Anda di halaman 1dari 2

GENERAL STANDARD OPERATIONAL PROCEDUR CAFE

1. KESELURUHAN STAFF DIWAJIBKAN UNTUK MEMAKAI SERAGAM LENGKAP SESUAI DENGAN


STANDARISASI PERUSAHAAN DAN AGAR SELALU MENJAGA KEBERSIHAN DAN KERAPIHAN DIRI SEBELUM
BEKERJA ATAU SEBELUM OPERASIONAL BERLANGSUNG.
2. MULAI MEMBERSIHKAN DAN MERAPIHKAN AREA SESUAI DENGAN DIVISINYA MASING-MASING.
3. MEPERSIAPKAN SEGALA SESUATUNYA YANG BERKAITAN DENGAN KEBUTUHAN OPERASIONAL
BERDASARKAN DIVISINYA MASING-MASING SEBELUM OUTLET DIBUKA.
4. WAJIB BERKUMPUL UNTUK MENDAPATKAN ARAHAN DARI PEMIMPIN DAN KOMUNIKASI KESELURUHAN
STAFF ANTAR DIVISI TERKAIT DENGAN KEPENTINGAN OPERASIONAL AGAR BERJALAN DENGAN LANCAR
SEBELUM OUTLET DIBUKA UNTUK KONSUMEN.
5. CEK KETERSEDIAAN PRODAK YANG AKAN KITA JUAL.
6. DOA BERSAMA.
7. KESELURUHAN STAFF BERSIAP DI AREANYA MASING-MASING UNTUK MENYAMBUT KEDATANGAN
KONSUMEN.
8. OUTLET DIBUKA UNTUK KONSUMEN TEPAT SESUAI WAKTU YANG TELAH DITENTUKAN PERUSAHAAN.
9. SEBAGAI IKON KESELURUHAN STAFF WAJIB BERKATA ‘SCOOP & SKOOPS’ DENGAN LANTANG SECARA
BERSAMAAN KETIKA SALAH SATU DARI PEMIMPIN DIVISI YANG SIAGA MENGUCAPKAN ‘SIAPA KITA?’,
PADA SAAT PINTU OUTLET DIBUKA UNTUK KONSUMEN DAN BERKALA SETIAP SATU JAM SEKALI SELAMA
OPERASIONAL BERLANGSUNG.
10. WAJIB SENYUM, SAPA DAN MENYAMBUT KEDATANGAN SETIAP KONSUMEN DENGAN MENGUCAPKAN
‘SELAMAT DATANG DI SCOOP & SKOOPS’.
11. PENYAMBUTAN TAMU DIAWALI DARI STAFF PRAMUSAJI YANG AKAN MENGARAHKAN KONSUMEN KE
MEJA MAKAN ATAU ANTRIAN ES KRIM.
12. ADAPUN TAMU YANG INGIN MEMBAWA PULANG MAKANAN ATAU MINUMAN AGAR SELALU DIARAHKAN
UNTUK PEMESANANNYA DAN DIPERSILAHKAN MENUNGGU DITEMPAT YANG TELAH DISEDIAKAN.
13. JIKA KONSUMEN DATANG SEKEDAR UNTUK MEMBELI ES KRIM, PRAMUSAJI WAJIB MEGARAHKAN KE
AREA ANTRIAN ES KRIM DAN MENJELASKAN KEPADA KONSUMEN DENGAN SISTEM PEMBAYARAN
KEPADA KASIR TERLEBIH DAHULU.
14. BAGI KONSUMEN YANG MAKAN DAN MINUM DITEMPAT, PRAMUSAJI DIWAJIBKAN UNTUK BERTANYA
KEPADA TAMU DENGAN SOPAN, APAKAH SUDAH MEMESAN TEMPAT SEBELUMNYA? JIKA YA, ATAS
NAMA SIAPA?
15. PASTIKAN BERTANYA KEPADA TAMU DENGAN SOPAN. UNTUK BERAPA ORANG? MEROKOK ATAU TIDAK?
16. ANTARKAN TAMU KE MEJA YANG TELAH DISIAPKAN. SEDIAKAN KURSI ANAK JIKA ADA. TIDAK
DIPERKENANKAN TAMU MENCARI MEJA SENDIRI TANPA DIARAHKAN OLEH STAFF PRAMUSAJI.
17. SETELAH KESELURUHAN TAMU DUDUK, SETIAP PRAMUSAJI DIWAJIBKAN UNTUK MEMPERKENALKAN
DIRI AGAR TERJALIN SUASANA KEKELUARGAAN ANTAR STAFF DAN TAMU YANG BERKUNJUNG.
18. SELALU TAWARKAN TAMU MENU ANDALAN KITA DARI MULAI MAKANAN DAN MINUMAN DENGAN RATE
HARGA TERTINGGI YANG SELANJUTNYA TAWARKAN PROMO PRODAK KITA, JIKA ADA.
19. BERIKAN TAMU MENU MAKANAN DAN MINUMAN. SECARA PROSEDURAL INI, UNTUK PEMBERIAN MENU
KEPADA TAMU BIASAKAN AGAR DIDAHULUKANNYA HOST, ORANG TUA, WANITA DAN ANAK-ANAK JIKA
ADA.
20. CATAT PESANAN TAMU DI BUKU PESANAN. PROSEDURAL PENCATATAN BUKU PESANAN WAJIB
DILENGKAPI DENGAN NAMA PRAMUSAJI, NOMOR MEJA, TOTAL TAMU, TANGGAL DAN WAKTU PESANAN
BERLANGSUNG. KOLOM MAKANAN DICATAT DIBAGIAN ATAS DAN KOLOM MINUMAN TERPISAH DIBAGIAN
BAWAH LENGKAP DENGAN JUMLAH PESANANNYA.

1|Page
21. ULANG KEMBALI PESANAN YANG TELAH DICATAT, AGAR MEMASTIKAN SETIAP PESANAN DAN
JUMLAHNYA SESUAI.
22. INFORMASIKAN KEPADA TAMU DURASI WAKTU ATAU PROSES PEMBUATAN MAKANAN DAN MINUMAN
YANG DIPESAN.
23. AMBIL KEMBALI MENU, TINGGALKAN SATU MENU SAJA DIMEJA JIKA DIMINTA OLEH TAMU.
24. BUATKAN ORDERAN TAMU. BUKU PESANAN TAMU [TIGA RANGKAP] YANG TELAH DICATAT LENGKAP
AGAR SEGERA DISERAHKAN KE CHECKER UNTUK DIPROSES, PROSEDURAL DIANTARANYA ADALAH :
• RANGKAP 1 : UNTUK CHECKER [CEKLIS] DAN CASHIER [TRANSAKSI PEMBAYARAN]
• RANGKAP 2 ; UNTUK PENGORDERAN MAKANAN [KITCHEN]
• RANGKAP 3 : UNTUK PENGORDERAN MINUMAN [BAR]
25. BERSAMAAN DENGAN MENUNGGUNYA PROSES PESANAN SELESAI, PRAMUSAJI DIWAJIBKAN KEMBALI
KE MEJA TAMU. TANYA DAN SEDIAKAN KEBUTUHAN LAIN TAMU, SEPERTI ASBAK [PEROKOK], TISSUE,
WIFI DAN LAINNYA.
26. SETELAH PROSES PESANAN SELESAI, ANTARKAN MINUMAN TERLEBIH DAHULU LALU SELANJUTNYA
MAKANAN LENGKAP BESERTA ALAT MAKANNYA YANG TELAH DISIAPKAN OLEH CHECKER SESUAI
DENGAN STANDARISASI.
27. SETELAH TAMU SELESAI MAKAN, AMBIL PIRING DAN GELAS KOSONG YANG TELAH DIGUNAKAN DAN
BERSIHKAN MEJA DENGAN PERLAHAN JUGA SOPAN.
28. TANYAKAN PENDAPAT DAN SARAN MEREKA MENGENAI MAKANAN DAN MINUMAN YANG KITA SAJIKAN
YANG SELANJUTNYA TAWARKAN HIDANGAN PENUTUP ATAU PESANAN TAMBAHAN LAINNYA.
29. BERIKAN KERTAS KOMENTAR KEPADA TAMU UNTUK DIISI.
30. TRANSAKSI PEMBAYARAN :
• DIWAJIBKAN MEMBERIKAN KERTAS TAGIHAN DENGAN KEDUA TANGAN DAN DISERTAI
ALASNYA.
• TERIMA UANG TUNAI DARI TAMU WAJIB MENGGUNAKAN KEDUA TANGAN.
• MEMBERIKAN UANG KEMBALIAN DAN TANDA TERIMA PEMBAYARAN WAJIB MENGGUNAKAN
KEDUA TANGAN.
• CATATAN BAGI TAMU DENGAN PEMBAYARAN UANG TUNAI, TRANSAKSI HANYA DILAKUKAN
DIMEJA TAMU, TIDAK DIPERKENANKAN KEPADA PRAMUSAJI MEMBIARKAN TAMU PERGI
SENDIRI KE CASHIER UNTUK MELAKUKAN TRANSAKSI PEMBAYARAN.
• TERKECUALI BAGI TAMU DENGAN PEMBAYARAN MENGGUNAKAN DEBIT/CREDIT CARD
ATAUPUN OVO PAYMENT. PRAMUSAJI WAJIB MENGARAHKAN DAN MEMBANTU TRANSAKSI
LANGSUNG DI CASHIER.
31. UCAPKAN TERIMA KASIH BANYAK TELAH BERKUNJUNG KE ‘SCOOP AND SKOOPS”. LALU UNDANG TAMU
UNTUK DATANG KEMBALI.

2|Page

Anda mungkin juga menyukai