Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PERMOHONAN PERBAIKAN JALAN POROS


DUSUN KENDALISODO DESA PASIR JAYA

DESA PASIR JAYA


KECAMATAN RAMBAH HILIR
KABUPATEN ROKAN HULU
TAHUN 2023
PEMERINTAH KABUPATEN ROKAN HULU
KECAMATAN RAMBAH HILIR
DESA PASIR JAYA
Alamat :JalanPancasilaNomor 22KodePos 28557

Pasir Jaya, 26 April 2023

Nomor :140/Ps.J/ Kepada Yth;


Sifat : Penting PT.Sumatera Sylva Lestari ( SSL)
Perihal :Perbaikan Jalan Poros Dusun
Kendalisodo Desa Pasir Jaya

Di _
Tempat

DenganHormat,

Assalamu’alakum warhmatullahi wabarakatuh, Salam sejahtera kami sampaikan semoga


Bapak  dalam kondisi sehat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.  Amin.
Kontur jalan poros Dusun Kendalisodo Desa Pasir Jaya yang masih Tanah dan belum
memiliki saluran Drainase permanen, mengakibatkan Jalan Poros Dusun Kendalisodo DesaPasir
Jaya mudah Rusak pada saat musim penghujan, sehingga mengganggu kenyamanan Pengguna
Jalan Poros Dusun Kendalisodo.
Berdasarkan Hal tersebut kami Memohon Kepada Pihak PT. Sumatera Silva Lestari
( SSL ) untuk membantu Perbaikan Jalan Poros Dusun Kendalisodo DesaPasirJaya guna
kenyamanan dan kelancaran akses lalu lintas Pengguna jalan di DesaPasir Jaya.
Demikian permohonan ini kami sampaikan dan atas dikabulkannya diucapkan
terimakasih.

Hormat Kami, Mengetahui,


Kepala Dusun Kendalisodo Kepala Desa Pasir jaya

JOKO SUJARWO ROFI YULIANDA NASUTION, S.IP


I. DASAR PEMIKIRAN

Jalan adalah prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan,

termasuk bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalulintas, yang berada

pada permukaan tanah, di ataspermukaan tanah, di bawah permukaan tanah dan/atau air, serta di atas

permukaan air, kecuali jalan kereta api, jalan lori, dan jalan kabel.

Jalan umum adalah jalan yang diperuntukkan bagi lalulintas umum. Jalan khusus adalah jalan yang di

bangun oleh instasi, badan usaha.Perseorangan, atau kelompok masyarakat untuk kepentingan sendiri.

Jalan desa adalah jalan yang dapat dikategorikan sebagai jalan dengan fungsi lokal di daerah pedesaan.

Arti fungsi lokal daerah pedesaan yaitu :

1.  Sebagai penghubung antar desa atau ke lokasi pemasaran

2.  Sebagai penghubung hunian/perumahan

3.  Sebagai penghubung desa kekecamatan/kabupaten/provinsi

Manfaat ditingkatkan/dibangunnya jalan desa untuk masyarakat pedesaan antara lain :

1.  Memperlancar hubungan dan komunikasi dengan tempat lain,

2.  Mempermudah pengiriman sarana produksi kedesa,

3. Mempermudah pengiriman hasil produksi kepasar, baik yang di desa maupun yang di

luar

4. Meningkatkan jasa pelayanan sosial, termasuk kesehatan, pendidikan, dan penyuluhan

Sehubungan dengan hal di atas, begitu pentingnya peran dan fungsi jalan bagi masyarakat sedangkan

kondisi jalan Poros Dusun Kendalisodo Desa pasir Jaya Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu

saat ini kondisinya mengalami kerusakan akibat curah hujan yang terlalu tinggi, sehinga membuat

pengguna jalan semakin tidak nyaman. Atas dasar inilah kami Pemerintah Desa Pasir Jaya mengajukan

Permohonan Perbaikan Jalan Poros dengan menggunakan Alat berat kepada Pihak PT. Sumatera Silva

Lestari ( PT. SSL ).


II. MAKSUD
Permohonan Perbaikan Jalan Poros Dusun Kendalisodo Desa Pasir Jaya

III. TUJUAN
Penyekrapan dan perataan jalan ini bertujuan :
1. Kenyamanan Pengguna Jalan
2. Terciptanya Lingkungan yang bersih dan sehat
3. Terciptanya lingkungan yang indah, tertib dan nyaman

IV. PENUTUP

Demikian Proposal ini kami sampaikan, sebagai kerangka acuan bagi terselenggaranya Perbaikan jalan

berupa Pembuatan penyekrapan dan perataan serta pembuatan Parit Jalan dengan menggunakan alat berat

BEKO LOADER di Jalan poros Dusun Kendalisodo Desa Pasir Jaya KecamatanRambah Hilir Kabupaten

Rokan Hulu, dengan harapan Bapak Pimpinan PT. Sumatera Silva Lestari dapat merealisasikan

permohonan kami.

Pasir Jaya, 26 April 2023

Hormat Kami, Mengetahui,


Kepala Dusun Kendalisodo Kepala Desa Pasir jaya

JOKO SUJARWO ROFI YULIANDA NASUTION, S.IP


Lampiran

Anda mungkin juga menyukai