Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN 17 AGUSTUS

DI SEMK SEHATI KARAWANG


BAB 1
PENDAHULUAN

A.Latar Belakang
Dalam rangka menyambut datangnya hari ulang tahun kemerdekaan
ke-78 Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2023, sebagai bagian dari
bangsa Indonesia, maka sudah menjadi kewajiban kita untuk mengenang jasa-
jasa yang sudah dilakukan para pahlawan kita saat memperjuangkan
kemerdekaan Republik Indonesia di masa lampau.
Hari kemerdekaan merupakan salah satu tonggak sejarag perjuangan
bangsa yang harus kita pelihara dan pertahankan.
Dengan demikian, para sisa/i wajib untuk mengisi momen Hari
Kemerdekaan dengan melakukan berbagai kegiatan yang mengingatkan lita
pada semangat patriot pembela bangsa di masa itu.
Maka dari itu, kami selaku panitia perayaan ulang tahun RI ke-78
tahun ini berencana untuk mengadakan Peringatan Hari Besar Republik
Indonesia bagi siswa/i SMK Sehati Karawang.

B. Maksud dan Tujuan


1. Maksud diadakannya kegiatan ini yaitu bentuk rasa syukur pada Tuhan
Yang Maha Esa, serta semangat untuk memeriahkan dan menyambut HUT
Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 pada tanggal 17 Agustus
2023.
2. Tujuan daeri kegiatan digelar adalah sebagai berikut:
a. Untuk menciptakan semangat dalam berjuang meraih kemenangan
anatar siswa/i.
b. Untuk mempererat tali persaudaraan antara sesama siswa/i .
c. Untuk menciptakanjiwa sportivitas dalam perlombaan pada siswa/i.
d. Untuk menciptakan rasa nasionalisme pada siswa/i.
BAB II
ISI PROPOSAL

A. Tema Kegiatan
Kegiatan ini mengusung tema “Aksi Kemerdekaan ke-78”. Bermaksud untuk
menunjukan sikap dan perilaku berjuang dalam meraih kemenangan. Antara
siswa/i bersama seluruh warga sekolah.

B. Waktu dan Tempat Kegiatan


Waktu : Sabtu, 18-19 Agustus 2023

Pukul : 08.00WIB s/d selesai

Tempat : Lapangan SMK Sehati Karawang

Peserta : Seluruh siswa/i SMK Sehati Karawang

C. Macam-macam kegiatan
1. Lomba tarik tambang
2. Lomba joget kelereng
3. Lomba voly
4. Lomba futsal
5. Lomba estafet tepung

D. Susunan Kepanitiaan
Pembina : Bp Muhammad Azhari S.Pd

Ketua : Fitria Ayu Wulandari

Sekretaris : Fitri Indriyani

Bendahara : Restu Ayu Salsabila

Seksi Acara : Hayatunufus


Seksi Umum : Bintang Aulia

Seksi Dokumentasi : Davasa Bintang, Raissa Adelia

Seksi Keamanan : Riski Shasi Sabrina

Seksi Peralatan : Nilna Salsabila, Daffa Rahma

E. Estimasi Biaya

KEBUTUHAN HARGA

Biaya Pembuatan Proposal Rp. 25.000


Kelereng Rp. 20.000
Tambang Rp. 30.000
Bola plastik Rp. 10.000
Tepung Rp. 30.000
Konsumsi Rp. 500.000

HADIAH PENGELUARAN

- Juara 1 Rp. 100.000


Lomba Tarik Tambang - Juara 2 Rp. 75.000
- Juara 3 Rp. 50.000
- Juara 1. Rp. 100.000
Lomba Joget Kelereng - Juara 2 Rp. 75.000
- Juara 3 Rp. 50.000
Lomba Voly - Juara 1 Rp. 125.000
- Juara 2 Rp. 100.000
- Juara 3 Rp. 75.000
- Juara 1 Rp. 125.000
Lomba Futsal - Juara 2 Rp. 100.000
- Juara 3 Rp. 75.000
- Juara 1 Rp. 100.000
Lomba Estafet Tepung - Juara 2 Rp. 75.000
- Juara 3 Rp. 50.000

F. Penutup
Dengan demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan
partisipasi dan kerja sama Bapak/ibu, kami ucapkan Terima kasih.
LEMBAR PENEGSAHAN

Wakasek Kesiswaan Pembina Osis

Ijah Komalasari S.Pd Shinta Dewi S.Pd

Kepala SMK Sehati

H Kuswanda SE. MM

Anda mungkin juga menyukai