Anda di halaman 1dari 7

Modul 08

Kegiatan Belajar 1

DINAMIKIA BUDAYA INDONESIA


A. DEFINISI KEBUDAYAAN
Kata kebudayaan berasal dari kata Sansakerta yaitu Buddhayah, yaitu bentuk jamak dari
buddhi yang berarti “budi atau akal”. Dengan demikian kebudayaan dapat diartikan sebagai hal-
hal yang bersangkutan dengan akal. Tetapi ada sarjana lain yang mengupas kata budaya sebagai
suatu perkembangan dari majemuk budi daya yang berarti daya dari budi. Karena itu mereka
membedakan budaya dari kebudayaan.
Kebudayaan dalam bahasa latin / Yunani berasal dari kata “colere” yang berarti mengolah,
mengerjakan terutama mengolah tanah. Dari arti ini berkembang arti culture sebagai segala daya
dan usaha manusia untuk merubah alam. Sedangkan pengertian kebudayaan menurut ilmu
antropologi, kebudayaan adalah keseluruhan sistem gagasan, tindakan, dan hasil karya manusia
dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan belajar.

Definisi kebudayaan meurut para ahli :


Adapun ahli antropologi yang pertama – tama merumuskan definisi kebudayaan adalah
E.B Tylor (1874) yang menulis dalam bukunya “ primitive culture”
yaitu : kebudayaan itu adalah keseluruhan yang kompleks yg didalamnya terkandung
ilmu pengetahuan ,kepercayaan ,kesenian ,moral ,hukum,adat istiadat dan kemampuan
yang lain serta kebiasaan yang didapat oleh manusia sebagai anggota masyarakat .

Definisi lain tentang kebudayaan dikemukakan oleh R.Linton dalam bukunya “the
culture background of personality “ (1947 ) menyatakan bahwa kebudayaan konfigurasi
tingkah laku yg dipelajari dan hasil tingkah laku yang unsur pembentukkannya didukung
dan diteruskan oleh anggota masyarakat tertentu .

Selanjutnya dikemukakan oleh Koentjaraningrat (1990:180) menyatakan bahwa


kebudayaan adalah system gagasan ,Tindakan ,dan hasil karya mausia dalam rangka
kehidupan masyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan belajar .

B. UNSUR-UNSUR KEBUDAYAAN

1. Bahasa
Kemampuan berbahasa adalah ciri khas dari makhluk hidup atau manusia.
kebutuhanakan kemampuan berbahasa sejalan dengan kebutuhan akan interaksi social.
Bahasaalat komunikasi yang mempunyai kaitan erat dengan proses perubahan masyarakat
dan kebudayaan. bangsa Indonesia yang merupakan masyarakat majemuk ,terdiri dari
berbagai suku bangsa yang mendukung kebudayaan daerahnya masing – masing . serta
Bahasa daerahnya msing- masing menunjukan keanekaragaman ,namun juga menunjukan
kekayaan budaya dan Bahasa bangsa Indonesia .

Page 1|7
Bahasa dapat dibedakan seperti :
1. Bahasa isyarat misalnya bunyi kentungan ,Gerakan tangan ,anggukan dan isyarat
lainnya yg diterima berdasarkan kesepakatan suatu masyarakat .
2. Bahasa lisan ialah yg ducapkan melalui mulut
3. Bahasa tulisan melalui buku ,gambar ,surat dan koran .

2. Sistem Pengetahuan
Sistem pengetahuan merupakan salah satu unsur kebudayaan universal yg dapat
ditemukan dalam kebudayaan dari semua bangsa yang ada di muka bumi ini. sistem
pengetahuan ini mencakup semua pengetahuan tentang alam ,tumbuhan ,Binatang,ruang dan
waktu ,serta benda-benda yg terdapat disekeliling tempat hidup masyarakat ,dan suku
bangsa. Sistem pengetahuan ini timbul akibat kebutuhan praktis dan berdasarkan
pengalaman yg diperoleh manusia di dalam kehidupanya .
3. Organisasi Sosial
Dalam tiap masyarakat, kehidupan masyarakat diorganisasikan oleh adat istiadat dan
aturan-aturan mengenai berbagai kesatuan dalam lingkungan mana ia hidup dan
bergaul .kesatuan sosisal yg paling dekat dan mesra adalah kesatuan kerabatnya yaitu
keluarga inti yang dekat, dan kaum kerabat yang lain.
Keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat sebagai suatu kesatuan oleh karena itu,
dalam system social yerdapat pengaturan tentang perkawinan ,tempat tinggal,dan system
kekerabatan mengatur jaringan social antarindividu berdasarkan perkawinan dan hubungan
berdasarkan keturunan darah .
Ada 2 macam aturan perkawinan yaitu endogami dan dan eksogami .
1. Endogami adalah kebiasaaan masyarakat yg mengharuskan anggotanya kawin
dengan dengan orang yang masih kerabatnya sendiri dan masih dibatasi kepada
anggota kerabat yang tidak terlalu dekat hubungan darahnya .
2. Eksogami adalah kebiasaan masyarakat yg mengharuskan anggotanya kawin dengan
orang yang berasal dari luar kerabatnya atau luar kempoknya / luar kampungnya.
Dalam ketentuan endogami biasanaya dihindari terjadi nya suatu perkawinan antara anggota
kerabat yang sangat dekat hubungan atau pertalian darahnya .sebab kalau tidak perkawinan
tersebut dapat menimbulkan perkawinan incest atau sumbang .
4. Sistem Peralatan Hidup Dan Teknologi
Sistem peralatan hidup adalah segala alat – alat yg digunakan manusia dalam
kegiatan sehari-hari dala usaha memenuhi kebutuihan hidupnya .
Dalam kehidupan manusia tidak terlepas dari adanya teknologi. artinya bahwa teknologi
merupakan keseluruhan cara yang secara rasional mengara pada ciri efisiensi dalam setiap
kegiatan manusia .
5. Sistem Mata Pencaharian Hidup
Berdasarkan tingkat teknologi yang dipergunakan ,system ekomoni dapat dibagi atas berikut ini:
1. masyarakat pemburu dan peramu
2. pertanian berpindah -pinda atau berladang
3. pertanian itensive
Page 2|7
4. industry

6. Sistem Religi
Ada 4 unsur pokok darireligi pada umumnya :
 Emosi keagamaan atau getaran jiwa yang menyebabkan manusia menjalankan
kelakuan religi.
 System kepercayaan atau bayang-bayangan manusia tentang bentuk dunia, alam
ghaib, hidup, mati, surga, dan neraka.
 System upacra keagamaan yang bertujuan mencari hubungan dengan dunia ghaib
berdasarkan atas system kepercayaan tersebut .
 Kelompok keagamaan atau kesatuan – kesatuan social yang mengkonsepsikan dan
mengaktifkan religi beserta system upacara – upacara keagamaannya.
Macam – macam bentuk religi :
 Animisme
 Dinamisme
 Totemisme
 Fetisisme
 Politeisme
 Monotheisme
 Mystic

7. Kesenian
Kesenian merupakan unsur kebudayaan universal yang sudah pasti akan didapatkan
pada semua kebudayaan semua bangsa yang hidup dimuka bumi ini, baik bangsa yang
hidupnya terpencil, maupun bangsa – bangsa yang sudah maju .
Kesenian sebagai salah satu unsur kebudayaan ,khususnya dalam kehidupan suku
bangsa, suku bangsa di Indonesia tidak dapat dipisahkan dengan aktivitas kehidupan
lainnya. baik kehidupan spiritual, upacara religi dan adat ,maupun aktivitas lainnya .
Kesenian sering digunakan sebagai sarana dan alat untuk mencurahkan perasaan
keindahan manusia . seni dibagi menjadi :
 Seni rupa seperti patung ,relief,lukisan,dan riasan .
 Seni suara seperti nada vokal ,instrumental ,dan sastra .
 Seni tari mencakup kepada seni rupa yang diikuti oleh suatu Gerakan tubuh
 Seni drama ialah mencakup kepada seni tari yang dilengkapi adanya prosa dan puisi
dalam sebuah pertunjukan pentas .

C. PERKEMBANGAN KEBUDAYAAN
Aspek kebudayaan dapat hilang apabila kurang memberikan manfaat bagi kehidupan
manusia dan diganti oleh aspek lain yang lebih berdaya guna .sebaliknya aspek yg lain bisa
bertambah dengan perkembangan kebutuhan manusia.

Page 3|7
Perubahan ini dapat disebabkan oleh 2 faktor yaitu :
1. Faktor yang berasal dari dalam :
 Adanya kejenuhan atau ketidakpuasan individu terhadap system nilai yang
berlaku di masyarakat .
 Adanya individu yang menyimpang dari system yg berlaku
 Adanya penemuan – penemuan baru
 Adanya perubahan dalam jumlah dan komposisi penduduk .
2. Faktor Yg Berasal Dari Luar :
 Bencana alam : gunung Meletus ,banjir, gempa ,dan sebagainya .
 Kontak dengan masyarakat lain yang berbeda budayanya

D. KEANEKARAGAMAN BUDAYA INDONESIA


Keanekaragaman budaya merupakan salah satu kekayaan bangsa yang harus
dilestarikan untuk kepentingan masyarakat secara bersama-sama. Adapun, setiap suku
bangsa di Indonesia memiliki budayanya masing-masing. Budaya tiap suku itu disebut
sebagai budaya daerah yang memperkaya budaya nasional.
Keragaman budaya bisa diamati dari bentuk-bentuk kebudayaan khasnya seperti adat
istiadat, rumat adat, upacara adat, tarian daerah, dan alat musik daerah.Keragaman budaya
Indonesia merupakan potensi bagi pengembangan budaya nasional yang memiliki keunikan
sekaligus menyiratkan kekhasan masing-masing budaya di setiap daerah.
Akan tetapi di sini lain orang dihadapkan pada berbagai ancaman seperti pergolakan,
pertentangan etnik, pluralisme budaya, atau dominasi budaya.

Page 4|7
Kegiatan Belajar 02

UPAYA PELESTARIAN BUDAYA ASLI


Bangsa Indonesia terdiri dari beragam suku bangsa dan unsur kebudayaan yang semua
sebagaimana tersirat dalam Bhineka Tunggal Ika yang artinya “ walaupun berbeda – beda tetap satu
jua “
Kebudayaan lama atau yang sering disebut kebudayaan asli bangsa indonesia dimana
kebudayaan ini belum terjamah oleh kebudayaan asing merupakan suatu harus  tetap kita
pertahankan karena ini meryupakan suatu kebanggaan atau kekayaan bangsa kita, oleh karena itu
supay kebudayaan – kebudayaan asli bangsa indonesia ini tetap ada marilah kita jaga bersama,
adapun cara memelihara kebudayaan asli bangsa indonesia adalah sebagai berikut :

A. Melalui Media Massa

Media massa mempunyai tugas dan kewajiban–selain menjadi sarana dan prasarana
komunikasi–untuk mengakomodasi segala jenis isi dunia dan peristiwa-peristiwa di dunia ini
melalui pemberitaan atau publikasinya dalam aneka wujud (berita, artikel, laporan penelitian,
dan lain sebagainya)–dari yang kurang menarik sampai yang sangat menarik, dari yang tidak
menyenangkan sampai yang sangat menyenangkan – tanpa ada batasan kurun waktu.
Oleh karenanya, dalam komunikasi melalui media massa, media massa dan manusia
mempunyai hubungan saling ketergantungan dan saling membutuhkan karena masing-masing
saling mempunyai kepentingan, masing-masing saling memerlukan. Media massa
membutuhkan berita dan informasi untuk publikasinya baik untuk kepentingan media itu
sendiri maupun untuk kepentingan orang atau institusi lainnya; di lain pihak, manusia
membutuhkan adanya pemberitaan, publikasi untuk kepentingan-kepentingan tertentu.
Televisi sebagai media publik mempunyai daya tarik yang kuat tidak perlu dijelaskan
lagi, kalau radio mempunyai daya tarik yang kuat disebabkan unsur-unsur kata-kata, musik
dan sound effect, maka televisi selain ketiga unsur tersebut, juga memiliki unsur visual berupa
gambar. Dan gambar ini bukan gambar mati, melainkan gambar hidup yang mampu
menimbulkan kesan yang mendalam pada penonton. Daya tarik ini selain melebihi radio, juga
melebihi film bioskop, sebab segalanya dapat dinikmati di rumah dengan aman dan nyaman,
sedang televisi itu selain menyajikan film juga programa yang lain seperti seni tradisional.
Sesuai fungsinya, media massa (termasuk televisi), selain menghibur, ada tiga fungsi lainnya
yang cukup penting. Harold Laswell dan Charles Wright (1959) membagi menjadi empat
fungsi media (tiga dicetuskan oleh Laswell dan yang ke empat oleh Wright). Keempat fungsi
media tersebut adalah:
- Pengawasan (Surveillance)
- Korelasi (Correlation)
- Penyampaian Warisan Sosial (Transmission of the Social Heritage)
- Hiburan (Entertainment)

Page 5|7
B. Pementasan – Pementasan
Walau tidak mudah upaya-upaya pelestarian budaya kita harus tetap gencar dilakukan
dengan berbagai cara diantaranya adalah pementasan-pementasan seni budaya tradisional di
berbagai pusat kebudayaan atau tempat umum yang dilakukan secara berkesinambungan. Upaya
pelestarian itu akan berjalan sukses apabila didukung oleh berbagai pihak termasuk pemerintah
dan adanya sosialisasi luas dari media massa termasuk televisi. Maka cepat atau lambat, budaya
tradisional kembali akan bergairah

C. Melibatkan peran pemerintah 


Mengembalikan peran aparat pemerintah sebagai pengayom dan pelindung, dan bukan
sebaliknya justru menghancurkannya demi kekuasaan dan pembangunan yang berorientasi pada
dana-dana proyek atau dana-dana untuk pembangunan dalam bidang ekonomi saja .
Dan tugas utama yang harus dibenahi adalah bagaimana mempertahankan, melestarikan,
menjaga, serta mewarisi budaya lokal dengan sebaik-baiknya agar dapat memperkokoh budaya
bangsa yang akan megharumkan nama Indonesia. Dan juga supaya budaya asli negara kita tidak
diklaim oleh negara lain.
D. Menyelenggarakan mata pelajaran muatan lokal
Dengan adanya Sekolah Selenggarakan Mata Pelajaran Muatan dan ekstrakurikuler wajib
berbasis pelestarian seni budaya setempat,  dapat menimbulkan rasa cinta dan bangga memiliki
kebudayaan tersebut, dengan demikian para genarasi muda dapat mengetahui kebudayaan -
kebudayaan yang ada di Indonesia.

Kesimpulan :
Page 6|7
Dari berbagai definisi di atas, dapat diperoleh kesimpulan mengenai kebudayaan yaitu
sistem pengetahuan yang meliputi sistem ide gagasan yang terdapat di dalam pikiran manusia,
sehingga dalam kehidupan sehari-hari kebudayaan itu bersifat abstrak. Sedangkan perwujudan
kebudayaan adalah benda-benda yang diciptakan oleh manusia sebagai makhluk yang berbudaya,
berupa perilaku dan benda-benda yang bersifat nyata, misalnya pola-pola perilaku, bahasa,
peralatan hidup, organisasi social, religi seni dan lain-lain, yang kesemuanya ditujukan untuk
membantu manusia dalam melangsungkan kehidupan bermasyarakat.

Akhirnya  Makalah  ini  dapat   kami  selesaikan  berkat bimbingan dan arahan dari


dosen  pembimbing   yang   memberikan  bahan-bahan  materi, dan kami mengucapkan terima kasih
ke semua pihak yang telah membantu.Apabila  dalam  makalah  ini banyak terdapat kekurangan,
baik dari segi isi maupun teknik  penulisannya, untuk itu kami mengharapkan kritik, saran dan
bimbingan dari semua pihak untuk perbaikan dimasa yang akan datang.Semoga makalah ini
bermanfaat  dan berguna buat kita semua, aamiin.
Kami Akhiri Dengan Mengucapkan Wabilahi Tofik Walhidayah Wassalamualaikum Wr.Wb .

21 Mei 2023 , Palembang

Page 7|7

Anda mungkin juga menyukai