ Perdagangan
⮚ Pariwisata
⮚ Pertambangan
⮚ Kelautan
⮚ Jasa dan transportasi
⮚ Pendidikan
Dengan adanya potensi tersebut di atas, maka bidang yang
dikembangkan sesuai dengan potensi daerah Jember , SMK DARUS SHOLIHIN
berusaha menjalin kerjasama dengan dunia usaha dan industri serta instansi
lainnya yang dapat dijadikan sebagai lembaga institusi pasangan dalam
melaksanakan kegiatan praktek dan engembangkan jiwa kewirausahaan.

B. PROGRAM KEAHLIAN
Sesuai dengan uraian-uraian sebelumnya bahwa potensi program
keahlian yang relevan dan akan dikembangkan di SMK DARUS SHOLIHIN
adalah program keahlian :
⮚ Teknik Komputer dan Jaringan
⮚ Multimedia
Yang beraplikasi pada kewirausahaan dengan mempertimbangkan hal-hal
sebagai beikut :
1. Sarana dan prasarana yang cukup memadai terutama ruang teori dan
ruang praktek
2. Peralatan laboratorium yang cukup memadai dan relevan dengan
bidang informatika
3. Peluang kerja dan berwirausaha cukup luas, karena perkembangan
sektor pariwisata di Jember khususnya terus berkembang.
PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 4
PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 5
BAB III
PERSIAPAN PENGEMBANGAN SMK

A. LOKASI
SMK DARUS SHOLIHIN bidang keahlian Teknologi Informasi dan
Komunikasi didirikan di desa Puger kulon Kecamatan Puger yang letaknya
cukup strategis berada di wilayah kota Puger, sehingga dapat menampung dan
mengakomodasi lulusan SMP/MTs dan sederajat yang berasal dari wilayah
kecamatan Puger dan sekitarnya. Seperti Wuluhan, Ambulu, Balung,
gumukmas dan Kencong
Disisi lain SMK yang sejenis letaknya cukup jauh, kurang lebih jaraknya
40 km sehingga menyulitkan peserta didik untuk menjangkau, baik dari segi
waktu, biaya dan transportasi.

B. INFRASTRUKTUR
Pemilihan program keahlian Teknik Komputer dan Informatika dengan
dasar pertimbangan ketersediaannya infrastruktur, antara lain :
1. Mudah ditempuh denga transportasi dari segala arah
2. Tersedianya jaringan listrik dan telepon yang memadai
3. Adanya saluran air bersih yag memadai
4. Lingkungan sekitar sangat mendukung banyak terhadap pendidikan
5. Tersedianya jaringan internet

C. DUKUNGAN PEMERINTAH DAN MASYARAKAT


Pemerintah sangat antusias mendukung berdirinya SMK DARUS
SHOLIHIN ini, karena dianggap sesuai program pemerintah khususnya di masa
yang akan dating diprioritaskan pada sekolah menengah kejuruan untuk
mengantisipasi kebutuhan tenaga kerja terampil dan terdidik
Masyarakat sepenuhnya juga mendukung berdirinya SMK DARUS
SHOLIHIN ini, mengingat selama ini masih jarang lembaga swasta yang
menangani sekolah kejuruan bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi.

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 6


BAB IV
PENUTUP

Sesuai dengan tuntutan dunia kerja dan industry pada era globalisasi
saat ini diperlukan sumber daya manusia yang terampil, inovatif dan kompetitif.
Berdirinya SMK DARUS SHOLIHIN merupakan salah satu upaya untuk
menghasilkan SDM yang terampil dan kompetitif yang dilandasi dengan IMTAQ
dan akhlakul karimah.
Pengembangan SMK harus dilakukan secara terprogram dan sistematis,
agar pencapaian setiap tahap pengembangan sesuai dengan tujuan yang
diinginkan. Oleh karena itu, pengembangan SM memerlukan dukungan.
Partisipasi dan kerjasama dengan satuan-satuan pendidikan, pelatihan, dunia
usaha/industry, lembaga sertifikasi dan sebagainya
Demikian proposal ini kami ajukan sebagai tindak lanjut dari keinginan
besar kami untuk mengembangkan SMK DARUS SHOLIHIN desa Puger Kulon
Kecamatan Puger Kabupaten Jember Provinsi Jawa Timur, kami yakin bahwa
keinginan besar tanpa dukungan dari berbagai pihak terkait tidak akan pernah
terwujud.
Kami menyampaikan terima kasih kepada bapak atas berkenannya
mengabulkan proposal kami, semoga Allah SWT akan membalas kebaikan
bapak dengan balasan yang lebih baik.
Jaza kumullah Ahsanal Jaza.

PROPOSAL PERPANJANGAN IJIN PENYELENGGARAAN SEKOLAH - 7

Anda mungkin juga menyukai