Anda di halaman 1dari 9

SOAL PENILAIAN AKHIR TAHUN FISIKA KELAS 10

1. Seorang berlari kearah timur sejauh 600 m kemudian Kembali ke barat 200 m. Maka besarnya kelajuan dan
kecepatan orang tersebut jika ditempuh dalam waktu 100 sekon adalah …
A. 8 m/s dan 4 m/s
B. 4 m/s dan 8 m/s
C. 6 m/s dan 2 m/s
D. 2 m/s dan 6 m/s
E. 1 m/s dan 2 m/s

2. Perhatikan gambar grafik berikut ini!

Grafik diatas menunjukan kecepatan gerak sebuah benda pada lintasan lurus setiap waktunya. Gerak lurus
beraturan ditunjukan oleh bagian grafik nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

3. Perhatikan grafik kecepatan terhadap waktu dibawah ini!

Jika benda bergerak dengan kecepatan yang berbeda. Jenis gerak lurus berbah beraturan dipercepat terjadi
selama selang waktu …
A. 0 sampai 2 detik
B. 2 sampai 5 detik
C. 5 sampai 9 detik
D. 2 sampai 9 detik
E. 0 sampai 9 detik
4. Sebuah kendaraan bergerak dengan kecepatan awal 20 m/s. Jika setelah 5 detik kecepatannya menjadi 30 m/s,
maka percepatan dan jarak yang ditempuh benda tersebut setelah 5 s adalah ...
A. 2 m/s2 dan 100 m
B. 3 m/s2 dan 100 m
C. 2 m/s2 dan 125 m
D. 3 m/s2 dan 125 m
E. 2 m/s2 dan 150 m

5. Perhatikan grafik kecepatan (v) terhadap waktu (t) dari sebuah benda yang bergerak lurus.

Besar perlambatan yang dialami benda adalah …


A. 5 m/ s 2
B. 4 m/ s 2
C. 3 m/ s 2
D. 2 m/ s 2
E. 1 m/ s 2

6. Perhatikan gambar grafik posisi (s) terhadap waktu (t) dibawah ini!

Grafik yang menunjukan jenis grafik gerak lurus berubah beraturan dipercepat dan grafik benda ketika diam
berturut-turut ditunjukan pada nomor ….
A. 5 dan 6
B. 4 dan 5
C. 3 dan 4
D. 2 dan 3
E. 1 dan 2

7. Mula-mula sebuah bus sedang bergerak dengan kecepatan tertentu. Jika resultan gaya yang bekerja pada bus
tersebut sama dengan nol, maka:
(1) Bus tidak mengalami percepatan
(2) Bus berhenti bergerak
(3) Perubahan kecepatan bus sama dengan nol
(4) Gerak bus merupakan GLBB
Berdasarkan Hukum I Newton pernyataan yang benar adalah …
A. 1, 2 dan 3
B. 2 dan 4
C. 4 saja
D. 1 dan 3
E. 1, 2, 3 dan 4

8. Siswa kelas 10 melakukan praktikum untuk menyelidiki hubungan antara gaya dengan percepatan gerak suatu
benda. Dari hasil percobaan tersebut, diperoleh data sebagai berikut:
No F (N) a (m/s 2)
1 2,5 0,187
2 2 0,155
3 1,5 0,125
4 1 0,097
5 0,5 0,06
Jika siswa-siswi membuat beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1) gaya berbanding terbalik dengan percepatan
2) semakin besar gaya, percepatannya semakin besar
3) semakin besar percepatan, gayanya semakin kecil
4) besar percepatan berbanding lurus dengan gaya
Maka berdasarkan data tersebut, kesimpulan yang benar adalah …
A. 4 saja
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 1, 2 dan 3
E. 1, 2, 3 dan 4

9. Beberapa siswa membalapkan sebuah troli pada tiga meja yang berbeda. Untuk meja yang pertama, troli
dihubungkan dengan satu buah beban. Pada meja kedua, troli dihubungkan dengan dua buah beban, sedangkan
pada meja ketiga, trolinya dihubungkan dengan tiga buah beban seperti yang terlihat pada gambar berikut:

Ternyata troli yang paling cepat sampai pada tepi meja adalah troli pada meja ketiga, kemudian disusul oleh troli
pada meja kedua, dan meja kesatu, Berdasarkan demonstrasi tersebut, hubungan antara percepatan dengan gaya
yang tepat adalah…
A. Semakin banyak beban digantung, semakin cepat gerak troli
B. Semakin banyak beban digantung, semakin kecil kecepatan troli
C. Semakin banyak beban digantung, semakin lambat gerak troli
D. Semakin sedikit beban digantung, semakin cepat gerak troli
E. banyaknya beban gantung tidak mempengaruhi gerak troli
10. Sebuah benda diam akan ditarik oleh 3 gaya seperti pada gambar dibawah ini!

Berikut ini diberikan pernyataan-pernyataan yang berkaitan dengan gambar tersebut.


(1) Percepatan benda nol
(2) Benda dalam keadaan diam
(3) Benda bergerak lurus beraturan
(4) Benda bergerak lurus berubah beraturan
Pernyataan yang tepat adalah …
A. 4 saja
B. (1) dan (2)
C. (2) dan (4)
D. (1), (2) dan (3)
E. (1), (2), (3) dan (4)

11. Perhatikan pernyataan berikut!


(1) Benda yang jatuh pada ketinggian tertentu akan mengalami gerak jatuh bebas
(2) Ketika mendayung perahu ke arah belakang, maka perahu akan bergerak kedepan
(3) Senapan terdorong ke belakang saat menembakan peluru
(4) Bola basket akan memantul ketika dilemparkan ke dinding
Pernyataan yang sesuai dengan fenomena Hukum III Newton adalah …
A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (2) dan (4)
C. (2), (3) dan (4)
D. (1) dan (2)
E. (1) dan (3)

12. Dibawah ini merupakan pernyataan yang benar mengenai konsep massa dan berat adalah …
A. Massa bergantung pada percepatan gravitasi
B. Berat tidak bergantung massa
C. Massa berbanding terbalik dengan percepatan gravitasi
D. Berat bergantung pada percepatan gravitasi
E. Berat berbanding terbalik dengan massa

13. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah balok bermassa 2 kg terletak pada bidang datar yang licin dan ditarik dengan gaya F 1 dan F 2 seperti
gambar diatas. Besar dan arah percepatan yang bekerja pada benda adalah …
A. 1 m/s 2 ke kiri
B. 1 m/s 2 ke kanan
C. 2 m/s 2 ke kiri
D. 2 m/s 2 ke kiri
E. 2 √ 2 m/s 2 ke kiri
14. Perhatikan grafik percepatan terhadap gaya dibawah ini!

Berdasarkan grafik tersebut, besarnya massa benda yang sedang bergerak adalah …
A. 0,3 kg
B. 0,4 kg
C. 0,6 kg
D. 0,9 kg
E. 1,0 kg

15. Perhatikan gambar berikut!

Jika kedua bidang miring tersebut sama-sama licin, maka perbandingan besar percepatan yang benar adalah …
A. Percepatan gerak benda lebih besar pada bidang yang memiliki sudut kemiringan lebih kecil
B. Percepatan gerak benda lebih kecil pada bidang yang memiliki sudut kemiringan lebih besar
C. Benda mengalami percepatan yang sama karena pada kedua bidang tidak terjadi gesekan
D. Percepatan kedua benda sama karena sudut kemiringan bidang tidak mempengaruhi gerak benda
E. Percepatan gerak benda lebih besar pada bidang yang memiliki sudut kemiringan lebih besar

16. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah balok dengan massa 5 kg di tarik ke atas dengan gaya konstan sebesar 50 N pada suatu bidang miring
degan permukaan yang licin, besarnya percepatan yang dialami oleh balok tersebut adalah … (keterangan Sin
37o = 3/5)
A. 10 m/s 2
B. 8 m/s 2
C. 6 m/s 2
D. 4 m/ s 2
E. 2 m/s 2
17. Perhatikan gambar berikut!

Diketahui balok A dan balok B memiliki massa yang sama sebesar 3 kg, bidang mirng licin dengan percepatan
gravitasi sebesar 10 m/s2, besarnya percepatan ang dialami oleh sistem tersebut adalah …
A. 5,5 m/ s 2
B. 4,5 m/ s2
C. 3,5 m/ s 2
D. 2,5 m/ s 2
E. 1,5 m/ s 2

18. Perhatikan gambar berikut!

Dua buah balok dengan massa m1 = 6 kg dan m 2=¿ 4 kg dihubungkan melalui katrol tanpa gesekan, jika massa
katrol di abaikan dan permukaan dianggap licin, maka besarnya percepatan sistem tersebut adalah …
A. 2 m/s 2
B. 4 m/ s 2
C. 6 m/s 2
D. 8 m/s 2
E. 12 m/s 2

19. Perhatikan pernyataan dibawah ini :


1. Proses transfer energi melalui gaya
2. Gaya yang bekerja pada benda dalam selang waktu tertentu
3. Besar energi yang ditransfer yang dinyatakan dengan gaya dikalikan dengan perpindahan
4. Gaya yang disebabkan oleh benda yang bergerak
Pernyataan yang benar mengenai usaha adalah ....
A. 1,2,3 dan 4
B. 1,2 dan 3
C. 1 dan 3
D. 2 dan 4
E. 1 saja
20. Perhatikan tabel yang berisi data gaya yang diberikan pada suatu benda dan perpindahannya!
fenomena F (newton) s(meter)
Ke-1 30 2
Ke-2 15 3
Ke-3 20 2
Ke-4 4 7
Urutan yang tepat untuk menggambarkan fenomena yang memiliki usaha terkecil samapi terbesar adalah …
A. 1,4,2,3
B. 2,4,1,3
C. 1,2,4,3
D. 3,1,2,4
E. 4,3,2,1

21. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah balok ditarik oleh gaya F sevesar 30 N yang membentuk sudut sebesar 60 ° . Jika usaha yang dilakukan
untuk memindahkan balok sebesar 150 Joule. maka besar perpindahan yang dialami benda adalah ….
A. 5 meter
B. 10 meter
C. 15 meter
D. 20 meter
E. 25 meter

22. Usaha yang dilakukan oleh gaya pada benda bernilai nol, jika arah gaya tersebut…
A. Searah dengan perpindahan
B. Tegak lurus dengan perpindahan
C. Berlawanan arah dengan perpindahan
D. Membentuk sudut 0 ° terhadap perpindahan
E. Membentuk sudut 18 0 ° terhadap perpindahan

23. Perhatikan tabel dibawah ini!


Faktor yang mempengaruhi Energi X Energi Y
Massa ✓ ✓
Ketinggian - ✓
Kelajuan ✓ -
Percepatan gravitasi - ✓
Berdasarkan informasi tabel di atas jenis energi X dan Y adalah …
A. Energi kinetik dan potensial
B. Energi mekanik dan potensial
C. Energi kinetik dan mekanik
D. Energi potensial dan mekanik
E. Energi potensial dan kinetic
24. Apabila telah diketahui massa pada bola 2 kg yang ditaruh di atas lemari dengan ketinggian 3m. Maka
berapakah jumlah energi potensial bola tersebut? ( g=10 m / s 2 )
A. 20 joule
B. 30 joule
C. 40 joule
D. 50 joule
E. 60 joule

25. Sebuah peluru bermassa 20 gram ditembakkan vertikal ke atas dengan kecepatan awal 20 m/s. Besar energi
kinetik peluru sesaat setelah ditembakkan adalah…
A. 3J
B. 4J
C. 5J
D. 6J
E. 7J
KUNCI JAWABAN
1. A
2. C
3. A
4. C
5. C
6. E
7. D
8. B
9. A
10. B
11. C
12. D
13. C
14. C
15. E
16. D
17. D
18. B
19. C
20. E
21. B
22. B
23. A
24. E
25. B

Anda mungkin juga menyukai